[balita-anda] Stimulasi untuk buah hati anda

2000-05-09 Terurut Topik Munding Sari, Puspa


 Rekans,
 
 Ini saya berikan artikel dari Seminar Balita yang saya ikuti di Tiga Raksa hari 
Sabtu lalu, tgl. 6 May 2000. Dan mudah-mudahan bermanfaat buat semuanya.
 
 Salam,
 Puspa
 
 
 **
 
 Tidak satupun ortu yang tidak menginginkan buah hatinya tumbuh menjadi manusia 
dewasa yang cerdas dan mandiri.Padahal ortu sekarang sibuk dengan bekerja, tapi 
pihak anakpun membutuhkan lebih banyak perhatian ortu.
 
 Para pakar pendidikan belakangan ini sependapat akan kebutuhan pendidikan sedini 
mungkin.  Mengapa para ahli sampai pada pemahaman ini ?
 
 Baiklah kita simak hasil penelitian dari tiga pakar, yaitu  :
 1. Dr. Keith Osborn
 2. Dr. Burton L. White
 3. Dr. Benjamin S. Bloom
 
 Pertumbuhan Fisik Otak (P.F.O):
 * Lahir   = 1/4 ukuran orang dewasa atau 350 gram
 * 18 bulan= 1/2 ukuran orang dewasa
 * 6 tahun = 90% ukuran orang dewasa
 * 18 tahun= 100% ukuran orang dewasa
 
 Perkembangan intelektual Otak (P.I.O)
 * 0-4 tahun = 50%
 * 4-8 tahun = 80%
 * 8-18 tahun = 100%
 
 Otak Kiri VS Otak Kanan :
 
 Belahan Otak Kiri :   Belahan Otak Kanan :
 - Tata bahasa - Irama
 - Logika  - Musik
 - Angka   - Warna
 - Daya Ingat  - Imajinasi
 - Rasional- Lamunan
 - Analisis- Dimensi
 
 Mengingat cukup banyak beredar buku-buku bertemakan cara meningkatkan intelegensi, 
begitu juga aneka mainan edukatif yang dikatakan dapat meningkatkan kecerdasan anak.  
Maka dibawah ini ada beberapa tips untuk mengoptimalkan kemampuan intelegensi anak 
melalui alat  permainan.
 
 I.   Mulailah pada saat yang tepat, sesuaikan dengan perkembangan anak
 
 Pada umumnya para ahli mengatakan tidak ada usia tertentu yang paling tepat untuk 
memulai suatu pengajaran/rangsangan.  Menurut Prof.DR. Fawzia Aswin Hadis, psikolog 
dan dosen Fakultas Psikologi Universitas Indonesia, paling tidak ada dua hal yang 
bisa dipakai.  Mainan yang baik itu punya manfaat tertentu sesuai dengan usia dan 
tingkat perkembangan anak.  Secara umum mainan yang baik mampu membuat anak asyik dan 
aktif bermain.
 
 Untuk  memilih mainan yang sesuai dengan usia dan tingkat perkembangan anak biasanya 
para psyikolog anak memakai teori piaget yang dirancang oleh Jean Piaget membagi 
perkembangan intelegensi anak menjadi 3 tahapan, yakni :
 1.  Tahap Sensonik Motorik (0-2 th)
 2.  Tahap Pra Operasional (2-7 th)
 3.  Tahap Operasional (7- keatas)
 
 1. Tahap Sensonik - Motorik
 Pada usia 0-2 tahun anak sudah bisa menikmati gerakan demi gerakan, dalam taraf 
belajar menguasai dan mengkoordinasikan ketrampilan motorik (otot) kasar dan halus.
 Permainan akan merangsang anak mulai mempraktekkan dan mengendalikan gerakannya 
serta menggali pengalaman dalam menggunakan panca indranya, mengembangkan 
penglihatan, mendengar suara, mengecap rasa serta merasakan sentuhan dengan benda dan 
pengaruh yang bisa ditimbulkan.
 Jadi sejak usia 1-2 tahun, ketika sudah bisa beraksi   atau berkomunikasi terhadap 
keadaan sekitarnya misalnya, gerakan tangan atau mimik ortunya, pada usia itu anak 
diperkenalkan/diberi mainan.
 
 Mainan yang sesuai : bisa berbau, berwarna yang biasa digantung di boks atau 
diletakkan disekitar anak, mainan ini selain bisa merangsang gerakan dan konsentrasi 
mata, belajar menggapai dan melatih mata untuk focus dan membedakan warna.  Jenis 
sebaiknya dipilih yang tahan banting, dari bahan yang lembut tidak mudah tertelan, 
bisa menjepit, warna tidak mengandung racun, bisa digigit-gigit, dibanting, 
diputar-putar dan dipukul-pukul.
 
 Sedangkan untuk membantu perkembangan motorik (otot) kasar dan halus, mainan yang 
diberikan bisa membuat anak menggerakkan anggota badannya dari kaki, tangan sampai 
jari-jarinya.  
 Contoh mainan untuk menggerakkan otot kasar, misal : bola, kantung biji-bijian, 
benda bermacam ukuran, sementara  malam, lilin, pasir, puzzle yang mudah bisa melatih 
gerakan otot halus.
 Perkembangan motorik ini bisa terus menerus diperkaya dari waktu ke waktu, karena 
itu permainan yang membantu perkembangan motorik anak tetap diperlukan selepas usia 
tersebut, umpamanya dengan memberinya sepeda, manik-manik atau kancing baju untuk 
dirangkai. 
 
