Hallo netters,

Saat ini saya sedang hamil 9 minggu (menurut perhitungan siklus haid dan
masa subur, serta program femta).
Karena setahun yang lalu saya mengalami blighted Ovum dan berdasarkan USG
saat ini panjang janin hanya 1,4 cm (equal dg usia 7-8 minggu), DSOG saya
menyarankan untuk test TORCH, buat jaga-jaga. Tapi ternyata biayanya cukup
mahal ya ?
makanya kami memutuskan untuk melakukannya secara bertahap saja.
Prioritas pertama saya adalah test untuk Toxo karena possibility terinfeksi
toxo adalah yang terbesar dibanding yang lain, tapi saya bingung dengan
prioritas berikutnya.
Saya pernah baca bahwa cytomegallo virus hanya tertularkan melalui donor
darah atau transplantasi organ, apakah jika saya tidak pernah berhubungan
dengan 2 hal tersebut berarti kemungkinan mengidap cytomegallo bisa saya
abaikan ?
Mohon saran dari netters untuk menjawab kebingungan saya ini.

Terimakasih,
Wied
Batam


-----------------------------------------------
FREE! The World's Best Email Address @email.com
Reserve your name now at http://www.email.com



>> www.jajak.com >> Pilih jawabannya dan rebut hadiahnya <<
>> Kirim bunga ke-20 kota di Indonesia? Klik, http://www.indokado.com
>> Info balita, http://www.balita-anda.indoglobal.com
Etika berinternet, email ke: [EMAIL PROTECTED]
Stop berlangganan, e-mail ke: [EMAIL PROTECTED]















Kirim email ke