Kalo keluar rash setelah panasnya turun itu bukan campak mbak tapi Roseola, 
anak2ku juga pernah seperti ini gak usah khawatir ini Cuma virus nanti setelah 
3-5 hari rash merah ini akan hilang dg sendirinya. Kalo campak rash-nya keluar 
pada saat tubuh sedang demam, gejalanya batuk, pilek, mata berair. Tetep boleh 
dimandiin kasihan kan kalo gak mandi dia gak comfort.

 

Roseola Infantum

     DEFINISI 

Roseola Infantum adalah suatu penyakit virus menular pada bayi atau anak-anak 
yang sangat muda, yang menyebabkan ruam dan demam tinggi. 

 

      Roseola biasanya menyerang anak yang berumur 6 bulan - 3 tahun. 

 

 

     

      PENYEBAB 

      Penyebabnya adalah virus herpes tipe 6 dan 7. 

      Virus disebarkan melalui percikan ludah penderita. 

 

      Masa inkubasi (masa dari mulai terinfeksi sampai timbulnya gejala) adalah 
sekitar 5-15 hari. 

      Biasanya penyakit ini berlangsung selama 1 minggu. 

 

 

     

      GEJALA 

      Demam timbul secara tiba-tiba, mencapai 39,4-40,6° Celsius dan 
berlangsung selama 3-5 hari. 

      Meskipun demam tinggi, tetapi anak tetap sadar dan aktif. 

      Pada saat suhu tubuh mulai tinggi, 5-10% penderita mengalami kejang demam 

      (kejang akibat demam tinggi). 

 

      Bisa terjadi pembengkakan kelenjar getah bening di belakang kepala, leher 
sebelah samping dan di                                   

      belakang telinga. 

      Limpa juga agak membesar. 

      Pada hari keempat, demam biasanya mulai turun. 

 

      Sekitar 30% anak memiliki ruam (kemerahan di kulit), yang mendatar maupun 
menonjol, terutama  

      di dada dan perut dan kadang menyebar ke wajah, lengan dan tungkai. 

      Ruam ini tidak menimbulkan rasa gatal dan berlangsung selama beberapa jam 
sampai 2 hari. 

      

       DIAGNOSA 

       Diagnosis ditegakkan berdasarkan gejala dan hasil pemeriksaan fisik. 

 

       PENGOBATAN 

       Untuk menurunkan demam, bisa diberikan asetaminofen. 

       Kepada anak-anak tidak boleh diberikan aspirin karena bisa menyebabkan 
sindroma Reye. 

       Sebaiknya anak dikompres dengan menggunakan handuk atau lap yang telah 
dibasahi dengan air 

       hangat (suam-suam kuku). Jangan menggunakan es batu, air dingin, alkohol 
maupun kipas angin. 

 

       Usahakan agar anak minum banyak air putih atau potongan-potongan es 
batu, larutan elektrolit 

        atau kaldu. 

        Selama demam, sebaiknya anak menjalani tirah baring. 

 

 

  _____  

From: Rina Manda Yanti [mailto:[EMAIL PROTECTED] 
Sent: Thursday, September 21, 2006 8:50 AM
To: balita-anda@balita-anda.com
Subject: [balita-anda] URGENT.... Mohon sharingnya

 



Selamat Pagi Semua....

 

Aku mau sedikit curhat dan tanya, Empat hari yang lalu Raeshard ku badannya 
panas hingga 39,2 trus aku kasih obat penurun panas (tempra) maaf ya 
menyebutkan merk obat setelah 3 hari gak turun2/ aku bawa dia kedokter lalu 
diberi obat setelah 2 hari panasnya sdh turun.

 

Yang ingin aku tanyakan kok setelah panasnya turun tapi di wajah, leher hingga 
badan keluar merah2/ tapi seperti biang keringat cuma disekitar tangan dan kaki 
gak ada dan disekitar badan gak banyak merah2/nya cuma diwajahnya aja yang 
banyak keluar merah2/. Apakah itu bertanda campak? klo memang campak apa sih.. 
gejala2/nya? maaf ya sebelumnya klo memang sdh pernah dibahas. 

 

Mohon sharingnya ya Moms and Dads soalnya aku agak khawatir dan berhubung aku 
ibu bekerja jadi ya aku agak was2/ gitu, oia sekarang aku lagi hamil anak ke 2 
dan klo memang anak ku ternyata campak apakah aku boleh dekat2/ anak ku atau 
tidak? karena setahu aku klo ibu hamil itu gak boleh dekat2/. Memang sih... 
waktu badannya panas aku gak mandiin dia jadi cuma dilap aja gitu apakah itu 
penyebab dia gak dimandiin ya? dan apakah aku perlu bawa dia kedokter lagi? 
biar lebih pasti merah2/nya itu karena campak atau cuma biang keringat atau 
alergi ya....?

 

Please ya All... sharingnya karena aku perlu tahu banget kenapa dengan anak ku 
ini? jadi klo memang campak aku bisa bawa dia kedokter lagi sore ini.

Sebelumnya aku ucapin terima kasih...

Maaf ya agak kebanyakan cerita dan pertanyaannya

 

 

Warm Rgds,

Rina (Bunda Raeshard) 





 

 

 

Kirim email ke