 2.  Tahap Pra Operasional
 Pada tahap perkembangan pra operasional (2-7 th ) anak sudah menggunakan simbol dan 
bermain, memahami bahasa dan belajar membuat sesuatu mewakili sesuau yang lain.  
 Anak di usia ini mulai menyukai pola bermain dalam kelompok kecil dan mempelajari 
kehidupan dengan berpura-pura.  Sudah mulai mengucapkan kalimat tentang sesuau yang 
dilihat  didengarnya, dan bertanya jawab sehingga memerlukan pendamping yang mau 
bercerita  mengenai apa saja yang dilihat, dirasa dan didengar.
 
 Ada ketrampilan  lain yang baru seperti menamai, mencocokkan, menebak atau 
membandingkan, ia juga menyukai aktifitas fisik, bergerak kesana kemari untuk 
mengembangkan motorik kasar 

[balita-anda] Stimulasi untuk buah hati anda

2000-05-07 Terurut Topik Munding Sari, Puspa

Rekans,

Ini saya berikan artikel dari Seminar Balita yang saya ikuti di Tiga Raksa hari Sabtu 
lalu, tgl. 6 May 2000. Dan mudah-mudahan bermanfaat buat semuanya.

Salam,
Puspa


**

Tidak satupun ortu yang tidak menginginkan buah hatinya tumbuh menjadi manusia dewasa 
yang cerdas dan mandiri.Padahal ortu sekarang sibuk dengan bekerja, tapi pihak 
anakpun membutuhkan lebih banyak perhatian ortu.

Para pakar pendidikan belakangan ini sependapat akan kebutuhan pendidikan sedini 
mungkin.  Mengapa para ahli sampai pada pemahaman ini ?

Baiklah kita simak hasil penelitian dari tiga pakar, yaitu  :
1. Dr. Keith Osborn
2. Dr. Burton L. White
3. Dr. Benjamin S. Bloom

Pertumbuhan Fisik Otak (P.F.O):
*   Lahir   = 1/4 ukuran orang dewasa atau 350 gram
*   18 bulan= 1/2 ukuran orang dewasa
*   6 tahun = 90% ukuran orang dewasa
*   18 tahun= 100% ukuran orang dewasa

Perkembangan intelektual Otak (P.I.O)
*   0-4 tahun = 50%
*   4-8 tahun = 80%
*   8-18 tahun = 100%

Otak Kiri VS Otak Kanan :

Belahan Otak Kiri : Belahan Otak Kanan :
- Tata bahasa   - Irama
- Logika- Musik
- Angka - Warna
- Daya Ingat- Imajinasi
- Rasional  - Lamunan
- Analisis  - Dimensi

Mengingat cukup banyak beredar buku-buku bertemakan cara meningkatkan intelegensi, 
begitu juga aneka mainan edukatif yang dikatakan dapat meningkatkan kecerdasan anak.  
Maka dibawah ini ada beberapa tips untuk mengoptimalkan kemampuan intelegensi anak 
melalui alat  permainan.

I.   Mulailah pada saat yang tepat, sesuaikan dengan perkembangan anak

Pada umumnya para ahli mengatakan tidak ada usia tertentu yang paling tepat untuk 
memulai suatu pengajaran/rangsangan.  Menurut Prof.DR. Fawzia Aswin Hadis, psikolog 
dan dosen Fakultas Psikologi Universitas Indonesia, paling tidak ada dua hal yang bisa 
dipakai.  Mainan yang baik itu punya manfaat tertentu sesuai dengan usia dan tingkat 
perkembangan anak.  Secara umum mainan yang baik mampu membuat anak asyik dan aktif 
bermain.

Untuk  memilih mainan yang sesuai dengan usia dan tingkat perkembangan anak biasanya 
para psyikolog anak memakai teori piaget yang dirancang oleh Jean Piaget membagi 
perkembangan intelegensi anak menjadi 3 tahapan, yakni :
1.  Tahap Sensonik Motorik (0-2 th)
2.  Tahap Pra Operasional (2-7 th)
3.  Tahap Operasional (7- keatas)

1. Tahap Sensonik - Motorik
Pada usia 0-2 tahun anak sudah bisa menikmati gerakan demi gerakan, dalam taraf 
belajar menguasai dan mengkoordinasikan ketrampilan motorik (otot) kasar dan halus.
Permainan akan merangsang anak mulai mempraktekkan dan mengendalikan gerakannya serta 
menggali pengalaman dalam menggunakan panca indranya, mengembangkan penglihatan, 
mendengar suara, mengecap rasa serta merasakan sentuhan dengan benda dan pengaruh yang 
bisa ditimbulkan.
Jadi sejak usia 1-2 tahun, ketika sudah bisa beraksi   atau berkomunikasi terhadap 
keadaan sekitarnya misalnya, gerakan tangan atau mimik ortunya, pada usia itu anak 
diperkenalkan/diberi mainan.

