Adakah suara dari profesional migas ? 
IAGI-IATMI- dll ?

RDP
==
Rabu 18 Februari 2004 22:29:51 WIB 
DPR Tak Setuju Perubahan Split Bagi Hasil Migas 

MinergyNews.Com, Jakarta-- Komisi VIII DPR RI menyatakan tidak setuju dengan rencana 
pemerintah merubah split bagi hasil migas untuk menarik investor. 

Menurut anggota Komisi VIII DPR RI, Priyo Budi Santoso, pemerintah tidak bisa 
seenaknya merubah split bagi hasil migas dengan alasan demi menarik investor. “Saya 
tidak yakin investor sudah tak tertarik lagi masuk ke Indonesia dengan split yang 
selama ini diberlakukan. Buktinya, setiap kali ada blok yang ditawarkan, selalu banyak 
peminatnya,” katanya usai Rapat Dengar Pendapat (RDP) antara Komisi VIII DPR RI dengan 
Badan Pelaksana Kegiatan Hulu migas (BP Migas) hari ini (18/2) di Jakarta. 

Sebagaimana diketahui, Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral Purnomo Yusgiantoro 
dalam rapat kabinet terbatas telah mengajukan usul kepada Presiden Megawati agar split 
bagi hasil migas diubah (MinergyNews.Com, 16/2). Jika selama ini split bagi hasil 
untuk gas 70 banding 30, artinya 70 untuk pemerintah dan 30 untuk kontraktor, 
diusulkan diubah menjadi 60 banding 40. Alasannya, demi menarik investor. 

Dalam RDP hari ini, mayoritas anggota Komisi VIII menentang usulan ini. Mereka lebih 
setuju jika pemerintah memberi insentif lain. 

Menanggapi hal itu, Kepala BP Migas Rachmat Soedibyo mengatakan, perubahan split 
rencananya diperuntukkan bagi pengeboran lepas pantai dan di daerah terpencil atau 
frontier area. Sedangkan untuk wilayah yang infrastrukturnya sudah siap, split tidak 
akan berubah. Begitu juga dengan kontrak yang sedang berjalan (existing) tidak akan 
diubah.

Namun, sambung Rachmat, khusus untuk Blok A di Propinsi Aceh saat ini sedang 
dibicarakan usulan perubahan. Karena kontraktor terkendala dengan tingginya biaya 
operasi mengingat sumur di wilayah itu cukup banyak mengandung sulfur. (MNC-6) 
 

---------------------------------------------------------------------

To unsubscribe, e-mail: [EMAIL PROTECTED]

Visit IAGI Website: http://iagi.or.id

IAGI-net Archive 1: http://www.mail-archive.com/iagi-net%40iagi.or.id/

IAGI-net Archive 2: http://groups.yahoo.com/group/iagi



Komisi Sedimentologi (FOSI) : F. Hasan Sidi([EMAIL PROTECTED])-http://fosi.iagi.or.id

Komisi SDM/Pendidikan : Edy Sunardi([EMAIL PROTECTED])

Komisi Karst : Hanang Samodra([EMAIL PROTECTED])

Komisi Sertifikasi : M. Suryowibowo([EMAIL PROTECTED])

Komisi OTODA : Ridwan Djamaluddin([EMAIL PROTECTED] atau [EMAIL PROTECTED]), Arif 
Zardi Dahlius([EMAIL PROTECTED])

Komisi Database Geologi : Aria A. Mulhadiono([EMAIL PROTECTED])

---------------------------------------------------------------------

Kirim email ke