[wanita-muslimah] Kajian : Seteguh Gandhi, Se-Menyentuh Rumi oleh Gede Prama

2009-01-29 Thread arief dani
Seteguh Gandhi, Se-Menyentuh Rumi oleh Gede Prama
Minggu 1 Februari 2009, Jam 13.00-15.00 di Rumi Cafe
oleh Gede Prama


Apa yang teringat pertama kali, ketika kita mendengar Gede Prama, adalah 
suaranya yang khas, intonasi suaranya, Gede Prama mengingatkan lagi akan berkah 
terbesar yang kita dapatkan. Dengan suaranya yang menyejukkan hati, Gede Prama 
bercerita tentang berkah terbesar yang semua orang dapatkan yaitu kesabaran.

Mawlana Jalaludin Rumi dan Gandhi adalah dua tokoh besar yang berjuang dengan 
kesabaran dan keteguhan hati, keduanya menyentuh jutaan hati manusia, dan 
membawa kepada spiritualitas, mendekat kepada Cahaya Ilahi. Gede Prama sangat 
menyintai kedua tokoh besar tersebut.

Seteguh Gandhi, Se-Menyentuh Rumi, merupakan hasil sebuah kontemplasi Gede 
Prama yang akan dibawakan pada :

Hari/Tgl : Minggu, 1 Februari 2009, jam 13.00 - 15.00
Tempat : Rumi Cafe, Jl. Iskandarsyah Raya, Kav 12-14, Kebayoran Baru
Jakarta Selatan 12170. Dekat Harley Davidon, Pasaraya Blok M
Biaya : Hanya Rp. 100.000 saja termasuk Snack, Minuman & Coffee
Live Show : Whirling Dervishes Rumi dari Haqqani Sufi Institute Indonesia
Pendaftaran : ariefd...@yahoo.com, atau HP. 0888 133 5003, 0816 830 748
tempat terbatas, pendaftaran paling lambat Jumat 30 Jan 2009

Tentang Gede Prama

Gede Prama adalah motivator yang sangat menyentuh, Gede Prama memiliki 
pembawaan yang tenang dan menghanyutkan. Kata-kata yang keluar selalu 
dipikirkan masak-masak dan meneduhkan bagi yang mendengarnya.


Masa Kecil Gede Prama

Pak Gede Prama lahir di Desa Tujan yang terletak di Bali bagian Utara. Sejak 
kecil beliau merupakan pribadi yang patut akan hukum atau ada yang berlaku di 
sekitarnya. Jiwa pemberontak mungkin jauh dari kepribadiannya. Ini terlihat 
ketika orang tuanya sering mengumpulkan anak-anaknya untuk diberikan wejangan, 
Gede Prama tidak kabur seperti yang dilakukan kakak-kakaknya.

Sikap Gede Prama ini bukan berarti pesimistis terhadap lingkungan atau lebih 
suka nrimo daripada bereaksi. Beliau sebenarnya melatih pikirannya agar selalu 
berpikir positif. Walaupun menurut beliau hal ini tidak bisa tercipta secara 
langsung, untuk itu ia selalu melatihnya terus menerus.
Masa sekolah atau menuntut ilmu

Sebelum berkarir, pak Gede Prama menempuh pendidikan tinggi di Universitas 
Lancaster Inggris dan mendapatkan gelar BA. Gelar MBA sendiri diraih ketika 
kuliah di Institut Manajemen Prasetiya Mulya Jakarta. Beliau juga mulai 
mempelajari karya-karya filosofi penulis terkenal seperti Foucault, Lyotar, 
Khalil Gibran dan Derrida.

Selain mempelajari karya-karya filosofi, beliau juga berlatih meditasi yang 
dilakukan secara rutin. Dari latihan ini beliau mendapatkan ketenangan yang 
memudahkan beliau mengembangkan pikiran positif dalam segala hal.

Karir Gede Prama

pak Gede Prama mungkin pribadi yang unik dimana ia berkarir di bidang managemen 
dan bisnis sekaligus menjadi motivator beserta filosofinya tentang kehidupan 
mulia ini. Berikut adalah daftar perjalanan karir beliau

- Tahun 1986-1989: Asisten manager di anak perusahaan Marsushita Electric
- Tahun 1989-1990: Office of the President Manager Matari Inc. Jakarta
- Tahun 1990-1993: Dosen MBA Sekolah Manajemen Prasetiya Mulya
- Tahun 1997-1999: Anggota Dewan Komisaris PT Air Mancur
- Tahun 1999-2000: Direktur SDM & Operasi PT Air Mancur
- Tahun 2000-2002: Presiden Direktur PT Air Mancur
- Tahun 1993 hingga sekarang: Presiden Direktur Dynamics Consulting Jakarta

Sebagai motivator atau konsultan Bp Gede Prama pernah menjadi konsultan 
manajemen RCTI, Blue Bird, PT Kodja Bahari, Air Mancur dll. sebagai pembicara 
seminar sudah tidak terhitung banyaknya mulai undangan dari organisasi 
keagamaan, perusahaan, maupun seminar tentang motivasi diri dan bisnis.

Selain bekerja sebagai trainee, beliau juga adalah seorang penulis buku yang 
produktif. Sekitar 23 buku sudah berhasil diterbitkan dan mendapatkan apresiasi 
yang baik dari masyarakat. Buku-buku ini lebih banyak ke topik filosofi dan 
cara menjalani hidup dengan pikiran positif.

Kemudian pak Gede Prama juga pernah menerbitkan audio book seperti Praktek 
kepemimpinan berdasarkan Air, Memimpin dengan Hati, Meraih Harta dengan Cinta, 
Cinta membuat kita bersayap.

Gede Prama dan Filosofi :

Mungkin Gede Prama tidak bisa lepas dari dunia filosofi karena memang merupakan 
ketertarikannya kepada dunia ini sejak kecil menghantarkan dirinya menjadi 
seorang yang sukses secara material. Beliau menyebutkan Keberhasilannya berawal 
dari sebuah Keyakinan. Keyakinan akan potensi kita untuk menjadi pribadi yang 
sukses.

salam rumi
rumi cafe
arief hamdani, 0816 830 748
www.rumicafe.blogspot.com


  


[wanita-muslimah] Keberkahan Kehidupan

2009-01-29 Thread muhamad agus syafii
Keberkahan Kehidupan 

By; agussyafii


Kemaren pada silaturahmi Ananda saya sempat bertemu dengan Mas Nurul Yakin. Mas 
Nurul Yakin sempat mengatakan, "Mas Agus, alhamdulillah saya bisa merasakan 
kasih sayang teman2 untuk adik-adik ananda itu sangat berharga, karena saya 
juga anak yatim."

Ucapan dari Mas Nurul Yakin menggetarkan hati saya. kehidupan sangatlah 
singkat. Waktu terasa begitu sempit. Banyak hal yang kami ingin perbuat untuk 
anak-anak ananda. seolah waktu tidaklah cukup. Saya teringat ada Sabda baginda 
Nabi Muhamad SAW yang berbunyi.

”Apabila anak Adam telah meninggal dunia, maka putuslah segala amal 
perbuatannya, kecuali tiga hal: shadaqah jariyah, ilmu yang bermanfaat, atau 
seorang anak sholeh yang mendoakannya.” (HR. Muslim).

Mengalirkan pahala shodaqoh jariyah, ilmu yang bermanfaat dan juga anak yang 
sholeh merupakan keberkahan dalam hidup kita yang terus mengalir. keberkahan 
dalam hidup mendatang kebahagiaan buat kita dan juga teman2 yang mengasuh 
anak-anak ANanda. Dalam keheningan saya suka memanjatkan doa. "Ya Alloh, 
jadikanlah umur kami bermanfaat dengan berbuat kebaikan pada sesama."


alhamdulillah, kami mengucapkan jazakumullah khair, terima kasih buat teman2 
yang telah berkenan berpartisipasi dalam rangka persiapan kegiatan "Untukmu 
Ananda." apapun bentuk dukungan dan perhatian teman2 yang terus mengalir baik 
dalam bentuk teman2 yang telah bersedia menjadi relawan  dan yang telah 
mewaqafkan buku2,– Majalah – Komik – Novel – Cerpen – Kaset –VCD, CD, DVD ( 
ISLAMI ) – IPTEK – buku Pelajaran sekolah – Komputer - baju layak pakai dan 
juga membantu dalam bentuk sembako. 

Bagi teman2 yang telah berkenan berwaqaf pada kegiatan "Untukmu Ananda"  di:

Rumah Ananda, Jl. Suroso Raya Blok E, Nomor 6, Komplek Peruri, Sudimara timur, 
Ciledug, Tangerang, Banten, 15151.

Dengan setulus hati Kami berdoa, "Semoga Alloh, senantiasa melimpahkan 
kesehatan & Rizki untuk teman2 semua.." Amin ya robbal 'alamin.

Wassalam,
agussyafii

-

Tulisan ini dibuat dalam rangka kampanye kegiatan "Untukmu Ananda." kegiatan 
"Untukmu Ananda." Kegiatan memuliakan anak-anak yatim. Pada tanggal 14 Februari 
2009. selanjutnya silahkan kirimkan dukungan dan kepedulian anda kepada 
"Untukmu Ananda" di 087 8777 12 431 atau di http://agussyafii.blogspot.com







  

[Non-text portions of this message have been removed]




===
Milis Wanita Muslimah
Membangun citra wanita muslimah dalam diri, keluarga, maupun masyarakat.
Situs Web: http://www.wanita-muslimah.com
ARSIP DISKUSI : http://groups.yahoo.com/group/wanita-muslimah/messages
Kirim Posting mailto:wanita-muslimah@yahoogroups.com
Berhenti mailto:wanita-muslimah-unsubscr...@yahoogroups.com
Milis Keluarga Sejahtera mailto:keluarga-sejaht...@yahoogroups.com
Milis Anak Muda Islam mailto:majelism...@yahoogroups.com

This mailing list has a special spell casted to reject any attachment 
Yahoo! Groups Links

<*> To visit your group on the web, go to:
http://groups.yahoo.com/group/wanita-muslimah/

<*> Your email settings:
Individual Email | Traditional

<*> To change settings online go to:
http://groups.yahoo.com/group/wanita-muslimah/join
(Yahoo! ID required)

<*> To change settings via email:
mailto:wanita-muslimah-dig...@yahoogroups.com 
mailto:wanita-muslimah-fullfeatu...@yahoogroups.com

<*> To unsubscribe from this group, send an email to:
wanita-muslimah-unsubscr...@yahoogroups.com

<*> Your use of Yahoo! Groups is subject to:
http://docs.yahoo.com/info/terms/



[wanita-muslimah] Filsafat dan Tasawuf

2009-01-29 Thread Iman K.
Salam,

Sekarang kita akan melihat secara umum, bagaimanakah sebenarnya hubungan antara 
filsafat dengan mistisisme, yang dalam konteks filsafat Islam disebut dengan 
tasawuf. 

 

Tasawuf dipahami sebagai mistisisme Islam -kadang disebut juga Sufisme- (karena 
dinisbatkan kepada ahli tasawwuf yang disebut sufi). Tasawuf dimasukkan oleh 
Ibn Khaldun ke dalam kelompok ilmu-ilmu naqliyyah (agama). Sebagai salah satu 
ilmu naqliyyah, maka tasawuf, didasarkan pada otoritas, yaitu Al-Qur'an dan 
Hadits, dan  bukan pada nalar rasional seperti filsafat.

 

Tasawuf dan Filsafat memang bisa kita bedakan, karena sementara yang pertama  
bertumpu pada wahyu dan penafsiran esoterik (batini) sedangkan yang kedua 
bertumpu pada akal. 

 

Meskipun begitu, tidak selalu berarti bahwa kedua disiplin ini bertentangan 
satu sama lainnya. Walapun untuk kebanyakan orang, filsafat akan terasa aneh 
karena mereka hanya menafsirkan agama secara harfiah atau eksoterik. 

 

Menurut Ibn Rusyd, kalau terkesan bahwa filsafat seolah-olah bertentangan 
dengan agama, maka kita harus melakukan ta'wil kepada naskah-naskah agama. 
Alasannya adalah karena naskah-naskah agama bersifat simbolis dan kadang 
memiliki banyak makna.

 

Dari sudut boleh tidaknya penafsiran eksoterik atau ta'wil, maka filsafat dan 
tasawuf, seiya-sekata. Tetapi dilihat dari metode penelitiannya maka keduanya 
berbeda.

 

Filsafat memanfaatkan dimensi rasional pengetahuan, sementara tasawuf dimensi 
spiritual. Namun, karena keduanya (dimensi rasional dan spiritual) adalah 
dimensi sejati dari kebenaran sejati yang sama, maka keduanya berpotensi untuk 
saling melengkapi.

 

Menurut Al-Farabi dan Ibn Sina, sumber pengetahuan para filosof dan para nabi 
(termasuk para sufi), adalah sama dan satu, yaitu akal aktif (al-'aql 
al-fa'al), atau malaikat Jibril dalam istilah agamanya. Hanya saja sementara 
para filosof mencapai pengetahuan darinya (akal aktif) melalui penalaran 
akal-beserta latihan yang intensif, sementara para Nabi (sufi) memperolehnya 
secara langsung tanpa perantara, tanpa usaha.

 

Sementara itu, untuk memperoleh pengetahuan para filosof menggunakan penalaran 
diskursif, para Nabi (sufi) menangkapnya lewat daya mimitik imajinasi (menurut 
Al-Farabi) atau akal suci atau intuisi (menurut Ibn Sina).

 

Sehingga bisa kita saksikan bahwa, bahasa filsafat bersifat rasional, sementara 
bahasa profetik/mistik bersifat simbolis dan mitis. Namun menurut kedua filosof 
muslim tersebut, baik filsafat maupun tasawuf berbicara tentang kebenaran yang 
sama. Hanya saja mereka menggunakan cara dan bahasa yang berbeda. 

 

Perbedaan yang mencolok antara modus pengenalan rasional dan pengenalan 
intuitif atau mistik adalah, bahwa pengetahuan akal membutuhkan "perantara", 
berupa konsep atau representasi-semisal kata-kata atau simbol-untuk mengetahui 
objek yang ditelitinya. Dan mungkin karena itu, maka modus pengenalan rasional 
(falsafi) disebut ilmu hushuli (acquired knowledge). 

 

Untuk mengetahui pikiran seorang misalnya, kita harus mempelajari 
pikiran-pikirannya dengan membaca tulisan-tulisan atau mendengarkan 
ceramah-ceramahnya. Berbeda, tentunya, dengan orang itu sendiri, ketika ia 
ingin memahami pemikiran-pemikirannya sendiri, ia tidak perlu atau tergantung 
pada kata-katanya, karena orang itu dapat memahaminya dengan begitu saja, tanpa 
representasi apapun.

 

Oleh karena sifatnya yang tidak langsung itulah, maka pengetahuan rasional 
tidak bisa betul-betul menangkap objeknya secara langsung. Modus pengetahuan 
seperti itu, menurut Rumi, akan sama dengan orang yang berusaha memetik 
setangkai bunga mawar dari "M.A.W.A.R." 

 

Anda, kata Rumi, "tidak akan mampu memetik mawar dari M.A.W.A.R., karena anda 
baru menyebut namanya. Cari yang empunya nama!".

 

Berbeda dengan modus pengenalan rasional, pengenalan intuitif atau mistik 
(seperti yang dialami oleh para Sufi atau nabi) bersifat langsung, dalam arti 
tidak butuh pada simbol atau representasi  apapun. Ia tidak butuh pada bacaan, 
huruf atau bahkan konsep dan sebangsanya. 

 

Contoh yang mudah dari pengenalan seperti ini adalah, misalnya, pengetahuan 
kita tentang diri kita sendiri, atau yang biasa disebut self-knowledge. Untuk 
mengetahui diri kita sendiri, apakah kita perlu perantara, seperti halnya 
ketika kita hendak mengerti orang lain? Tentu saja tidak.

 

Kita tahu tentang diri kita-dengan begitu saja, karena keinginan kita dengan 
diri kita adalah satu dan sama. Pikiran kita misalnya, bahkan bisa dikatakan 
telah menyatu dengan diri kita. Ia hadir dan dan tidak bisa dipisahkan lagi 
dari diri kita. Itulah sebabnya, mengapa modus pengenalan ini disebut ilmu 
hudhuri (knowledge by presence / presential knowledge). 

 

Karena objek yang diteliti (misalnya pikiran atau keinginan) telah hadir dalam 
diri kita, bahkan telah menyatu dalam diri kita, maka terjadi kesatuan 
(identitas) antara subjek dan objek, antara yang berpikir dengan yang 
dipikirkan, antara alim dan maklum. Akibatnya, maka

[wanita-muslimah] Mulai Hari Ini Icha Punya Ayah

2009-01-29 Thread muhamad agus syafii
Mulai Hari Ini Icha Punya Ayah

By: agussyafii

Malam itu Icha bercerita pada kami (saya, istri & hana, putri saya) bahwa 
dirinya sehabis olah raga icha membeli nasi uduk. "Bunda, icha tadi makan nasi 
uduk dua bungkus. beli cuman satu, sama nenek penjualnya ditambah satu lagi 
karena icha anak yatim.."kata Icha dengan polosnya.

Melihat wajah Icha ada rasa haru menghinggapi diri saya, "Icha mulai hari ini 
Icha punya ayah. Pak agus, ayahnya Icha. Jika ada orang yang memberikan sesuatu 
karena Icha anak yatim tidak usah diterima, katakan terima kasih. Icha minta 
ama ayah apa yang diperlukan ya.."

Mata Icha berbinar-binar. Wajahnya terlihat senyumannya yang manis. Sejak Icha 
tinggal bersama kami nilai sekolah membaik dan yang paling penting memunculkan 
rasa percaya diri. banyak asumsi dimasyarakat bahwa memberikan uang kepada anak 
yatim seolah semua masalah selesai. Bahkan persepsi memberikan materi secara 
tunai bukan hanya tidak mendidik bagi anak-anak yatim namun juga merusak 
mentalitas anak-anak. Anak-anak yatim membutuhkan kasih sayang dan perhatian 
orang tua.

kasih sayang dan perhatian kami sebagai orang tua kami wujudkan dalam kehidupan 
sehari-hari. Misalnya, Setiap kali Icha berangkat sekolah istri saya selalu 
membekali dengan makanan agar Icha tidak jajan disekolah bahkan mengajarkan 
untuk berbagi dengan teman-temannya dengan seperti itu Icha tidak lagi menjadi 
obyek belas kasihan orang-orang disekitarnya.

Pagi tadi ketika saya mengantar Icha ke sekolah, saya bertemu dengan seorang 
teman lama tak pernah berjumpa. Duduk Di depan motor hana, duduk dibelakang 
Icha. teman bertanya, "Mas agus, kemana?" "Mau mengantar Icha ke sekolah.." 
"Loh, anaknya sudah gede ya..kelas berapa?"katanya.

"Iya, ini anak saya, kelas V SD.." jawab saya. wajah Icha tersenyum saat teman 
berpamitan. Icha memeluk erat, motor melaju menuju sekolah bersama ayah dan 
Hana, adiknya. hati saya bertekad, mulai sekarang Icha punya ayah, tidak ada 
airmata yang mengalir, tidak ada duka, tidak ada belas kasihan, ayah akan 
selalu melindungi Icha. Kata saya dalam hati.

--
"Ya Alloh, Izinkan kami mencintaiMu hanya karenaMu, Jadikanlah cintaMu 
menerangi hidup kami dan anak-anak kami supaya kelak mereka menjadi anak yang 
sholeh dan mencintaiMu hanya karenaMu" (doa seorang ayah).


Wassalam,
agussyafii

---

Tulisan ini dibuat dalam rangka kampanye kegiatan "Untukmu Ananda." kegiatan 
"Untukmu Ananda." Kegiatan memuliakan anak-anak yatim. Pada tanggal 14 Februari 
2009. selanjutnya silahkan kirimkan dukungan dan kepedulian anda kepada 
"Untukmu Ananda" di 087 8777 12 431 atau di http://agussyafii.blogspot.com











  

[Non-text portions of this message have been removed]



Re: [wanita-muslimah] Re: FATWA MUI: Golput Haram, Merokok antara Makruh dan Haram

2009-01-29 Thread ANIK HIDAYAH, SPD
SETUJU 

--- On Fri, 1/30/09, achmad chodjim  wrote:

From: achmad chodjim 
Subject: Re: [wanita-muslimah] Re: FATWA MUI: Golput Haram, Merokok antara 
Makruh dan Haram
To: wanita-muslimah@yahoogroups.com
Date: Friday, January 30, 2009, 4:33 AM










 







Bukan janggal, Sdr. Rye.



Perhatikan, mengapa ulama kaliber dunia seperti Ja'far Asshadiq, Hanafi, 
Maliki, Syafii, Hanbali, Bukhari, Muslim, Ibnu Taimiyah, Ibnu Qayyim tidak mau 
bekerja di pemerintahan pada zamannya. Bahkan di antara mereka banyak yang rela 
dipenjara hingga akhir hayatnya.



Mengapa Ibnu Sina rela dipenjara daripada menjadi dokter khalifah? Di sini kita 
harus paham watak kekuasaan. Jadi, kalau mau kerja sama, siapa yang harus 
dipatuhi? Perhatikan ulama-ulama KSA dewasa ini, mereka 100% menjadi cap 
stempel kebijakan raja KSA. Perempuan-perempuan di KSA hingga hari ini masih 
belum dianggap sebagai manusia. Yang disebut anak-anak Raja Saud yang 36 itu 
adalah laki-laki semua yang dihasilkan melalui 24 istri. Anak perempuan tidak 
disebut sama sekali. Kalau Anda mau keliling KSA sekarang ini, Anda akan 
kesulitan menemukan sekolahan yang ada anak perempuannya. Di mana-mana bisa 
kita jumpai madrasah, tetapi hanya sekolahan buat laki-laki. Di mana peran 
ulamanya untuk mencerdaskan bangsa Arab?



Jadi, jangan dibawa-bawa ke Allah terlebih dahulu sebelum kita mau membuka mata 
pada kenyataan hidup ini. Kalau ulama Indonesia ikut berpolitik, apa yang 
mereka harapkan kalau tidak berbagai kekuasaan? Padahal ulama dilarang 
menguasai manusia, karena tugasnya adalah sebagai "mudzakkir", orang-orang yang 
menyampaikan pelajaran dan hikmah kehidupan serta memberikan peringatan. Yang 
seperti inilah ulama sebagai ahli waris para nabi.



Wassalam,

chodjim



- Original Message - 

  From: Rye Woo 

  To: wanita-muslimah@ yahoogroups. com 

  Sent: Wednesday, January 28, 2009 8:22 PM

  Subject: Re: [wanita-muslimah] Re: FATWA MUI: Golput Haram, Merokok antara 
Makruh dan Haram



Pak Chojim : Kalau umara dan ulama bekerja sama yang akan terjadi adalah kong 
kalikong untuk menindas umat manusia.



Pak... kok kayaknya janggal banget yaa, pernyataannya di atas. apa tidak ada 
peluang untuk bekerja sama dalm hal kebaikan? sepertinya kalo terjadi kerjasama 
udah pasti akan terjadi kezhaliman. Kayaknya kalo pernyataan seperti itu cuma 
Allah deh yang berhak, Bener ga?

   

  Rgd



--- On Thu, 1/29/09, achmad chodjim  wrote:



From: achmad chodjim 

  Subject: Re: [wanita-muslimah] Re: FATWA MUI: Golput Haram, Merokok antara 
Makruh dan Haram

  To: wanita-muslimah@ yahoogroups. com

  Date: Thursday, January 29, 2009, 10:25 AM



Mbak Lina,



Semboyan "kerja sama yang baik antara umara dan ulama" justru keluar dari 
sistem Islam. Tak ada sistem kependetaan dalam agama Islam. Kalau umara dan 
ulama bekerja sama yang akan terjadi adalah kong kalikong untuk menindas umat 
manusia.



