salah lainnya ya "mengapa kita tidak melakukan
sesuatu yang kita minta orang lain untuk melakukannya", maksud saya
menyuruh/mengajak orang pake FOSS tapi, kita tidak pake kan aneh. :-)

Pake kan belum tentu berarti pake secara exclusive. Bisa saja dipake
di lingkungan yg heterogen: laptop boleh Mac, PC sekretaris boleh pake
Windows, tapi server2nya pake Linux semua. Tetep pake toh? Cuma belum
tentu dipake sebagai *satu2nya* OS.  Lagipula belum tentu semua
peserta ILC (maupun pengguna Linux) itu adalah aktivis Linux, jadi
mereka belum tentu pernah mengajak orang lain utk pake Linux. Jadi
"kita" di atas itu siapa?

kita di atas itu untuk pemisalan subjek pak ronny :)
jadi, misalkan kita mengajak orang pake FOSS, tapi kita tidak pake FOSS. nah menurut saya itu aneh. dan betul kata pak ronni, pake-nya ya tergantung masing-masing subjeknya, bisa sebagian, bisa keseluruhan.

Saya rasa justru kalo memaksa bahwa kalo menggunakan Linux berarti gak
boleh pake yg lain sama sekali itu malah yg aneh.
setuju. dan saya bukan orang seperti itu bukan? :-)

Saya pribadi tidak terlalu suka sih Linux selalu disamakan dengan
FOSS. Linux ya Linux, FOSS ya FOSS. Biar aktivis FOSS lah yg
mengadvokasikan FOSS. Kalo kita bisa ikut mempromosikan FOSS sebagai
efek sampingan, atau sebaliknya, tentunya lebih baik dan tidak ada
salahnya, tapi tidak usah dijadikan satu fokus utama. Saya ngomong ini
dalam konteks ILC loh ya, kan acaranya acara Linux (ingat "L" di
ILC?), bukan FOSS conference.

maaf. saya baru tahu lho pak ronny "membedakan" Linux dengan FOSS. tapi Linux tanpa FOSS juga bisa ga optimal pak pemanfaatannya. bisa dijelaskan lebih lanjut pak? takutnya saya salah mengerti.

Kembali ke ILC, juga itu saya rasa adalah ajang pertemuan dan
konferensi *pengguna* (dan developers) Linux, jadi mayoritas bukan
orang2 yg perlu diajak pake Linux anyway (karena udah pake). Saya sih
tidak melihat ILC sebagai acara yg tujuan utamanya adalah ajang
marketing Linux. Itu mungkin kalo expo atau pameran yg audiencenya
lebih publik.

KLI itu kan rangkaian acara pak, salah satunya ya pertemuan KPLI. acara lainnya bisa jadi acara "mengajak orang untuk berlinux". :-)

--
Utian Ayuba


--
Berhenti langganan: [EMAIL PROTECTED]
Arsip dan info: http://linux.or.id/milis

Kirim email ke