RE: [balita-anda] Apakah benar ada hubungan antara panas badan dengan kepandaian bayi

1999-05-17 Terurut Topik Nurul Nurnasari

Pak Tony yth,

memang benar kalo dari orang-orang tua kita dulu banyak mitos macam-macam,
yang kalo mau diliat kadang tdk logis alias ngga nyambung, tapi terus terang
kalau
saya kadang cukup percaya. 

Ada pengalaman unik dgn bayi saya, suatu hari bayi saya panas cukup tinggi
sampai 38.5 C
saya sudah berikan Tempra drops 6 x ( 2 X 24 jam ), dan rencananya akan saya
bawa ke DSA,
 kemudian ibu saya datang dan membalur bayi saya  dengan campuran minyak
kayu putih, minyak   
 kletik dan jeruk nipis ( istilah Jawanya diblonyo), bayi saya yang semula
sangat rewel setelah diblonyo
tidak lama langsung tidur pulas dan cukup lama dan pada saat bangun , suhu
badannya sudah normal ,
dan langsung mau makan ya memang agak percaya ngga percaya juga

Pernah juga suatu kali bayi saya BAB-nya hijau dan berbusa, saran ibu saya
tdk usah dimandikan,
saya coba ikuti betul saja dua hari kemudian sudah normal lagi.
Ya tapi memang tidak semuanya "kata org tua" kita ikuti, cuma  tidak ada
salahnya dicoba sbg 
pertolongan pertama, kan mereka juga belajar dari pengalaman

 -Original Message-
 From: tony [SMTP:[EMAIL PROTECTED]]
 Sent: 17 Mei 1999 13:24
 To:   [EMAIL PROTECTED]
 Subject:  [balita-anda] Apakah benar ada hubungan antara panas badan
 dengan kepandaian bayi
 
 bapak-ibu yang saya hormati,
 
 Ada orang tua-tua mengatakan, bahwasanya kalau anak tiba-tiba panas suhu
 badannya dan kadang agak rewel, dibilang anak tambah kepandaian, ( misal
 : mau merangkak - mau tumbuh gigi dsb nya ) jadi nggak usah takut  dan
 nggak usah langsung bawa ke dokter, karna kalau bayi sering minum obat
 akan tidak baik. Hal ini pernah saya alami dan orang tua-tua di
 lingkungan kontrakan saya mengatakan demikian.
 
 kadang saya berpikir, benar nggak sih - ada logika nya nggak ya ? kadang
 saya heran juga apa ada hubungannya, tapi yaitu.. karna orang tua-tua
 yang ngomong dan menasehati demikian, kami dengar aja dan di samping itu
 kami juga membrikan obat penurun panas seperti tempra.
 
 Kira-kira hal demikian apakah pernah juga bapak-ibu mengalami ? dan
 apakah benar ada hubungannya ?  maklum kami baru mendapat anak pertama,
 jadi butuh informasi yang banyak.
 
 Terima kasih
 
 
 
 
 Untuk melihat diskusi milis ini sebelumnya, klik:
 http://www.mail-archive.com/balita-anda%40indoglobal.com/
 
 --
 "Untuk mereka yang mendambakan anak balitanya tumbuh sehat  cerdas"
 Berlangganan, e-mail ke: [EMAIL PROTECTED]
 Berhenti berlangganan, e-mail ke:  [EMAIL PROTECTED]
 http://pencarian-informasi.or.id/ - Solusi Pencarian Informasi di Internet
 
 

Untuk melihat diskusi milis ini sebelumnya, klik:
http://www.mail-archive.com/balita-anda%40indoglobal.com/

--
"Untuk mereka yang mendambakan anak balitanya tumbuh sehat  cerdas"
Berlangganan, e-mail ke: [EMAIL PROTECTED]
Berhenti berlangganan, e-mail ke:  [EMAIL PROTECTED]
http://pencarian-informasi.or.id/ - Solusi Pencarian Informasi di Internet





RE: [balita-anda] Makanan Bayi

1999-04-21 Terurut Topik Nurul Nurnasari

Pak Tirawan
kalo boleh tau  apa judul lengkapnya dan cover depan buku tsb,karena saya
juga sudah coba cari di Gramedia Bandung (tempat saya tinggal) tidak ada
Terima kasih sebelumnya.