Ulama (agama) itu tempat bertanya dalam kehidupan beragama. Ulama (agama) itu 
harus bersifat marja' yaitu tempat rujukan di dalam menjalankan laku hidup 
spiritual dan moral. Oleh karena itu, ulama beken seperti Hanafi, Maliki, 
Syafii, dan Hanbali tidak ada yang mau didudukkan oleh penguasa dari 
Kekhalifahan Umayyah maupun Abbasiyyah. Mereka lebih rela dipenjara alias 
dimasukkan bui daripada menjadi qadi.



Berdasarkan term Islam, para ahli di bidang ilmu pengetahuan juga disebut 
ulama. Oleh karena itu, gelar profesor bisa disebut dalam bahasa Arabnya 
"al-'alamah" . Nah, bila ulama (agama) itu benar-benar ahli, maka berbagai 
persoalan rumah-tangga itu akan bisa diatasi oleh para ulama (agama) seperti di 
zaman kejayaan Islam, dan bukan lagi "psikolog". Munculnya pengetahuan 
psikologi di zaman modern ini ya karena para ulama (agama -- apapun) sudah 
tidak mampu lagi mengatasi berbagai persoalan pribadi, rumahtangga, dan 
masyarakat.



Wassalam,

  chodjim



- Original Message - 

  From: Lina Dahlan 

  To: wanita-muslimah@ yahoogroups. com 

  Sent: Wednesday, January 28, 2009 2:26 AM

  Subject: [wanita-muslimah] Re: FATWA MUI: Golput Haram, Merokok antara Makruh 
dan Haram



Kalo menurut saya pemerintah sebaiknya menempuh segala usaha: 

  pragmatis maupun non-pragmatis. Kerjasama yg baik antara ulama dan 

  umara...git.



wassalam

  --- In wanita-muslimah@ yahoogroups. com, "achmad chodjim" 

   wrote:

  >

  > "Pak Chodjim, saya tidak mengomentari tentang masalah hukum 

  halal/haram

  > tetapi terhadap komentar Pak Chodjim mengenai aspek ekonomi dan 

  kesehatan

  > dari perdagangan rokok."

  > 

  > Pak Ton,

  > Saya amat menyadari betul tentang dampak rokok. Dan, saya sendiri 

  tak pernah merokok. Namun, dalam hal ini saya ada perbedaan persepsi 

  dengan Pak Ton tentang rokok-merokok ini.

  > 

  > Saya lebih memilih pragmatis. Selama pengangguran masih tinggi 

  seperti sekarang ini, sublimasi pengangguran dan kemiskinan pada 

  rokok saya pandang lebih baik ketimbang pelarangan ketat

[wanita-muslimah] Rahasia Melanjutkan Studi dan Mendapatkan Beasiswa ke Jepang (BUKU BARU)

2009-01-29 Thread Jumiarti Agus
Dear All,

Semoga semuanya dalam keadaan sehat, amiin

Permisi mau memberitahukan buku saya dan teman-teman, tentang sekolah ke 
Jepang. Mungkin diantara para member ada yang berniat untuk melanjutkan studi 
ke jepang. 

***

Pengalaman sekolah di negeri asing yang dimanjkan oleh fasilitas dan sarana 
penunjang kesuksesan studi, serta kesempatan meningkatkan kemampuan dan potensi 
diri yang terbuka luas, membuat kami punya iktikad kuat untuk menerbitkan buku 
bagaimana rahasianya agar bisa melanjutkan studi dan mendapatkan beasiswa ke 
negeri orang? Buku ini masih akan berlanjut dengan garapan untuk daerah lainya, 
misalnya amerika, eropa, australia, dll. 

Kami ingin banyak anak bangsa yang bisa mengecap pendidikan yang lebih baik di 
negara maju, sehingga nantinya bisa mempunyai penguasaan ilmu yang kuat, mampu 
bersaing secara international dan profesional, sehat ekonomi sudah suatu 
jaminan, sehat akhlak, moral dan agama, amiin. Sehingga Indonesia kita akan 
jaya di masa datang amiin. 

Untuk mengetahui ttg muatan/isi buku silahkan dilihat di 
http://jumiartiagus.multiply.com/journal/item/284/Rahasia_Melanjutkan_Studi_dan_Mendapatkan_Beasiswa_ke_Jepang_Buku_Baru


Buku bisa didapatkan di ACI Publishing, contact person : silviaasl...@yahoo.com

Terimakasih, dan maaf bagi yang tidak berkenan
wassalam
Ijum
tokyo



  


[wanita-muslimah] Pejuang Al-Qassam, Dua Pekan Meninggal, Darah Masih Mengalir

2009-01-29 Thread cak lis




http://www.hidayatullah.com/index.php?option=com_content&view=article&id=8511:pejuang-al-qassam-dua-pekan-meninggal-darah-masih-mengalir-&catid=123:solidaritas-palestina&Itemid=87



//Pejuang Al-Qassam, Dua Pekan Meninggal, Darah Masih Mengalir// 

Jumat, 30 Januari 2009 09:39





  

Keajaiban Gaza, jasad pejuang Hamas mirip orang tertidur, para khatib Jumat 
mengisahkannya dalam khutbah-khutbah mereka
Hidayatullah.com--Yasir Ali Ukasyah, sengaja pergi ke Gaza, dalam rangka 
bergabung dengan sayap milisi pejuang Hama,
Brigade Izzuddin Al Qassam. Ia meninggalkan Mesir, setelah gerbang
Rafah, yang menghubungkan Mesir-Gaza terbuka beberapa bulan lalu.   Sebelumnya, 
pemuda yang gemar menghafal Al-Quran ini sempat mengikuti wisuda huffadz 
(menghafal) Al-Quran di Gaza, hingga ia bergabung dengan para mujahidin dan 
memperoleh palatihan militer.  Sebelum
masuk Gaza, di pertemuan akhir dengan salah satu sahabatnya di Rafah,
ia meminta didoakan agar memperoleh kesyahidan dalam melawan Israel.
  Untung tak dapat ditolak, malang tak dapat diraih. Di bumi jihad Gaza, ia 
telah memperoleh apa yang ia cita-citakan. Yasir syahid dalam sebuah 
pertempuran dengan pasukan Israel di kamp pengungsian Jabaliyah.   Karena
kondisi medan, jasadnya baru bisa dievakuasi setelah dua pekan wafatnya
di medan pertempuran yang populer berjuluk "pertempuran Al Furqan"
tersebut.   
Walau
sudah lama meninggal, para pejuang yang ikut serta melakukan evakuasi
menyaksikan bahwa darah segar pemuda berumur 21 tahun itu masih
mengalir, dan fisiknya tidak rusak, sehingga kondisisnya mirip seperti
orang yang sedang tertidur.  
Sebelum syahid,
para pejuang pernah menawarkan kepadanya untuk menikah dengan salah
satu gadis Palestina, namun ia menolak. "Saya meninggalkan keluarga dan
tanah air dikarenakan hal yang lebih besar dari itu," jawabnya.
Kabar
tentang kondisi jenazah pemuda yang memiliki kuniyah Abu Hamzah ini
banyak tersebar di forum-forum internet di Palestina, bahkan para khatib juga 
menjadikannya sebagai bahan khutbah Jumat mereka atas tanda-tanda keajaiban 
perang Gaza. [tho/multaqalqasami/hidayatullaah.com]
Zionis belum berhenti membantai, kok kita berhenti membantu? Sisihkan sebagian 
harta Anda untuk membantu rakyat Gaza di "Hidayatullah.com Peduli Palestina".   
No Rek BCA: 822 0279422  CP Redaksi www.hidayatullah.com


  

[Non-text portions of this message have been removed]



[wanita-muslimah] Ketua Komisi V DPR Saksi Kasus Korupsi

2009-01-29 Thread Sunny
Refleksi : Kalau petinggi negara boleh bisness, maka apakah tidak sebaiknya 
korupsi dilegalisasikan saja, supaya tidak ada lagi  para petinggi negara  
beserta krocok mereka tidak  dicap korupstor melainkan pebisnis?

http://www.poskota.co.id/news_baca.asp?id=50987&ik=2


Ketua Komisi V DPR Saksi Kasus Korupsi 

Kamis 29 Januari 2009, Jam: 20:26:00 

JAKARTA (Pos Kota) - Ketua Komisi V DPR, Ahmad Muqoam, tampil sebagai saksi 
dalam sidang kasus korupsi pengadaan kapal patroli di Dirjen Hubla atas 
terdakwa Bulyan Royan, Kamis (29/1). 

Dihadapan Majelis Hakim pimpinan Gus Rizal di Pengadilan Tipikor Kuningan, 
saksi banyak tidak tahu menahu soal kasus yang melibatkan bawahannya. "Selaku 
pimpinan Komisi V dengan anggota sebanyak 50 orang, terhadap hal-hal seperti 
itu saya tidak tahu menahu," katanya menjawab pertanyaan majelis soal pengadaan 
proyek kapal. 

"Kalau saudara tidak mengetahui, apakah tidak ada kontrol? Saksi kan sebagai 
ketua komisi, masa tidak ada koordinasi?" tanya ketua majelis. 

"Maaf yang mulia," jawab politisi dari PPP itu. 

Semantara itu, saksi lainnya Anwar Fattah, anggota komisi V DPR, mengungkapkan 
dalam proyek tersebut bukan saja Bulyan yang mengusulkan dana Rp30 miliar dalam 
setiap paket pembelian. Menurutnya ada sekitar 13 anggota yang mengusulkan dana 
sebesar itu 

Dalam kasus ini Bulyan Royan dituduh menerima suap senilai Rp2 miliar dari Dedy 
Suwarsono, direktur PT Bina Mina Perkasa salah satu rekanan Dirjen Hubla guna 
memenangkan perusahaan tersebut sebagai pelaksana proyek. 

(lina/st/g) 

[Non-text portions of this message have been removed]



Balasan: [wanita-muslimah] Viagra lindungi jantung

2009-01-29 Thread encosid
asal mula penelitian sildenafil (merek dagangnya : viagra) adalah untuk 
mengobati penyakit jantung koroner
   
  dan ternyata ada efek lain, yaitu : perbaikan ereksi, sementara untuk 
pengobatan jantung koroner tidak sebaik obat2 lain.
  
Sunny  wrote:
  Refleksi: Ada juga viagra untuk wanita, jadi bukan hanya untuk pria. 
Masalahnya, ialah apakah wanita yang memakai wviaga jantungnya juga dilindungi?

http://www.harianterbit.com/artikel/info/artikel.php?aid=60771

Viagra lindungi jantung
Tanggal : 28 Jan 2009 
Sumber : Harian Terbit 

NEW YORK - Viagra selain bisa meningkatkan gairah seksual bagi pria, ternyata 
juga mampu menjadi pelindung bagi jantung. Sederet riset terhadap jantung tikus 
memperlihatkan sildenafil, kandungan kunci pada viagra, kemungkinan dapat 
melindungi jantung dari kerusakan akibat tekanan darah tinggi.

Para peneliti mengatakan sildenafil mempengaruhi RGS2, protein tunggal yang 
penting dalam berbagai reaksi yang melindungi fungsi pompa darah pada jantung 
dari kerusakan alat pernafasan tersebut. Temuan yang dilansir awal pekan ini di 
The Journal of Clinical Investigation, memperlihatkan sil-denafil kemungkinan 
membuktikan kegunaan dalam pengobatan atau pencegahan gangguan jantung mengacu 
pada tekanan darah tinggi yang kronis.

"Sildenafil pastinya memperpanjang pengaruh yang bersifat protektif pada RGS2 
dalam jantung tikus," kata peneliti senior dr. David Kass, seorang kardiologis 
dan guru besar medis di Johns Hopkins University School of Medicine dan Heart 
and Vascular Institute di Baltimore. 

Setelah sepekan melakukan penelitian terhadap tekanan darah tinggi pada tikus, 
tim peneliti menjelaskan gangguan jantung yang dapat mengurangi RGS2 atau 
pengatur dari protein tersebut, bisa berkurang hingga 90 persen dengan viagra. 
Hampir setengah dari hewan yang menjadi dieksprimenkan mati akibat gangguan 
jantung. 

Pada tikus yang memiliki kemajuan pada RGS2, perluasan otot berbahaya yang 
disebut hypoertrophy, jadi tertunda atau terjadi hanya 30 persen dan tak 
satupun tikus mati setelah kemajuan protein tersebut. Riset lebih lanjut 
memperlihatkan mengobati tikus yang hipertensif yang mengalami kemajuan RGS2 
dengan asupan sildenafil, memperlihatkan perkemban gan kesehatan dengan sedikit 
hypertrophy, lebih kuat kontraksi otot serta kelancaran darah. Sebagai 
tambahan, tikus-tikus ini sebanyak 10 kali lebih rendah aktivitas enzim yang 
berkaitan dengan stres dibanding rekan-rekan hewan tersebut yang tidak 
mengalami kemajuan RGS2. Riset melibatkan lebih dari setengah eksprimen, yang 
seluruhnya dilakukan selama tiga tahun berkaitan dengan peran RGS2 pada 
hypertrophy. Riset juga menunjukkan sildenafil tidak memiliki pengaruh pada 
tikus yang kekurangan RGS2.

"Bukti meningkat yang menunjukkan reaksi RGS2 atau sildenafil pada kerusakan 
jantung. Dengan memperluas efek protektif pada RGS2 atau dengan mengembangkan 
ujicoba pada isu ini, periset dapat memperluas terapi baru atau meningkatkan 
ujicoba yang sudah ada termasuk inhibitor ACE dan kemungkinan sildenafil bagi 
orang-orang yang mengalami kerusakan jantung yang akan memberi keuntungan besar 
bagi mereka," jelas Kass.

Tim dokter sekarang ini menggunakan inhibitor ACE dan pengobatan inhibitor ARB 
untuk memblokir gangguan jantung. Pengobatan tersebut paling umum untuk 
penyakit tersebut yang mempengaruhi lebih dari lima juta warga Amerika setiap 
tahun dan membunuh lebih dari seperempat juta dari mereka. (msn/uri

[Non-text portions of this message have been removed]



   

   
-
  Pemanasan global? Apa sih itu?  
 Temukan jawabannya di Yahoo! Answers!

[Non-text portions of this message have been removed]



[wanita-muslimah] Mutilasi Kelamin Gadis

2009-01-29 Thread Sunny
http://www.ranesi.nl/arsipaktua/belanda/sunat_gadis090128

Mutilasi Kelamin Gadis
Orang tualah harus ditindak
Perro de Jong

28-01-2009


Gadis-gadis asal Somalia, Etiopia dan Sudan masih tetap beresiko disunat ketika 
berlibur di negara asal. Dua tahun lalu Belanda memulai proyek menangani 
masalah ini. Sejak itu tidak lebih dari empat kasus dilaporkan. Puncak gunung 
es, tegas Menteri Muda Kesehatan, Jet Bussemaker. Ia kini ingin mengarahkan 
perhatian pada orang tua. 

Semula proyek ini bertujuan meningkatkan kewaspadaan pihak pelayanan kesehatan. 
Sunat perempuan, mutilasi alat kelamin, adalah tradisi yang jarang dibahas 
imigran dari negara-negara beresiko. 

Karena itu dokter, tapi juga guru harus belajar mengenali ciri-cirinya. Akankah 
keluarga berlibur dalam waktu dekat? Apakah si ibu sendiri disunat?

Ini penting untuk mengetahui siapa yang benar-benar terancam sunat, kata 
Menteri Muda Kesehatan Jet Bussemaker. Tapi ini tidak bisa mencegah 50 sampai 
500 kasus sunat perempuan per tahun, kata Dinas Kesehatan Belanda, GGD.

Contoh Prancis
Karena itu Menteri Muda Kesehatan kini ingin menerapkan cara penanganan yang 
telah terbukti sukses. Ia melakukan kunjungan kerja ke Prancis, yang dianggap 
pelopor dalam pemberantasan mutilasi kelamin gadis dan perempuan. 

Penanganan Prancis bersifat ganda: hukum penjara untuk orang tua yang tetap 
menyunat putri mereka. Tapi juga: membuat kontrak medis. 

Maha Abdulrahman dari Sudanya, LSM perempuan Sudan di Belanda, mendukung 
tindakan tegas ini. 

Maha Abdulrahman: "Sunat merupakan kejahatan terhadap anak-anak. Karena itu 
hukuman penjara adalah cara terbaik menindak semua ayah dan ibu yang menyunat 
putri mereka."

Tekanan negeri asal
Di Belanda, sekarang mutilasi alat kelamin sebenarnya sudah melanggar hukum. 
Hukuman maksimalnya tinggi: 12 tahun penjara. Tetapi pada prakteknya belum ada 
pihak yang mengadukan mutilasi alat kelamin pada polisi. 

Menurut pengalaman lapangan, tekanan yang dialami sebuah keluarga di negeri 
asal begitu besarnya, sehingga tidak ada yang berani mengadukannya pada polisi. 

Partai konservatif VVD karena itu datang dengan usul wajib kontrol medis 
setelah gadis-gadis kembali dari negeri asal orang tua mereka. Ini 
kedengarannya langkah keras, tetapi menurut Menteri Muda Kesehatan Jet 
Bussemaker contoh pengalaman Prancis membuktikan cara ini tidak jalan. 

Ketika pulang ke negeri asal, warga pendatang Prancis sering berhadapan dengan 
keluarga yang menghendaki supaya gadis mereka disunat. Itu dilakukan sampai 
awal masa pubertas, ketika tidak bisa dilakukan kontrol medis tanpa persetujuan 
si gadis. 

Karena takut, gadis-gadis yang kena sunat biasanya juga tidak memberi izin 
pemeriksaan itu.

Kontrak dukungan 
Justru untuk menghadapi tekanan psikologis itulah Menteri Muda Kesehatan 
Belanda Jet Bussemaker menghendaki sebuah kontrak. Sebelum berangkat ke negeri 
asal, para orang tua harus menandatangi pernyataan akan melindungi anak gadis 
mereka dari mutilasi. 

Kontrak itu bisa mereka tunjukkan pada keluarga di negeri asal.

Jet Bussemaker: "Kontrak itu merupakan semacam perlindungan. Karena kepada 
keluarga di negeri asal mereka bisa berkata, kalau gadis kami disunat, maka 
kami akan dihukum. Jadi itu tidak boleh terjadi."

Keluarga yang membawa kontrak harus juga menjalani kontrol medis. Kalau ada 
keluarga yang dianggap resiko tinggi, maka kontrol macam itu akan bermanfaat.

Penyuluhan dan dobrak tabu
Maha Abdulrahman dari LSM Sudanya menyambut baik kontrak itu, tetapi dengan 
catatan kritis.

Maha Abdulrahman: "Anak-anak pasti akan terlindungi. Dengan demikian orang tua 
akan harus menghormati kontrak yang ada. Dan mereka tidak akan berani 
membiarkan gadis mereka disunat pada waktu liburan di negara asal. Walau 
begitu, saya takut akan ada orang yang tidak melindungi kontrak ini."

Maha Abdulrahman masih ingat sekali saat-saat ia disunat. Ia tidak merasa kena 
tekanan. "Itu terjadi begitu saja." Karena itu menurutnya, hanya penerangan, 
mendobrak tabu yang masih ada, yang merupakan jalan keluar.

Menteri Muda Kesehatan Belanda tidak ingin menunggu. Sistem kontrak sudah 
terbukti berhasil di Prancis. Sekarang harus dilihat bagaimana Belanda 
menanganinya. 


Kata Kunci: jet bussemaker, mutilasi kelamin, sunat 




[Non-text portions of this message have been removed]



[wanita-muslimah] Viagra lindungi jantung

2009-01-29 Thread Sunny
Refleksi: Ada juga viagra untuk wanita, jadi bukan hanya untuk pria. 
Masalahnya, ialah apakah wanita yang memakai  wviaga jantungnya juga  
dilindungi?

http://www.harianterbit.com/artikel/info/artikel.php?aid=60771


Viagra lindungi jantung
  Tanggal :  28 Jan 2009 
  Sumber :  Harian Terbit 


NEW YORK - Viagra selain bisa meningkatkan gairah seksual bagi pria, ternyata 
juga mampu menjadi pelindung bagi jantung. Sederet riset terhadap jantung tikus 
memperlihatkan sildenafil, kandungan kunci pada viagra, kemungkinan dapat 
melindungi jantung dari kerusakan akibat tekanan darah tinggi.

Para peneliti mengatakan sildenafil mempengaruhi RGS2, protein tunggal yang 
penting dalam berbagai reaksi yang melindungi fungsi pompa darah pada jantung 
dari kerusakan alat pernafasan tersebut. Temuan yang dilansir awal pekan ini di 
The Journal of Clinical Investigation, memperlihatkan sil-denafil kemungkinan 
membuktikan kegunaan dalam pengobatan atau pencegahan gangguan jantung mengacu 
pada tekanan darah tinggi yang kronis.

"Sildenafil pastinya memperpanjang pengaruh yang bersifat protektif pada RGS2 
dalam jantung tikus," kata peneliti senior dr. David Kass, seorang kardiologis 
dan guru besar medis di Johns Hopkins University School of Medicine dan Heart 
and Vascular Institute di Baltimore. 

Setelah sepekan melakukan penelitian terhadap tekanan darah tinggi pada tikus, 
tim peneliti menjelaskan gangguan jantung yang dapat mengurangi RGS2 atau 
pengatur dari protein tersebut, bisa berkurang hingga 90 persen dengan viagra. 
Hampir setengah dari hewan yang menjadi dieksprimenkan mati akibat gangguan 
jantung. 

Pada tikus yang memiliki kemajuan pada RGS2, perluasan otot berbahaya yang 
disebut hypoertrophy, jadi tertunda atau terjadi hanya 30 persen dan tak 
satupun tikus mati setelah kemajuan protein tersebut. Riset lebih lanjut 
memperlihatkan mengobati tikus yang hipertensif yang mengalami kemajuan RGS2 
dengan asupan sildenafil, memperlihatkan perkemban gan kesehatan dengan sedikit 
hypertrophy, lebih kuat kontraksi otot serta kelancaran darah. Sebagai 
tambahan, tikus-tikus ini sebanyak 10 kali lebih rendah aktivitas enzim yang 
berkaitan dengan stres dibanding rekan-rekan hewan tersebut yang tidak 
mengalami kemajuan RGS2. Riset melibatkan lebih dari setengah eksprimen, yang 
seluruhnya dilakukan selama tiga tahun berkaitan dengan peran RGS2 pada 
hypertrophy. Riset juga menunjukkan sildenafil tidak memiliki pengaruh pada 
tikus yang kekurangan RGS2.

"Bukti meningkat yang menunjukkan reaksi RGS2 atau sildenafil pada kerusakan 
jantung. Dengan memperluas efek protektif pada RGS2 atau dengan mengembangkan 
ujicoba pada isu ini, periset dapat memperluas terapi baru atau meningkatkan 
ujicoba yang sudah ada termasuk inhibitor ACE dan kemungkinan sildenafil bagi 
orang-orang yang mengalami kerusakan jantung yang akan memberi keuntungan besar 
bagi mereka," jelas Kass.

Tim dokter sekarang ini menggunakan inhibitor ACE dan pengobatan inhibitor ARB 
untuk memblokir gangguan jantung. Pengobatan tersebut paling umum untuk 
penyakit tersebut yang mempengaruhi lebih dari lima juta warga Amerika setiap 
tahun dan membunuh lebih dari seperempat juta dari mereka. (msn/uri

[Non-text portions of this message have been removed]



[wanita-muslimah] Women still largely absent from politics

2009-01-29 Thread Sunny
http://search.japantimes.co.jp/cgi-bin/nn20090129f2.html

Thursday, Jan. 29, 2009


Women still largely absent from politics
Japan ranks 106th in female participation in national legislature


By KAZUAKI NAGATA
Staff writer
When it comes to female participation in politics, Japan lags far behind other 
nations.