Mainan yang sesuai : bisa berbau, berwarna yang biasa digantung di boks atau 
diletakkan disekitar anak, mainan ini selain bisa merangsang gerakan dan konsentrasi 
mata, belajar menggapai dan melatih mata untuk focus dan membedakan warna.  Jenis 
sebaiknya dipilih yang tahan banting, dari bahan yang lembut tidak mudah tertelan, 
bisa menjepit, warna tidak mengandung racun, bisa digigit-gigit, dibanting, 
diputar-putar dan dipukul-pukul.

Sedangkan untuk membantu perkembangan motorik (otot) kasar dan halus, mainan yang 
diberikan bisa membuat anak menggerakkan anggota badannya dari kaki, tangan sampai 
jari-jarinya.  
Contoh mainan untuk menggerakkan otot kasar, misal : bola, kantung biji-bijian, benda 
bermacam ukuran, sementara  malam, lilin, pasir, puzzle yang mudah bisa melatih 
gerakan otot halus.
Perkembangan motorik ini bisa terus menerus diperkaya dari waktu ke waktu, karena itu 
permainan yang membantu perkembangan motorik anak tetap diperlukan selepas usia 
tersebut, umpamanya dengan memberinya sepeda, manik-manik atau kancing baju untuk 
dirangkai.

2.  Tahap Pra Operasional
Pada tahap perkembangan pra operasional (2-7 th ) anak sudah menggunakan simbol dan 
bermain, memahami bahasa dan belajar membuat sesuatu mewakili sesuau yang lain.  
Anak di usia ini mulai menyukai pola bermain dalam kelompok kecil dan mempelajari 
kehidupan dengan berpura-pura.  Sudah mulai mengucapkan kalimat tentang sesuau yang 
dilihat  didengarnya, dan bertanya jawab sehingga memerlukan pendamping yang mau 
bercerita  mengenai apa saja yang dilihat, dirasa dan didengar.

Ada ketrampilan  lain yang baru seperti menamai, mencocokkan, menebak atau 
membandingkan, ia juga menyukai aktifitas fisik, bergerak kesana kemari untuk 
mengembangkan motorik kasar dan halus.
Mereka memperhatikan bagaimana benda 

RE: [balita-anda] RE: Terapi untuk mata juling

1999-12-01 Terurut Topik Munding Sari, Puspa

Ibu Fera,  kalau saya tidak salah  bahwa mata juling  adalah disebabkan syaraf mata 
kita tidak bekerja secara normal, dan pengalaman salah satu rekan saya, anaknya juga 
agak juling waktu kecilnya dan setelah itu  berakibat matanya menjadi rabun dan kalo 
dibiasakan memakai kacamata, akan berakibat semakin parah. Sekedar info bahwa sekarang 
anaknya udah sekolah TK dan kalo saya engga salah kacamatanya sekarang udah -4 lebih. 

Mungkin saran saya, lebih baik diterapi dengan cara dipijat syaraf  matanya , hal ini 
sudah pernah dialami rekan kantor saya terhadap putrinya, trus si anak di terapi 
dengan dipijat syaraf matanya secara rutin dalam tempo 1 tahun, memang agak lama 
yah... dan alhamdulilah setelah diterapi dengan dipijat syaraf matanya  akhirnya 
matanya bisa normal kembali.  Mungkin Ibu bisa coba menghubungi tempat ahli pijat 
syaraf tsb : Ibu  Dr. Neneng, telp.7773329 (Depok).

Demikian infonya, insyallah bisa sembuh yah bu

wassalam,
Puspa


 -Original Message-
 From: Ferawati [SMTP:[EMAIL PROTECTED]]
 Sent: November 30, 1999 10:29 AM
 To:   '[EMAIL PROTECTED]'
 Subject:  [balita-anda] RE: Terapi untuk mata juling
 
 Numpang tanya ...
 
 Anak saya ( 14 bulan ) mata sebelah kanan agak juling. Saya pernah membaca di 
artikel ayah bunda bahwa sekarang mata juling bisa disembuhkan dengan cara di terapi 
oleh dokter mata.
 
 Yang ingin saya tanyakan adalah :
 1. Apakah anak saya sudah cukup umur untuk di terapi ?
 2. Apakah ada penyembuhan dengan cara yang lain selain terapi ?
 3. Apa penyebab dari mata juling pada anak bayi ?
 4. Menurut kakak saya, semua bayi matanya pasti juling dan akan 
 hilang bila dia menginjak umur 12 bulanan. Apakah pendapat tersebut 
 benar ?
 
 Sebagai catatan, saya tidak pernah menaruh mainan diatas ranjang bayi. 
 Mertua saya mengatakan juling-nya disebabkan oleh suster-nya, pada waktu menunjukkan 
mainan terlalu dekat dengan mata.
 
 Terima kasih sebelumnya atas informasi yang akan diberikan.
 
 Mama TimothyFile: ATT85871.txt  
 
EOM 

NOTICE - This message contains information intended only for the use of the addressee 
named above.  It may also be confidential and/or privileged.  If you are not the 
intended recipient of this message you are hereby notified that you must not 
disseminate, copy or take any action in reliance on it.  If you have received this 
message in error please notify The Broken Hill Proprietary Company Limited immediately 
via mailto:[EMAIL PROTECTED].