Oya, masih soal diskusi makanan bayt ini, sekalian saya ingin tanya  pada
rekan netters balita anda mengenai  jenis bubur instant utk bayi seperti
yang banyak dijual di supermarket ( Cream Nutricia, SUN,Promina dll) apakah
ada efek samping bila bayi banyak mengkonsumsi makanan-makanan ini. Karena
bayi saya ( 7.50 bln ), sangat menyukainya.

 -Original Message-
 From: [EMAIL PROTECTED] [SMTP:[EMAIL PROTECTED]]
 Sent: 22 April 1999 8:23
 To:   [EMAIL PROTECTED]
 Subject:  Re: [balita-anda] Makanan Bayi
 
 
 Bu Yenni, isteri saya beli buku resep makanan bayi terbitan Gramedia.
 Harganya sekitar Rp25.000. Isinya cukup menarik. Jenis makanannya
 bervariasi. Buku ini bisa sebagai panduan memvariasi makanan bayi.
 
 Disclaimer: saya bukan karyawan atau pemegang saham Gramedia.
 
 
 
 Untuk melihat diskusi milis ini sebelumnya, klik:
 http://www.mail-archive.com/balita-anda%40indoglobal.com/
 
 --
 "Untuk mereka yang mendambakan anak balitanya tumbuh sehat  cerdas"
 Berlangganan, e-mail ke: [EMAIL PROTECTED]
 Berhenti berlangganan, e-mail ke:  [EMAIL PROTECTED]
 http://pencarian-informasi.or.id/ - Solusi Pencarian Informasi di Internet
 
 

Untuk melihat diskusi milis ini sebelumnya, klik:
http://www.mail-archive.com/balita-anda%40indoglobal.com/

--
"Untuk mereka yang mendambakan anak balitanya tumbuh sehat  cerdas"
Berlangganan, e-mail ke: [EMAIL PROTECTED]
Berhenti berlangganan, e-mail ke:  [EMAIL PROTECTED]
http://pencarian-informasi.or.id/ - Solusi Pencarian Informasi di Internet





RE: [balita-anda] Masa Recovery Cesar

1999-02-22 Terurut Topik Nurul Nurnasari

Pak Iffon dan ibu Indriati,
saya juga minum obat cina itu sehabis melahirkan, dan sebelumnya saya sudah
bertanya dulu pada dokter kandungan saya dan dikatakan obat itu tdk memiliki
efek samping , justru yang saya alami, bayi saya pada saat itu puput pusar
hanya dalam 5 hari (saya pikir mungkin pengaruh dari obat cina itu, yg
mempercepat pengeringannya)

 -Original Message-
 From: Iffon Leliana [SMTP:[EMAIL PROTECTED]]
 Sent: 22 Februari 1999 9:27
 To:   [EMAIL PROTECTED]
 Subject:  RE: [balita-anda] Masa Recovery Cesar
 
 Bu Indriati, saya juga dulu dibelikan mertua saya obat cina seperti yang
 ibu maksud, menurut mertua saya obat itu sangat manjur untuk orang yang
 mengalami operasi apa pun karena memulihkan jahitan bekas operasi dan
 menghilangkan rasa sakit.
 Tetapi untuk ibu yang dioperasi caesar, saya agak ragu-ragu karena mungkin
 untuk si ibu obat cina tersebut sangat baik, tetapi apakah tidak
 berpengaruh ke ASI yang akan diberikan pada bayi, maksud saya apakah obat
 cina itu aman jika diserap bayi melalui ASI si Ibu.
 Yang saya tahu jika ibu yang menyusui sedang sakit, dokter akan memilih
 obat tertentu yang tidak berbahaya untuk bayi yang disusui si ibu
 tersebut.
 