If Japan is going to catch up with the countries that boast a high percentage 
of female politicians, women must create a nationwide movement, according to 
panelists at a symposium advocating more women in politics.

 

"It's something that has to be fought for and refashioned by each generation," 
Kari Hirth, an official at the Norwegian Embassy in Tokyo, said at a symposium 
held Saturday in the capital sponsored by the Tokyo-based Alliance of Feminist 
Representatives.

She said it would be good for Japan and Norway to learn about gender equality 
from each other.

"However, I also firmly believe that social change has to be homegrown. 
Something that works in Norway does not necessarily work in Japan, and vice 
versa," Hirth said.

According to the Inter-Parliamentary Union, a Geneva-based organization that 
fosters communication between legislatures around the world, Japan was ranked 
106th among 189 countries as of November in terms of the percentage of female 
lawmakers in the House of Representatives. 

Japan has 45 female Lower House members, or just 9.4 percent of the entire 
chamber, although the figure rises to 18.2 percent in the Upper House.

The low figures prompted the U.N. Human Rights Committee to release a statement 
Oct. 30 saying Japan's political parties should step up efforts to have 
"equitable representation of women and men in the National Diet."

The symposium featured representatives from various nations, including Rwanda 
and Norway, which both have statutory quotas to secure a certain percentage of 
female participants in politics.

Rwanda's Constitution, created in 2003, states that woman must account for at 
least 30 percent of decision-making bodies, including the parliament.

Rwanda was ranked first by the IPU in terms of the percentage of female 
politicians in its lower chamber, with 56.3 percent. 

Alice Karekezi, an international lawyer and cofounder of the Center for 
Conflict Management at the National University of Rwanda, said one reason for 
the high percentage of women in Rwandan politics is that they played a key role 
in rebuilding the nation after the 1994 genocide. 

Another factor is that women's organizations worked strategically and brought 
females of different ethnicities together, enabling them to become a strong 
lobby group, she said.

In the case of Norway, which was ranked 11th by the IPU, female participation 
in national politics stood at 36.1 percent and nine out of the 19 current 
Cabinet ministers are women.

In Norway, which in 1979 became the first nation to introduce a statutory quota 
system to secure female participation, women are also deeply involved in 
business and about 70 percent of women from 16 to 74 have a job.

In South Korea, the percentage of female politicians stood at 13.7 percent in 
2008, a sharp increase from only 3 percent in 1996.

The increase is due to a law enacted in 2000 that requests each party to make 
efforts to ensure that women make up at least 30 percent of its proportional 
representative candidates.

The law was revised in 2005 and the quota was increased to 50 percent.

Ryoko Akamatsu, a former education minister and an advocate for women's rights, 
acknowledged that compared with these countries, Japan has been slow to achieve 
greater political involvement for women.

But she said Japan has been gradually progressing and mentioned the need for 
women to be more vocal about the issue. 

"More women should speak up and say that it's important to have more female 
political participation," Akamatsu said.

"We have to continue to advocate that having more women in the decision-making 
positions would lead to a fair society." 


[Non-text portions of this message have been removed]



[wanita-muslimah] How Al-Arabiya got the Obama interview

2009-01-29 Thread Sunny
http://www.tehrantimes.com/index_View.asp?code=188025

How Al-Arabiya got the Obama interview


How did a journalist for an Arabic-language broadcaster score the first 
television interview granted by President Barack Obama? Well, at first, Hisham 
Melhem, the Washington Bureau Chief for al-Arabiya, a Saudi-backed channel 
headquartered in Dubai, thought he was getting something else. Not that he 
hadn't tried -- like everyone else in Washington -- to snag the historic first. 


When Melhem's bosses in Dubai got a feeler from the White House on Sunday, it 
seemed that al-Arabiya was about to get an exclusive interview not with Obama 
but with new Middle East envoy George Mitchell. The previous Friday, Melhem 
began pressing for an interview with Mitchell after learning from his sources 
that the former U.S. senator and Nothern Ireland peace negotiator was heading 
to the Middle East almost immediately. The White House told al-Arabiya execs to 
be ready for a major interview on Monday. 

Shortly before 9 a.m., Melhem knew from the caller I.D. on his Blackberry that 
the White House was phoning him. As Melhem remembers it, "This man says, 'My 
name is so and so, and I'm either going to make your day or ruin your day. 
Would you like to chat with the President about 5 p.m. today?' I joked, 'I 
guess I can accommodate the President.'" 

Melhem says there was apparently an internal debate in the White House about 
whether it was the right time for Obama to grant an interview to the Arab 
media, but that when the decision was made, several advisors had recommended it 
be granted to al-Arabiya. The channel is seen as a prominent voice of 
"moderation" in the Middle East, preferring calm analysis to what many see as 
rival al-Jazeera's more sensational coverage. The Obama scoop came at a good 
moment for al-Arabiya, which had seen ratings falter during the recent Israeli 
war in Gaza as al-Jazeera provided blanket coverage of Palestinian suffering. 

On Monday, Melhem arrived inside the White House at 3 p.m. but Obama did not 
appear for the taping until nearly three hours later. Melhem says Obama put him 
at ease and the two schmoozed for awhile before getting down to the questions. 
After telling the President that his wife and daughter were enthusiastic 
supporters of Obama's campaign, the President took some White House stationery 
and jotted nice notes to them. When Melhem mentioned that he shared Obama's 
love of Chicago Blues music, the President beamed with satisfaction as White 
House aides tapped their feet impatiently. "There we were, two Blues fanatics, 
sitting there talking about Muddy Waters," Melhem says. 

Whether it was chemistry with the journalist or Obama's scripted intention, 
Melhem came away with an interview that amounted to an unprecedented reach-out 
to the Muslim world by an American president. Unprompted, Obama spoke about his 
own Islamic connections, noting that some of his family members are Muslims and 
that he had lived in the largest Muslim country, Indonesia. "My job is to 
communicate the fact that the United States has a stake in the well-being of 
the Muslim world, that the language we use has to be a language of respect," 
Obama said. 

Melhem had come close to an Obama interview before. He nearly snared a Q&A 
during then candidate Obama's visit to the Middle East last summer. 
Disappointed but hardly deterred, he pressed his source network again after 
Obama's November election victory. "I began pushing hard when I realized that 
he was going to be serious about the Muslim world in the first part of his 
administration," Melhem told TIME. The White House certainly knew who they were 
dealing with. 

Melhem, long a vocal critic of U.S. Middle East policy, says that he was 
touched by Obama's conciliatory tone and references to his Muslim roots. "You 
can feel the authenticity about him," he says. "The interview was his way of 
saying, 'There is a new wind coming from Washington.' Barack Obama definitely 
sees the world differently from a man named George W. Bush." 

Obama's aides cut Melhem off before he could finish all his questions, 
explaining the President had a dinner date with his wife. But it seems in the 
Obama White House, Arab reporters stand a good chance of getting more scoops. 
As they concluded the interview and shook hands, Melhem recalls, Obama told 
him, "There will be more." 

(Source: TIME Magazine) 



[Non-text portions of this message have been removed]



[wanita-muslimah] mahasiswa dan gerakan politik praktis

2009-01-29 Thread heri latief
kawan2 yg baik,

jika ada waktu luang, silakan klik:

http://www.kompas.com/read/xml/2009/01/30/00430861/mahasiswa.dan.gerakan.politik.praktis

salam, heri latief
amsterdam





  

[Non-text portions of this message have been removed]



[wanita-muslimah] Re: Ternyata GOLPUT TIDAK HARAM, Menurut MUI.

2009-01-29 Thread Flora Pamungkas "GMail"
 

Betul, dulu kami tinggal di Argentina 5 tahun, lalu di Kuba 4 tahun.

Mereka nyoblosnya kan diatur dg jadwal masing2, jadi nggak sampai boros
waktu yang dihabiskan utk ngantri.

Jadwal Misa di gereja juga beragam, jadi masih tetap bisa menghadiri Misa,
kalau mau.

Tapi. seingat saya, yang saya lihat gereja kok sepi2 aja, nggak banyak
jamaah.

Kayaknya mereka baru datang ke gereja kalau ada pernikahan atau kesripahan
(kematian), atau komunion.

Yang di Kuba sih, nyoblos bisa dipastikan 100% untuk Fidel Castro.  Rela
nggak rela . 

Gereja di Kuba dijadikan museum.  Ibu2 expatriat tiap Rabu pada jalan2
mengunjungi berbagai gereja, 

istana tempat singgah Christopher Columbus, Museo de Bellas Artes, pabrik
cerutu, pabrik parfum, rhum, dsb.

Kuba itu ibarat mobile museum, di mana2 selalu ada tempat2 peninggalan
sejarah.

Begitu .

 

Salam,

Flora

 

--

 

 

Re: Ternyata GOLPUT TIDAK HARAM, Menurut MUI. 

Posted by: "Ari Condro" masar...@gmail.com   masarcon 

Thu Jan 29, 2009 7:08 am (PST) 

Flora dan wahyu dulu bukannya di Kuba ?

 

Kalo kuba sih emang rata rata atheis, secara dia komunis gitu lho . :p

 

salam,

 

-Original Message-

From: Wikan Danar Sunindyo 

 

Date: Thu, 29 Jan 2009 15:52:23 

To: 

Subject: Re: [wanita-muslimah] Re: Ternyata GOLPUT TIDAK HARAM, Menurut MUI.

 

ah mosok sih?

hari minggu kan hari ke gereja

terus orang argentina kan religius

jadi kalau nyoblos hari minggu kan malah bolos ke gereja

tar MGA (Majelis Gereja Argentina) mengeluarkan fatwa haram nyoblos :))

 

salam,

--

wikan



[Non-text portions of this message have been removed]



[wanita-muslimah] Turkish PM leaves stage during debate with Peres over Gaza

2009-01-29 Thread Sunny
http://www.jpost.com/servlet/Satellite?cid=1233050211059&pagename=JPost%2FJPArticle%2FShowFull

Turkish PM leaves stage during debate with Peres over Gaza

 
Erdogan walks past Peres and Ban
Jan. 29, 2009
HERB KEINON and AP , THE JERUSALEM POST 
Israeli-Turkish relations took a dramatic turn for the worse in Davos Thursday 
night when Turkish Prime Minister Recep Tayyip Erdogan stormed red-faced off 
the stage at the World Economic Forum after sparring with President Shimon 
Peres over the fighting in Gaza. 

Erdogan was angry over being cut off by a panel moderator after listening to an 
impassioned monologue by Peres defending Operation Cast Lead. 

Peres's defense was prompted by harsh criticism leveled at Israel not only by 
Erdogan, but also by the two other panelists, Arab League head Amr Moussa and 
UN Secretary-General Ban Ki-moon. 

"You are killing people," Erdogan declared to Peres. 

However, a finger-pointing Peres told Erdogan that he would have done the same 
if rockets had been hitting Istanbul. 

"Do you understand the meaning of a situation where hundreds of rockets are 
falling a day on women and children who cannot sleep quietly, who need to sleep 
in shelters? What is the matter with you? You don't understand, and I am not 
prepared for lies." 

Peres's comments were met by hearty applause, which apparently irritated the 
Turkish prime minister. 

Erdogan asked the moderator, Washington Post columnist David Ignatius, to let 
him speak once more. 

"Only a minute," Ignatius replied. 

Speaking in Turkish, Erdogan said, "I remember two former prime ministers in 
your country who said they felt very happy when they were able to enter 
Palestine on tanks. I find it very sad that people applaud what you said. There 
have been many people killed. And I think that it is very wrong and it's not 
humanitarian." 

"We can't start the debate again. We just don't have time," Ignatius said. 

"Please let me finish," Erdogan said. 

However, Ignatius responded, "We really do need to get people to dinner." 

The Turkish premier then said, "Thank you very much. Thank you very much. Thank 
you very much. I don't think I will come back to Davos after this." 

The confrontation saw Peres and Erdogan raise their voices - highly unusual at 
the elite gathering of corporate and world leaders, which is usually marked by 
learned consensus-seeking and polite dialogue. 

The packed audience at the Erdogan and Peres session, which included US 
President Barack Obama's close adviser Valerie Jarrett, appeared stunned. 

Afterward, forum founder Klaus Schwab huddled with Erdogan in a corner of the 
Congress Center. 

"I have known Shimon Peres for many years and I also know Erdogan. I have never 
seen Shimon Peres so passionate as he was today. I think he felt Israel was 
being attacked by so many in the international community. He felt isolated," 
said former Norwegian prime minister Kjell Magne Bondevik. 

"I was very sad that Erdogan left. This was an expression of how difficult this 
situation is," he added. 

Moussa, the former Egyptian foreign minister, said Erdogan's actions were 
understandable. 

"Mr. Erdogan said what he wanted to say, and then he left. That's all. He was 
right," Moussa said. 

Of Israel, he said, "They don't listen." 

Erdogan brushed past reporters outside the hall. His wife appeared upset. 

"All Peres said was a lie. It was unacceptable," she said, eyes glistening. 

The unpleasant incident came at a meeting that both Israeli and Turkish 
diplomatic officials thought could help improve relations between the two 
countries - relations that have soured considerably due to Erdogan's extremely 
harsh criticism since the start of Operation Cast Lead. 

"Erdogan's actions in Davos show that he doesn't want to miss an opportunity to 
further harm Turkish-Israeli relations," sources in Jerusalem said in response 
to the incident. The sources said that Erdogan's behavior on the Davos stage 
obviously would not help Turkey's attempts to be seen in Europe as a rational 
and constructive actor on the international stage. 

"Israel's strategic relationship with Turkey is important to us, but it is no 
less important to Turkey," the official said. "Erdogan is harming his own 
interests." 

The official said that Israel was growing increasingly "tired" of Erdogan's 
tirades, and was unlikely to make any more efforts to "chase after the Turks." 

The official dismissed as no longer valid the argument that Erdogan's diatribes 
- he has called for Israel to be barred from the UN and said its actions were 
inhuman and would bring it to self-destruction - were the result of domestic 
considerations, and that he was playing to his strong Islamic base before the 
Turkish municipal elections in March. 

The incident came even as Turkish Foreign Minister Ali Babacan appeared over 
the last couple of days to be tempering Turkish rhetoric and taking a more 
conciliatory approach. On Wednesday he called on Ha

[wanita-muslimah] Advance of Mission Miracle in Venezuela highlighted

2009-01-29 Thread Sunny
http://www.granma.cu/ingles/2009/enero/mar27/Mission-Miracle.html

  Havana.  January 27, 2009
 

 
  Advance of Mission Miracle in Venezuela highlighted

  CARACAS, January 26.-To date this year, 11,692 Venezuelans have recovered 
their sight after surgery within Mission Miracle, according to Manuel Pacheco, 
the international coordinator, PL reports.

  Out of this total, 10,831 were operated on by Cuban specialists working 
in Venezuela and 861 were attended to by Venezuelan doctors, he said.

  Pacheco noted that 82 Hondurans comprised the first group to receive 
operations in Rísquez and Jesús Yerena, both in Caracas, and they returned to 
their country January 25, according to information released by the Bolivarian 
News Agency. 

  The international coordinator added that a further 363 patients are 
awaiting surgery in Venezuela, scheduled for this last week of January and the 
first week of February. 

  Future plans are to operate on 456 Latin Americans from Honduras, 
Paraguay, Guatemala, Costa Rica and Ecuador. 

  He emphasized that the joint work of Cuban and Venezuelan specialists is 
making it easier to operate on Venezuelan patients and begin, on a grand scale, 
operations for those who were found to need them during the 2008 mobile 
campaigns. 
 


[Non-text portions of this message have been removed]



[wanita-muslimah] Raped maid not carrier of AIDS: Police

2009-01-29 Thread Sunny
Refleksi: Adakah diantara caper yang menaruh perhatian terhadap keadaan buruh, 
pahlawan devisa? Ataukah lebih penting soal jodoh?

http://www.arabnews.com/?page=1§ion=0&article=118668&d=29&m=1&y=2009&pix=kingdom.jpg&category=Kingdom

Thursday 29 January 2009 (02 Safar 1430)
   
 

  Raped maid not carrier of AIDS: Police
  Arab News 

  MAKKAH: Police denied yesterday that an Indonesian maid who was raped by 
many people in December is an AIDS carrier as reported by several newspapers 
recently, Al-Watan newspaper reported.

  "We do not have evidence that the rape victim or the suspects are 
carriers of sex-related diseases," said Maj. Abdul Muhsin Al-Mayman, spokesman 
for Makkah Police.

  Local newspapers reported on Tuesday that 46 men, including a police 
officer, raped the 38-year-old maid who ran away from her sponsor in the 
Al-Nuzhah district of the city in December.

  The woman was first picked up by a police officer who raped her at a rest 
house. It was also reported that the woman was abandoned and found by a police 
patrol that took her to Makkah's King Faisal Hospital where she has been 
undergoing treatment for AIDS.
 


[Non-text portions of this message have been removed]



[wanita-muslimah] Perempuan dan Ruang Yang Berkeadilan

2009-01-29 Thread Sunny
http://www.ambonekspres.com/index.php?act=news&newsid=25456

  Jumat, 30 Jan 2009, | 2 

  Weldemina Tiwery
  Perempuan dan Ruang Yang Berkeadilan  
 
  Saya menyambut baik kegiatan Kongres Perempuan 1 Maluku, meskipun saya 
tidak termasuk peserta, tetapi saya berharap peserta kongres yang katanya 
mewakili setiap Kabupaten kota di Maluku dapat menyelesaikan kegiatan ini 
dengan agenda perubahan yang jelas sesuai Tema kongres" Perempuan, Kepemimpinan 
dan Transformasi Sasial di Maluku".

  Saya ingin memulai tulisan ini dengan pertanyaan, Adakah ruang yang 
berkeadilan bagi perempuan di Malukiu?, bila segenap ruang yang ada 
didekonstruksi, sedemikian rupa, sehingga tidak membebaskan, bahkan malah 
mendukung? Hal ini muncul sebagai respons atas orasi Ina Ros Far-far pada malam 
pembukaan kongres. Orasi Ina Ros Far-far sangat inspiratif, mengingat hukum di 
Negara ini dan juga hukum adat di wilayah Maluku masih banyak yang belum peka 
gender. Ruang (dan waktu) yang berkeadilan bagi perempuan itu dapat ditelusuri 
dari ruang domestik, publik hingga republik. Kesemua itu, ternyata memiliki 
watak dan kecenderungan yang hampir sama; menghambat gerak perempuan dari dulu 
hingga sekarang. Hal ini membuat perempuan Maluku terbungkam, kehilangan 
hak-haknya menyangkut kesetaraan, ekspresi diri, cita-cita dan kesempatan

  Ada baiknya saya menguraikan apa yang dimaksud " ruang yang 
berkeadilan"itu , ialah suatu pemaknaan simbolik atas tatanan 
(sosial-kultural-politik) yang dalam kenyataannya memiliki garis hirarkisnya 
sendiri yang menempatkan perempuan di pinggiran. Ada tiga contoh ruang atau 
wilayah simbolik yang cukup sahih mewakili situasi itu yakni ruang domestik 
yang berbasis pada keluarga, tempat perempuan tak jarang terkungkung 
nilai-nilai yang ditawarkan; ruang lingkup yang berbasiskan pada kehidupan 
masyarakat yang cenderung phobi menghadapi peran serta perempuan; dan wilayah 
republik yang berbasis pada kehidupan berbangsa dan bernegara, di mana 
perempuan belum ditempatkan secara adil secara politik, setara secara sosial 
dan bebas secara budaya. Keberadaan ketiga ruang tersebut- dengan segala tata 
nilainya sebenarnya tidak hanya memperlihatkan pergulatan-pergulatan intern 
yang khas dan spesifik, seperti pergulatan ibu dengan tugas "keibuannya". Akan 
tetapi lebih dari itu adalah lebih membuktikan betapa berlapisnya ruang sosial 
yang mesti ditembus seorang perempuan untuk mendapatkan hak-haknya secara luas 
dan universal, seperti berpartisipasi dalam kehidupan di luar rumah (publik) 
atau bangsanya (republik)

  Saya tak ingin menyinggung soal kiprah perempuan di kancah terdepan 
Negara ini. Saya ingin merujuk pada "perempuan papalele" yang menghidupkan 
aktivitas pasar tradisional di tanah air, peran dan aktivitas "perempuan 
papalele" ini tidak bisa diabaikan yang justru menunjukkan betapa perempuan 
punya cukup alasan untuk berurusan dengan ruang publik seperti pasar. Kita bisa 
mendapatkan kenyataan ini dipasar-pasar seperti pasar Batumeja yang sudah 
tergusur atas nama keindahan kota, pasar Batugantung, Pasar Mardika, Pasar 
Passo atau pasar Gemba (Kairatu), tempat aktivitas perempuan terlihat sangat 
signifikan. 

  Mereka tidak hanya terlibat dalam proses tawar menawar (jual-beli), namun 
sekaligus membangun jembatan komunikasi dalam kehidupan sosial, menopang 
ekonomi keluarga, bahkan mendenyutkan urat nadi bangsa. mereka 
"perempuan-perempuan perkasa", yakni mereka yang keku jualan di pagi buta, dari 
bukit-bukit desa sebelum para sopir angkotan umum terjaga dan hari bermula 
dalam pesta kerja. Mereka adalah ibu-ibu berhati baja; cinta kasih yang 
menghidupi desa demi desa, kampong-demi kampong dan bahkan kota!

  Sekarang, dalam era pasar-mall ingat, di kota kecil Ambon saja sudah ada 
beberapa mall meskipun belum sebesar di Jawa atau provinsi lain namun 
setidaknya telah menimbulkan banyak pergeseran. Pasar dalam artian luas telah 
menempatkan perempuan sebagai sosok "yang belum selesai diciptakan". Dalam 
persaingan pasar tenaga kerja misalnya, perempuan yang menerjuni sektor 
pasar-mall modern, harus siap menjadi pajangan dan objek pencitraan- yang 
otomatis menyingkirkan keberadaan dan eksistensi mama-mama papalele. 

  Di sini penjual bukan pihak yang independen karena berada di bawah 
kekuasaan pemiliki modal; sebagaimana juga pembeli yang pada akhirnya juga 
tidak independen karena kehilangan ruang tawar menawar. Wacana kapitalisme 
memjadi acuan di sini, di mana konsumen (konon kebanyakan adalah perempaun) 
merayakannya tanpa daya kritis. 

  Pemerintah merasa klop, betapa dengan proyek 'pasar modern" semacam itu 
investasi tumbuh subur,kalau perlu menggusur pasar tradisional, tempat 
sekrup-sekrup kecil bernama "perempuan papalele dilenyapkan".

  Sementara itu, dalam melihat keberadaan, perempuan dari ruang publik ke 
republik, bisa dipinjam kisah dari India. Salonari Narang, seorang perempuan 
pengarang Uttar Pradesh, menu

[wanita-muslimah] Sultan-Prabowo Bukan Jodoh Mega

2009-01-29 Thread Sunny
Refleksi: Jelas bukan jodoh. Tetapi, siapa jodoh baru nan ganteng?

http://pemilu.detiknews.com/read/2009/01/29/164838/1076373/700/sultan-prabowo-bukan-jodoh-mega

Kamis, 29/01/2009 16:48 WIB 

Sultan-Prabowo Bukan Jodoh Mega 
Mega Putra Ratya - detikPemilu





Jakarta - Di dalam Rakernas IV PDIP, Sri Sultan Hamengku Buwono X dan Prabowo 
Subiyanto muncul sebagai kandidat kuat pasangan Megawati Soekarnoputri. Tapi 
dua tokoh itu tidak akan mampu mendongkrak perolehan suara PDIP dalam Pemilu 
2009.


Demikian analisa pengamat politik Bahtiar Effendy, yang dijumpai detikcom di 
Center for Dialog & Cooperation Among Civilitation, Jl Kemiri, Menteng, Jakpus, 
Kamis (29/1/2009).