Kunjungi: http://www.balita-anda.indoglobal.com
"Untuk mereka yang mendambakan anak balitanya tumbuh sehat  cerdas"

-= Dual T3 Webhosting on Dual Pentium III 450 - www.indoglobal.com =-
Etika berinternet, kirim email ke: [EMAIL PROTECTED]
Berhenti berlangganan, e-mail ke:  [EMAIL PROTECTED]
EMERGENCY ONLY! Jika kesulitan unsubscribe, email: [EMAIL PROTECTED]
Panduan Menulis Email yang Efektif http://hhh.indoglobal.com/email/ 
http://pencarian-informasi.or.id/ - Solusi Pencarian Informasi di Internet









RE: [balita-anda] menghilangkan hamis

1999-11-09 Terurut Topik Munding Sari, Puspa

Ibu Happy,  kalo mau kasih putranya ikan, jangan yang ikan-ikanan dong, kasih ikan 
beneran aja biar jadi sehat. Campuran tim dengan ikan, khususnya ikan laut memang 
sangat bagus dan dianjurkan, selain sehat juga lebih murah.  

Bau amis yang ditimbulkan ikan sebetulnya bisa dikurangi dengan menambahkan sedikit 
jahe,  tetapi takutnya malah dengan adanya bau jahe, bayi kita jadi tidak suka.  
Selama ini putri-putri saya, saya beri tim dengan ikan tidak pernah saya campur 
apa-apa untuk menghilangkan amis, namun mereka tetap aja suka,  dan yang merasakan bau 
amis itu, khan hanya yang memasak dan yang menyuapinya aja, tapi sepanjang bayi kita 
suka dan bisa membuat badannya sehat, saya rasa tidak masalah kok  bu..

Salam,
Puspa






 --
 From: Asbaun, Happy HP
 Reply To: [EMAIL PROTECTED]
 Sent: November 09, 1999 2:58 AM
 To:   '[EMAIL PROTECTED]'
 Subject:  [balita-anda] menghilangkan hamis
 Importance:   High
 
 
 Ass,Wr. Wb
 
 Hai  Netter yang terkasih,
 
 Mohon sumbang saran serta caranya, saya ingin memberikan bubur saring pd  purta 
saya,dengan makanan berupa ikan2an,bagaimana caranya( pengolahannya) agar ikan2 
tersebut saat  diolah tidak amis.  mohon agar netter dapat memberikan info dan 
sebelumnya terimakasih.
 
 Wassalam
 
 Ibunya Aiz
 
 EOM 
 
 NOTICE - This message contains information intended only for the use of the 
addressee named above.  It may also be confidential and/or privileged.  If you are 
not the intended recipient of this message you are hereby notified that you must not 
disseminate, copy or take any action in reliance on it.  If you have received this 
message in error please notify The Broken Hill Proprietary Company Limited 
immediately via mailto:[EMAIL PROTECTED].
 
 Kunjungi:
 http://www.balita-anda.indoglobal.com
 "Untuk mereka yang mendambakan anak balitanya tumbuh sehat  cerdas"
 
 
 Etika berinternet, kirim email ke: [EMAIL PROTECTED]
 Berhenti berlangganan, e-mail ke:  [EMAIL PROTECTED]
 EMERGENCY ONLY! Jika kesulitan unsubscribe, email: [EMAIL PROTECTED]
 Panduan Menulis Email yang Efektif http://hhh.indoglobal.com/email/ 
 http://pencarian-informasi.or.id/ - Solusi Pencarian Informasi di Internet
 
 
 
 
 
 
 
 
EOM 

NOTICE - This message contains information intended only for the use of the addressee 
named above.  It may also be confidential and/or privileged.  If you are not the 
intended recipient of this message you are hereby notified that you must not 
disseminate, copy or take any action in reliance on it.  If you have received this 
message in error please notify The Broken Hill Proprietary Company Limited immediately 
via mailto:[EMAIL PROTECTED].

Kunjungi:
http://www.balita-anda.indoglobal.com
"Untuk mereka yang mendambakan anak balitanya tumbuh sehat  cerdas"


Etika berinternet, kirim email ke: [EMAIL PROTECTED]
Berhenti berlangganan, e-mail ke:  [EMAIL PROTECTED]
EMERGENCY ONLY! Jika kesulitan unsubscribe, email: [EMAIL PROTECTED]
Panduan Menulis Email yang Efektif http://hhh.indoglobal.com/email/ 
http://pencarian-informasi.or.id/ - Solusi Pencarian Informasi di Internet









RE: [balita-anda] Imunisasi MMR

1999-11-02 Terurut Topik Munding Sari, Puspa

Dear netters,  saya ingin memberikan sedikit info mengenai imunisasi MMR yang 
ditanyakan oleh mamanya Raisa, menurut pengetahuan saya imunisasi MMR merupakan salah 
satu imunisasi yang diwajibkan oleh DSA saya , saya kurang tahu apakah imunisasi tsb 
sudah merupakan program imunisasi nasional atau belum, tetapi apabila kita memang 
mampu dari segi financial, alangkah baiknya  apabila imunisasi tsb kita laksanakan 
pada buah hati kita.

