Hmmm..ya..ya...ya...bukan shodaqohnya yang menyembuhkan, tapi rasa syukur yang 
merupakan proses penyembuhan karena bisa berasa tenang. Paling tidak sugesti 
sudah ada. Karena katanya sugesti itu perannya 50% dalam penyembuhan. Makan 
sehat 30%. Obat cuma 20%.
[Pertanyaannya: siapa yang harus bersyukur, pasien ato keluarga?]

Banyak sekali saya dengar dari teman dan ustadz untuk bershodaqah saja kalau 
ada keluarga sakit dari pada menghamburkan uang ke rumah sakit. 

Kasus pertama,
Seorang teman ibunya sakit. Jadi teman saya itu banyak bersedekah untuk 
kesembuhan ibunya. Dia berharap orang2 yang menerima shodaqah itu yang 
mendo'akan. Teman saya hanya memberikan obat2 tradisional untuk ibunya.

Kasus kedua,
Seorang teman, kakaknya stroke dan koma. Dokter menyarankan untuk bedah 
kepalanya dan kemudian sebagian batok kepalanya diganti oleh material lain. 
Teman saya, yang sedang kebingungan, bertanya kepada seorang ustadz. Ustadz tsb 
menyarankan untuk banyak bersedekah saja karena kalau Tuhan menghendaki dia 
sembuh, dia akan sembuh kalau tidak ya tidak. Ustadz tsb mungkin hanya berfikir 
mubazir menghabiskan uang untuk kesembuhan yang gak jelas.

Kasus ketiga, (Andaikan)
Saya sakit. Saya tidak mau ke dokter. Saya sedekahkan saja uang berobat karena 
rasa syukur saya mendapatkan penyakit? Ya..ya..ya..kalau saya dapat mensyukuri 
hal tsb, tentu saya telah mempunyai keimanan yang tinggi.

Saya teringat kisah seorang Nabi (lupa?) yang di beri cobaan oleh Allah SWT 
berupa penyakit selama 9 tahun. Tapi Nabi tsb tetap bersyukur, bersabar dan 
tawakal. Tidak mencari obat kesana kesini (emang gak ada obatkah?) dan tidak 
pergi ke tabib (krn tidak ada tabib kah?). Saya membayangkan dengan saya 
sendiri, kalau kepala pusing sehari saja, pasti dah nyari bodrex!

Kasus keempat,
Kalau ada keluarga sakit DBD, apakah cukup dengan bersodaqoh ? padahal kata 
para dokter DBD harus cepat dan tepat penanganannya.

Waaah penyakit sekarang dah terlalu banyak macamnya. Gak kayak jaman nabi 
duluuu. ???

Mari banyak2 bersedekah dalam keadaan sehat dan sakit.

wassalam,

--- In wanita-muslimah@yahoogroups.com, "Ary Setijadi Prihatmanto" 
<ary.setij...@...> wrote:
>
> mbak Lina,
> 
> baca lagi mbak ceritanya mas agussyafii ini...
> bukannya malah mas agus berusaha menjelaskan dengan cara yang dapat diterima 
> akal sehat?
> 
> btw,
> semua orang pasti menggunakan akalnya...
> masalahnya yang digunakan yang sehat apa tidak....
> 
> 
> 
>   ----- Original Message ----- 
>   From: Lina Dahlan 
>   To: wanita-muslimah@yahoogroups.com 
>   Sent: Wednesday, April 01, 2009 4:33 PM
>   Subject: [wanita-muslimah] Re: Bagaimana Mungkin Menyembuhkan?
> 
> 
>   Sepertinya logika seperti ini bahwa shodaqah akan menyembuhkan penyakit 
> akan ditolak mentah-mentah deh oleh para penyembah akal...:-)
> 
>   Tapi..sumpah deh saya juga belon nyampe sini keimanannya...
> 
>   wassalam,
>   --- In wanita-muslimah@yahoogroups.com, muhamad agus syafii <agussyafii@> 
> wrote:
>   >
>   > Bagaimana Mungkin Menyembuhkan?
>   > 
>   > By: agussyafii
>   > 
>   > malam itu saya kedatangan tamu. Seorang bapak yang bertutur bahwa 
> istrinya sedang sakit. Ada pertanyaan yang menarik dari beliau. 'Mas Agus, 
> bagaimana shodaqoh bisa menyembuhkan sakit istri saya?'
>   > 
>   > 'Bapak, shodaqoh itu tidak menyembuhkan penyakit bapak. Alloh SWT yang 
> menyembuhkan penyakit istri bapak. Apapun yang diberikan oleh Alloh SWT 
> seperti sehat atau sakit adalah karunia Alloh SWT, shodaqoh merupakan wujud 
> rasa syukur kita atas semua karuniaNya.
>   > 
>   > 'Sesungguhnya jika kamu bersyukur, pasti Kami akan menambah (nikmat) 
> kepadamu, dan jika kamu mengingkari (nikmat-Ku), maka sesungguhnya azab-Ku 
> sangat pedih.'(Q.S. Ibrahim : 7).
>   > 
>   > 'Rasa syukur terhadap karunia Alloh SWT inilah yang mempercepat proses 
> penyembuhan sebuah penyakit' Jawab saya
>   > padanya.
>   > 
>   > Sebulan cepat berlalu, pagi ini saya mendapatkan sms dari bahwa istrinya 
> sudah sembuh. Shodaqoh & sholat meluaskan hati kami, itulah yang membuat 
> istri menjadi cepat sembuh. terima kasih ya mas agus. 
>   > 
>   > --
>   > Obatilah orang-orang yang sakit dengan shodaqoh dan bentengilah 
> harta-harta kalian dengan zakat dan siapkan untuk menolak bala' dengan doa 
> (Hadist Riawayat Baihaqi)
>   > 
>   > Wassalam,
>   > agussyafii
>   > 
>   > -
>   > Tulisan ini dalam rangka kampanye program 'Amalia Cinta Bumi (ACIBU)', 
> Minggu, tanggal 17 Mei 2009 dirumah Amalia. Program 'Amalia Cinta Bumi 
> (ACIBU)' mengajak. 'Mari, hindari penggunaan kantong plastik berlebihan, 
> bawalah kantong belanja sendiri. Sebab Kantong plastik jenis polimer sintetik 
> sulit terurai- Bila dibakar, menimbulkan senyawa dioksin yang membahayakan- 
> Proses produksinya menimbulkan efek berbahaya bagi lingkungan.' Mari kirimkan 
> dukungan anda pada program 'Amalia Cinta Bumi' (ACIBU) melalui 
> http://agussyafii.blogspot.com atau sms 087 8777 12431
>   > 
>   > 
>   > 
>   > 
>   > 
>   > 
>   > [Non-text portions of this message have been removed]
>   >
> 
> 
>   
> 
> 
> ------------------------------------------------------------------------------
> 
> 
>   No virus found in this incoming message.
>   Checked by AVG. 
>   Version: 7.5.557 / Virus Database: 270.11.35/2033 - Release Date: 
> 31/03/2009 13:05
> 
> 
> [Non-text portions of this message have been removed]
>


Kirim email ke