"Itu pasangan bagus dilihat dari konstituen diwakili. Tapi dari besaran dan 
disertifikasi konstituen tidak bagus," ujar dia.

Bila Mega berpasangan dengan Prabowo, hampir pasti akan gagal mendapat tambahan 
suara. Massa yang digarap oleh Gerindra kurang lebih sama dengan lahan PDIP, 
yaitu wong cilik.

"Jadi ini tidak akan menambah dukungan untuk PDIP," ujarnya.

Hal serupa juga akan terjadi pada pasangan Mega-Buwono. Dua tokoh tersebut 
sama-sama berasal dari kalangan nasionalis sekuler dan nasionalis netral-agama.

"Pasangan ini sulit mendapat dukungan kaum santri. Kenyataannya pemilih masih 
memperhatikan elemen-elemen pendukung lain seperti pendukung politik massa 
Islam," jelas guru besar ilmu politik UIN Jakarta ini.


[Non-text portions of this message have been removed]



[wanita-muslimah] Jualan Besar Cawapres Pasangan Mega

2009-01-29 Thread Sunny
Refleksi: Jualan besar tetapi mahal?  Rupanya ibu Mega masih belum puas dengan 
para pedamping yang ada, karena tua-tua melulu. Ayo panitia  cari yang ganteng 
lagi muda :-)

http://pemilu.detiknews.com:80/read/2009/01/29/090734/1075976/700/jualan-besar-cawapres-pasangan-mega

Kamis, 29/01/2009 09:07 WIB 

Jualan Besar Cawapres Pasangan Mega 
Luhur Hertanto - detikPemilu



Jakarta - Rakornas IV PDIP di Solo berakhir antiklimaks. Harapan melalui 
hajatan ini Megawati Soekarnoputri mendapat pasangan dalam Pilpres 2009 pupus 
begitu saja. Tidak ada nama, hanya kriteria bakal cawapres yang disebut di 
penutupan acara. 

Padahal tidak sedikit tokoh yang diusulkan pengurus PDIP daerah, baik yang 
dipikirkan serius maupun yang terkesan asal mencalonkan. Para calon itu adalah 
Sultan Hamengku Buwono X, Prabowo Subiyanto, Surya Paloh, Hidayat Nur Wahid, 
Akbar Tandjung, Wiranto, Sutiyoso dan Fadel Muhammad.

Serius karena memang ada di antara para calon itu yang sedang mencari-cari 
'lowongan' atau kesempatan duduk di pucuk pmerintahan. Asal mencalonkan karena 
sebagian dari para calon itu sebelumnya sudah menyatakan diri sebagai bakal 
capres dan tidak mau menjilat ludah sendiri atau merendahkan diri menerima 
tawaran sebagai cawapres.

Demi menyelamatkan muka parpol dari kegagalan itu, maka Rakornas IV PDIP 
merekomendasikan pembentukan tim khusus mencarikan pasangan bagi Megawati 
Soekarnoputri. Tim terdiri dari unsur internal PDIP dan masyarakat itu 
menawarkan 3-5 calon, selanjutnya Mega memutuskan pilihannya.

Tokoh beruntung terpilih sebagai cawapres pasangan Megawati pastilah dia punya 
kemampuan marketing sangat hebat. Sebab tugas awal Sang Cawapres sebenarnya 
'menjajakan' PDIP hingga menang mutlak dalam Pemilu 2009 agar mudah mengajukan 
pasangan bakal capres-cawapres.

Masalahnya sekarang ini menjual PDIP bukan urusan semudah Pemilu 1999 lalu. 
Terungkapnya kinerja bobrok dan tingkah polah memalukan sejumlah 
fungsionarisnya di legislatif belakangan ini membuat terpuruk citra PDIP. Ada 
yang hobi bolos sidang, terlibat korupsi bahkan pezina.

Sosok Megawati pun tidak lagi mencitrakan pembela wong cilik, tokoh reformis, 
atau simbol kaum terzalimi yang patut dibela. Rangkaian ejekannya kepada 
kinerja Pemerintahan SBY-JK memang sangat populer di masyarakat, tapi juga jadi 
bumerang. 

Menggantungkan diri pada pamor Soekarno seperti selama ini? Memang masih 
lumayan mujarab mendongkrak citra Mega dan PDIP, tapi itu jurus basi. 

Siapa pun cawapres yang terpilih, kita tunggu saja sepak terjangnya 
'melariskan' PDIP hingga mulus jalan bagi Megawati. Kalau dia gagal, pasti Mega 
mundur dari bursa bakal capres. Malahan bisa jadi Mega mundur lebih awal karena 
gagal mendapat 'marketer' handal. ( lh / nrl 



[Non-text portions of this message have been removed]



Re: [wanita-muslimah] Kritikan Mega Tak Membangun

2009-01-29 Thread Dwi Soegardi
Dulu,
".. Mengritik itu boleh, tapi kritik yang membangun."
". Oposisi boleh-boleh saja, tapi oposisi yang loyal."

Rupanya semangat tempo doeloe itu terwariskan dengan baik.


On 1/28/09, Sunny  wrote:
> Refleksi: Dalam pertarungan merebut kursi empuk pembawa rejeki tidak dikenal
> kritik konstruktif, yang dikenal hanya kritik destruktif derajat lawan.
> Begitulah hukum alam mereka yang bertanding.
>
> http://www.sinarharapan.co.id/berita/0901/28/sh06.html
>
> Kritikan Mega Tak Membangun
>
> Oleh
> Ninuk Cucu Suwanti/Tutut Herlina
>
>
>
> Jakarta-Partai Demokrat yang menjadi pendukung Presiden Susilo Bambang
> Yudhoyono menilai pernyataan Ketua Umum Partai Demokrasi Indonesia
> Perjuangan (PDIP) yang menyebut pemerintah mempermainkan masyarakat seperti
> yoyo, sebagai hal biasa.  Sejauh ini, Mega sebagai pimpinan partai oposisi
> tidak memiliki konsep tandingan sehingga hanya bisa mengkritik.
>
>
> "Kami melihat kritikan itu kurang bahan. Kritikannya kurang konstruktif. Dia
> (Mega) tidak punya konsep. Yoyo itu bukan konsep tandingan. Kalau mau
> mengkritik harusnya pakai konsep yang jelas," kata Wakil Ketua Dewan
> Pimpinan Pusat (DPP) Partai Demokrat Achmad Mubarok kepada SH di Jakarta,
> Rabu (28/1).
>
>
> Mubarok menyatakan, pernyataan yang dilontarkan Mega tersebut menunjukkan
> kepanikan karena kehilangan konsep. Konsep program seratus hari sembako
> murah yang dijanjikan saat ini juga bukan merupakan konsep yang tepat. Janji
> tersebut lebih terlihat seperti tipuan kampanye.  "Kalau naik-turun itu
> wajar, begitulah hidup. Minyak dunia naik harganya ikut naik, minyak dunia
> turun harganya ikut turun, begitulah hidup ekonomi, naik turun," paparnya.
>
> Ketua Dewan Perwakilan Pusat (DPP) Partai Demokrat Anas Urbaningrum
> mengatakan, kritikan itu sebagai tanda kepanikan atas kebijakan Presiden
> Yudhoyono. "Sebagai pimpinan parpol yang mengaku wong cilik, mustinya berani
> mengapresiasikan kebijakan pemerintah yang menguntungkan rakyat kecil,"
> jelas Anas. Menurut Anas, tidaklah tepat apabila lantaran harga bahan bakar
> minyak (BBM) turun membuat analisis popularitas pemerintahan naik. Terlebih
> berimplikasi pada kepanikan dan memproduksi penilaian yang tidak tepat.
> "Partai oposisi hanya produktif dalam melahirkan ibarat dan perumpamaan,
> misalnya, seperti poco-poco dan seperti yoyo," jelas Anas.
>
>
> Sementara itu, Sekretaris Jenderal Partai Golongan Karya Soemarsono
> menyikapi ucapan Mega sebagai hal yang sah-sah saja, di mana dalam sebuah
> negara demokrasi, orang memiliki hak berkomentar baik atau ber-komentar
> buruk. Namun baginya, pemerintah hingga saat ini dalam kapasitasnya sudah
> bekerja semaksimal mungkin.
>
>
> "Biar saja rakyat yang menilai, rakyat sudah cerdas," imbuhnya dalam diskusi
> mingguan Partai Golkar di DPP Partai Golkar, kemarin.
> Lebih lanjut, Soemarsono menyampaikan orang berkomentar jika diibaratkan
> penonton pertandingan sepakbola seolah-olah lebih kritis daripada pemain
> bola. Padahal, dalam pertandingan, pemain bola sudah capek-capek bermain
> setengah mati bagaimana cara mengegolkan bola tapi penonton seolah-olah
> lebih hebat.
>
> Terbukti Gagal
> Sementara itu, mantan Menteri Koordinator Perekonomian Rizal Ramli
> mengisyaratkan tidak tertarik menjadi pendamping Megawati Soekarnoputri
> sebagai calon wakil presiden. Dia mengatakan, tokoh yang telah terbukti
> gagal, sebaiknya tidak mencalonkan diri lagi.
> "Sudah cukup tokoh-tokoh lama, kalau terbukti selama memimpin tidak
> berprestasi," ujar Rizal Ramli kepada wartawan, di kantornya, Jakarta,
> Selasa (27/1).
> Menurutnya, tidak akan ada perubahan, karena pemimpin lama masih menggunakan
> paradigma ekonomi yang lama pula. Rizal Ramli menyatakan, ini saat
> menanggapi pertanyaan wartawan soal kemungkinan dirinya dipinang sebagai
> calon wakil presiden bagi Ketua Umum Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan
> (PDIP) Megawati Soekarnoputri pada Pemilu Presiden 2009.
> Rizal mengungkapkan, dirinya diundang menghadiri rapat kerja nasional
> (Rakernas) PDIP, di Solo. Tetapi, dia tidak bisa hadir karena mengurus
> perkara dugaan penghasutan terkait demonstrasi mahasiswa. Dia juga
> menjelaskan, ketidakhadirannya bukan bentuk penolakannya kepada Megawati.
> (vidi vici)
>
>
> [Non-text portions of this message have been removed]
>
>
> 
>
> ===
> Milis Wanita Muslimah
> Membangun citra wanita muslimah dalam diri, keluarga, maupun masyarakat.
> Situs Web: http://www.wanita-muslimah.com
> ARSIP DISKUSI : http://groups.yahoo.com/group/wanita-muslimah/messages
> Kirim Posting mailto:wanita-muslimah@yahoogroups.com
> Berhenti mailto:wanita-muslimah-unsubscr...@yahoogroups.com
> Milis Keluarga Sejahtera mailto:keluarga-sejaht...@yahoogroups.com
> Milis Anak Muda Islam mailto:majelism...@yahoogroups.com
>
> This mailing list has a special spell casted to reject any attachment
> Yahoo! Groups Links
>
>
>
>

-- 
Sent from my mobile device


Re: [wanita-muslimah] FATWA MUI: Golput Haram, Merokok antara Makruh dan Haram

2009-01-29 Thread Dwi Soegardi
Om Dan,
Mana dong perspektif HAM tentang larangan merokok, terutama oleh negara?
Apa ada hak individu untuk "merusak" diri sendiri? Kalau merokok deket
orang lain, di tempat umum sih jelas melanggar HAM.

On 1/29/09, Dan  wrote:
> --- In wanita-muslimah@yahoogroups.com, "L.Meilany"  wrote:
>>
>> 1. Kita hidup di Indonesia musti ikuti tatacaranya,  RI bukan negara
> Islam.
>> Apa mau seperti zaman Nabi SAW dulu, sampai sempat 3 hari tertunda
> pemakaman karena
>> belum ada keputusan sapa gitu yg memegang pemerintahan. Karena
> sistimnya gak ada.
>> Kalopun ditanya sisitim negara Islam yg kayak apa, yg pak Abu Faris
> mau, bisa jelaskan, contohnya?
>> Apakah ada negara islam?
>> Di Pancasila kan sudah ada aturannya silanya, cuma caranya gimana?
>> 200 juta bangsa Indonesia disuruh bermusyawarahkah???
>
> Betul Mbak Meilany, Rasulullah itu kan pemimpin suatu suku nomad
> padang pasir di abad ke 7.  Masa cara hidup itu dijadikan contoh di
> abad ke 21?  Bukankah yg penting ialah pesan moral dari sunnah Nabi
> bukannya meniru perilaku dan tutur katanya tanpa memahami konteks dan
> mencari relevansinya dalam kehidupan sekarang.
>
>>
>> 2. Saya salut pada tokoh MUI yg wajahnya sering muncul blakangan ini.
>> Kayaknya sih untuk urusan rokok menganut win win solution.
>> Haram untuk anak2, perempuan hamil dan yg merokok di tempat umum.
>> Kalo dibilang merugikan, kasian karyawan perush rokok akan nganggur,
> kayaknya sih itu terlalu jauh.
>> Fatwa yg dikeluarkan menurut saya cuma kadarnya sekedar pengaturan.
> Kan di atur pake perda nggak mempan.
>> Masalah haram itu masalah agama masalah pribadi.
>> Semua tergantung pada individunya.
>> Tapi setidaknya dengan adanya fatwa ini saya merasa punya
> 'kekuatan'. Bagi pelakunya juga apalagi kalo ia
>> orang islam jadi semacam sanksi moral.
>> Orang yg merokok itu sesdungguhnya orang goblog, kampungan, kejam
> terhadap sesamanya. :-)
>> Kalo diangkot ada orang merokok, anak2 'alim' yg merokok saya bisa
> nyap2.
>> Haram lo, dosa...!
>
> Yah kalau memang pendidikan kurang maka hanya ditakut2in baru akan patuh.
>
>> Salam,
>> l.meilany
>>
>>
>>   - Original Message -
>>   From: abu faris
>>   To: wanita-muslimah@yahoogroups.com
>>   Sent: Tuesday, January 27, 2009 8:02 AM
>>   Subject: Bls: [wanita-muslimah] FATWA MUI: Golput Haram, Merokok
> antara Makruh dan Haram
>>
>>
>>   Fatwa Haram untuk Golput tidak sesuai dengan sunnah Nabi Muhammad
> SAW yang berbunyi pilihlah pemimpin berdasarkan Musyawarah, dan untuk
> Rokok mutlak haram karena banyak mudhorotnya dibandingkan manfaatnya.
>>
>>   --- Pada Sen, 26/1/09, Sunny  menulis:
>>
>>   Dari: Sunny 
>>   Topik: [wanita-muslimah] FATWA MUI: Golput Haram, Merokok antara
> Makruh dan Haram
>>   Kepada: undisclosed-recipi...@...
>>   Tanggal: Senin, 26 Januari, 2009, 4:19 PM
>>
>>   http://www.lampungp ost.com/cetak/ berita.php? id=2009012623182 715
>>
>>   Selasa, 27 Januari 2009
>>
>>   FATWA MUI: Golput Haram, Merokok antara Makruh dan Haram
>>
>>   PADANG PANJANG (Ant/Dtc): Majelis Ulama Indonesia (MUI)
> mengharamkan pemilih yang tidak menggunakan hak pilihnya (golongan
> putih/golput) . MUI juga memutuskan merokok hukumnya dilarang antara
> makruh dan haram.
>>
>>   Hal itu diputuskan Forum Ijtima Ulama Komisi Fatwa se-Indonesia
> III di Padang Panjang, Sumatera Barat, Minggu (26-1). "Wajib bagi
> bangsa Indonesia untuk memilih pemimpin. Kalau yang dipilih ada, tapi
> tidak dipilih, menjadi haram," kata Wakil Ketua Komisi Fatwa MUI Ali
> Mustafa Ya'qub.
>>
>>   Dia menjelaskan fenomena golput kalau dibiarkan akan berbahaya.
> "Kalau nggak memilih berbahaya, bisa nggak punya pemimpin. Orang yang
> nggak mau ikut pemilu itu berdosa menurut hukum Islam," ujar Guru
> Besar Ilmu Hadis Institut Ilmu Al-Quran (IIQ) ini.
>>
>>   Menanggapi fatwa haram golput, pengamat politik Indobarometer M.
> Qodari menilai MUI melanggengkan bobroknya sistem politik di
> Indonesia. "Kalau mereka dilarang golput justru menjustifikasi sistem
> politik yang tidak baik. Fatwa harusnya menganjurkan kepada kebaikan,"
> kata dia.
>>
>>   Qodari menjelaskan banyak masyarakat tidak memilih atau golput
> karena merasa aspirasinya tidak terwakili. Rendahnya angka kesertaan
> masyarakat dalam pemilu harusnya menjadi pelajaran bagi politisi untuk
> meningkatkan kinerjanya sehingga dipilih. "Kalau golput diharamkan,
> politisi tidak mendapat pelajaran karena kesertaan pemilih tetap
> tinggi," jelas Qodari.
>>
>>   Terlepas dari adanya unsur politis atau tidak dalam fatwa ini,
> Qodari melihat MUI kurang melihat realitas di lapangan. Menurut dia,
> dengan fatwa ini juga keuntungan belum tentu berpihak pada partai
> Islam saja. "Golput terjadi tidak di partai Islam saja, juga di partai
> nasionalis," pungkasnya.
>>
>>   Terkait fatwa merokok, pimpinan Ijtima Komisi Fatwa H.M. Amin Suma
> mengatakan forum sepakat memutuskan merokok hukumnya dilarang antara
> haram dan makruh. "Tetapi khusus haram hukumnya merokok untuk ibu-ibu
> hamil, anak-anak, di te

Re: [wanita-muslimah] Presiden Ingatkan Netralitas TNI-Polri dalam Pemilu

2009-01-29 Thread Dwi Soegardi
Sudah ngga ada lagi Dwi Fungsi, mang. Silakan pake batik, asal jangan
bawa bedil, terserah kalo celana dalamnya loreng-loreng. Kalo pake
seragam, urus saja soal keamanan negara, bukan ngerecoki parpol. Tiap
mantan jendral bebas tuh pilihan politiknya, mau di Golkar, PDIP, atau
bikin partai sendiri, tidak harus mengikuti instruksi Mabes.

Lihat saja tipe politisi eks-militer kayak apa yang muncul?
Eisenhower, Qaddhafi, Ehud Barak atau Chavez?

On 1/29/09, Sunny  wrote:
> Refleksi: Tentara adalah  instrumen untuk menjaga terjamin keamaan kekuasaan
> negara, demikian kurang lebih defenisinya.. Lihat saja pada masa
> pemerintahan Soeharto dibilang TNI tidak boleh berpolitik maka itu harus
> netral, tetapi tidak netral untuk gebuk oposisi atau orang yang tidak setuju
> dengan politik Soeharto.
>
> Sekarang ini  situasainya agak lain dari zaman Soeharto, tetapi
> jenderal-jenderal atau perwira-perwira tinggi TNI baik yang pensiunan dan
> mempesiunkan diri saling  berebutan mendapat kursi dalam apartur kekuasaan
> negara. Jadi pada prinsipnya TNI itu berpolitik, yang berpolitik adalah
> jenderal sedangkan prajurit  krocok disuruh netral dan arti kata ikut jangan
> ikut-ikutan  rebut kursi dalam perintahan, itu rejeki kami bukan untuk kamu.
> Begitulah kasarnya berkenaan dengan Pemilu.  Dengan lain kata juga Dwi
> Fungsi tetap hidup, cuma kamuflasinya berubah, dulu boleh pakai pakai baju
> hijau  dalam tugas, sekarang baju batik dan kopiah.  Silahkan koreksi!
>
> ttp://www.sinarharapan.co.id/berita/0901/29/sh06.html
>
>
> Presiden Ingatkan Netralitas TNI-Polri dalam Pemilu
> Oleh
> Dina Sasti damayanti
>
>
> Jakarta-Presiden Susilo Bambang Yudhoyono mengingatkan agar jajaran TNI dan
> Polri terus menjaga netralitas mereka dalam Pemilu 2009. Netralitas TNI dan
> Polri dalam pemilu penting diwujudkan karena merupakan harapan seluruh
> rakyat Indonesia.
> Demikian disampaikan Presiden Yudhoyono saat memberikan sambutan dalam
> pembukaan Rapim TNI dan Rakor Polri di Istana Negara, Jakarta, Kamis (29/1)
> pagi ini.
>
> Presiden juga mengatakan bahwa dipilihnya Istana Negara sebagai bagian untuk
> menjaga netralitas TNI Polri.
> "Saya pilih di Istana Negara, bukan di Cilangkap dan di Mabes Polri agar
> tidak ada fitnah. Zaman sekarang ini, mudah orang berburuk sangka. Ada apa
> Presiden datang ke Cilangkap? Apalagi rapat tertutup kepada jajaran TNI dan
> Polri. Jangan-jangan diminta untuk memenangkan atau memilih di Pemilu 2009.
> Kalau di Istana Negara ini, sudah lazim dijadikan tempat forum-forum
> Rakenas, Rapim, dan lainnya," tandas Presiden sambil mempersilakan wartawan
> untuk meliput semua yang dikatakannya sebagai bagian dari akuntabilitas dan
> pertanggungjawaban Yudhoyono selaku pimpinan negara.
> Lebih lanjut, Presiden meminta agar dalam Pemilu 2009 tidak terulang lagi
> kejadian seperti pada Pemilu 2004 silam ketika ada oknum pejabat TNI Polri
> yang mengeluarkan kebijakan atau instruksi yang menganggu netralitas TNI
> Polri.
>
> Menurut Presiden Yudhoyono, ini bukan kebijakan organisasi, tetapi dilakukan
> oleh oknum. Bahkan pada saat ini saja, menjelang Pemilu 2009, Presiden
> Yudhoyono masih mendengar ada isu semacam ini.
> "Saya dengar informasi, ada petinggi Angkatan Darat yang mengatakan, asal
> bukan capres X. Ada petinggi Polri yang diisukan membuat tim sukses capres
> tertentu. Saya yakin informasi ini tidak benar. Begitulah rentannya,
> rawannya, mudahnya satu isu bergulir ke sana ke mari. Oleh karena itu, harus
> netral, lurus, jangan berpolitik praktis. Saya tetap percaya para jenderal,
> laksamana, marsekal, Jenderal TNI dan Polri akan benar-benar netral dalam
> Pemilu 2009," tegas Presiden Yudhoyono.
> Presiden juga mengingatkan agar jajaran TNI Polri sebagai salah satu pelaku
> reformasi tidak diganggu atau dirusak dari semangat reformasi yang
> dicanangkan bersama. Presiden meminta agar berhati-hati dalam me-ngeluarkan
> statement atau berbicara dengan pihak-pihak tertentu, apalagi dalam
> bertindak.
>
> Lebih jauh, Presiden meminta kepada seluruh jajaran Polri untuk melakukan
> pengamanan pada saat Pemilu 2009. Sementara itu, jajaran TNI juga harus siap
> dalam membantu tugas-tugas kepolisian dalam mengamankan Pemilu 2009.
>
> "Saya minta kepada jajaran TNI Polri berkaitan dengan ketertiban dan
> keamanan Pemilu 2009 tidak boleh underestimate, semua akan baik-baik saja,
> ringan-ringan saja. Tapi tidak perlu overestimate diseram-seramkan. Bisa
> saja ada sesuatu yang berbeda dari Pemilu 2004, tetapi yang paling baik,
> mencegah benturan fisik dan perusakan, serta mengutamakan pendekatan
> persuasif," kata Presiden.
> Sementara itu, Presiden juga menyerukan kepada elite dan tokoh politik agar
> bisa mengendalikan emosinya dan emosi para pendukungnya yang menang tidak
> perlu berpesta pora serta melukai perasaan yang tidak berhasil. Sementara
> itu, yang kalah tidak perlu mengamuk atau melakukan hal anarki, tetapi semua
> pihak harus saling bertenggang rasa agar kehidupan politik di negara ini

Re: [wanita-muslimah] Ternyata GOLPUT TIDAK HARAM, Menurut MUI.