 Wassalam,
 Iffon L. Prihananto
 
 At 08:22 AM 2/22/99 +0700, you wrote:
 
 Dulu saya juga melahirkan melalui bedah cesar.  Jahitan cepat pulih dan
 kering karena setelah melahirkan saya minum obat cina (namanya Pen Che
 Wang belinya di Glodok di apotek obat cina lantai 2 tanya aja sama
 sinshe-nya untuk sehabis operasi). Satu pil biasanya dibagi menjadi 6
 atau 8 kapsul (minta tolong dimasukkan kapsul sekalian). Untuk dosis
 biar tidak salah tanya juga sekalian. Harganya dulu terakhir beli tahun
 lalu sekitar 200 ribu per pil.  Makannya cukup satu pil aja (karena
 dibagi menjadi beberapa kapsul). Minumnya diselang 2 jam  dari obat
 dokter.  Dalam waktu 1 minggu jahitan sudah kering kembali dengan bagus.
 
 
 Ok sekian dulu, mungkin bisa membantu.
 
 Untuk melihat diskusi milis ini sebelumnya, klik:
 http://www.mail-archive.com/balita-anda@indoglobal.com/
 
 -
 -
 "Untuk mereka yang mendambakan anak balitanya tumbuh sehat  cerdas"
 Berlangganan, e-mail ke: [EMAIL PROTECTED]
 Berhenti berlangganan, e-mail ke:  [EMAIL PROTECTED]
 http://pencarian-informasi.or.id/ - Solusi Pencarian Informasi di
 Internet
 
 
 
 
 
 
 Untuk melihat diskusi milis ini sebelumnya, klik:
 http://www.mail-archive.com/balita-anda@indoglobal.com/
 
 --
 "Untuk mereka yang mendambakan anak balitanya tumbuh sehat  cerdas"
 Berlangganan, e-mail ke: [EMAIL PROTECTED]
 Berhenti berlangganan, e-mail ke:  [EMAIL PROTECTED]
 http://pencarian-informasi.or.id/ - Solusi Pencarian Informasi di Internet
 
 

Untuk melihat diskusi milis ini sebelumnya, klik:
http://www.mail-archive.com/balita-anda@indoglobal.com/

--
"Untuk mereka yang mendambakan anak balitanya tumbuh sehat  cerdas"
Berlangganan, e-mail ke: [EMAIL PROTECTED]
Berhenti berlangganan, e-mail ke:  [EMAIL PROTECTED]
http://pencarian-informasi.or.id/ - Solusi Pencarian Informasi di Internet





RE: [balita-anda] SUSU UNTUK IBU HAMIL

1999-02-18 Terurut Topik Nurul Nurnasari

Mbak Asrita,
saya pun punya masalah yang sama dengan mbak, sejak usia SMP saya sudah
tidak suka minum susu, apalagi pada saat saya hamil muda wah bau susu  saja
sudah membuat saya mual hebat, saya juga cemas  karena khawatir dgn
kandungan saya. Pada usia kandungan 5 bln saya coba beberapa merk susu utk
ibu hamil, wah rasanya mual sekali, tapi sepupu saya membuatkan saya susu
"prenagen" coklat yang diberi Ovaltine /coklat bubuk sedikit dan diminum
dingin (didinginkan tapi tdk dimasukkan dlm lemari pendingin), rasanya mirip
ice cream, coba deh mbak mudah-mudahan suka, sampai sekarang saya masih
minum susu ini (karena masih menyusui)
Selamat mencoba ya mbak

 -Original Message-
 From: Asrita Kinipulu [SMTP:[EMAIL PROTECTED]]
 Sent: 17 Februari 1999 17:08
 To:   [EMAIL PROTECTED]
 Subject:  [balita-anda] SUSU UNTUK IBU HAMIL
 
 Rekan-rekan,
 
 Saya pernah nanya ke dokter kandungan saya, susu apa yang bagus untuk ibu
 hamil . Soalnya saya gak suka minum susu ibu hamil. Saya sudah coba
 beberapa
 merek, tapi malah enek (dan akhirnya yang ngabisin ya suamii :-)
 
 Menurut dokter saya, tidak perlu di paksakan untuk minum susu khusus ibu
 hamil. Karena selain harganya relatif lebih mahal dibanding susu biasa,
 juga
 itu cuman salah satu  cara produsen memasarkan productnya.
 