Imunisasi MMR (Measles=campak, Mumps=gondong, Rubella=cacar jerman) memang harus 
diberikan pada usia minimal 15 bulan, penyakit-penyakit tsb dapat mengakibatkan : 
Kejang-kejang, radang paru-paru, keterbelakangan mental, kehilangan pendengaran, 
radang selaput otak, radang pada saraf tulang belakang, radang buah zakar (untuk 
laki2), radang pada kandung telur (wanita)  dan penyakit jantung bawaan.  Guna dari 
imunisasi tsb adalah meminimalkan buah hati kita terkena penyakit-penyakit spt diatas.

Kalo mengenai penyakit autisme, saya pernah baca disalah satu media yang menyebutkan 
bahwa autisme itu disebabkan oleh terganggunya perkembangan susunan saraf pusat yang 
menyebabkan terganggunya fungsi otak sehingga mengakibatkan anak mengalami gangguan  
perkembangan yang mencakup bidang komunikasi, interaksi dan perilaku yang luas. 

Mengenai pertanyaan mamanya Raisa pada point 3, menurut asumsi saya, imunisasi MMR 
malahan akan mengurangi buah hati kita terkena autisme, bukannya imunisasi tsb salah 
satunya untuk mencegak penyakit radang selaput otak yang disebabkan penyakit gondong ?.

Demikian infonya, mungkin netters lain bisa menambahkan.

Salam,
Puspa

 --
 From: Imelda Pasni[SMTP:[EMAIL PROTECTED]]
 Reply To: [EMAIL PROTECTED]
 Sent: November 02, 1999 10:23 AM
 To:   [EMAIL PROTECTED]
 Subject:  [balita-anda] Imunisasi MMR
 
 Dear netters,
 Anak saya saat ini berumur 5 bulan. Menurut dokter, nanti saat berumur 15 bulan,
 ia dianjurkan untuk diberi imunisasi MMR. Saya akan senang bila ada netters yang
 ingin berbagi cerita tentang imunisasi jenis ini, karena saya baru mendengarnya.
 Ada beberapa pertanyaan sehubungan dengan iminisasi ini :
 
 1.   Apa kegunaan imunisasi ini? Apakah ini termasuk program nasional yang baru?
 2.   Perlukah imunisasi MMR? Apa yang terjadi bila seorang anak tidak diberi
 imunisasi ini, apakah bisa dikendalikan dengan asupan gizi yang baik?
 3.   Saya pernah mendengar bahwa salah satu kecurigaan penyebab autisme pada
 anak-anak adalah imunisasi MMR. Benarkah? Jika tidak, apa sebenarnya penyebab
 autisme?
 
 Terima kasih saya tunggu tanggapan netters!
 
 Mama-nya Raissa
 
 
 
 
 Kunjungi:
 http://www.balita-anda.indoglobal.com
 "Untuk mereka yang mendambakan anak balitanya tumbuh sehat  cerdas"
 
 
 Etika berinternet, kirim email ke: [EMAIL PROTECTED]
 Berhenti berlangganan, e-mail ke:  [EMAIL PROTECTED]
 EMERGENCY ONLY! Jika kesulitan unsubscribe, email: [EMAIL PROTECTED]
 Panduan Menulis Email yang Efektif http://hhh.indoglobal.com/email/ 
 http://pencarian-informasi.or.id/ - Solusi Pencarian Informasi di Internet
 
 
 
 
 
 
 
 
EOM 

NOTICE - This message contains information intended only for the use of the addressee 
named above.  It may also be confidential and/or privileged.  If you are not the 
intended recipient of this message you are hereby notified that you must not 
disseminate, copy or take any action in reliance on it.  If you have received this 
message in error please notify The Broken Hill Proprietary Company Limited immediately 
via mailto:[EMAIL PROTECTED].

Kunjungi:
http://www.balita-anda.indoglobal.com
"Untuk mereka yang mendambakan anak balitanya tumbuh sehat  cerdas"


Etika berinternet, kirim email ke: [EMAIL PROTECTED]
Berhenti berlangganan, e-mail ke:  [EMAIL PROTECTED]
EMERGENCY ONLY! Jika kesulitan unsubscribe, email: [EMAIL PROTECTED]
Panduan Menulis Email yang Efektif http://hhh.indoglobal.com/email/ 
http://pencarian-informasi.or.id/ - Solusi Pencarian Informasi di Internet









RE: [balita-anda] Play group di daerah Bintaro - Ciputat?

1999-10-18 Terurut Topik Munding Sari, Puspa

Dear Netters,

Guna menjawab pertanyaan sdr. Isnan dan Dina mengenai sekolah pre-school di Bintaro, 
yang saya tahu dan sayapun pernah kesana 1 kali sewaktu  ingin mencoba mendaftarkan 
buat putri saya, yaitu :  Amanda Montessori Pre-school, Jl. Cempaka Raya No.44, 
Bintaro, Telp. 7363980., dan disekolah tsb, jadwal belajarnya ada yang 2 x  seminggu, 
3x seminggu dan bahkan 5x seminggu, untuk biayanya, bisa langsung ditelpon kesana.