2009-01-29 Thread Dwi Soegardi
Lihat dulu artikel Wikipedia tuh. Australia, Belgia mestinya negara
demokratis, toh nyoblos wajib. Beragam hukumannya bagi yang mangkir.
Ada yang gajinya ditahan selama 3 bulan, entah apa ada yang dipenjara.
Barangkali yang terkena pasal kriminal itu yang ngajak-ngajak golput
spt di jaman Orba.

Justru negara otoriter lebih "santai."
Misalnya jaman Saddam:
Seorang bapak tua baru saja keluar dari bilik suara. Dia bimbang ngga
yakin apa pilihannya benar. Dia balik lagi bilang ke tentara penjaga
bilik suara, "Dik, kayaknya tadi saya salah noblos. Bisa saya ulang
lagi?"
Tentara sambil cekikikan geli, "Oalah Pak, tenang saja, hasilnya sudah ada kok."
Terbukti memang tiap kali pemilu, Saddam meraup 99%.
Kalau di Amrik sering ada anjuran untuk berpartisipasi dalam pemilu:
"Vote early and vote often."


On 1/29/09, Sunny  wrote:
> Mungkin hal tsb diberlakukan pada  zaman rezim diktatur militer.  Hampir di
> semua negara  berezim diktatur peraturannya demikian, tidak ikut memilih
> dianggap musuh rezim dan oleh karena itu melanggar hukum.
>
> Di zaman pak Harto  dicek oleh RT, makanya suara yang ikut pemilu dibeberapa
> tempat ada yang lebih dari 100%. Dengan  ditambah suara mau menunjukkan
> kesetiaan kepada pemerintah.
>
>   - Original Message -
>   From: Flora Pamungkas "GMail"
>   To: wanita-muslimah@yahoogroups.com
>   Sent: Thursday, January 29, 2009 3:01 PM
>   Subject: [SPAM] [wanita-muslimah] Re: Ternyata GOLPUT TIDAK HARAM, Menurut
> MUI.
>
>
>   Duluu, waktu saya pernah 5 tahun tinggal di Argentina, golput itu
>   dikategorikan sebagai un delito, melanggar hukum.
>
>   Jadi orang pada takut golput, karena ancamannya masuk penjara.
>
>   Hari H untuk nyoblos ditetapkan pada hari Minggu. Jadi tak ada alasan
> untuk
>   mangkir.
>
>   Salam,
>
>   
>
>   Re: Ternyata GOLPUT TIDAK HARAM, Menurut MUI.
>
>   Posted by: "Ari Condro" masar...@gmail.com masarcon
>
>   Thu Jan 29, 2009 12:47 am (PST)
>
>   Aku lom pernah nyoblos nih. Enaknya pilih yang mana ya ?
>
>   Ayo ayo, yg mau dicoblos silakan mempromosikan profil masing masing. Japri
>   aja tapinya, soale di milis wm dilarang kampanye ... Hehe 
>
>   salam,
>
>   [Non-text portions of this message have been removed]
>
>
>
>
>
> [Non-text portions of this message have been removed]
>
>
> 
>
> ===
> Milis Wanita Muslimah
> Membangun citra wanita muslimah dalam diri, keluarga, maupun masyarakat.
> Situs Web: http://www.wanita-muslimah.com
> ARSIP DISKUSI : http://groups.yahoo.com/group/wanita-muslimah/messages
> Kirim Posting mailto:wanita-muslimah@yahoogroups.com
> Berhenti mailto:wanita-muslimah-unsubscr...@yahoogroups.com
> Milis Keluarga Sejahtera mailto:keluarga-sejaht...@yahoogroups.com
> Milis Anak Muda Islam mailto:majelism...@yahoogroups.com
>
> This mailing list has a special spell casted to reject any attachment
> Yahoo! Groups Links
>
>
>
>

-- 
Sent from my mobile device


[wanita-muslimah] Re: FATWA MUI: Golput Haram, Merokok antara Makruh dan Haram

2009-01-29 Thread Dan
Pak Chodjim yth,

Terimakasih atas pencerahannya yg selalu mencerahkan.

Terasa bagi saya bahwa dalam sejarah Islam terjadi pembungkaman dari
upaya menyelesaikan permasalahan dunia melalui akal yg dipandui oleh
kelompok mu'tajilah menjadi upaya para penguasa menguasai rakyatnya dg
memberlakukan kekuasaan totaliter melalui bantuan para ulama (agama).

Saya tidak tahu kapan ini terjadi tetapi kelihatannya kekuasaan
totaliter berlandaskan agama itu marak setelah zaman Ibnu Ghazali.
Apakah dugaan saya benar.

Kejayaan Islam terjadi ketika para cendekiawan bebas mencari dan
memajukan ilmu, juga kehancurannya terjadi ketika akal dibungkam oleh
iman karena ancaman oleh penguasa absolut.

Saya rasa ini identifikasi persoalan yg dihadapi oleh umat Islam di
dunia sekarang ini.




--- In wanita-muslimah@yahoogroups.com, "achmad chodjim" 
wrote:
>
> Bukan janggal, Sdr. Rye.
> 
> Perhatikan, mengapa ulama kaliber dunia seperti Ja'far Asshadiq,
Hanafi, Maliki, Syafii, Hanbali, Bukhari, Muslim, Ibnu Taimiyah, Ibnu
Qayyim tidak mau bekerja di pemerintahan pada zamannya. Bahkan di
antara mereka banyak yang rela dipenjara hingga akhir hayatnya.
> 
> Mengapa Ibnu Sina rela dipenjara daripada menjadi dokter khalifah?
Di sini kita harus paham watak kekuasaan. Jadi, kalau mau kerja sama,
siapa yang harus dipatuhi? Perhatikan ulama-ulama KSA dewasa ini,
mereka 100% menjadi cap stempel kebijakan raja KSA.
Perempuan-perempuan di KSA hingga hari ini masih belum dianggap
sebagai manusia. Yang disebut anak-anak Raja Saud yang 36 itu adalah
laki-laki semua yang dihasilkan melalui 24 istri. Anak perempuan tidak
disebut sama sekali. Kalau Anda mau keliling KSA sekarang ini, Anda
akan kesulitan menemukan sekolahan yang ada anak perempuannya. Di
mana-mana bisa kita jumpai madrasah, tetapi hanya sekolahan buat
laki-laki. Di mana peran ulamanya untuk mencerdaskan bangsa Arab?
> 
> Jadi, jangan dibawa-bawa ke Allah terlebih dahulu sebelum kita mau
membuka mata pada kenyataan hidup ini. Kalau ulama Indonesia ikut
berpolitik, apa yang mereka harapkan kalau tidak berbagai kekuasaan?
Padahal ulama dilarang menguasai manusia, karena tugasnya adalah
sebagai "mudzakkir", orang-orang yang menyampaikan pelajaran dan
hikmah kehidupan serta memberikan peringatan. Yang seperti inilah
ulama sebagai ahli waris para nabi.
> 
> Wassalam,
> chodjim
> 
>   - Original Message - 
>   From: Rye Woo 
>   To: wanita-muslimah@yahoogroups.com 
>   Sent: Wednesday, January 28, 2009 8:22 PM
>   Subject: Re: [wanita-muslimah] Re: FATWA MUI: Golput Haram,
Merokok antara Makruh dan Haram
> 
> 
>   Pak Chojim : Kalau umara dan ulama bekerja sama yang akan terjadi
adalah kong kalikong untuk menindas umat manusia.
> 
>   Pak... kok kayaknya janggal banget yaa, pernyataannya di atas. apa
tidak ada peluang untuk bekerja sama dalm hal kebaikan? sepertinya
kalo terjadi kerjasama udah pasti akan terjadi kezhaliman. Kayaknya
kalo pernyataan seperti itu cuma Allah deh yang berhak, Bener ga?
>
>   Rgd
> 
>   --- On Thu, 1/29/09, achmad chodjim  wrote:
> 
>   From: achmad chodjim 
>   Subject: Re: [wanita-muslimah] Re: FATWA MUI: Golput Haram,
Merokok antara Makruh dan Haram
>   To: wanita-muslimah@yahoogroups.com
>   Date: Thursday, January 29, 2009, 10:25 AM
> 
>   Mbak Lina,
> 
>   Semboyan "kerja sama yang baik antara umara dan ulama" justru
keluar dari sistem Islam. Tak ada sistem kependetaan dalam agama
Islam. Kalau umara dan ulama bekerja sama yang akan terjadi adalah
kong kalikong untuk menindas umat manusia.
> 
>   Ulama (agama) itu tempat bertanya dalam kehidupan beragama. Ulama
(agama) itu harus bersifat marja' yaitu tempat rujukan di dalam
menjalankan laku hidup spiritual dan moral. Oleh karena itu, ulama
beken seperti Hanafi, Maliki, Syafii, dan Hanbali tidak ada yang mau
didudukkan oleh penguasa dari Kekhalifahan Umayyah maupun Abbasiyyah.
Mereka lebih rela dipenjara alias dimasukkan bui daripada menjadi qadi.
> 
>   Berdasarkan term Islam, para ahli di bidang ilmu pengetahuan juga
disebut ulama. Oleh karena itu, gelar profesor bisa disebut dalam
bahasa Arabnya "al-'alamah" . Nah, bila ulama (agama) itu benar-benar
ahli, maka berbagai persoalan rumah-tangga itu akan bisa diatasi oleh
para ulama (agama) seperti di zaman kejayaan Islam, dan bukan lagi
"psikolog". Munculnya pengetahuan psikologi di zaman modern ini ya
karena para ulama (agama -- apapun) sudah tidak mampu lagi mengatasi
berbagai persoalan pribadi, rumahtangga, dan masyarakat.
> 
>   Wassalam,
>   chodjim
> 
>   - Original Message - 
>   From: Lina Dahlan 
>   To: wanita-muslimah@ yahoogroups. com 
>   Sent: Wednesday, January 28, 2009 2:26 AM
>   Subject: [wanita-muslimah] Re: FATWA MUI: Golput Haram, Merokok
antara Makruh dan Haram
> 
>   Kalo menurut saya pemerintah sebaiknya menempuh segala usaha: 
>   pragmatis maupun non-pragmatis. Kerjasama yg baik antara ulama dan 
>   umara...git.
> 
>   wassalam
>   --- In wanita-muslimah@ yahoogroups. com, "achmad chodjim" 
>wrote:
> 

[wanita-muslimah] Re: FATWA MUI: Golput Haram, Merokok antara Makruh dan Haram

2009-01-29 Thread Dan
--- In wanita-muslimah@yahoogroups.com, "L.Meilany"  wrote:
>
> 1. Kita hidup di Indonesia musti ikuti tatacaranya,  RI bukan negara
Islam.
> Apa mau seperti zaman Nabi SAW dulu, sampai sempat 3 hari tertunda
pemakaman karena 
> belum ada keputusan sapa gitu yg memegang pemerintahan. Karena
sistimnya gak ada.
> Kalopun ditanya sisitim negara Islam yg kayak apa, yg pak Abu Faris
mau, bisa jelaskan, contohnya?
> Apakah ada negara islam?
> Di Pancasila kan sudah ada aturannya silanya, cuma caranya gimana?
> 200 juta bangsa Indonesia disuruh bermusyawarahkah???

Betul Mbak Meilany, Rasulullah itu kan pemimpin suatu suku nomad
padang pasir di abad ke 7.  Masa cara hidup itu dijadikan contoh di
abad ke 21?  Bukankah yg penting ialah pesan moral dari sunnah Nabi
bukannya meniru perilaku dan tutur katanya tanpa memahami konteks dan
mencari relevansinya dalam kehidupan sekarang.

> 
> 2. Saya salut pada tokoh MUI yg wajahnya sering muncul blakangan ini.
> Kayaknya sih untuk urusan rokok menganut win win solution.
> Haram untuk anak2, perempuan hamil dan yg merokok di tempat umum.
> Kalo dibilang merugikan, kasian karyawan perush rokok akan nganggur,
kayaknya sih itu terlalu jauh.
> Fatwa yg dikeluarkan menurut saya cuma kadarnya sekedar pengaturan.
Kan di atur pake perda nggak mempan.
> Masalah haram itu masalah agama masalah pribadi.
> Semua tergantung pada individunya.
> Tapi setidaknya dengan adanya fatwa ini saya merasa punya
'kekuatan'. Bagi pelakunya juga apalagi kalo ia 
> orang islam jadi semacam sanksi moral.
> Orang yg merokok itu sesdungguhnya orang goblog, kampungan, kejam
terhadap sesamanya. :-)
> Kalo diangkot ada orang merokok, anak2 'alim' yg merokok saya bisa
nyap2.
> Haram lo, dosa...!

Yah kalau memang pendidikan kurang maka hanya ditakut2in baru akan patuh.

> Salam, 
> l.meilany
> 
> 
>   - Original Message - 
>   From: abu faris 
>   To: wanita-muslimah@yahoogroups.com 
>   Sent: Tuesday, January 27, 2009 8:02 AM
>   Subject: Bls: [wanita-muslimah] FATWA MUI: Golput Haram, Merokok
antara Makruh dan Haram
> 
> 
>   Fatwa Haram untuk Golput tidak sesuai dengan sunnah Nabi Muhammad
SAW yang berbunyi pilihlah pemimpin berdasarkan Musyawarah, dan untuk
Rokok mutlak haram karena banyak mudhorotnya dibandingkan manfaatnya.
> 
>   --- Pada Sen, 26/1/09, Sunny  menulis:
> 
>   Dari: Sunny 
>   Topik: [wanita-muslimah] FATWA MUI: Golput Haram, Merokok antara
Makruh dan Haram
>   Kepada: undisclosed-recipi...@...
>   Tanggal: Senin, 26 Januari, 2009, 4:19 PM
> 
>   http://www.lampungp ost.com/cetak/ berita.php? id=2009012623182 715
> 
>   Selasa, 27 Januari 2009
> 
>   FATWA MUI: Golput Haram, Merokok antara Makruh dan Haram 
> 
>   PADANG PANJANG (Ant/Dtc): Majelis Ulama Indonesia (MUI)
mengharamkan pemilih yang tidak menggunakan hak pilihnya (golongan
putih/golput) . MUI juga memutuskan merokok hukumnya dilarang antara
makruh dan haram.
> 
>   Hal itu diputuskan Forum Ijtima Ulama Komisi Fatwa se-Indonesia
III di Padang Panjang, Sumatera Barat, Minggu (26-1). "Wajib bagi
bangsa Indonesia untuk memilih pemimpin. Kalau yang dipilih ada, tapi
tidak dipilih, menjadi haram," kata Wakil Ketua Komisi Fatwa MUI Ali
Mustafa Ya'qub.
> 
>   Dia menjelaskan fenomena golput kalau dibiarkan akan berbahaya.
"Kalau nggak memilih berbahaya, bisa nggak punya pemimpin. Orang yang
nggak mau ikut pemilu itu berdosa menurut hukum Islam," ujar Guru
Besar Ilmu Hadis Institut Ilmu Al-Quran (IIQ) ini.
> 
>   Menanggapi fatwa haram golput, pengamat politik Indobarometer M.
Qodari menilai MUI melanggengkan bobroknya sistem politik di
Indonesia. "Kalau mereka dilarang golput justru menjustifikasi sistem
politik yang tidak baik. Fatwa harusnya menganjurkan kepada kebaikan,"
kata dia.
> 
>   Qodari menjelaskan banyak masyarakat tidak memilih atau golput
karena merasa aspirasinya tidak terwakili. Rendahnya angka kesertaan
masyarakat dalam pemilu harusnya menjadi pelajaran bagi politisi untuk
meningkatkan kinerjanya sehingga dipilih. "Kalau golput diharamkan,
politisi tidak mendapat pelajaran karena kesertaan pemilih tetap
tinggi," jelas Qodari.
> 
>   Terlepas dari adanya unsur politis atau tidak dalam fatwa ini,
Qodari melihat MUI kurang melihat realitas di lapangan. Menurut dia,
dengan fatwa ini juga keuntungan belum tentu berpihak pada partai
Islam saja. "Golput terjadi tidak di partai Islam saja, juga di partai
nasionalis," pungkasnya.
> 
>   Terkait fatwa merokok, pimpinan Ijtima Komisi Fatwa H.M. Amin Suma
mengatakan forum sepakat memutuskan merokok hukumnya dilarang antara
haram dan makruh. "Tetapi khusus haram hukumnya merokok untuk ibu-ibu
hamil, anak-anak, di tempat umum, dan pengurus MUI. Sanksinya adalah
dosa," kata Amin. n U-1
> 
>   AGAMA: Haram, Hukum Yoga Murni dan Spiritual
> 
>   PADANG PANJANG (Lampost/Ant) : Forum Ijtimak Ulama Komisi III
Fatwa MUI se-Indonesia III mengeluarkan fatwa bahwa yoga yang
mengandung meditasi, murni ritual dan spiritual agama lain, haram
hukumnya dilakukan orang Islam.
> 
>   "Fa

[wanita-muslimah] Presiden Ingatkan Netralitas TNI-Polri dalam Pemilu

2009-01-29 Thread Sunny
Refleksi: Tentara adalah  instrumen untuk menjaga terjamin keamaan kekuasaan 
negara, demikian kurang lebih defenisinya.. Lihat saja pada masa pemerintahan 
Soeharto dibilang TNI tidak boleh berpolitik maka itu harus netral, tetapi 
tidak netral untuk gebuk oposisi atau orang yang tidak setuju dengan politik 
Soeharto.  

Sekarang ini  situasainya agak lain dari zaman Soeharto, tetapi 
jenderal-jenderal atau perwira-perwira tinggi TNI baik yang pensiunan dan 
mempesiunkan diri saling  berebutan mendapat kursi dalam apartur kekuasaan 
negara. Jadi pada prinsipnya TNI itu berpolitik, yang berpolitik adalah 
jenderal sedangkan prajurit  krocok disuruh netral dan arti kata ikut jangan 
ikut-ikutan  rebut kursi dalam perintahan, itu rejeki kami bukan untuk kamu. 
Begitulah kasarnya berkenaan dengan Pemilu.  Dengan lain kata juga Dwi Fungsi 
tetap hidup, cuma kamuflasinya berubah, dulu boleh pakai pakai baju hijau  
dalam tugas, sekarang baju batik dan kopiah.  Silahkan koreksi!

ttp://www.sinarharapan.co.id/berita/0901/29/sh06.html


Presiden Ingatkan Netralitas TNI-Polri dalam Pemilu  
Oleh
Dina Sasti damayanti


Jakarta-Presiden Susilo Bambang Yudhoyono mengingatkan agar jajaran TNI dan 
Polri terus menjaga netralitas mereka dalam Pemilu 2009. Netralitas TNI dan 
Polri dalam pemilu penting diwujudkan karena merupakan harapan seluruh rakyat 
Indonesia. 
Demikian disampaikan Presiden Yudhoyono saat memberikan sambutan dalam 
pembukaan Rapim TNI dan Rakor Polri di Istana Negara, Jakarta, Kamis (29/1) 
pagi ini.

Presiden juga mengatakan bahwa dipilihnya Istana Negara sebagai bagian untuk 
menjaga netralitas TNI Polri. 
"Saya pilih di Istana Negara, bukan di Cilangkap dan di Mabes Polri agar tidak 
ada fitnah. Zaman sekarang ini, mudah orang berburuk sangka. Ada apa Presiden 
datang ke Cilangkap? Apalagi rapat tertutup kepada jajaran TNI dan Polri. 
Jangan-jangan diminta untuk memenangkan atau memilih di Pemilu 2009. Kalau di 
Istana Negara ini, sudah lazim dijadikan tempat forum-forum Rakenas, Rapim, dan 
lainnya," tandas Presiden sambil mempersilakan wartawan untuk meliput semua 
yang dikatakannya sebagai bagian dari akuntabilitas dan pertanggungjawaban 
Yudhoyono selaku pimpinan negara. 
Lebih lanjut, Presiden meminta agar dalam Pemilu 2009 tidak terulang lagi 
kejadian seperti pada Pemilu 2004 silam ketika ada oknum pejabat TNI Polri yang 
mengeluarkan kebijakan atau instruksi yang menganggu netralitas TNI Polri. 

Menurut Presiden Yudhoyono, ini bukan kebijakan organisasi, tetapi dilakukan 
oleh oknum. Bahkan pada saat ini saja, menjelang Pemilu 2009, Presiden 
Yudhoyono masih mendengar ada isu semacam ini.
"Saya dengar informasi, ada petinggi Angkatan Darat yang mengatakan, asal bukan 
capres X. Ada petinggi Polri yang diisukan membuat tim sukses capres tertentu. 
Saya yakin informasi ini tidak benar. Begitulah rentannya, rawannya, mudahnya 
satu isu bergulir ke sana ke mari. Oleh karena itu, harus netral, lurus, jangan 
berpolitik praktis. Saya tetap percaya para jenderal, laksamana, marsekal, 
Jenderal TNI dan Polri akan benar-benar netral dalam Pemilu 2009," tegas 
Presiden Yudhoyono.
Presiden juga mengingatkan agar jajaran TNI Polri sebagai salah satu pelaku 
reformasi tidak diganggu atau dirusak dari semangat reformasi yang dicanangkan 
bersama. Presiden meminta agar berhati-hati dalam me-ngeluarkan statement atau 
berbicara dengan pihak-pihak tertentu, apalagi dalam bertindak. 

Lebih jauh, Presiden meminta kepada seluruh jajaran Polri untuk melakukan 
pengamanan pada saat Pemilu 2009. Sementara itu, jajaran TNI juga harus siap 
dalam membantu tugas-tugas kepolisian dalam mengamankan Pemilu 2009. 

"Saya minta kepada jajaran TNI Polri berkaitan dengan ketertiban dan keamanan 
Pemilu 2009 tidak boleh underestimate, semua akan baik-baik saja, ringan-ringan 
saja. Tapi tidak perlu overestimate diseram-seramkan. Bisa saja ada sesuatu 
yang berbeda dari Pemilu 2004, tetapi yang paling baik, mencegah benturan fisik 
dan perusakan, serta mengutamakan pendekatan persuasif," kata Presiden.
Sementara itu, Presiden juga menyerukan kepada elite dan tokoh politik agar 
bisa mengendalikan emosinya dan emosi para pendukungnya yang menang tidak perlu 
berpesta pora serta melukai perasaan yang tidak berhasil. Sementara itu, yang 
kalah tidak perlu mengamuk atau melakukan hal anarki, tetapi semua pihak harus 
saling bertenggang rasa agar kehidupan politik di negara ini menjadi teduh. n
 

[Non-text portions of this message have been removed]



[wanita-muslimah] Negara Harus Lindungi Warga Golput

2009-01-29 Thread Sunny
http://www.sinarharapan.co.id/berita/0901/29/pol04.html

Negara Harus Lindungi Warga Golput  




Jakarta-Negara wajib menjamin kebebasan warga negara untuk menggunakan hak 
pilih dan dipilih. Untuk itu, negara berkewajiban melindungi warga negara yang 
berpartisipasi secara pasif dalam bentuk tidak memilih atau golongan putih 
(golput).
Demikian Ketua YLBHI Patra M Zen didampingi Direktur Publikasi dan Pendidikan 
Publik YLBHI Agustinus Edy Kristianto di Kantor YLBHI Jakarta, Rabu (28/1), 
ketika menanggapi adanya fatwa haram bagi warga yang golput.


Dia mengatakan, tidak ada standar dan norma apa pun yang menyebabkan setiap 
orang wajib dipilih dan memilih. Untuk itu, dia mengharapkan pemerintah dan 
Komisi Pemilihan Umum tidak mengadopsi pernyataan MUI sebagai kebijakan.