 Akhirnya saya dianjurkan untuk tidak mengubah kebiasaan saya minum milo +
 sedikit susu bubuk biasa, tapi di tunjang dengan makanan yang "4 sehat".
 
 Apa ada yang punya pengalaman ato pendapat yang laen?
 
 wasalam
 Asrita
 
 
 Untuk melihat diskusi milis ini sebelumnya, klik:
 http://www.mail-archive.com/balita-anda@indoglobal.com/
 
 --
 "Untuk mereka yang mendambakan anak balitanya tumbuh sehat  cerdas"
 Berlangganan, e-mail ke: [EMAIL PROTECTED]
 Berhenti berlangganan, e-mail ke:  [EMAIL PROTECTED]
 http://pencarian-informasi.or.id/ - Solusi Pencarian Informasi di Internet
 
 

Untuk melihat diskusi milis ini sebelumnya, klik:
http://www.mail-archive.com/balita-anda@indoglobal.com/

--
"Untuk mereka yang mendambakan anak balitanya tumbuh sehat  cerdas"
Berlangganan, e-mail ke: [EMAIL PROTECTED]
Berhenti berlangganan, e-mail ke:  [EMAIL PROTECTED]
http://pencarian-informasi.or.id/ - Solusi Pencarian Informasi di Internet





RE: [balita-anda] Tekanan darah rendah selama hamil

1999-02-16 Terurut Topik Nurul Nurnasari

Mas iman,
saya punya pengalaman yang mirip dengan istri mas Iman.Pada awalnya saat
sebelum hamilpun saya punya tekanan darah rendah 90/60  , Kemudian pada saat
hamil di trimester pertama saya mengalami masa ngidam yang cukup parah, saya
muntah-muntah hebat (sampai keluar darah dari lambung) sehingga tekanan
darah sayapun drop. Memasuki bulan kelima frekuensi maboknya mulai berkurang
dan saya sudah mulai mau makan., Dokter memberi saya beberapa macam vitamin
al. obimin, elkana, (ada dua macam lagi tapi saya lupa namanya), obat untuk
menaikkan tekanan darah itu mudah kok mas Iman, asal jangan terlalu lelah,
makan teratur, kalo suka ngemil lebih bagus ( jgn takut gemuk ), dan
menikmati masa hamil kita. Salam untuk mbaknya...

 -Original Message-
 From: Iman Chandra [SMTP:[EMAIL PROTECTED]]
 Sent: 17 Februari 1999 9:33
 To:   '[EMAIL PROTECTED]'
 Subject:  RE: [balita-anda] Tekanan darah rendah selama hamil
 
 Terima kasih Bu Lina.Susahnya istri saya jarang mau makan
 daging...Tapi nanti akan saya sampaikan ke istri saya
 
  -Original Message-
  From:   [EMAIL PROTECTED] [SMTP:[EMAIL PROTECTED]]
  Sent:   Wednesday, February 17, 1999 8:50 AM
  To: [EMAIL PROTECTED]; [EMAIL PROTECTED]
  Subject:RE: [balita-anda] Tekanan darah rendah selama hamil
  
  -- =_NextPart_000_01BE5A17.D4B92F2A
  Content-Type: text/plain;
  charset="iso-8859-1"
  
  Mas Iman, barangkali pada dasarnya tekanan mbak Iman itu rendah.  Dan
  saya
  juga mempunyai tekanan darah rendah dan alhamdulillah sewaktu hamil
  sampai
  melahirkan tidak kekurangan sesuatu apapun.  Dan selama hamil saya
  diberikan
  oleh dokter perusahaan vitamin obimin.  Cuma setiap hamil penyakit
  lambung
  saya (maag) muncul.  Tetapi ini sekali saja, sudah itu tidak lagi.
  Saya
  juga tidak tahu apakah karena obimin atau apa.
  
  Tetapi baiknya juga kalau mbak Iman rajin-rajin makan daging.  Supaya
  tidak
  bosan diolah saja bergantian.  Seperti dibuat coto, dan asyik lho
  kalau
  dimakan panas-panas.
  
