tony wrote:
> 
> Rekan-rekan milis balita
> saya mempunyai anak yang berusia 11 bulan, kepandaiannya saya lihat baru
> bisa titah/tatah dan kadang-kadang suka menirukan kata-kata yg sering
> saya dan mamanya ucapkan, spt : minum,mamam,pecah,jatuh,no dsb nya.kami
> sangat senang sekali mendengarkan nya.
> 
> Yang ingin saya tanyakan :
> apakah benar bila bayi/anak cepat bisa berkata-kata/ bicara, tapi lambat
> untuk bisa berjalan.
> 
> apakah benar air embun pagi yg di rumput bila di gosokkan ke lututnya
> bisa membantu anak cepat berjalan.
> 
> kenapa anak saya kalau di ajar berjalan/titah hanya mau bila kedua
> tangannya di pegang ke atas, sedangkan kalau saya coba untuk memegang
> satu tangannya, dia tdk mau berjalan dan minta di gendong,
> 
> bagaimana cara melatih anak agar cepat bisa berjalan
> 
> atas respon dan pengalaman bapk/ibu saya ucapkan terima kasih
> 
> tony
> 
> Kunjungi:
> http://www.balita-anda.indoglobal.com
> "Untuk mereka yang mendambakan anak balitanya tumbuh sehat & cerdas"
> 
> ------------------------------------------------------------------------
> Etika berinternet, kirim email ke: [EMAIL PROTECTED]
> Berhenti berlangganan, e-mail ke:  [EMAIL PROTECTED]
> EMERGENCY ONLY! Jika kesulitan unsubscribe, email: [EMAIL PROTECTED]
> Panduan Menulis Email yang Efektif http://hhh.indoglobal.com/email/
> http://pencarian-informasi.or.id/ - Solusi Pencarian Informasi di Internet

Bp. tony,
jangan khawatir dengan pertumbuhan bayi anda. anak saya perempuan pada
umur 11 bulan masih berjalan titah dan masih sering jatuh, sedang dia
lebih senang digandeng dengan 2 tangan (tidak mau satu tangan), dan pada
umur 11 bulan tersebut dia baru bisa mengucapkan kata-kata ayah, dada,
bobo sehingga saya kuatir sekali tadinya.
Tetapi pada umur 13 bulan saya sangat terkejut, karena dia sudah bisa
berjalan tegap sendiri (walau kadang oleng), dan perbendaharaan katanya
banyak sekali ! ngomel terus tiap pagi dan memanggil ayah ibunya jelas
sekali.
Jadi menurut saya tidak mesti lambat jalan cepat bicara atau sebaliknya,
tergantung dari kita. Harus setiap hari diajak bicara dan bercanda atau
setel musik, dan terus diajak jalan, atau dilepas di box besar sehingga
dia belajar jatuh bangun sendiri.

Mudah-mudahan ini bermanfaat untuk bapak.

Kunjungi:
http://www.balita-anda.indoglobal.com
"Untuk mereka yang mendambakan anak balitanya tumbuh sehat & cerdas"

------------------------------------------------------------------------
Etika berinternet, kirim email ke: [EMAIL PROTECTED]
Berhenti berlangganan, e-mail ke:  [EMAIL PROTECTED]
EMERGENCY ONLY! Jika kesulitan unsubscribe, email: [EMAIL PROTECTED]
Panduan Menulis Email yang Efektif http://hhh.indoglobal.com/email/ 
http://pencarian-informasi.or.id/ - Solusi Pencarian Informasi di Internet






Kirim email ke