PBNU Serukan Sholat Istisqo kepada PWNU dan PCNU Se-Indonesia

Kamis, 08/10/2015 21:02






[image: PBNU Serukan Sholat Istisqo kepada PWNU dan PCNU Se-Indonesia]






Jakarta, *NU Online*
Pengurus Besar Nahdlatul Ulama mengeluarkan surat instruksi yang ditujukan
kepada PWNU dan PCNU yang ada di seluruh Indonesia. Mereka meminta pengurus
NU wilayah dan cabang untuk menginisiasi penyelenggaraan sholat Istisqo’ di
daerahnya masing-masing.


Instruksi ini dikeluarkan mengingat bencana asap, kekeringan, dan
kelangkaan hujan di berbagai daerah di Indonesia. Surat ini yang
ditandatangani Rais Aam KH Ma’ruf Amin, Katib Aam KH Yahya Cholil Staquf,
Ketum PBNU KH Said Aqil Siroj, dan Sekjen PBNU H Helmy Faisal Zaini.


“Kami mengajak warga NU untuk memohon ampunan dan mendekatkan diri kepada
Allah SWT,” seperti dirilis dalam surat instruksi Kamis, tertanggal 7
Oktober 2015.


Pengurus harian PBNU meminta pengurus PWNU dan PCNU untuk meneruskan
maklumat ini kepada pengurus MWCNU dan ranting NU di daerah
masing-masing. (*Alhafiz
K*)






Sumber:


http://nu.or.id/a,public-m,dinamic-s,detail-ids,44-id,62668-lang,id-c,nasional-t,PBNU+Serukan+Sholat+Istisqo+kepada+PWNU+dan+PCNU+Se+Indonesia-.phpx






--
http://harian-oftheday.blogspot.com/


"...menyembah yang maha esa,
menghormati yang lebih tua,
menyayangi yang lebih muda,
mengasihi sesama..."

Kirim email ke