Re: [balita-anda] Seafood utk Ibu hamil??

2001-02-06 Terurut Topik Bintojo Adiwidjojo


saya hanya ingin mengomentari soal merkuri,
memang teluk jakarta sudah tercemar oleh merkuri,
yang dialirkan dari bunagan industri lewat kali-kali di jakarta,

saya nggak tahu sampai saat ini,
seberapa jauh kadar merkuri di teluk jakarta,
dan efeknya terhadap tercemarnya hasil laut dari teluk jakarta,
kalau tahun 1980 saja sudah disinyalir pertama kali (tentang merkuri ini),
kalo tidak ada perubahan, sudah seperti apa sekarang ini

kalo nggak salah,
efek merkuri yang paling parah memang menyerang syaraf dan otak..
saya juga nggak tahu apakah hanya kerang saja yang membawa merkuri...
(saya menduga kerang-lah yang paling banyak tercemar merkuri)

barangkali kita perlu yakin bahwa hasil laut tadi bukan dari teluk
jakarta...
karena tanpa merkuri, semua hasil laut sangat baik untuk pertumbuhan..

semoga ada yang menambahkan

wass,
ba


From: Pauline M. Leander [EMAIL PROTECTED]
Mbak Diah ..
Aku share sedikit pengalamanku, pada waktu hamil anak pertama, dokter
kandunganku menyarankan untuk banyak memakan sea food KECUALI KERANG, karena
kerang di laut Jakarta sudah sangat terkontaminasi oleh merkuri, berbeda
dengan ikan, udang, atau cumi yang masih bisa dibersihkan dengan baik.


regards,
Pauline M Leander ( Olla )
Market Research  Data Analysis
0816.800 574 / (021) 5438 8404
[EMAIL PROTECTED]



 kirim cake  bunga ke 20 kota di Indonesia? klik, http://www.indokado.com  
 Info balita, http://www.balita-anda.indoglobal.com
Etika berinternet, email ke: [EMAIL PROTECTED]
Stop berlangganan, e-mail ke: [EMAIL PROTECTED]





















Re: [balita-anda] Lagi, Susu Lanjutan

2001-01-30 Terurut Topik Bintojo Adiwidjojo

bung oki,
boleh ditayangkan hasil perbandingannya ?
barangkali ada orangtua lain yang menilai dengan indeks atawa bobot yang
berbeda ?

sekaligus nambahin pertanyaan,
kandungan apa saja yang dibutruhkan untuk pertumbuhan bayi ?
dalam berbagai tingkatan usia,
 3 bulan,
 6 bulan,
 1 tahun
 2 tahun
dst

terus berapa persen yang tersedia pada asi,
susu formula, dan makanan tambahan lainnya,
saya kira jika ada panduan yang cukup tentang itu,
tak perlu kita beli susu-formula ber-merk yang mahal-mahal,

sgm lebih murah,
karena sebagaian besar atau hampir semuanya produk dalam negeri..
yang lain mungkin hanya menang merek dan trik pemasaran saja.

mungkinkah ada susu formula generik ?

salam,
bapake yoyo

From: [EMAIL PROTECTED]

Rekan Netters,

Susu lanjutan yang kami berikan untuk anak saya sampai usia 17 bulan adalah
Enfapro, Chilmill atau Nutrima. Saat ini menginjak usia 18 bulan iseng2 kami
lakukan perbandingan komposisi gizi antara beberapa susu (Enfapro, Sustagen
Junior, Chilmill, ChilKid, Nutrima, Nutrima Kid, SGM3, Nutrilon).
Hal yg menjadi titik berat adalah kadar: protein,  dha(o3,o6), lemak,
beberapa vitamin dan mineral. Secara sederhana makin tinggi kadar (misal
protein) maka index-nya makin besar.

Dari survey sederhana susu lanjutan diatas ternyata susu SGM3 mimiliki index
yg lebih baik.

Pertanyaan saya: apakah SGM3 cocok dan baik untuk anak saya? Kadang kami
ragu karena harga SGM3 separoh lebih rendah dari susu yg lain. (Mohon maaf
jika tidak berkenan).

bobby


Sign up for a free Lycos Asia cOntact account.
Get 20MB for email and filestore
Organise your communications with family and friends.
Get in cOntact now! http://contact.lycosasia.com



 kirim cake  bunga ke 20 kota di Indonesia? klik, http://www.indokado.com  
 Info balita, http://www.balita-anda.indoglobal.com
Etika berinternet, email ke: [EMAIL PROTECTED]
Stop berlangganan, e-mail ke: [EMAIL PROTECTED]





















Re: [balita-anda] DSA Obat jenis antibiotik ??

2001-01-10 Terurut Topik Bintojo Adiwidjojo

tanya aja sama dokternya, mbak !
apakah ini antibiotik ?
kalo dia baik akan menjelaskan,
tetapi bisa juga dia tersinggung,
dan semestinya kita boleh juga menanyakan alternatif lainnya,

setahu saya,
antibiotik adalah obat yang paling sering digunakan oleh dokter sekarang,
terutama dokter-dokter muda,
karena dugaan bahwa banyak penyakit ditimbulkan oleh mikroba,
maka harus dilawan dengan anti-nya antibiotik,
maka sakit apapun di-tembak pake antibiotik sebagai peluru pertama,
istilah lain di-bom (pemberian obat dengan dosis berlebih).