Di daerah Jl. Rempoa Raya (Bintaro)  juga ada sekolah Mutiara Indonesia, mereka 
mempunyai program untuk play group dan TK, tapi maaf no.telpon-nya ada dirumah.

Menurut saya, anak-anak usia sekitar 2 - 4 th, memang tidak diharuskan mengikuti 
program sekolah - sekolah TK, sebetulnya mereka kita ajarkan hanya untuk bersosialisi 
dan bermain saja, dan supaya mereka tidak ada kecenderung untuk bosan, maka mereka 
kita ikutkan jadwal yang 1x atau 2x seminggu dan tidak lebih dari satu setengah jam.  
Tapi apabila orangtuanya cukup waktu, tanpa memasukkan mereka kesekolah  dan cukup 
diajarkan dan diberikan pendidikan dirumah pun dengan didampingi orang tua  menurut 
saya sudah cukup memadai.

Mudah-mudahan bisa bermanfaat.

Salam,

 --
 From: Isnan  Dina[SMTP:[EMAIL PROTECTED]]
 Reply To: [EMAIL PROTECTED]
 Sent: October 15, 1999 10:46 PM
 To:   [EMAIL PROTECTED]
 Subject:  [balita-anda] Play group di daerah Bintaro - Ciputat?
 
 Netters,
 
 Belakangan ini sedang ramai diskusi play group dan lokasinya. Saya ingin
 menanyakan apakah ada play group di daerah sekitar Bintaro selain Tumble
 Tots - Bintaro Plaza? Dan apa saja materi yang diberikan kepada anak-anak?
 
 Saya pernah bermaksud mendaftarkan anak saya (usia 2 tahun) ke TK terdekat
 yang kebetulan ada kelompok bermainnya. Tetapi oleh mereka, disarankan
 supaya tidak mendaftarkan anak-anak sedini mungkin. Alasannya:
 
 1. Disiplin masuk pagi, baris berbaris dan lain-lain menurut mereka tidak
 cocok untuk usia 2 tahun.
 2. Menurut salah satu pengurus TK tersebut, jika anak mulai dimasukkan
 sekolah pada umur 2 tahun, kasihan anaknya karena akan mengenyam pendidikan
 TK paling tidak selama 4 tahun (mengingat usia anak masuk SD minimal 7
 tahun). Kalaupun dipaksakan masuk SD kurang dari 7 tahun, akibatnya tidak
 akan terasa dalam 1 - 2 tahun, tetapi rata-rata anak-anak yang bersekolah
 pada usia dini akan menunjukkan penurunan tajam terhadap prestasi di kelas
 5 atau 6 SD.
 
 Yang jadi pertanyaan saya, apakah benar apa yang dikatakan pengurus TK
 tersebut? Mungkin ada rekans yang tahu. Mohon informasinya dan juga
 informasi mengenai Play Group di daerah Bintaro - Ciputat.
 
 Dina
 
 
 
 
 Kunjungi:
 http://www.balita-anda.indoglobal.com
 "Untuk mereka yang mendambakan anak balitanya tumbuh sehat  cerdas"
 
 
 Etika berinternet, kirim email ke: [EMAIL PROTECTED]
 Berhenti berlangganan, e-mail ke:  [EMAIL PROTECTED]
 EMERGENCY ONLY! Jika kesulitan unsubscribe, email: [EMAIL PROTECTED]
 Panduan Menulis Email yang Efektif http://hhh.indoglobal.com/email/ 
 http://pencarian-informasi.or.id/ - Solusi Pencarian Informasi di Internet
 
 
 
 
 
 
 
 
EOM 

NOTICE - This message contains information intended only for the use of the addressee 
named above.  It may also be confidential and/or privileged.  If you are not the 
intended recipient of this message you are hereby notified that you must not 
disseminate, copy or take any action in reliance on it.  If you have received this 
message in error please notify The Broken Hill Proprietary Company Limited immediately 
via mailto:[EMAIL PROTECTED].

Kunjungi:
http://www.balita-anda.indoglobal.com
"Untuk mereka yang mendambakan anak balitanya tumbuh sehat  cerdas"


Etika berinternet, kirim email ke: [EMAIL PROTECTED]
Berhenti berlangganan, e-mail ke:  [EMAIL PROTECTED]
EMERGENCY ONLY! Jika kesulitan unsubscribe, email: [EMAIL PROTECTED]
Panduan Menulis Email yang Efektif http://hhh.indoglobal.com/email/ 
http://pencarian-informasi.or.id/ - Solusi Pencarian Informasi di Internet









[balita-anda] FW: [balita-anda] Kutipan hasil seminar anak (1)

1999-04-11 Terurut Topik Munding Sari, Puspa

Untuk melihat diskusi milis ini sebelumnya, klik:
http://www.mail-archive.com/balita-anda%40indoglobal.com/

--
"Untuk mereka yang mendambakan anak balitanya tumbuh sehat  cerdas"
Berlangganan, e-mail ke: [EMAIL PROTECTED]
Berhenti berlangganan, e-mail ke:  [EMAIL PROTECTED]
http://pencarian-informasi.or.id/ - Solusi Pencarian Informasi di Internet