Patra mengatakan, Konvenan Internasional tentang Hak-Hak Sipil dan Politik 
dalam Pasal 25 dinyatakan, mengakui dan melindungi hak setiap warga negara 
untuk mengambil bagian dalam pelaksanaan urusan-urusan publik, hak memilih dan 
pemilih, serta hak atas akses terhadap pelayanan publik.


Dengan adanya prediksi golput yang tinggi, katanya, mesti menjadi dasar untuk 
mengoreksi calon legislatif, partai politik, dan pemerintah. Dia mengingatkan, 
sejarah buruk berkaitan dengan hak-hak untuk memilih dan dipilih seperti saat 
Orde Baru tidak terulang kembali, di mana kriminalisasi besar-besaran terjadi 
terhadap kaum yang tidak menggunakan hak pilihnya dalam pemilu. 


"Sejarah buruk itu akan berulang apabila negara melakukan stigmatisasi. Apalagi 
kriminalisasi terhadap kaum golput dalam Pemilu 2009," ujarnya.
Patra khawatir, keberadaan fatwa MUI itu akan berpotensi memecah belah bangsa 
dan mengabaikan prinsip hak asasi manusia. Padahal, katanya, Indonesia 
merupakan negara berbineka, bukan negara Islam. Tidak ada kaitan antara fatwa 
dan pelaksanaan pemilu. "Kok bisa-bisanya kalau tidak memilih dianggap 
berdosa," imbuhnya.


Sementara itu, KPU mengapresiasi keluarnya fatwa haram golput yang dikeluarkan 
Majelis Ulama Indonesia (MUI). "Fatwa itu sangat bagus. Buat KPU, itu hal yang 
bagus karena meminta masyarakat aktif dalam pemilu," ujar Ketua KPU Abdul Hafiz 
Anshari di Jakarta, Rabu. Memang, dia mengakui, memilih bukan kewajiban. Namun, 
jika dilihat dari sudut kepentingan bangsa, imbauan MUI itu merupakan sesuatu 
yang baik. Dia mengatakan, KPU tetap akan melakukan sosialisasi meski ada fatwa 
haram golput. Fatwa haram, menurutnya, membuat kejelasan status kaum muslim 
untuk menentukan sikap dalam pemilu. "Status hukum agamanya jadi jelas," 
ujarnya. (vidi vici)


[Non-text portions of this message have been removed]



Re: [SPAM] [wanita-muslimah] Re: Ternyata GOLPUT TIDAK HARAM, Menurut MUI.

2009-01-29 Thread Ari Condro
Di irak jaman saddam hussein juga kayak gitu.  Hehehe .


salam,



-Original Message-
From: "Sunny" 

Date: Thu, 29 Jan 2009 16:27:12 
To: 
Subject: Re: [SPAM] [wanita-muslimah] Re: Ternyata GOLPUT TIDAK HARAM, Menurut 
MUI.


Mungkin hal tsb diberlakukan pada  zaman rezim diktatur militer.  Hampir di 
semua negara  berezim diktatur peraturannya demikian, tidak ikut memilih 
dianggap musuh rezim dan oleh karena itu melanggar hukum.

Di zaman pak Harto  dicek oleh RT, makanya suara yang ikut pemilu dibeberapa 
tempat ada yang lebih dari 100%. Dengan  ditambah suara mau menunjukkan 
kesetiaan kepada pemerintah.

  - Original Message - 
  From: Flora Pamungkas "GMail" 
  To: wanita-muslimah@yahoogroups.com 
  Sent: Thursday, January 29, 2009 3:01 PM
  Subject: [SPAM] [wanita-muslimah] Re: Ternyata GOLPUT TIDAK HARAM, Menurut 
MUI.


  Duluu, waktu saya pernah 5 tahun tinggal di Argentina, golput itu
  dikategorikan sebagai un delito, melanggar hukum.

  Jadi orang pada takut golput, karena ancamannya masuk penjara.

  Hari H untuk nyoblos ditetapkan pada hari Minggu. Jadi tak ada alasan untuk
  mangkir.

  Salam,

  

  Re: Ternyata GOLPUT TIDAK HARAM, Menurut MUI. 

  Posted by: "Ari Condro" masar...@gmail.com masarcon 

  Thu Jan 29, 2009 12:47 am (PST) 

  Aku lom pernah nyoblos nih. Enaknya pilih yang mana ya ? 

  Ayo ayo, yg mau dicoblos silakan mempromosikan profil masing masing. Japri
  aja tapinya, soale di milis wm dilarang kampanye ... Hehe  

  salam, 

  [Non-text portions of this message have been removed]



   

[Non-text portions of this message have been removed]




[Non-text portions of this message have been removed]



Re: [wanita-muslimah] Re: Ternyata GOLPUT TIDAK HARAM, Menurut MUI.

2009-01-29 Thread Ari Condro
Sejak reformasi, jadi keseringan nyoblos.  Itung aja deh.

- nyoblos bupati
- nyoblos gubernur
- nyoblos dpr
- nyoblos presiden

Belum lagi kalo pemilihan ulang, kayak :

- nyoblos presiden kudu dua kali
- nyoblos gubernur kudu dua kali

Dan tiap nyoblos, harinya diliburkan.  Set dah.  Kinerja produktivitas nasional 
kita terdongkrak berkat rajin libur buat coblosan yah  Hehehe ...


salam,



-Original Message-
From: Dwi Soegardi 

Date: Thu, 29 Jan 2009 10:15:41 
To: 
Subject: Re: [wanita-muslimah] Re: Ternyata GOLPUT TIDAK HARAM, Menurut MUI.


Argentina bukan satu-satunya yang mewajibkan (secara hukum) ikut pemilu.
Lainnya misalnya Australia, Belgia, Luxemburg. Biasanya yang noblos sampai 90%.
Tapi ada pula yang tidak wajib, toh warganya "sadar," jadi ramai juga noblos
seperti Austria, Malta, ..
Ada juga yang entah "cuek" entah "sadar" akan gombalnya pemilu,
cuma sekitar separoh saja pencoblosnya seperti di Amerika Serikat.
Lebih lengkap lagi di http://en.wikipedia.org/wiki/Voter_turnout


2009/1/29 Ari Condro :
> Flora dan wahyu dulu bukannya di Kuba ?
>
> Kalo kuba sih emang rata rata atheis, secara dia komunis gitu lho .  :p
>
>
> salam,
>
>
>
> -Original Message-
> From: Wikan Danar Sunindyo 
>
> Date: Thu, 29 Jan 2009 15:52:23
> To: 
> Subject: Re: [wanita-muslimah] Re: Ternyata GOLPUT TIDAK HARAM, Menurut MUI.
>
>
> ah mosok sih?
> hari minggu kan hari ke gereja
> terus orang argentina kan religius
> jadi kalau nyoblos hari minggu kan malah bolos ke gereja
> tar MGA (Majelis Gereja Argentina) mengeluarkan fatwa haram nyoblos :))
>
> salam,
> --
> wikan
>
> 2009/1/29 Flora Pamungkas GMail :
>> Duluu, waktu saya pernah 5 tahun tinggal di Argentina, golput itu
>> dikategorikan sebagai un delito, melanggar hukum.
>>
>> Jadi orang pada takut golput, karena ancamannya masuk penjara.
>>
>> Hari H untuk nyoblos ditetapkan pada hari Minggu. Jadi tak ada alasan untuk
>> mangkir.
>
>
>
> [Non-text portions of this message have been removed]
>
>
> 
>
> ===
> Milis Wanita Muslimah
> Membangun citra wanita muslimah dalam diri, keluarga, maupun masyarakat.
> Situs Web: http://www.wanita-muslimah.com
> ARSIP DISKUSI : http://groups.yahoo.com/group/wanita-muslimah/messages
> Kirim Posting mailto:wanita-muslimah@yahoogroups.com
> Berhenti mailto:wanita-muslimah-unsubscr...@yahoogroups.com
> Milis Keluarga Sejahtera mailto:keluarga-sejaht...@yahoogroups.com
> Milis Anak Muda Islam mailto:majelism...@yahoogroups.com
>
> This mailing list has a special spell casted to reject any attachment 
> Yahoo! Groups Links
>
>
>
>



[Non-text portions of this message have been removed]



Re: [SPAM] [wanita-muslimah] Re: Ternyata GOLPUT TIDAK HARAM, Menurut MUI.

2009-01-29 Thread Sunny
Mungkin hal tsb diberlakukan pada  zaman rezim diktatur militer.  Hampir di 
semua negara  berezim diktatur peraturannya demikian, tidak ikut memilih 
dianggap musuh rezim dan oleh karena itu melanggar hukum.

Di zaman pak Harto  dicek oleh RT, makanya suara yang ikut pemilu dibeberapa 
tempat ada yang lebih dari 100%. Dengan  ditambah suara mau menunjukkan 
kesetiaan kepada pemerintah.

  - Original Message - 
  From: Flora Pamungkas "GMail" 
  To: wanita-muslimah@yahoogroups.com 
  Sent: Thursday, January 29, 2009 3:01 PM
  Subject: [SPAM] [wanita-muslimah] Re: Ternyata GOLPUT TIDAK HARAM, Menurut 
MUI.


  Duluu, waktu saya pernah 5 tahun tinggal di Argentina, golput itu
  dikategorikan sebagai un delito, melanggar hukum.

  Jadi orang pada takut golput, karena ancamannya masuk penjara.

  Hari H untuk nyoblos ditetapkan pada hari Minggu. Jadi tak ada alasan untuk
  mangkir.

  Salam,

  

  Re: Ternyata GOLPUT TIDAK HARAM, Menurut MUI. 

  Posted by: "Ari Condro" masar...@gmail.com masarcon 

  Thu Jan 29, 2009 12:47 am (PST) 

  Aku lom pernah nyoblos nih. Enaknya pilih yang mana ya ? 

  Ayo ayo, yg mau dicoblos silakan mempromosikan profil masing masing. Japri
  aja tapinya, soale di milis wm dilarang kampanye ... Hehe  

  salam, 

  [Non-text portions of this message have been removed]



   

[Non-text portions of this message have been removed]



Re: [wanita-muslimah] Re: Ternyata GOLPUT TIDAK HARAM, Menurut MUI.

2009-01-29 Thread Dwi Soegardi
Argentina bukan satu-satunya yang mewajibkan (secara hukum) ikut pemilu.
Lainnya misalnya Australia, Belgia, Luxemburg. Biasanya yang noblos sampai 90%.
Tapi ada pula yang tidak wajib, toh warganya "sadar," jadi ramai juga noblos
seperti Austria, Malta, ..
Ada juga yang entah "cuek" entah "sadar" akan gombalnya pemilu,
cuma sekitar separoh saja pencoblosnya seperti di Amerika Serikat.
Lebih lengkap lagi di http://en.wikipedia.org/wiki/Voter_turnout


2009/1/29 Ari Condro :
> Flora dan wahyu dulu bukannya di Kuba ?
>
> Kalo kuba sih emang rata rata atheis, secara dia komunis gitu lho .  :p
>
>
> salam,
>
>
>
> -Original Message-
> From: Wikan Danar Sunindyo 
>
> Date: Thu, 29 Jan 2009 15:52:23
> To: 
> Subject: Re: [wanita-muslimah] Re: Ternyata GOLPUT TIDAK HARAM, Menurut MUI.
>
>
> ah mosok sih?
> hari minggu kan hari ke gereja
> terus orang argentina kan religius
> jadi kalau nyoblos hari minggu kan malah bolos ke gereja
> tar MGA (Majelis Gereja Argentina) mengeluarkan fatwa haram nyoblos :))
>
> salam,
> --
> wikan
>
> 2009/1/29 Flora Pamungkas GMail :
>> Duluu, waktu saya pernah 5 tahun tinggal di Argentina, golput itu
>> dikategorikan sebagai un delito, melanggar hukum.
>>
>> Jadi orang pada takut golput, karena ancamannya masuk penjara.
>>
>> Hari H untuk nyoblos ditetapkan pada hari Minggu. Jadi tak ada alasan untuk
>> mangkir.
>
>
>
> [Non-text portions of this message have been removed]
>
>
> 
>
> ===
> Milis Wanita Muslimah
> Membangun citra wanita muslimah dalam diri, keluarga, maupun masyarakat.
> Situs Web: http://www.wanita-muslimah.com
> ARSIP DISKUSI : http://groups.yahoo.com/group/wanita-muslimah/messages
> Kirim Posting mailto:wanita-muslimah@yahoogroups.com
> Berhenti mailto:wanita-muslimah-unsubscr...@yahoogroups.com
> Milis Keluarga Sejahtera mailto:keluarga-sejaht...@yahoogroups.com
> Milis Anak Muda Islam mailto:majelism...@yahoogroups.com
>
> This mailing list has a special spell casted to reject any attachment 
> Yahoo! Groups Links
>
>
>
>


Re: [SPAM] Re: [wanita-muslimah] Re: Ternyata GOLPUT TIDAK HARAM, Menurut MUI.

2009-01-29 Thread Sunny
Mungkin Tuhan akan senang sekali, sebab istirahat mendengar keluhan yang tidak 
terputus-putus dari umatnya.

  - Original Message - 
  From: Ari Condro 
  To: Milis wm 
  Sent: Thursday, January 29, 2009 3:54 PM
  Subject: [SPAM] Re: [wanita-muslimah] Re: Ternyata GOLPUT TIDAK HARAM, 
Menurut MUI.


  Nyoblos pas hari minggu ? Nggak ke gereja, dwonk ???


  salam,



  -Original Message-
  From: "Flora Pamungkas \"GMail\"" 

  Date: Thu, 29 Jan 2009 10:01:27 
  To: 
  Subject: [wanita-muslimah] Re: Ternyata GOLPUT TIDAK HARAM, Menurut MUI.


  Duluu, waktu saya pernah 5 tahun tinggal di Argentina, golput itu
  dikategorikan sebagai un delito, melanggar hukum.

  Jadi orang pada takut golput, karena ancamannya masuk penjara.

  Hari H untuk nyoblos ditetapkan pada hari Minggu. Jadi tak ada alasan untuk
  mangkir.



  Salam,

  



  Re: Ternyata GOLPUT TIDAK HARAM, Menurut MUI. 

  Posted by: "Ari Condro" masar...@gmail.com masarcon 

  Thu Jan 29, 2009 12:47 am (PST) 

  Aku lom pernah nyoblos nih. Enaknya pilih yang mana ya ? 



  Ayo ayo, yg mau dicoblos silakan mempromosikan profil masing masing. Japri
  aja tapinya, soale di milis wm dilarang kampanye ... Hehe  





  salam, 





  [Non-text portions of this message have been removed]



  [Non-text portions of this message have been removed]



   

[Non-text portions of this message have been removed]



Re: [wanita-muslimah] Re: Ternyata GOLPUT TIDAK HARAM, Menurut MUI.

2009-01-29 Thread Ari Condro
Flora dan wahyu dulu bukannya di Kuba ?

Kalo kuba sih emang rata rata atheis, secara dia komunis gitu lho .  :p


salam,



-Original Message-
From: Wikan Danar Sunindyo 

Date: Thu, 29 Jan 2009 15:52:23 
To: 
Subject: Re: [wanita-muslimah] Re: Ternyata GOLPUT TIDAK HARAM, Menurut MUI.


ah mosok sih?
hari minggu kan hari ke gereja
terus orang argentina kan religius
jadi kalau nyoblos hari minggu kan malah bolos ke gereja
tar MGA (Majelis Gereja Argentina) mengeluarkan fatwa haram nyoblos :))

salam,
--
wikan

2009/1/29 Flora Pamungkas GMail :
> Duluu, waktu saya pernah 5 tahun tinggal di Argentina, golput itu
> dikategorikan sebagai un delito, melanggar hukum.
>
> Jadi orang pada takut golput, karena ancamannya masuk penjara.
>
> Hari H untuk nyoblos ditetapkan pada hari Minggu. Jadi tak ada alasan untuk
> mangkir.



[Non-text portions of this message have been removed]



Re: [wanita-muslimah] Re: Ternyata GOLPUT TIDAK HARAM, Menurut MUI.

2009-01-29 Thread donnie damana
Wah buah simalakama dong buat orang argentina.. antara dihukum negara  
dengan dikutuk gereja..


On Jan 29, 2009, at 3:54 PM, Ari Condro wrote:

> Nyoblos pas hari minggu ? Nggak ke gereja, dwonk ???
>
>
> salam,
>
>
>
> -Original Message-
> From: "Flora Pamungkas \"GMail\"" 
>
> Date: Thu, 29 Jan 2009 10:01:27
> To: 
> Subject: [wanita-muslimah] Re: Ternyata GOLPUT TIDAK HARAM, Menurut  
> MUI.
>
>
> Duluu, waktu saya pernah 5 tahun tinggal di Argentina, golput itu
> dikategorikan sebagai un delito, melanggar hukum.
>
> Jadi orang pada takut golput, karena ancamannya masuk penjara.
>
> Hari H untuk nyoblos ditetapkan pada hari Minggu. Jadi tak ada  
> alasan untuk
> mangkir.
>
>
>
> Salam,
>
> 
>
>
>
> Re: Ternyata GOLPUT TIDAK HARAM, Menurut MUI.
>
> Posted by: "Ari Condro" masar...@gmail.com masarcon
>
> Thu Jan 29, 2009 12:47 am (PST)
>
> Aku lom pernah nyoblos nih. Enaknya pilih yang mana ya ?
>
>
>
> Ayo ayo, yg mau dicoblos silakan mempromosikan profil masing masing.  
> Japri
> aja tapinya, soale di milis wm dilarang kampanye ... Hehe 
>
>
>
>
>
> salam,
>
>
>
>
>
> [Non-text portions of this message have been removed]
>
>
>
> [Non-text portions of this message have been removed]
>
>
> 



[Non-text portions of this message have been removed]



Re: [wanita-muslimah] Re: Ternyata GOLPUT TIDAK HARAM, Menurut MUI.

2009-01-29 Thread Ari Condro
Nyoblos pas hari minggu ?  Nggak ke gereja, dwonk ???


salam,



-Original Message-
From: "Flora Pamungkas \"GMail\"" 

Date: Thu, 29 Jan 2009 10:01:27 
To: 
Subject: [wanita-muslimah] Re: Ternyata GOLPUT TIDAK HARAM, Menurut MUI.


Duluu, waktu saya pernah 5 tahun tinggal di Argentina, golput itu
dikategorikan sebagai un delito, melanggar hukum.

Jadi orang pada takut golput, karena ancamannya masuk penjara.

Hari H untuk nyoblos ditetapkan pada hari Minggu.  Jadi tak ada alasan untuk
mangkir.

 

Salam,



 

Re: Ternyata GOLPUT TIDAK HARAM, Menurut MUI. 

Posted by: "Ari Condro" masar...@gmail.com   masarcon 

Thu Jan 29, 2009 12:47 am (PST) 

Aku lom pernah nyoblos nih. Enaknya pilih yang mana ya ? 

 

Ayo ayo, yg mau dicoblos silakan mempromosikan profil masing masing. Japri
aja tapinya, soale di milis wm dilarang kampanye ... Hehe  

 

 

salam, 

 



[Non-text portions of this message have been removed]




[Non-text portions of this message have been removed]



[wanita-muslimah] Mega dan Media

2009-01-29 Thread Sunny
http://202.169.46.231/spnews/News/2009/01/29/index.html

SUARA PEMBARUAN DAILY 
Mega dan Media
 

Tjipta Lesmana 

 

 

Dari perspektif PR - public relations, acara "Andy Kick" di Metro TV tanggal 19 
dan 26 Desember 2008 merupakan sukses besar bagi kampanye Partai Demokrasi 
Indonesia Perjuangan (PDI-P), khususnya Megawati, yang sudah definitif akan 
terjun sebagai calon presiden dalam Pemilihan Presiden 2009. Paling tidak, Mega 
berhasil menepis rumor, selama ini, bahwa ia tidak berani berbicara secara 
terbuka dengan pers. 

Tentu, semua orang tahu bahwa acara Kick Andy, waktu itu, dirancang sedemikian 
rupa, sehingga enak dilihat, apalagi acara itu terus-menerus diselingi oleh 
iklan politik PDI-P. Kita enggak tahu berapa besar dana yang dihabiskan oleh 
PDI-P untuk - bersama Andy Noya - mengemas dan meluncurkan talkshow, yang 
konon, paling bergengsi di Republik ini. 

Publik merasa heran menyaksikan penampilan Mega itu, sebab bukan rahasia lagi, 
Mega paling alergi dengan wartawan ketika menjadi presiden. Nyaris dia menolak 
hampir semua permohonan wawancara oleh pers. Dan Mega pun tidak pernah 
menggelar konferensi pers selama tiga tahun men-jadi presiden. 

Fenomena ini kiranya pantas masuk dalam Museum Rekor Dunia Indonesia (Muri) 
milik Jaya Suprana. Sebab, di seantero dunia, yang namanya presiden, 
sekali-kali memang harus berbicara langsung dengan pers. Syahdan, ketika itu 
seorang duta besar negara sahabat di Jakarta berkomentar: "you have a quiet 
president, but noisy vice president (Hamzah Haz)". Maklum, seusai salat Jumat, 
Hamzah Haz tatkala itu selalu menggelar jumpa pers, sebuah kebiasaan yang kini 
diteruskan oleh Jusuf Kalla. . 

Sebelumnya, tatkala presiden RI adalah Gus Dur dan Megawati menjabat wakil 
presiden, muncullah pernyataan bahwa 'you have a noisy president, but quiet 
vice president" Mega selalu diam! 

Bukan rahasia lagi, ketika itu hubungan Presiden Megawati dengan pers Indonesia 
kurang harmonis, bahkan nyaris konfrontatif. Setiap kali ditanya wartawan yang 
menjumpainya di Istana, Mega hanya melempar senyum, senyum yang hanya dia 
sendiri yang tahu apa maknanya. Malah, ketika Mega menjadi presiden, pihak 
protokol Istana membuat peraturan yang antara lain, melarang wartawan berada 
dalam jarak dekat dengan presiden. Maksudnya, agar wartawan yang meliput d 
Istana tidak "mengganggu" presiden dengan pertanyaan dadakan. 

Keliru 

Apa sebab Presiden Megawati tidak mau dekat dan berinteraksi dengan pers? 
Banyak teori bermunculan, antara lain, karena Mega khawatir slip of tongue jika 
ngomong dengan wartawan. Atau Mega khawatir sulit menjawab jika wartawan 
mengajukan pertanyaan yang "aneh-aneh". Daripada salah dan pernyataan keliru 
itu dipublikasikan di seantero dunia, ya, sebaiknya diam saja. Tentu, pandangan 
seperti ini amat keliru. 

Megawati memang beda dengan ayahnya, Bung Karno. Presiden pertama kita itu 
adalah orator ulung. Ia bisa berpidato 4-5 jam nonstop, hanya dengan menenggak 
1 atau 2 gelas air putih. Soekarno juga memiliki kemampuan "merangsang" para 
pendengarnya, sehingga mereka bersemangat, marah, sedih, gembira, dan 
memberikan applause gegap-gempita. Ia sungguh menguasai elemen-elemen 
Ethos-Logos-Patos teori Retorika Aristoteles. Hebatnya lagi, Soekarno jarang 
membaca teks ketika berpidato. 

Sebaliknya, kedua tangan Megawati selalu memegang teks erat-erat tatkala 
berpidato. Seakan-akan ia khawatir kedua matanya 







lepas dari teks. Sekali-kali, Mega juga bicara di luar teks. Ketika itu, 
biasanya ia melampiaskan emosinya Misalnya, ia pernah berkata bahwa ia 
mewariskan "pemerintahan tong sampah". Di depan masyarakat Indonesia di Ibukota 
Kamboja, Mega pernah mengecam sepak terjang pers dan pengamat politik yang 
dikatakan kerjanya cuma mengkritik. "Cobalah sekali-sekali turun, memerintah. 
Baru tahu betapa susahnya menjalankan pemerintahan!" kata Mega. 

