Ass Wr Wb 
   
  Terimakasih untuk jawaban anda yang sangat jelas. 
   
  Biarlah orang di RN ini yang menilainya, apalagi saya hanya membaca beberapa 
tulisan anda, tentu saja info yang saya dapat tidak seberapa sehingga 
menghasilkan analisa yang salah, sementara anda sudah dikenal bertahun tahun 
lamanya disini. 
   
  Tujuan saya melakukan analisa hanyalah untuk mengetahui seberapa anda paham 
dan terlibat dalam adat Minangkabau. Sebagai orang yang dibesarkan ditengah 
peradaban Minangkabau, tentu saja saya tak ingin ada orang yang tak beradat 
menghujat adat. Seakan akan kami tidak tau ajaran Islam. 
   
  Cara anda mengatakan dilamar secara Islam dan tidak membeli suami, terus 
terang melukai perasaan wanita Minang, seakan akan wanita Minang membeli 
suaminya dll. Tapi ya udahlah .. kasihan wanita yang menjemput suaminya. Kali 
kita yang kasihan padahal bagi pelaku sendiri itu mungkin suatu kehormatan.. 
bisa menjemput lelaki idaman. Tandanya wanita tersebut berasal dari keluarga 
terhomat, paling tidak berasal dari keluarga kaya dll. Biarlah menjadi urusan 
mereka asal tidak ada ajaran Islam yang dilanggarnya.
   
  Oh ya dengan rumah yang tidak berdiri di tanah pusaka, tentunya nanti akan 
anda wariskan secara Islam kepada anak-anak anda. Semoga saja anda bisa 
memberikan contoh teladan untuk yang ini. 
   
  Saya akhiri sampai disini, dan untuk selanjutnya saya merasa tidak 
berkepentingan lagi untuk urusan pribadi anda.
   
  Wass
   
  Hanifah Damanhuri (jelang 45 tahun)
   
  Rahima <[EMAIL PROTECTED]> wrote:
  
Wa'alaikumsalamwarahmatullahiwabarakaatuhu.

Kanda Mulyadi, jangan khawatir. InsyaAllah sebagai
seorang guru yang sudah biasa menghadapi berbagai
sikap dan watak manusia, saya biasa aja koq menanggapi
dalam banyak hal yang salah dari hampir kebanyakan
dugaan sanak Hanifah. Ok. Saya jawab dimana letak
kesalahan tersebut.Salam kanda akan saya sampaikan.

Pertama: Suku saya bukanlah suku Dayak sama sekali.
Tidak semua orang di Palangkaraya itu sukunya
Dayak.Sebagaimana tidak semua yang berada di BKT itu
sukunya Sikumbang atau Chaniago, dllnya.Karena tidak
semua yang kuning itu emas.

--- hanifah daman wrote:

> Ass Wr Wb sanak Rahima
> 
> Mungkin diam-diam banyak yang mengikuti diskusi
> kita ini nih.
> Mumpung libur,hanifah tanggapi langsung.
> 
> Begitu tau ibunya sanak menikah dengan orang Dayak
> … hanifah sudah membayangkan …. pasti terjadi
> sesuatu dengan ibu sanak … apa kawin lari sehingga
> terbuang dari kampuang, sehingga tak lagi memiliki
> warisan.

Ini tidak benar sama sekali. Ibu ke P. Siantar dalam
rangka mencari ayah beliau yang berada di Siantar
bekerja sebagai guru di Muhammadiyah. Jd bukan karena
kawin lari, atau karena mencari jodoh. Jodoh ibu
ketemu setelah ibu berada dirumah ayah beliau,
kebetulan ayah saya ketika itu kost dirumah ayah ibu
saya, sehingga mereka sering ketemu dan jodoh.

> Kenapa hanifah menebak begitu.
> Di jamannya ibu sanak sampai th 70 an, jodoh anak
> perempuan dicarikan oleh keluarga. Malu bagi suatu
> keluarga kalau anak perempuan menikah dengan orang
> di luar salingka Nagari (satu kecamatan), apalagi
> menikah dengan orang diluar Propinsi. Komentar orang
> KAMA ANAK BABAKO.

Itu zamannya Siti Nurbaya katanya, tetapi
alhamdulillah ibu saya tidak mengalami hal semacam
ini. 
> 
> Walaupun tidak diceritakan apa yang terjadi pada
> keluarga sanak, hanifah sudah bisa membaca yang
> tersirat dari yang tersurat dari cerita email yang
> kemaren, bahwa sanak tidak punya tali silaturahim
> dengan dunsanak di Kamang Hilir. Analisanya begini:
> 
> Sanak orang Kamang hilir, tapi menikah di
> Bukittinggi di rumah kakak, dan tidak pula
> dilaksanakan acara adat. Toh jarak BKT dengan Padang
> Panjang tidak begitu jauh? Disini kelihatan sanak
> tidak akrab dengan dunsanak sasuku di kampung.
> Kelihatan sepertinya keluarga sanak terbuang dari
> kampung. Kemungkinan disebabkan karena ibu sanak
> menikah dengan orang luar propinsi tadi. 