dan biasanya memang sembuh,
kalau itu tidak sembuh, barulah dicari penyebab lainnya,

pola ini digunakan oleh banyak dokter (yang dokter muun tanggapan !),
dengan asumsi bahwa pasien hanya perlu dokter sekali saja,
dan maunya langsung sembuh,
makanya dokter akan ngetop bila pasien sekali datang langsung sembuh,

pengobatan itu tentu saja hanya baik untuk jangka pendek,
sedangkan untuk jangka panjang,
akan memungkinkan timbulnya kebebalan (?) pada tubuh,
karena sudah terbiasa dosis tinggi,
dosis kecil tidak akan mempan.

itu yang saya yakini hingga saat ini,
muun pencerahan juga dari yang lain,

ba
---

- Original Message -
From: Ariwiati [EMAIL PROTECTED]

Mbak Endra,
Buat orang awam seperti saya, gimana ya bisa tau obat-obatan itu termasuk
jenis antibiotik atau bukan ?.. trus saya juga pernah denger ada DSA yg
nge-top, tapi kata istri temen saya yg kebetulan juga dokter  ternyata DSA
itu suka ngasih obat dg dosis cukup tinggi istilahnya "nge-bom" (ini
berdasarkan pengalaman dia pribadi setelah bawa anaknya berobat ke sana)..

- Original Message -
From: Endra Wimajanti [EMAIL PROTECTED]
 Engga semua dsa di Jkt musti ngantrinya lama, memang kalau yang 'top'
 biasanya begitu. Pengalaman saya dulu sebelum ketahuan anak saya punya
 masalah dgn pencernaannya, saya cari dsa yg 'biasa-biasa' saja alias
 ngantrinya engga terlalu lama. Jadi kalau memang tdk ada masalah serius
atau
 hanya mau kontrol biasa ya cari saja dsa yg 'biasa', kasihan anaknya juga
 kalau harus terlalu lama nunggu untuk kontrol biasa. Cuma mbak, saran saya
 lagi perhatikan benar apa obat-2an yg diberikan, di Indo ini banyak dokter
 yg kurang komunikatif dan masih banyak yg obral obat-2an terutama
 antibiotik.




 http://www.indokado.com - kirim cake  bunga ke 20 kota di Indonesia
 Info balita, http://www.balita-anda.indoglobal.com
Etika berinternet, email ke: [EMAIL PROTECTED]
Stop berlangganan, e-mail ke: [EMAIL PROTECTED]




















[balita-anda] Antara Crayon Sin-chan dan BUANDEL...

2000-10-23 Terurut Topik Bintojo Adiwidjojo


saya mau nanya pengalaman ibu-bapak tentang anak-anak,
dan bagaiaman dengan kebandelan (?) anak versi film seri kartun crayon
(sin-chan - kobo-chan) ?

pertama lohat, film tersebut terlalu mengada-mengada,
namun setelah tak pikir lagi,
dan membandingken dengan keponakan-keponakan,
ada benarnya kisah film tersebut

ada yang punya komentar dan cerita lain kah ?

salam,
bintojo




From: Basuki Rahmat [EMAIL PROTECTED]

Saya sekarang mau minta tanggapan rekan-rekan , bagaimana mengatasi anak
Bandel. Anakku sekarang 18 bulan.Kata orang memang umur segini ini bisa
bikin orang tuanya kewalahan. Dulu ... saat masih belum bisa jalan, saya
sangat berharap agar cepet-cepet bisa jalan. Tapi sekarang setelah bisa
lari, ndak bisa kontrol. Ndak lihat itu lobang, selokan atau batu. Baru
kalau jatuh, nangis. INi sih biasa..Yang bikin saya jengkel itu kalau
sudah minta sesuatu atau ngajak pergi ndak bisa di rem, harus
boleh/mau.Demikian juga kalau sudah bilang tidak mau, sudah deh.No
way. Pernah saya coba untuk mengalihkan perhatian/membohongi,tapi lupa
sebentar, pasti inget lagi.Kalau udah ngambeg biasanya diem aja, atau
ngebantingin sesuatu. Ya kalau mainnya bukan sesuatu yang membahayakan sih
oke-oke saja, tetapi kalau ngambeg trus mbanting botol, trus mainan
belingnya kan berbahaya, kalau dimarah senjatanya memang ampuh.Nangis. Ini
hanya salah satu saja, senengannya emang mainan mobil-mobilan di Kursi,
dan sudah sering kali jatuh, tapi ya ndak kapok. Lebih bikin kami senyum
getir adalah ,itu kursi sudah bau pesing karna seringnya diompolin. Kalau
di kasur malah ndak mau. He..he.. memang namanya anak, mau diapain.
Yang mau saya tanyain adalah untuk anak seumur dia, kalau di biarin apa
bisa membuat karakter yang jelek nantinya. Kalau di kerasin apa juga
pengaruhnya terhadap phsikologis si anak. Saya mohon rekan-rekan yang
punya pengalaman ini,untuk di bagi ke kita kita.(kue kali').Terima kasih.



 2.5 Mbps InternetShop  InternetZone  Margonda Raya 340 
 Kirim bunga ke-20 kota di Indonesia? Klik, http://www.indokado.com
 Info balita, http://www.balita-anda.indoglobal.com
Etika berinternet, email ke: [EMAIL PROTECTED]
Stop berlangganan, e-mail ke: [EMAIL PROTECTED]



















 2.5 Mbps InternetShop  InternetZone  Margonda Raya 340 
 Kirim bunga ke-20 kota di Indonesia? Klik, http://www.indokado.com
 Info balita, http://www.balita-anda.indoglobal.com
Etika berinternet, email ke: [EMAIL PROTECTED]
Stop berlangganan, e-mail ke: [EMAIL PROTECTED]