  Yang pasti jalani saja kehamilan ini dengan perasaan biasa-biasa tidak
  usah
  terlalu was-was.  Karena kalau kita was-was akan menambah beban
  pikiran.
  
  Salam balita,
  
  --
  From:  Iman Chandra[SMTP:[EMAIL PROTECTED]]
  Sent:  Wednesday, February 17, 1999 9:11 AM
  To:  '[EMAIL PROTECTED]'
  Subject:  [balita-anda] Tekanan darah rendah selama hamil
  
  Dear netters,
  Saya ingin tanya :
  Kandungan istri saya sekitar 4 bulan. Dari konsultasi kami
  terakhir
  ke
  dokter, ternyat aistri saya mengalami tekanan darah rendah.
  Efeknya
  istri saya tidak tahan berdiri lama-lama. Apakah normal seorang
  yg
  hamil, tekanan darahnya rendah ? Jika tidak, dapatkah istri saya
  mengkonsumsi vitamin penambah darah (mislanya Sangobion) ?
  Apakah
  tekana
  darah rendah itu dapat mempengaruhi perkembangan janin ? 
  Mohon sharing pengalaman dari netters.
  Terima kasih.
  
  Salam,
  
  
  Iman Chandra
  
   -Original Message-
   From: [EMAIL PROTECTED] [SMTP:[EMAIL PROTECTED]]
   Sent: Tuesday, February 16, 1999 4:00 PM
   To:   [EMAIL PROTECTED]
   Cc:   [EMAIL PROTECTED]
   Subject:  RE: [balita-anda] tanya: 4 bulan pertama
   
   
   Itu tandanya sijabang bayi sehat karena dia aktif bergerak,
  dan
   mungkin
   juga dia ingin berkomunikasi dgn siibu lewat tendangan2
  kecilnya.
   Mbak, bersikap rilek saja dan berikan senandung kecil atau
   perdengarkan
   alunan musik
   ke si jabang bayi. Insya allah dia akan merasa nyaman dan
  tenteram
   
   Salam Ibu,
   
   
   
   
   [EMAIL PROTECTED] on 16/02/99 14:05:14
   
   Please respond to [EMAIL PROTECTED]
   
   To:   [EMAIL PROTECTED]
   cc:   [EMAIL PROTECTED] (bcc: Andi Baso/MIP)
   Subject:  RE: [balita-anda] tanya: 4 bulan pertama
   
   
   
   
   Mbak, lebih baik calon bayinya terasa banyak bergerak dari
  pada
  tidak.
   Karena kalau dia bergerak terus berarti ada kehidupan, kalau
  tidak
   bergerak
   kitanya sebagai ibu was-was.
   
   Salam ibu,
   
--
From:  Asrita Kinipulu[SMTP:[EMAIL PROTECTED]]
Sent:  Tuesday, February 16, 1999 2:33 PM
To:  [EMAIL PROTECTED]
Subject:  [balita-anda] tanya: 4 bulan pertama
   
 Mba-mba rekan netters yth,
   
 Boleh nanya kan?
 Saat ini saya sedang hamil 18 minggu. Sejak tadi pagi
   (sekitar jam
8:00) si janin bergerak terus, saya sudah coba untuk
  jalan-jalan
   keliling
kantor, baju yang saya kenakan juga longgar. Tapi kenapa ya,
  si
   janin  terus
'menendang', apa ini normal ?
 Maklum hamil pertama, masih banyak gak tau nya
   