RE: [balita-anda] Masa Recovery Cesar

1999-02-21 Terurut Topik Munding Sari, Puspa

Pak Iman,  


Seperti yang saya alami, masa recovery setelah bedah cesar lebih
kurang  1 s/d 2 minggu.   Agar jahitan operasi cepat kering, mungkin
istrinya Pak Iman bisa minum obat cina PienCengHua ( tulisannya saya kurang
tahu, tapi bacanya kira-kira begitu), obat itu bisa dibeli di toko cina Tai
Ceng Ho di Glodok, (kalo belum terbakar akibat kerusuhan).  harganya lebih
kurang 250 ribu. Obatnya berupa kapsul 6 butir untuk diminum selama 3 hari (
2x sehari)

Sebelum mengkonsumsi obat itu lebih baik konsultasi dulu dengan
dokter, sebab ada dokter yang mengijinkan pasiennya minum obat itu, tetapi
ada juga yang melarangnya.  Sesuai dengan pengalaman, saya mengalami bedah
cesar 2 x, yaitu pada bulan Feb 1997 dan yang kedua bulan Juli 1998. Setelah
lewat 24 jam, saya minum obat tsb. Jahitan operasinya lebih cepat kering
dan pulih sambil melakukan aktifitas ringan, misalnya belajar  berdiri, dan
berjalan pelan-pelan setelah lewat 2x24 jam operasi.  

Luka operasi luar bisa pulih kira-kira satu minggu, tapi harus
hati-hati lho pak, jangan terlalu banyak aktifitas yang berat, karena
jahitan yang didalam mungkin masih perlu penyembuhan , dan jahitan itu
kembali normal setelah dua minggu.

Demikian info dari pengalaman saya, dan mungkin ada rekan-rekan lain
yang bisa menambahkan info ini. 

Salam balita,
Puspa 


 From: Imam Suhadi[SMTP:[EMAIL PROTECTED]]
 Sent: Friday, February 19, 1999 12:38 PM
 To:   [EMAIL PROTECTED]
 Subject:  [balita-anda] Masa Recovery Cesar
 
 Netters Sadayana...
 
 Istri saya sekarang ini sedang hamil mendekati 9 bulan (anak pertama).
 Karena ada miom (sejenis tumor) di rahimnya, perputaran si Bayi jadi agak
 terhambat. Sehingga posisinya tidak bisa berbalik (masih sungsang dengan
 pantat dibawah - bukan kaki). Akibatnya Dokter tidak berani ambil resiko
 untuk melahirkan secara spontan.
 
 Nah yang saya mau tahu, biasanya berapa lama seorang Ibu bisa recovery
 dari
 bedah cesarnya? Dan mungkin ada pengalaman unutuk mempercepat recovery
 tersebut bagaimana? Sebab tentu setelah recovery ia harus melakukan
 kembali
 bedah untuk mengambil miom tersebut.
 
 Makasih...
 
 Imam Suhadi
 
 
 Untuk melihat diskusi milis ini sebelumnya, klik:
 http://www.mail-archive.com/balita-anda@indoglobal.com/
 
 --
 "Untuk mereka yang mendambakan anak balitanya tumbuh sehat  cerdas"
 Berlangganan, e-mail ke: [EMAIL PROTECTED]
 Berhenti berlangganan, e-mail ke:  [EMAIL PROTECTED]
 http://pencarian-informasi.or.id/ - Solusi Pencarian Informasi di Internet
 
 
 

Untuk melihat diskusi milis ini sebelumnya, klik:
http://www.mail-archive.com/balita-anda@indoglobal.com/

--
"Untuk mereka yang mendambakan anak balitanya tumbuh sehat  cerdas"
Berlangganan, e-mail ke: [EMAIL PROTECTED]
Berhenti berlangganan, e-mail ke:  [EMAIL PROTECTED]
http://pencarian-informasi.or.id/ - Solusi Pencarian Informasi di Internet





RE: [balita-anda] Immunisasi HIB

1999-02-19 Terurut Topik Munding Sari, Puspa

Saya akan berbagi informasi dengan rekan-rekan sekalian.

Menurut hasil konsultasi dengan dokter anak langganan kami,  bahwa imunisasi
HIB itu sebetulnya penting dimasa era globalisasi  sekarang ini, dimana
berbagai jenis penyakit banyak masuk dari luar negeri ke Indonesia, dan
penangkalnya adalah dengan imunisasi, khususnya HIB yang secara teoritis
imunisasi ini adalah untuk menangkal penyakit 1. Miningitis  atau virus yang
menyerang Otak,  ke 2  : Cepticemia  ( bakteri yang menyerang darah)  dan ke
3 :  epiglottitis.

Memang Imunisasi HIB ini adalah tergolong mahal, karena obatnya  masih
didatangkan dari Perancis, dan  biaya imunisasi ini diberbagai  dokter/ RS
beragam ( di atas Rp 120.000 ribu), oleh karena itulah imunisasi ini belum
dijadikan program nasional karena kendala biayanya mahal.