Makin sering Mega mengecam pers, makin buruk hubungannya dengan media. Maklum, 
wartawan sendiri adalah insan yang tidak mau dikritik. Banyak wartawan yang 
balik menyerang jika dirinya diserang politisi. Akbatnya, tulisan atau 
beritanya pun bisa terpengaruh. 


Introspeksi 

Setelah tidak lagi menjadi presiden dan menjelang "pertempuran politik akbar", 
Ibu Mega atau para pembantu dekatnya, tampaknya melakukan introspeksi. Ia 
menyadari bahwa seorang pemimpin bangsa wajib hukumnya untuk memelihara relasi 
yang baik dengan wartawan. Kepala negara mana pun di dunia ini yang menjaga 
jarak, apalagi bersikap konfrontatif dengan wartawan, posisinya akan celaka. 
Kursinya pasti digoyang-goyang oleh pers. You believe it or not! Wartawan, 
sesuai nalurinya, sekali-sekali kepingin sekali berbicara langsung dengan 
presiden untuk meminta keterangan dari orang pertama yang berkuasa di negeri 
ini. Jika saluran itu terblokir, atau diblokir, maka wartawan akan mangkel 
sekali. 

Talk show Megawati dalam program "Andy Kick" menunjukkan bahwa Mega telah 
keluar dari "alienasi pers" dan Mega bukan 

Re: [wanita-muslimah] Re: Ternyata GOLPUT TIDAK HARAM, Menurut MUI.

2009-01-29 Thread Wikan Danar Sunindyo
ah mosok sih?
hari minggu kan hari ke gereja
terus orang argentina kan religius
jadi kalau nyoblos hari minggu kan malah bolos ke gereja
tar MGA (Majelis Gereja Argentina) mengeluarkan fatwa haram nyoblos :))

salam,
--
wikan

2009/1/29 Flora Pamungkas GMail :
> Duluu, waktu saya pernah 5 tahun tinggal di Argentina, golput itu
> dikategorikan sebagai un delito, melanggar hukum.
>
> Jadi orang pada takut golput, karena ancamannya masuk penjara.
>
> Hari H untuk nyoblos ditetapkan pada hari Minggu. Jadi tak ada alasan untuk
> mangkir.


[wanita-muslimah] Re: Ternyata GOLPUT TIDAK HARAM, Menurut MUI.

2009-01-29 Thread Flora Pamungkas "GMail"
Duluu, waktu saya pernah 5 tahun tinggal di Argentina, golput itu
dikategorikan sebagai un delito, melanggar hukum.

Jadi orang pada takut golput, karena ancamannya masuk penjara.

Hari H untuk nyoblos ditetapkan pada hari Minggu.  Jadi tak ada alasan untuk
mangkir.

 

Salam,



 

Re: Ternyata GOLPUT TIDAK HARAM, Menurut MUI. 

Posted by: "Ari Condro" masar...@gmail.com   masarcon 

Thu Jan 29, 2009 12:47 am (PST) 

Aku lom pernah nyoblos nih. Enaknya pilih yang mana ya ? 

 

Ayo ayo, yg mau dicoblos silakan mempromosikan profil masing masing. Japri
aja tapinya, soale di milis wm dilarang kampanye ... Hehe  

 

 

salam, 

 



[Non-text portions of this message have been removed]



Re: [wanita-muslimah] Re: FATWA MUI: Golput Haram, Merokok antara Makruh dan Haram

2009-01-29 Thread achmad chodjim
Bukan janggal, Sdr. Rye.

Perhatikan, mengapa ulama kaliber dunia seperti Ja'far Asshadiq, Hanafi, 
Maliki, Syafii, Hanbali, Bukhari, Muslim, Ibnu Taimiyah, Ibnu Qayyim tidak mau 
bekerja di pemerintahan pada zamannya. Bahkan di antara mereka banyak yang rela 
dipenjara hingga akhir hayatnya.

Mengapa Ibnu Sina rela dipenjara daripada menjadi dokter khalifah? Di sini kita 
harus paham watak kekuasaan. Jadi, kalau mau kerja sama, siapa yang harus 
dipatuhi? Perhatikan ulama-ulama KSA dewasa ini, mereka 100% menjadi cap 
stempel kebijakan raja KSA. Perempuan-perempuan di KSA hingga hari ini masih 
belum dianggap sebagai manusia. Yang disebut anak-anak Raja Saud yang 36 itu 
adalah laki-laki semua yang dihasilkan melalui 24 istri. Anak perempuan tidak 
disebut sama sekali. Kalau Anda mau keliling KSA sekarang ini, Anda akan 
kesulitan menemukan sekolahan yang ada anak perempuannya. Di mana-mana bisa 
kita jumpai madrasah, tetapi hanya sekolahan buat laki-laki. Di mana peran 
ulamanya untuk mencerdaskan bangsa Arab?

Jadi, jangan dibawa-bawa ke Allah terlebih dahulu sebelum kita mau membuka mata 
pada kenyataan hidup ini. Kalau ulama Indonesia ikut berpolitik, apa yang 
mereka harapkan kalau tidak berbagai kekuasaan? Padahal ulama dilarang 
menguasai manusia, karena tugasnya adalah sebagai "mudzakkir", orang-orang yang 
menyampaikan pelajaran dan hikmah kehidupan serta memberikan peringatan. Yang 
seperti inilah ulama sebagai ahli waris para nabi.

Wassalam,
chodjim

  - Original Message - 
  From: Rye Woo 
  To: wanita-muslimah@yahoogroups.com 
  Sent: Wednesday, January 28, 2009 8:22 PM
  Subject: Re: [wanita-muslimah] Re: FATWA MUI: Golput Haram, Merokok antara 
Makruh dan Haram


  Pak Chojim : Kalau umara dan ulama bekerja sama yang akan terjadi adalah kong 
kalikong untuk menindas umat manusia.

  Pak... kok kayaknya janggal banget yaa, pernyataannya di atas. apa tidak ada 
peluang untuk bekerja sama dalm hal kebaikan? sepertinya kalo terjadi kerjasama 
udah pasti akan terjadi kezhaliman. Kayaknya kalo pernyataan seperti itu cuma 
Allah deh yang berhak, Bener ga?
   
  Rgd

  --- On Thu, 1/29/09, achmad chodjim  wrote:

  From: achmad chodjim 
  Subject: Re: [wanita-muslimah] Re: FATWA MUI: Golput Haram, Merokok antara 
Makruh dan Haram
  To: wanita-muslimah@yahoogroups.com
  Date: Thursday, January 29, 2009, 10:25 AM

  Mbak Lina,

  Semboyan "kerja sama yang baik antara umara dan ulama" justru keluar dari 
sistem Islam. Tak ada sistem kependetaan dalam agama Islam. Kalau umara dan 
ulama bekerja sama yang akan terjadi adalah kong kalikong untuk menindas umat 
manusia.

  Ulama (agama) itu tempat bertanya dalam kehidupan beragama. Ulama (agama) itu 
harus bersifat marja' yaitu tempat rujukan di dalam menjalankan laku hidup 
spiritual dan moral. Oleh karena itu, ulama beken seperti Hanafi, Maliki, 
Syafii, dan Hanbali tidak ada yang mau didudukkan oleh penguasa dari 
Kekhalifahan Umayyah maupun Abbasiyyah. Mereka lebih rela dipenjara alias 
dimasukkan bui daripada menjadi qadi.

  Berdasarkan term Islam, para ahli di bidang ilmu pengetahuan juga disebut 
ulama. Oleh karena itu, gelar profesor bisa disebut dalam bahasa Arabnya 
"al-'alamah" . Nah, bila ulama (agama) itu benar-benar ahli, maka berbagai 
persoalan rumah-tangga itu akan bisa diatasi oleh para ulama (agama) seperti di 
zaman kejayaan Islam, dan bukan lagi "psikolog". Munculnya pengetahuan 
psikologi di zaman modern ini ya karena para ulama (agama -- apapun) sudah 
tidak mampu lagi mengatasi berbagai persoalan pribadi, rumahtangga, dan 
masyarakat.

  Wassalam,
  chodjim

  - Original Message - 
  From: Lina Dahlan 
  To: wanita-muslimah@ yahoogroups. com 
  Sent: Wednesday, January 28, 2009 2:26 AM
  Subject: [wanita-muslimah] Re: FATWA MUI: Golput Haram, Merokok antara Makruh 
dan Haram

  Kalo menurut saya pemerintah sebaiknya menempuh segala usaha: 
  pragmatis maupun non-pragmatis. Kerjasama yg baik antara ulama dan 
  umara...git.

  wassalam
  --- In wanita-muslimah@ yahoogroups. com, "achmad chodjim" 
   wrote:
  >
  > "Pak Chodjim, saya tidak mengomentari tentang masalah hukum 
  halal/haram
  > tetapi terhadap komentar Pak Chodjim mengenai aspek ekonomi dan 
  kesehatan
  > dari perdagangan rokok."
  > 
  > Pak Ton,
  > Saya amat menyadari betul tentang dampak rokok. Dan, saya sendiri 
  tak pernah merokok. Namun, dalam hal ini saya ada perbedaan persepsi 
  dengan Pak Ton tentang rokok-merokok ini.
  > 
  > Saya lebih memilih pragmatis. Selama pengangguran masih tinggi 
  seperti sekarang ini, sublimasi pengangguran dan kemiskinan pada 
  rokok saya pandang lebih baik ketimbang pelarangan ketat yang justru 
  bisa menciptakan suasana yang mudah dipicu untuk timbulnya kerusuhan 
  dan revolusi. Bila hal ini yang timbul, pelarangan rokok tidak 
  berhasil, dan pembangunan bangsa pun akan dihadapkan pada berbagai 
  problema yang berat.
  > 
  > Bagi saya dewasa ini bangsa Indonesia harus didorong untuk rajin 
  bek

Re: [wanita-muslimah] Re: FATWA MUI: Golput Haram, Merokok antara Makruh dan Haram

2009-01-29 Thread achmad chodjim
Apa yang saya sampaikan bukanlah perihal aura negatif. Apa yang saya sampaikan 
justru perjalanan umat Islam selama 1400 tahun dan juga dari hadis Nabi (kalau 
Anda mempercayai hadis tersebut).

Dalam sebuah hadis disebutkan bahwa ulama adalah ahli waris para nabi selama 
dia tidak berangkulan dengan kekuasaan. Oleh karena itu, ulama-ulama besar 
alias kondang di tingkat dunia tidak ada yang mau bekerja sama dengan penguasa. 
Kalau ada ulama mau berangkulan dengan penguasa, jelas ia akan menjadi corong 
kekuasaan.

Jadi, tugas ulama itu menebarkan pencerahan kepada pribadi, rumah tangga, dan 
masyarakat. Ini bukan pekerjaan kecil tetapi tugas raksasa. Bila ulama berhasil 
memberikan pencerahan kepada masyarakat maka para wakil rakyat dan aparat 
pemerintah --yang notabene lahir dari rakyat-- akan menjadi orang-orang yang 
adil dalam tugasnya.

Silakan dicerna sedalam-dalamnya apa yang saya sampaikan ini.

Wassalam,
chodjim


  - Original Message - 
  From: Lina Dahlan 
  To: wanita-muslimah@yahoogroups.com 
  Sent: Wednesday, January 28, 2009 8:49 PM
  Subject: [wanita-muslimah] Re: FATWA MUI: Golput Haram, Merokok antara Makruh 
dan Haram


  Waduh! kok jadi negatip auranya...ya ? Tentunya yang diharapkan kan 
  kong kalikong untuk mensejahterakan umat, dunk. Sama saja dengan 
  para umara' juga kalo kong kalikong tuk menindas umat juga bisa kan?

  Jadi kalo yg namanya ulama (agama) atau ahli (agama) berarti ahli 
  dalam urusan rumah tangga aja ya?...ha..ha...Jangan disempit2in dong 
  ah.

  Saya pikir juga ulama yang baik tidak akan mau ikut terjun ke dalam 
  praktek politik. Menjaga jarak. Sekedar memberi nasehat or ide utk 
  kebaikan semua umat (Islam) yang bukan cuma urusan rumah tangga 
  saja. Saya berharap itu peran MUI.

  Jadi, harapan saya (lagi) para ulama yang berkumpul di MUI itu punya 
  niat baik dan tidak perlu ikut praktek politik.

  wassalam,

  --- In wanita-muslimah@yahoogroups.com, "achmad chodjim" 
   wrote:
  >
  > Mbak Lina,
  > 
  > Semboyan "kerja sama yang baik antara umara dan ulama" justru 
  keluar dari sistem Islam. Tak ada sistem kependetaan dalam agama 
  Islam. Kalau umara dan ulama bekerja sama yang akan terjadi adalah 
  kong kalikong untuk menindas umat manusia.
  > 
  > Ulama (agama) itu tempat bertanya dalam kehidupan beragama. Ulama 
  (agama) itu harus bersifat marja' yaitu tempat rujukan di dalam 
  menjalankan laku hidup spiritual dan moral. Oleh karena itu, ulama 
  beken seperti Hanafi, Maliki, Syafii, dan Hanbali tidak ada yang mau 
  didudukkan oleh penguasa dari Kekhalifahan Umayyah maupun 
  Abbasiyyah. Mereka lebih rela dipenjara alias dimasukkan bui 
  daripada menjadi qadi.
  > 
  > Berdasarkan term Islam, para ahli di bidang ilmu pengetahuan juga 
  disebut ulama. Oleh karena itu, gelar profesor bisa disebut dalam 
  bahasa Arabnya "al-'alamah". Nah, bila ulama (agama) itu benar-benar 
  ahli, maka berbagai persoalan rumah-tangga itu akan bisa diatasi 
  oleh para ulama (agama) seperti di zaman kejayaan Islam, dan bukan 
  lagi "psikolog". Munculnya pengetahuan psikologi di zaman modern 
  ini ya karena para ulama (agama -- apapun) sudah tidak mampu lagi 
  mengatasi berbagai persoalan pribadi, rumahtangga, dan masyarakat.
  > 
  > Wassalam,
  > chodjim
  > 
  > 
  > - Original Message - 
  > From: Lina Dahlan 
  > To: wanita-muslimah@yahoogroups.com 
  > Sent: Wednesday, January 28, 2009 2:26 AM
  > Subject: [wanita-muslimah] Re: FATWA MUI: Golput Haram, Merokok 
  antara Makruh dan Haram
  > 
  > 
  > Kalo menurut saya pemerintah sebaiknya menempuh segala usaha: 
  > pragmatis maupun non-pragmatis. Kerjasama yg baik antara ulama 
  dan 
  > umara...git.
  > 
  > wassalam
  > --- In wanita-muslimah@yahoogroups.com, "achmad chodjim" 
  >  wrote:
  > >
  > > "Pak Chodjim, saya tidak mengomentari tentang masalah hukum 
  > halal/haram
  > > tetapi terhadap komentar Pak Chodjim mengenai aspek ekonomi 
  dan 
  > kesehatan
  > > dari perdagangan rokok."
  > > 
  > > Pak Ton,
  > > Saya amat menyadari betul tentang dampak rokok. Dan, saya 
  sendiri 
  > tak pernah merokok. Namun, dalam hal ini saya ada perbedaan 
  persepsi 
  > dengan Pak Ton tentang rokok-merokok ini.
  > > 
  > > Saya lebih memilih pragmatis. Selama pengangguran masih tinggi 
  > seperti sekarang ini, sublimasi pengangguran dan kemiskinan pada 
  > rokok saya pandang lebih baik ketimbang pelarangan ketat yang 
  justru 
  > bisa menciptakan suasana yang mudah dipicu untuk timbulnya 
  kerusuhan 
  > dan revolusi. Bila hal ini yang timbul, pelarangan rokok tidak 
  > berhasil, dan pembangunan bangsa pun akan dihadapkan pada 
  berbagai 
  > problema yang berat.
  > > 
  > > Bagi saya dewasa ini bangsa Indonesia harus didorong untuk 
  rajin 
  > bekerja, pemimpinnya harus didorong untuk hidup secara "clean 
  > governance", dan kita ciptakan hidup sehat di lingkungan kita 
  masing-
  > masing.
  > > 
  > > Bagaimanapun saya mengucapkan terima kasih kepada Pak To

Re: [wanita-muslimah] Ternyata GOLPUT TIDAK HARAM, Menurut MUI.

2009-01-29 Thread Dwi Soegardi
2009/1/29 Tri Budi Lestyaningsih (Ning) :
> Memangnya HT ngajak golput ? Ada reference ?
>

*KANTOR JURUBICARA HIZBUT TAHRIR INDONESIA*

Nomor: 152/PU/E/01/09

Jakarta, 28 Januari 2009 M/01 Shafar 1430 H

TANGGAPAN HIZBUT TAHRIR INDONESIA *TERHADAP FATWA MUI TENTANG GOLPUT ***

Melalui forum Ijtima' Ulama yang diselenggarakan pada 24 – 26 Januari 2009
lalu di Padang Panjang, Sumatera Barat, MUI mengeluarkan sejumlah fatwa,
diantaranya tentang Golput (Tidak Menggunakan Hak Pilih dalam Pemilihan
Umum). Dikutip dari naskahnya, fatwa itu berbunyi sebagai berikut:


1. Pemilihan umum dalam pandangan Islam adalah upaya untuk memilih
pemimpin atau wakil yang memenuhi syarat-syarat ideal bagi terwujudnya
cita-cita bersama sesuai dengan aspirasi umat dan kepentingan bangsa.
2. Memilih pemimpin dalam Islam adalah kewajiban untuk menegakkan *imamah
* dan *imarah* dalam kehidupan bersama.
3. *Imamah* dan *imara*h dalam Islam menghajatkan syarat-syarat sesuai
dengan ketentuan agama agar terwujud kemashlahatan dalam masyarakat.
4. Memilih pemimpin yang beriman dan bertakwa, jujur (*siddiq*),
terpercaya (*amanah*), aktif dan aspiratif (*tabligh*), mempunyai
kemampuan (*fathonah*), dan memperjuangkan kepentingan umat Islam
hukumnya adalah wajib.
5. Memilih pemimpin yang tidak memenuhi syarat-syarat sebagaimana
disebutkan dalam butir 1 (satu) atau tidak memilih sama sekali padahal ada
calon yang memenuhi syarat hukumnya adalah haram.

Selanjutnya fatwa ini diikuti dengan dua rekomendasi, yakni: (1) Umat Islam
dianjurkan untuk memilih pemimpin dan wakil-wakilnya yang mengemban tugas *amar
makruf nahi munkar*; (2) Pemerintah dan penyelenggara pemilu perlu
meningkatkan sosialisasi penyelenggaraan pemilu agar partisipasi masyarakat
dapat meningkat, sehingga hak masyarakat terpenuhi.

Terhadap fatwa di atas, Hizbut Tahrir Indonesia memberikan tanggapan sebagai
berikut:

1. Benar bahwa kepemimpinan adalah perkara yang sangat penting dalam
Islam. Dengan adanya seorang pemimpin, maka kepemimpinan (*imamah*) dan
pengaturan (*imarah*) masyarakat agar tercipta kemashlahatan bersama
dapat diwujudkan. Oleh karena itu, benar pula bahwa memilih pemimpin dalam
Islam yang memenuhi syarat-syarat sesuai dengan ketentuan agama (Islam),
yakni yang beriman dan bertakwa, jujur (*siddiq*), terpercaya (*amanah*),
aktif dan aspiratif (*tabligh*), mempunyai kemampuan (*fathonah*), dan
memperjuangkan kepentingan umat Islam, agar terwujud kemashlahatan bersama
dalam masyarakat adalah sebuah kewajiban. Tapi kewajiban di sini harus
dikatakan sebagai kewajiban kolektif (*fardhu kifayah*), dimana bila
kepemimpinan yang Islami telah terwujud, maka kewajiban itu bagi yang
lainnya telah gugur.
2. Benar bahwa memilih pemimpin yang tidak memenuhi syarat-syarat
sebagaimana disebutkan dalam butir 1 (satu) adalah haram. Tapi harus
dikatakan, bahwa meski secara personal pemimpin tersebut telah memenuhi
syarat-syarat sebagaimana disebutkan dalam butir 1 (satu), sebagai pemimpin
ia wajib memimpin semata-mata berdasarkan syariat Islam saja, karena
kemashlahatan bersama hanya akan benar-benar terwujud bila pemimpin mengatur
masyarakat dengan syariat Islam. Tanpa syariat Islam, meski pemimpin itu
secara personal telah memenuhi syarat agama, yang terjadi bukan
kemaslahatan, tapi mafsadat atau kerusakan seperti yang terjadi sekarang
ini.
3. Telah ditetapkan melalui fatwa MUI sebelumnya bahwa Sekularisme
hukumnya haram, maka memimpin berdasarkan Sekularisme juga harus
dinyatakan haram. Karenanya, memilih pemimpin yang akan memimpin dengan
Sekularisme atau menolak syariat Islam demi mempertahankan Sekularisme, juga
seharusnya dinyatakan haram.
4. Adapun ketetapan bahwa tidak memilih sama sekali padahal ada calon
yang memenuhi syarat hukumnya adalah haram, tidaklah tepat, karena
kewajiban memilih pemimpin adalah kewajiban kolektif (*fardhu kifayah)*,
bukan kewajiban perorangan *(fardhu ain)*. Itu pun dengan catatan, jika
pemimpin yang dipilih atau diangkat tersebut adalah pemimpin yang
benar-benar akan menjalankan syariat Islam.
5. Bagi siapa saja yang akan turut memilih pemimpin, maka wajib ia
memilih pemimpin yang memenuhi kriteria agama (Islam), dan yang dipastikan
akan memimpin berdasarkan syariat Islam semata. Karena itu, rekomendasi poin
1 dimana umat Islam dianjurkan untuk memilih pemimpin dan wakil-wakilnya
yang mengemban tugas *amar makruf nahi munkar*, tidaklah tepat. Mestinya,
bukan dianjurkan, tapi diwajibkan memilih pemimpin yang mampu mengemban
tugas *amar makruf nahi mungkar, *bukan yang sebaliknya.
6. Adapun tentang pemilihan wakil rakyat, tidaklah bisa disamakan
dengan pemilihan pemimpin karena hukum memilih wakil rakyat memang berbeda
dengan memilih pemimpin. Hukum memilih pemimpin yang mengemban tugas *amar
makruf nahi munkar* melalui penerapan syariat Islam secara *kaffah*adalah
*fardhu kifayah*. Sedangkan memilih wakil rakyat yang mengemban tugas *amar
makruf nahi munkar* adalah mubah, mengingat hukumnya mengikuti hukum *
wakalah* (perwakilan) dimana se

Re: [wanita-muslimah] Ternyata GOLPUT TIDAK HARAM, Menurut MUI.

2009-01-29 Thread Wikan Danar Sunindyo
wah, rame juga nih antara kubu pro-golput (dengan segala derivasinya)
vs kontra-golput (dengan segala derivasinya)

yang kubu pro-golput:
- HT
- PKB Gus Dur

yang kontra-golput
- PKS
- MUI

MUI dan NU/PKB juga sering bersebrangan, misal pada fatwa rokok haram,
MUI memfatwakan rokok haram, NU cenderung menolak pengharaman rokok.

salam,
--
wikan

2009/1/29 Ari Condro :
> jadi mbak ning sebenarnya menghujat hidayat nur wahid yang bilang golput itu
> haram yah. ooh, baru tahu kalau pks yang dijadikan kambing hitam oleh mbak
> ning.
> heran. kenapa sih ht kok benci banget sama pks. ada apa yah ?
> udang di balik bakwan ? :D


Re: [SPAM] Re: [wanita-muslimah] BARACK-->Re: Hamas Tolak Gencatan Senjata

2009-01-29 Thread Sunny
Peladang pindah  bukan gipsy, sebab peladang pindah itu sistem bertani yang 
dalam bahasa inggris disebut "slash and burn  agriculture", yaitu petani yang 
berpindah-pindah tempat setelah  tanah dibersihkan digarap satu atau dua musim 
panen, dan bila tanah dianggap tidak lagi begitu baik untuk panen, mereka 
pindah ke tempat lain. Peladang pindah ini terdapat di banyak negeri di Asia, 
Afrika dan Amerika Latin.