Ini juga tidak benar sama sekali. Hubungan dengan
keluarga tidak putus sama sekali, terbukti setiap saat
saya di jenguk oleh family yang di Kamang(Inyiak Aki),
bahkan sampai ingin dijodohkan oleh keluarga di
kamang, dengan anak inyiak tersebut, dan kakak saya
yang pernah sekolah di sekolah Perawat Padang juga
sangat akrab dengan family dari ibu, sampai juga ingin
dijodohkan. Lagi-lagi bagi keluarga kami, tidak ada
namanya dijodoh-jodohkan itu. 

Kami disuruh ortu kami silahkan cari sendiri jodoh
yang baik, karena kalianlah yang akan memakainya bukan
ortu. Begitupun dengan kakak saya yang tammatan
sarjana Ekonomi, juga ingin dijodohkan, ortu
memberikan kebebasan pada kami semua.Itu prinsip dari
kedua ortu saya.

Saya menikah di Kamang Hilia, tepatnya di Mesjid
Wustha, pestanya baru di BKT, ditempat kakak, dihadiri
semua kaluarga Ibu, dan setiap pulang kampung kami
tinggal di kamang hilia.Di rumah gadang.
Kami tidak mengadakan pesta secara adat, karena kami
ingin secara Islami saja.Lha kenapa tidak pesta di
rumah Ibu, kenapa dirumah kakak? 

Lha,...sayakan sudah bilang, saya juga pesta dirumah
Ibu saya di P.Siantar.
Kenapa tidak dirumah family di Kamang? Kalau kita
pesta tentu dirumah ortu kita sendiri bukan, atau
dirumah kakak, bukan dirumah family kita pesta, ini
akan menyusahkan family namanya.

> 
> Sanak orang Kamang hilir, tapi kos di panorama
> sementara suami tidak bersama sanak. Mestinya sanak
> merasa nyaman berada di tengah suku.

Salah lagi. Kenapa harus saya tidak di kamang Hilia,
terlalu jauh dari sekolah di Panorama dengan Kamang.
Akan memakan ongkos dan biaya, lagian tidak mau
menyusahkan familylah, kita bisa hidup mandiri, toh
tiap sebentar family datang menjenguk saya, ataupun
saya datang ke kamang, khususnya musim-musim durian.
Karena durian Kamang cukup terkenal enaknya.mempererat
hubungan bersaudara bukan harus kita hidup berdekatan
dan tinggal seatap, kata orang Arab: " Biarlah jauh
badan, asal hati berdekatan, ketimbang dekat badan
tapi hati berjauhan".

> 
> Umumnya orang membeli rumah di perumahan salah
> satu pertimbangannya adalah tidak adalagi tanah
> tempat membangun rumah, atau tidak ada uang untuk
> membangun langsung. Sepertimya sanak ada pada posisi
> tidak ada tanah untuk bangun rumah. Sangat aneh
> untuk orang Kamang Hilir yang tanahnya masih luas.

Salah lagi. Tanah masih ada di kampung, lumayan masih
banyak. Kenapa tidak membangun rumah di kamang Hilia
itu? Hehehe...jelas suami saya ngak maulah. Itukan
tanah pusaka, sikap dan prinsip saya sudah sangat
jelas terhadap tanah pusaka itu. Saya dan suami lebih
senang hidup dengan membangun rumah diatas jerih payah
keringan sendiri, tidak ditanah pusaka.

Lantas apakah family di kamang tidak menawarkan agar
kami membangun rumah di kamang itu? Banyak family
mengharapkannya. Tapi kami ambil jalan tengah saja,
Biaro sangat dekat dengan Kamang, maka alhamdulillah
dan insyaAllah dalam sebulan lagi ini, jadilah rumah
yang kami bangun tersebut di Perumahan Estate Villa
Sakinah.Yang mana kontraktornya adalah adik kandung
dari kanda Elthaf.Terimakasih kanda Elthaf telah
mengenalkan saya dengan adik kanda.

Ma'af yang selebihnya dibawah tidak saya tanggapi sama
sekali.

Wassalamu'alaikum. Rahima Sikumbang Sarmadi

> 
> Wass
> 
> Hanifah Damanhuri.


       
---------------------------------
Ahhh...imagining that irresistible "new car" smell?
 Check outnew cars at Yahoo! Autos.
--~--~---------~--~----~------------~-------~--~----~
Berhenti (unsubscribe), kirim email ke: [EMAIL PROTECTED]

Konfigurasi dan Webmail Mailing List: http://groups.google.com/group/RantauNet
Daftar dulu di: https://www.google.com/accounts/NewAccount
-~----------~----~----~----~------~----~------~--~---

Kirim email ke