Menurut dokter anak kami, imunisasi ini cukup dilakukan satu kali,  setelah
imunisasi BCG,DPT,Polio,Campak,dan Hepatitis B   selesai ( kira-kira bayi
usia diatas 12 bulan). Dan apabila para orang tua yang tidak mempunyai
kendala dengan financial, alangkah baiknya anak-anaknya di beri imunisasi
HIB, dan alhamdulilah putri saya yang pertama imunisasinya sudah lengkap dan
juga  imunisasi HIB pada usia 15 bulan saat itu biayanya Rp 130.000 (tgl 7
Mei 1998).

Dan sore inipun saya akan membawa putri ke-2 kami  (usia 6 bulan)  untuk
imunisasi Hepatitis B pertama.

Mudah-mudahan informasi ini berguna buat rekan-rekan dan tidak ragu-ragu
untuk melengkapi imunisasi para balitanya.

Salam,
Puspa

 --
 From: Dharma Gita[SMTP:[EMAIL PROTECTED]]
 Sent: Friday, February 19, 1999 6:58 AM
 To:   '[EMAIL PROTECTED]'
 Subject:  RE: [balita-anda] Immunisasi HIB
 
 Menurut informasi yang saya dapat dari beberapa orang rekan, yang
 kebetulan
 Dokter, HIB ini sangat jarang terjadi di Indonesia. Kalau saya tidak salah
 ingat, kasus ini banyak di Eropa.
 
 Betul enggak informasi ini, mohon tanggapan rekan-rekan yang tahu.
 
 Salam kenal,
 Virja Dharma Gita
 
  -Original Message-
  From:   Mulyana [SMTP:[EMAIL PROTECTED]]
  Sent:   18 Februari 1999 14:54
  To: [EMAIL PROTECTED]
  Subject:RE: [balita-anda] Immunisasi HIB
  
  
  
  On Thu, 18 Feb 1999 [EMAIL PROTECTED] wrote:
  
   Pak Indra,
   dari informasi yang saya dengar dari rekan-rekan di kantor yang
  mempunyai balita
   dan juga dari dokter anak saya, imunisasi tsb. memang tidak
 diwajibkan.
  Putri
   saya sendiri sekarang sudah berumur 8 bl (jalan 9 bl) dan imunisasi
  terakhir
   (+/- 2 bulan lalu) baru sampai hepatitis. Sampai saat ini,
 alhamdulillah
  tidak
   ada keluhan kesehatan (paling-paling hidung meler karena cuaca buruk).
   Tapi seorang rekan di kantor mengimunisasikan HIB buat putera
 pertamanya
  yang 9
   bulan, di Medistra (biayanya Rp. 200 rb). Jadi setiap orangtua memang
  punya
   pendapat yang berbeda.
   (saya tidak tahu, apa saya dulu juga diimunisasi HIB atau tidak).
   Saya sendiri lebih mengandalkan istri saya yang 'mengimunisasi'-kan
  puteri
   pertama kami via asi-nya yang alhamdulillah lancar.
   wassalam.
   
   
-Original Message-
From:   [EMAIL PROTECTED] [SMTP:[EMAIL PROTECTED]]
Sent:   Wednesday, February 17, 1999 2:00 PM
To: [EMAIL PROTECTED]
Subject: [balita-anda] Immunisasi  HIB
   
Hallo Rekan Netters,
   
Bayi saya baru berumur 5 bulan, kemarin dokter anak saya bilang,
 kalau
  mau
   
silahkan untuk imunisasi virus HIB yaitu immunisasi untuk virus yang
menyerang
otak, sambil menunggu masa untuk immunisasi yad. pada bulan april.
   
   
   
   
   Untuk melihat diskusi milis ini sebelumnya, klik:
   http://www.mail-archive.com/balita-anda@indoglobal.com/
   
  
 
 --
   "Untuk mereka yang mendambakan anak balitanya tumbuh sehat  cerdas"
   Berlangganan, e-mail ke: [EMAIL PROTECTED]
   Berhenti berlangganan, e-mail ke:
  [EMAIL PROTECTED]
   http://pencarian-informasi.or.id/ - Solusi Pencarian Informasi di
  Internet
   
   
   
   
  
  
  Untuk melihat diskusi milis ini sebelumnya, klik:
  http://www.mail-archive.com/balita-anda@indoglobal.com/
  
 
 --
  "Untuk mereka yang mendambakan anak balitanya tumbuh sehat  cerdas"
  Berlangganan, e-mail ke: [EMAIL PROTECTED]
  Berhenti berlangganan, e-mail ke:
 [EMAIL PROTECTED]
  http://pencarian-informasi.or.id/ - Solusi Pencarian Informasi di
 Internet
  
  
 
 Untuk melihat diskusi milis ini sebelumnya, klik:
 http://www.mail-archive.com/balita-anda@indoglobal.com/
 
 --
 "Untuk mereka yang mendambakan anak balitanya tumbuh sehat  cerdas"
 Berlangganan, e-mail ke: [EMAIL PROTECTED]
 Berhenti berlangganan, e-mail ke:  [EMAIL PROTECTED]
 http://pencarian-informasi.or.id/ - Solusi Pencarian Informasi di Internet
 
 
 

Untuk melihat diskusi milis ini sebelumnya, klik: