Dear Netters....
Saya punya bayi laki-laki yg sekarang berumur 4,5 bulan.
Saat ini anak saya suka memasukkan jari tangannya ke mulutnya untuk
digigit-gigit. Kadang saya tarik kembali tangannya itu. Terus dia membuat
gerakan mengunyah, seolah sedang makan sesuatu padahal tidak.
Kata teman saya, itu karena gusinya gatal sebab akan tumbuh gigi.
Mohon saran para netters apa yang harus saya lakukan. Ada saya belikan
mainan yang bisa untuk digigit, tetapi tidak jadi saya berikan sebab setelah
saya coba sterillkan dengan merendamnya dengan air panas, mainan tersebut
jadi bau......( mungkin karena terbuat dari karet ya...)
Satu lagi, pada umur berapa ubun-ubun bayi itu menutup dengan
sempurna....????.....

regards..

jon....


Kunjungi:
http://www.balita-anda.indoglobal.com

--------------------------------------------------------------------------
"Untuk mereka yang mendambakan anak balitanya tumbuh sehat & cerdas"
Berlangganan, e-mail ke: [EMAIL PROTECTED]
Berhenti berlangganan, e-mail ke:  [EMAIL PROTECTED]
http://pencarian-informasi.or.id/ - Solusi Pencarian Informasi di Internet




Kirim email ke