Pada saat hak opsi saham diberikan kepada para eksekutif korporasi, sebuah 
perusahaan dengan sendirinya menerbitkan saham baru. Hal itu berarti telah 
menipiskan nilai saham yan sudah ada. Misalkan sejuta lembar saham beredar, 
masing-masing bernilai Rp 10 ribu. Artinya, nilai perusahaan atau kapitalisasi 
pasarnya Rp 10 milyar. Jika eksekutif korporasi menerima tambahan sejuta saham 
gratis, maka pemegang saham yang lama harus berbagi nilai perusahaan beserta 
labanya di kemudian hari dengan pemegang saham yang baru (dalam hal ini para 
eksekutif korporasi). Oleh sebab itu, harga masing-masing saham akan turun 
menjadi Rp 5 ribu. Dengan demikian, sebenarnya para pemegang saham membayar 
para eksekutif sebesar Rp 5 milyar melalui pengurangan nilai saham mereka, 
meskipun tidak langsung dari kantong mereka sendiri.
   
  Kondisi yang tidak jauh berbeda juga dapat terjadi, pada saat pemberian hak 
opsi saham, para eksekutif korporasi harus membayar sebagian harga sahamnya. 
Misalkan pada contoh di atas, para eksekutif membayar dengan harga diskon 
sebesar Rp 5 ribu. Setelah penambahan saham tersebut, perusahaan mempunyai 
nilai kapital sebesar Rp 15 milyar, atau bertambah Rp 5 milyar dari sebelumnya. 
Nilai kapital perusahaan akan dibagi untuk 2 juta lembar saham. Harga 
masing-masing saham kini menjadi Rp 7,5 ribu. Dengan demikian, para pemegang 
saham rugi sebesar Rp 5 milyar, persis jumlah yang diperoleh para eksekutif 
korporasi sebanyak sejuta saham dengan nilai Rp 10 ribu yang dibeli hanya 
dengan Rp 5 ribu.
   
  Pemberian hak opsi saham kepada para eksekutif korporasi tersebut menimbulkan 
implikasi pajak dan biaya yang lebih tinggi kepada perusahaan. Ketika seorang 
menerima gaji dan insentif atau bonus dari perusahaan, maka jumlah yang 
diterima akan dikenakan pajak. Sebaliknya, apabila seorang eksekutif korporasi 
menerima insentif berupa hak opsi saham, maka tidak ada pajak yang dikenakan 
kepadanya. Meskipun, ketika si eksekutif menguangkan hak opsinya, ia akan 
membayar pajak capital gains atas kelebihan harga jual terhadap harga beli, 
tetapi manfaat yang telah dinikmatinya dari penyimpangan informasi kepada 
pemegang saham telah lebih dari cukup.
   
  Bersambung..................................
   
   
  Penulis: Merza Gamal [EMAIL PROTECTED] 

        
---------------------------------
Sponsored Link

$200,000 mortgage for $660/mo - 30/15 yr fixed, reduce debt, home equity - 
Click now for info

[Non-text portions of this message have been removed]


Kirim email ke