Jum'at 8 Agustus 2003 22:12:42 WIB
Pertamina Temukan Potensi Migas di Muaro Jambi
MinergyNews.Com, Jakarta--Pertamina temukan potensi minyak dan gas di
Ketaling, Kumpeh Hulu, Muaro Jambi. Diperkirakan potensi gas yang ada sebsar
10 miliar kaki kubik.

Menurut Humas Pertamina, Mohammad Harun, eksplorasi yang dilakukan Pertamina
daerah operasi hulu Sumatera bagian tengah telah menunjukan hasil, yaitu
ditemukannya potensi gas sebesar 10 miliar kaki kubik dan minyak sebesar 14
juta bopd.

Harun menjelaskan, eksplorasi dilakukan dengan pengeboran di dua lokasi
yaitu eksplorasi TRT-A dan pengembangan KTB-8D. Proses pengeboran telah
dilakukan pekan lalu.

Pengeboran di TRT-A, jelasnya, dilakukan untuk membuktikan adanya potensi
gas 10 miliar kaki kubik dan minyak 14 juta bopd. Rencananya, pengeboran di
lokasi TRT-A yang akan menjadi sumur TRT-01 tersebut akan memakan waktu 20
hari, dengan menggunakan menara bor Zl-20.

Sedangkan di lokasi KTB-8D, pengeboran dilakukan hingga kedalaman akhir 1300
meter. Ini dimaksudkan untuk menambah titik serap pada lapisan batu raja
phase 2 di 1175,5 meter. Selanjutnya lokasi itu menjadi sumur KTB-09.
Pertamina mentargetkan produksi minyak dari sumur tersebut sebesar 40 m3/h.
(MNC-5)



---------------------------------------------------------------------
To unsubscribe, e-mail: [EMAIL PROTECTED]
Visit IAGI Website: http://iagi.or.id
IAGI-net Archive 1: http://www.mail-archive.com/iagi-net%40iagi.or.id/
IAGI-net Archive 2: http://groups.yahoo.com/group/iagi

Komisi Sedimentologi (FOSI) : F. Hasan Sidi([EMAIL PROTECTED])-http://fosi.iagi.or.id
Komisi SDM/Pendidikan : Edy Sunardi([EMAIL PROTECTED])
Komisi Karst : Hanang Samodra([EMAIL PROTECTED])
Komisi Sertifikasi : M. Suryowibowo([EMAIL PROTECTED])
Komisi OTODA : Ridwan Djamaluddin([EMAIL PROTECTED] atau [EMAIL PROTECTED]), Arif 
Zardi Dahlius([EMAIL PROTECTED])
Komisi Database Geologi : Aria A. Mulhadiono([EMAIL PROTECTED])
---------------------------------------------------------------------

Kirim email ke