 Terima kasih atas jawabannya,
   
 Wasalam,
 Asrita
   
Untuk 

RE: [balita-anda] Memilih merk susu

1999-02-15 Terurut Topik Nurul Nurnasari

Bu Eva,
sebetulnya apa yang saya usahakan sederhana saja, dan akan dengan mudah pula
dilakukan oleh rekan-rekan netters lainnya.
Pada awal  menyusui, ibu saya menganjurkan agar saya minum beras kencur,
yang menurut beliau beras kencur ini disamping akan memperlancar ASI juga
untuk memulihkan kesegaran tubuh juga ramuan kunyit asam. Saya juga minum
sari buah,air kacang hijau, kadang kadang diselingi jamo godokdan tentu saja
air putih serta susu. . Memang saya sejak sebelum menyusui selalu minum
cukup banyak, dan saya juga senang sayur-sayuran baik yang di olah maupun
dijadikan lalapan, murah dan mudah kok bu Eva Tetapi sedihnya anak saya
sudah tdk mau menetek langsung, jadi harus selalu saya pompa dan ditaruh dlm
botol, tapi  untungnya air susu saya tdk menjadi kering tapi semakin banyak
(anak saya 5,5 bln beratnya 9,2 kg)
Selamat mencoba resep saya ini 

 -Original Message-
 From: Eva Kurnia D [SMTP:[EMAIL PROTECTED]]
 Sent: 15 Februari 1999 8:45
 To:   '[EMAIL PROTECTED]'
 Subject:  RE: [balita-anda] Memilih merk susu
 
 Wah, saya salut sekali pada Bu Nurul yang usahanya sudah begitu rupa
 untuk memberikan ASI eksklusif. Yang saya heran, kok ASI-nya bisa
 sebanyak itu ya ? Saya dulu kalau memeras ASI paling dapetnya cuma 60
 cc. Paling banter 80 cc. Makanya waktu bayi saya umur 7 bulan, dia sudah
 tidak mau lagi minum ASI, karena ASI saya sudah sedikit sekali. Padahal
 saya sudah bela-belain pulang waktu istirahat lho !
 Mungkin Ibu bisa bagi-bagi pengalamannya, bagaimana upayanya semenjak
 hamil untuk mendapatkan ASI yang berlimpah tersebut. Atas kesediaannya
 saya ucapkan terima kasih.
 
 Eva
 
 
 Untuk melihat diskusi milis ini sebelumnya, klik:
 http://www.mail-archive.com/balita-anda@indoglobal.com/
 
 --
 "Untuk mereka yang mendambakan anak balitanya tumbuh sehat  cerdas"
 Berlangganan, e-mail ke: [EMAIL PROTECTED]
 Berhenti berlangganan, e-mail ke:  [EMAIL PROTECTED]
 http://pencarian-informasi.or.id/ - Solusi Pencarian Informasi di Internet
 
 

Untuk melihat diskusi milis ini sebelumnya, klik:
http://www.mail-archive.com/balita-anda@indoglobal.com/

--
"Untuk mereka yang mendambakan anak balitanya tumbuh sehat  cerdas"
Berlangganan, e-mail ke: [EMAIL PROTECTED]
Berhenti berlangganan, e-mail ke:  [EMAIL PROTECTED]
http://pencarian-informasi.or.id/ - Solusi Pencarian Informasi di Internet





RE: [balita-anda] Memilih merk susu

1999-02-12 Terurut Topik Nurul Nurnasari

Dear netters yth,
Saya  ibu yang bekerja dan memiliki bayi usia 5,5 bln, saya memiliki
pengalamanyang mungkin bisa bermanfaat bagi ibu bekerja lainnya yang
berusaha memberikan ASI ekslusif. Sejak hamil saya begitu terobsesi untuk
dapat memberikan ASI ekslusif pd bayi saya. Kebetulan keluarga sayapun
sangat mendukung keinginnan saya ini.sehingga hampir semua anggota keluyarga
saya( adik,keponakan,ibu) ikut membantu. sbg "kurir susu"
Pagi hari, sebelum ke kantor saya pompa susu (biasanya +- 150 cc), siang
hari di kantor saya pompa (pkl 11.00) ASi +- 180 cc yang akan diambil oleh
keponakan saya , pada saat pulang kantor saya juga sudah membawa ASi
sebanyak 180cc, malam harinya saya bisa memompa sampai 3x dan masing-masing
bisa sampai 200ccAlhamdulillah sampai sekarang saya bisa memberikan ASI
ekslusif utk bayi saya. Tetapi sedihnya bayi saya sudah tidak mau menetek
langsung pada saya, karena terbiasa dengan botol, ini memang jadi lebih
repot.
Awalnya saya sempat stress karena menurut dokter anak saya, ASI saya akan
lebih cepat kering, tapi yang saya rasakan ASI saya  malah bertambah banyak,
sampai kadang-kadang terbuang. Saya  memang kuat  sekali minum, satu hari
saya bisa minum 20 gelas terdiri dari susu, sari buah, jamu dan air putih
dengan porsi makan biasa...mungkin tekad saya memberikan ASI ekslusif
membuat saya jadi "jago minum dan makan"  Saya sudah pasrah seandainya harus
jadi gemuk, untungnya sejauh ini berat badan saya blm terlalu heboh ( 60 kg,
dan tinggi 160 cm)... ya memang ada sedikit pengorbanan yang harus kita
lakukan...tapi demi bayi kita saya pikir ...apapun akan saya lakukan...

 -Original Message-
 From: Yanthi [SMTP:[EMAIL PROTECTED]]
 Sent: 12 Februari 1999 13:42
 To:   [EMAIL PROTECTED]
 Subject:  RE: [balita-anda] Memilih merk susu
 Importance:   High
 
 Memang kita semua tahu kalau ASI adalah yg terbaik. Untuk Ibu2 yg tidak
 bekerja mungkin lebih mudah. 
 Bagaimana untuk ibu yg bekerja? Adakah solusi lain selain memeras susu di
 kantor dan menaruhnya di kulkas untuk di bawa pulang malam harinya?
 Apalagi
 jika air susu ibu tidak sering diisap oleh bayi kita lama-kelamaan akan
 menjadi bening dan kemudian tidak keluar sama sekali. Kebayankkan teman2
 saya di kantor sehabis melahirkan hanya bisa menyusui sampai 3 atau 4
 bulan
 saja. Setelah masuk kerja lama2 berhenti menyusui sama sekali.
 
  -Original Message-
  From:   Meski Sujaryo [SMTP:[EMAIL PROTECTED]]
  Sent:   Friday, February 12, 1999 10:33 AM
  To: [EMAIL PROTECTED]
  Subject:RE: [balita-anda] Memilih merk susu
  
  
  ikutan juga., anak saya sampai umur 2 tahun persis baru di
 sapih(stop
  ASI), karena
  ikut anjuran Agama yang saya anut selain itu juga karena istri saya
 tidak
  bekerja.
  susu kaleng hanya sebagai selingan, sampai sekarang pun walaupun sudah
 di
  sapih
  susu kaleng tidak rutin juga, karena makanannya yang saya
 tekan.(maksudnya
  dibanyakin
  makan/tidak over lho)
  
  
  
  Untuk melihat diskusi milis ini sebelumnya, klik:
  http://www.mail-archive.com/balita-anda@indoglobal.com/
  
 
 --
  "Untuk mereka yang mendambakan anak balitanya tumbuh sehat  cerdas"
  Berlangganan, e-mail ke: [EMAIL PROTECTED]
  Berhenti berlangganan, e-mail ke:
 [EMAIL PROTECTED]
  http://pencarian-informasi.or.id/ - Solusi Pencarian Informasi di
 Internet
  
  
 
 Untuk melihat diskusi milis ini sebelumnya, klik:
 http://www.mail-archive.com/balita-anda@indoglobal.com/
 
 --
 "Untuk mereka yang mendambakan anak balitanya tumbuh sehat  cerdas"
 Berlangganan, e-mail ke: [EMAIL PROTECTED]
 Berhenti berlangganan, e-mail ke:  [EMAIL PROTECTED]
 http://pencarian-informasi.or.id/ - Solusi Pencarian Informasi di Internet
 
 

Untuk melihat diskusi milis ini sebelumnya, klik:
http://www.mail-archive.com/balita-anda@indoglobal.com/

--
"Untuk mereka yang mendambakan anak balitanya tumbuh sehat  cerdas"
Berlangganan, e-mail ke: [EMAIL PROTECTED]
Berhenti berlangganan, e-mail ke:  [EMAIL PROTECTED]
http://pencarian-informasi.or.id/ - Solusi Pencarian Informasi di Internet