Kalau Gipsy itu grup pengembara yang bukan petani, karena tidak diterima oleh 
penduduk setempat dan diusir, jadi mereka mengembara dari satu tempat ke lain 
tempat.,  Mereka biasanya berpindah dengan karawan pakai kuda untuk menarik 
kereta, tetapi belakangan ini di Eurpa Barat mereka pakai kendaraan bermotor,  
pada pihak lain pemerintah negeri-negeri Europa sudah mulai mengintegrasi 
mereka ke dalam masyarakat dengan diberikan tempat kediaman tetap berupa 
arpartment. 

  - Original Message - 
  From: L.Meilany 
  To: wanita-muslimah@yahoogroups.com 
  Sent: Thursday, January 29, 2009 9:38 AM
  Subject: Re: [SPAM] Re: [wanita-muslimah] BARACK-->Re: Hamas Tolak Gencatan 
Senjata


  Kalo di Indonesia ada juga 'gipsy' istilahnya - peladang berpindah.
  Banyak terdapat di Sumatra dan Kalimantan.
  Setelah dirasa ladang/hutan yg di rambah itu tidak menjanjikan, mereka pindah.
  Membuka ladang baru biasanya dengan membakar hutan.
  Lantas dimanfaatkan oleh pengusaha kayu ilegal, mbakarnya nggak kira2
  dan pemerintahpun ndak bisa berbuat apa2. Dan Malaysia pun nyap2 kebagian 
asapnya.

  Salam, 
  l.meilany 
  - Original Message - 
  From: Sunny 
  To: wanita-muslimah@yahoogroups.com 
  Sent: Thursday, January 22, 2009 8:11 PM
  Subject: Re: [SPAM] Re: [wanita-muslimah] BARACK-->Re: Hamas Tolak Gencatan 
Senjata

  Gipsy berasal dari India. Mereka adalah nomadik dan sebahagian dari mereka 
mengemgembara sampai ke Europa dan Afrika Utara. Bayangkan berapa ratus tahun 
mereka mengembara sampai ke Europa. Di Spanyol itu ada dansa dan musik 
"Flameneco", sebetulnya itu dansa dan musik orang Gipsy. Komersialisme 
membuatnya menjadi dansa terhormat. 

  Masalahnya dulu kala di Europa seperti juga di Indonesia orang asing tidak 
boleh memiliki tanah, jadi bagi gipsy terus mengembara. Baru pada akhir perang 
dunia kedua, di Europa ada perubahan peraturan, orang harus mempunyai alamat, 
untuk mempunyai alamat harus mempunyai tempat tinggal tetap. Dan oleh karena 
itu mereka menetap. Tetapi penyakit lama masih saja belum hilang, ialah sulit 
mendapat pekerjaan makanya dibeberapa bahagian di Europa mereka masih 
dimarginalisasikan dalam kehidupan masyarakat.

  Kalau di Thailand, Burma dan selatan Filipna ada juga gipsy yang disebut 
sea-gipsy [gispy laut]. Mereka hidup di perahu dan berpindah-pindah dari satu 
tempat ke tempat lain. 

  - Original Message - 
  From: Wikan Danar Sunindyo 
  To: wanita-muslimah@yahoogroups.com 
  Sent: Wednesday, January 21, 2009 1:43 PM
  Subject: Re: [SPAM] Re: [wanita-muslimah] BARACK-->Re: Hamas Tolak Gencatan 
Senjata

  ada sih bangsa yang gak punya tanah, seperti gypsy
  hidupnya kan nomaden alias berpindah2
  jaman purba orang juga gak punya tanah
  dalam masa berburu dan meramu, orang purba hidupnya berpindah2 dan
  tidak punya kepemilikan tanah
  paling2 mereka hidup di gua, setelah makanan habis mereka pindah ke
  daerah lain untuk berburu binatang

  konsep kepemilikan tanah dimulai saat orang purba mulai beternak dan menanam
  untuk beternak dan menanam mereka butuh tanah
  kalau dulu tanah masih luas, tapi orang bisa "memiliki" tanah tempat
  dia bercocok tanam dan beternak binatang ternaknya
  dan orang lain ya diharapkan menghargai konsep kepemilikan itu

  kalau dipikir2 konsep kepemilikan tanah itu aneh juga lho
  apa iya orang boleh memiliki tanah? bukannya yang memiliki tanah itu Allah?
  manusia itu ya cuman numpang di tanah Allah
  jadi sesama pengekos/penumpang dilarang saling mengklaim, he he :)

  salam,
  --
  wikan

  2009/1/22 Sunny :
  > Semua manusia mempunya tanah, terkecuali angin yang tidak bertanah.

  [Non-text portions of this message have been removed]

  [Non-text portions of this message have been removed]



   

[Non-text portions of this message have been removed]



Re: [wanita-muslimah] Ternyata GOLPUT TIDAK HARAM, Menurut MUI.

2009-01-29 Thread Ari Condro
jadi mbak ning sebenarnya menghujat hidayat nur wahid yang bilang golput itu
haram yah.  ooh, baru tahu kalau pks yang dijadikan kambing hitam oleh mbak
ning.
heran.  kenapa sih ht kok benci banget sama pks.  ada apa yah ?
udang di balik bakwan ?  :D



2009/1/29 Wikan Danar Sunindyo 

>   ha ha ... ini pelintiran kata2 Mbak Ning sendiri
> ya jelas MUI secara eksplisit tidak bilang bahwa GOLPUT itu haram
> tapi kan kita bisa baca sendiri apa makna golput, apa makna tidak
> memilih sama sekali
> ya MUI bermain2 dengan kata2 dan definisi
> dan sebelum keluarnya fatwa ini (apapun Mbak Ning atau MUI sebut namanya)
> didahului dengan permintaan ketua MPR pak HNW yang juga pimpinan PKS
> untuk mengeluarkan fatwa Golput itu haram.
>
> tidak ada asap kalau tidak ada api
> kita bisa lihat kok apa yang terjadi
> kalau pak HNW tidak meminta fatwa Golput itu haram, apa mungkin MUI
> kreatif mengeluarkannya?
> jangan naif lah ...
>
> salam,
> --
> wikan
>
> 2009/1/29 Tri Budi Lestyaningsih (Ning) 
> 
> >:
>
> > Ternyata MUI tidak pernah keluarkan fatwa haram GOLPUT. See below :
> >
> > Hasil Rumusan Ijtima Ulama Komisi Fatwa MUI III
> > - Hukum tak Menggunakan Hak Pilih dalam Pemilu
> > Pemilu dalam pandangan Islam adalah upaya untuk memilih pemimpin
> > atau wakil yang memenuhi syarat-syarat ideal bagi terwujudnya cita-
> > cita bersama sesuai dengan aspirasi umat dan kepentingan bangsa.
> > Memilih pemimpin yang tidak memenuhi syarat-syarat sebagaimana
> > disebutkan dalam butir 1 (satu) atau tidak memilih sama sekali
> > padahal ada calon yang memenuhi syarat hukumnya adalah haram.
>
>  
>



-- 
salam,
Ari


[Non-text portions of this message have been removed]



Re: [wanita-muslimah] Ternyata GOLPUT TIDAK HARAM, Menurut MUI.

2009-01-29 Thread Wikan Danar Sunindyo
ha ha ... ini pelintiran kata2 Mbak Ning sendiri
ya jelas MUI secara eksplisit tidak bilang bahwa GOLPUT itu haram
tapi kan kita bisa baca sendiri apa makna golput, apa makna tidak
memilih sama sekali
ya MUI bermain2 dengan kata2 dan definisi
dan sebelum keluarnya fatwa ini (apapun Mbak Ning atau MUI sebut namanya)
didahului dengan permintaan ketua MPR pak HNW yang juga pimpinan PKS
untuk mengeluarkan fatwa Golput itu haram.

tidak ada asap kalau tidak ada api
kita bisa lihat kok apa yang terjadi
kalau pak HNW tidak meminta fatwa Golput itu haram, apa mungkin MUI
kreatif mengeluarkannya?
jangan naif lah ...

salam,
--
wikan

2009/1/29 Tri Budi Lestyaningsih (Ning) :
> Ternyata MUI tidak pernah keluarkan fatwa haram GOLPUT. See below :
>
> Hasil Rumusan Ijtima Ulama Komisi Fatwa MUI III
> - Hukum tak Menggunakan Hak Pilih dalam Pemilu
> Pemilu dalam pandangan Islam adalah upaya untuk memilih pemimpin
> atau wakil yang memenuhi syarat-syarat ideal bagi terwujudnya cita-
> cita bersama sesuai dengan aspirasi umat dan kepentingan bangsa.
> Memilih pemimpin yang tidak memenuhi syarat-syarat sebagaimana
> disebutkan dalam butir 1 (satu) atau tidak memilih sama sekali
> padahal ada calon yang memenuhi syarat hukumnya adalah haram.


[wanita-muslimah] GUGAT BPS & PRESIDEN UNTUK RUBAH KRITERIA MISKIN RAKYAT MISKIN DILARANG MASUK RUANG SIDANG

2009-01-29 Thread heri latief
kiriman dari Dika Mn

-


GUGAT BPS & PRESIDEN UNTUK RUBAH KRITERIA MISKIN
RAKYAT MISKIN DILARANG MASUK RUANG SIDANG


SRMI
ONLINE (29/01/09); Ratusan warga miskin yang tergabung dalam Serikat
Rakyat Miskin Indonesia (SRMI) mengikuti sidang Gugatan atas kesalahan
penentuan kriteria keluarga miskin yang di lakukan oleh Negara Republik
Indonesia Presiden RI cq Ka Badan Pusat Statistik, Rusman Heriawan.
Sidang yang digelar di Pengadilan Negeri Jakarta Pusat dengan Nomor
Perkara 311/ Pdt./ 2008/ PN.JKT.PST, digelar pukul : 11.45 Wib. Hadir
dalam persidangan ini pengacara pihak penggugat (SRMI) dan kuasa
tergugat (BPS). 
Dalam sidang ini majelis hakim mempersilahkan
kedua belah pihak untuk menyerahkan berkas kesimpulan. Setelah selesai
mengikuti jalannya sidang, massa bergerak membentuk barisan dan
berkumpul di depan gedung pegadilan mengadakan mimbar bebas untuk
memprotes pihak pengadilan yang melarang sebagian massa untuk mengikuti
jalannya sidang.

Sebagian massa Serikat Rakyat Miskin Indonesia
(SRMI) yang hendak mengikuti jalannya persidangan terpaksa harus
menunggu diluar gedung, massa tidak diperbolehkan masuk ruang sidang
oleh Satpam. Alasan pelarangan ruang sidang hanya boleh dipenuhi untuk
30 orang, lebih dari itu tidak diijinkan. 

Pak Soleh, Ketua SRMI KP
Bedeng, kuli angkut di Pasar Cengkareng, geram melihat perilaku satpam
pengadilan. Ketika diwawancara oleh SRMI ONLINE mengatakan; gimana sih
pengadilan, mereka kaga tau apa, kalau semua kebutuhan digedung ini,
termasuk gaji satpam dan para hakim dibayar oleh uang saya (rakyat).
Seharusnya karena rakyat yang membiayai operasional pengadilan, kaga
perlu lah pake aturan membatas-batasi orang miskin (rakyat). 

Dalam
orasinya dihadapan kerumuman massa aksi, Marlo Sitompul, ketua umum
SRMI mengatakan: “tidak satupun dari seluruh bukti dan saksi yang
diajukan oleh BPS (tergugat) yang menguatkan argumentasi dan dalil BPS
(TERGUGAT) yang menetapkan 14 kriteria keluarga miskin. Oleh karenanya
sangat mulia dan bijak jika majelis hakim menolak eksepsi tergugat
(BPS), mengabulkan gugatan SRMI, serta menghukum BPS.” (dika)



www.progind.net
www.herilatief.wordpress.com




  

[Non-text portions of this message have been removed]




===
Milis Wanita Muslimah
Membangun citra wanita muslimah dalam diri, keluarga, maupun masyarakat.
Situs Web: http://www.wanita-muslimah.com
ARSIP DISKUSI : http://groups.yahoo.com/group/wanita-muslimah/messages
Kirim Posting mailto:wanita-muslimah@yahoogroups.com
Berhenti mailto:wanita-muslimah-unsubscr...@yahoogroups.com
Milis Keluarga Sejahtera mailto:keluarga-sejaht...@yahoogroups.com
Milis Anak Muda Islam mailto:majelism...@yahoogroups.com

This mailing list has a special spell casted to reject any attachment 
Yahoo! Groups Links

<*> To visit your group on the web, go to:
http://groups.yahoo.com/group/wanita-muslimah/

<*> Your email settings:
Individual Email | Traditional

<*> To change settings online go to:
http://groups.yahoo.com/group/wanita-muslimah/join
(Yahoo! ID required)

<*> To change settings via email:
mailto:wanita-muslimah-dig...@yahoogroups.com 
mailto:wanita-muslimah-fullfeatu...@yahoogroups.com

<*> To unsubscribe from this group, send an email to:
wanita-muslimah-unsubscr...@yahoogroups.com

<*> Your use of Yahoo! Groups is subject to:
http://docs.yahoo.com/info/terms/



Re: [wanita-muslimah] Re: Peta Palestina [Sebelum dan Sesudah Dicaplok Israel]

2009-01-29 Thread Sunny
Saya kira pemerintah Mesir bukannya tidak bersimpati pada Palestina, tetapi 
pada Hamas, karena dinilai bahwa Hamas adalah saudara sepupuh dari  organisasi 
"Moslem Brothers" yang ada di Mesir. Selain itu juga dikatakan bahwa  Hamas 
diciptakan oleh "Moslem Brothers" yang dalam kamus politik Mesir dinyatakan 
organisasi Islam radikal.  

Antara Hamas dan Fatah terjadi tidak kesepakatan malah  bunuh-bunuhanan, ketika 
Hamas menang pemilu di Gaza, diberitakan bahwa banyak anggota Fatah dibunuh 
oleh Hamas,  begitu juga waktu Israel menarik diri dari Gaza baru-baru ini, ada 
juga banyak anggota Fatah yang dieksekusi oleh Hamaz dengan tuduhan agen 
Israel. 

Kelihatan  masalah Palestina tambah repot lagi, karena  salah seorang tokoh 
Hamas  yang ada di Syria menyatakan bahwa telah dibentuk organisasi baru (lupa 
namanya),  jadi semacam organisasi tandingan  terhadap PLO yang adalah pokok 
dari pemerintahan Palestina (PA). 

Tanpa mengurangi arti dari perjuangan melawa kolonialisme, saya kira kurang 
tepat bila dikatakan bahwa Indonesia mengusir penjajah, karena Jokya sebagai 
pusat pemerintahan RI jatuh ke tangan Belanda dan Soekarno ditangkap.  Jadi 
dari segi militer kalah, tetapi segi diplomatik sangat kuat karena ada dukungan 
dunia internasional, misalnya India, negera-negara Komunis dan pada batas 
tertentu juga USA, maka Belanda mengakui kemerdekaan de juri dan de facto 
Republik Indonesia pada konperensi meja bundar  1949.  

Memproklamasi kemerdekaan belum tentu bisa  langsung merdeka, sebab harus 
mendapat pengakuan internasional,. 

  - Original Message - 
  From: Rye Woo 
  To: wanita-muslimah@yahoogroups.com 
  Sent: Thursday, January 29, 2009 10:59 AM
  Subject: Re: [wanita-muslimah] Re: Peta Palestina [Sebelum dan Sesudah 
Dicaplok Israel]


  Neng Mei pernah baca sejarah perjuangan Bangsa Indonesia engga?? Semua 
cara di tempuh oleh para pahlawan bangsa ini untuk memerdekakan diri dan 
mengusir para penjajah.. Diplomasi dan berunding,,sering di lakukan tp hasilnya 
sangat2 tidak memuaskan bahkan malah di tangkapi dan di buang.. para pahlawan 
kita lebih banyak berjuang mengangkat senjata daripada beruding dan akhirnya 
pula kita bisa merdeka..
  Tengoklah kembali sejarah bangsa ini dlam memperjuangkan kemerdekaan,,, 
Palestinapun mungkin tidak akan terlalu berbeda dalam memperjuangkan Hak-nya..
   
  Aye yakin..Perjuangan Hamas itu di dukung oleh sebagian besar rakyatnyaa.. 
buktinya mereka menang dalam pemilu.. Pdahal saat itu fatah sedang 
berkuasaa..yg katanya terlalu banyak korupsi dan hanya bersandiwara dalam 
memperjuangkan Hak2 bangsa Palestina.
   
  Pemerintah Arab saudi & Mesir memang kurang bersimpati pada palestina saat 
terjadinya perang beberapa saat lalu, tapi itu ga aneh karena memang Pemimpin 
negara itu sangat bergandengan tangan sekali dengan pemerintahan Ameika dengan 
Bush nya... 
   
  mnjl

  --- On Thu, 1/29/09, L.Meilany  wrote:

  From: L.Meilany 
  Subject: Re: [wanita-muslimah] Re: Peta Palestina [Sebelum dan Sesudah 
Dicaplok Israel]
  To: wanita-muslimah@yahoogroups.com
  Date: Thursday, January 29, 2009, 12:38 AM

  Mbok ya yg rasional gitu loh..
  Sekarang itu daratan Palestina cuma tinggal noktah2 di peta; yg kliatan besar 
cuma Jalur gaza yg banyak dihuni
  gerilyawan hamas dan Tepi Barat yg banyak dihuni faksi fatah.
  Fatah dan Hamas itu nggak akur.

  Fatah masih bisa kompromi dengan Israel ; mungkin ibarat pepatah mundur 
selangkah maju 3 langkah.
  Tapi Hamas itu emosional, maunya perang mlulu.
  Gak tahu gitu perang itu menjadi melemahkan mereka; belum lagi rakyat yg 
ngomel2.
  Kemarin akibat perang Hamas musti ganti rugi masyarakat yg rumahnya rusak. 
  Duit dari mana, kecuali sumbangan orang Indonesia
  Padahal pemimpin Hamas malahan jalan2 ke Indonesia, atau tinggal di luar 
negeri.

  Apalagi yg mau diperjuangkan kalao semakin lama tanah mereka semakin habis.
  Cuma mempertahankan harga diri, terkenang sejarah masa lalu?

  Faktanya : dari seluruh negara dengan penduduk muslim [ tidak termasuk 
kawasan Arab]
  yg simpati, yg bantu yg mau berjihad ke Palestina cuma Indonesia.
  Malaysia, Pakistan, Afghanistan, Brunei tenang2 saja, kenapa?
  Bahkan demo mendukung Hamas saja di larang pemerintahnya, kenapa?

  Salam, 
  l.meilany
  - Original Message - 
  From: desi irma 
  To: wanita-muslimah@ yahoogroups. com 
  Sent: Thursday, January 22, 2009 11:44 PM
  Subject: [wanita-muslimah] Re: Peta Palestina [Sebelum dan Sesudah Dicaplok 
Israel]

  kayaknya kalaw menyangkut urusan sama israel ga perlu terlalu baik.
  soalnya mereka ga tau terimakasih, di kasih hati minta jantung. saya
  siy setuju banget anak-anak palestina main perang-perangan biar besar
  nanti bisa menang lawan israel yang udah super tega mengusir mereka
  (orang palestina)dari tanah mereka sendiri.

  salam

  [Non-text portions of this message have been removed]

  [Non-text portions of this message have been removed]



   

[Non-text portions of this message ha

Re: [wanita-muslimah] Re: Peta Palestina [Sebelum dan Sesudah Dicaplok Israel]

2009-01-29 Thread Rye Woo
Neng Mei pernah baca sejarah perjuangan Bangsa Indonesia engga?? Semua cara 
di tempuh oleh para pahlawan bangsa ini untuk memerdekakan diri dan mengusir 
para penjajah.. Diplomasi dan berunding,,sering di lakukan tp hasilnya sangat2 
tidak memuaskan bahkan malah di tangkapi dan di buang.. para pahlawan kita 
lebih banyak berjuang mengangkat senjata daripada beruding dan akhirnya pula 
kita bisa merdeka..
Tengoklah kembali sejarah bangsa ini dlam memperjuangkan kemerdekaan,,, 
Palestinapun mungkin tidak akan terlalu berbeda dalam memperjuangkan Hak-nya..
 
Aye yakin..Perjuangan Hamas itu di dukung oleh sebagian besar rakyatnyaa.. 
buktinya mereka menang dalam pemilu.. Pdahal saat itu fatah sedang 
berkuasaa..yg katanya terlalu banyak korupsi dan hanya bersandiwara dalam 
memperjuangkan Hak2 bangsa Palestina.
 
Pemerintah Arab saudi & Mesir memang kurang bersimpati pada palestina saat 
terjadinya perang beberapa saat lalu, tapi itu ga aneh karena memang 
Pemimpin negara itu sangat bergandengan tangan sekali dengan pemerintahan 
Ameika dengan Bush nya... 
 
mnjl

--- On Thu, 1/29/09, L.Meilany  wrote:

From: L.Meilany 
Subject: Re: [wanita-muslimah] Re: Peta Palestina [Sebelum dan Sesudah Dicaplok 
Israel]
To: wanita-muslimah@yahoogroups.com
Date: Thursday, January 29, 2009, 12:38 AM






Mbok ya yg rasional gitu loh..
Sekarang itu daratan Palestina cuma tinggal noktah2 di peta; yg kliatan besar 
cuma Jalur gaza yg banyak dihuni
gerilyawan hamas dan Tepi Barat yg banyak dihuni faksi fatah.
Fatah dan Hamas itu nggak akur.

Fatah masih bisa kompromi dengan Israel ; mungkin ibarat pepatah mundur 
selangkah maju 3 langkah.
Tapi Hamas itu emosional, maunya perang mlulu.
Gak tahu gitu perang itu menjadi melemahkan mereka; belum lagi rakyat yg 
ngomel2.
Kemarin akibat perang Hamas musti ganti rugi masyarakat yg rumahnya rusak. 
Duit dari mana, kecuali sumbangan orang Indonesia
Padahal pemimpin Hamas malahan jalan2 ke Indonesia, atau tinggal di luar negeri.

Apalagi yg mau diperjuangkan kalao semakin lama tanah mereka semakin habis.
Cuma mempertahankan harga diri, terkenang sejarah masa lalu?

Faktanya : dari seluruh negara dengan penduduk muslim [ tidak termasuk kawasan 
Arab]
yg simpati, yg bantu yg mau berjihad ke Palestina cuma Indonesia.
Malaysia, Pakistan, Afghanistan, Brunei tenang2 saja, kenapa?
Bahkan demo mendukung Hamas saja di larang pemerintahnya, kenapa?

Salam, 
l.meilany
- Original Message - 
From: desi irma 
To: wanita-muslimah@ yahoogroups. com 
Sent: Thursday, January 22, 2009 11:44 PM
Subject: [wanita-muslimah] Re: Peta Palestina [Sebelum dan Sesudah Dicaplok 
Israel]

kayaknya kalaw menyangkut urusan sama israel ga perlu terlalu baik.
soalnya mereka ga tau terimakasih, di kasih hati minta jantung. saya
siy setuju banget anak-anak palestina main perang-perangan biar besar
nanti bisa menang lawan israel yang udah super tega mengusir mereka
(orang palestina)dari tanah mereka sendiri.

salam

[Non-text portions of this message have been removed]

 














  

[Non-text portions of this message have been removed]



Re: [wanita-muslimah] Ternyata GOLPUT TIDAK HARAM, Menurut MUI.

2009-01-29 Thread L.Meilany
Kemarin, Rabu malam saya lihat acara debat di TV One.
Menyoal masalah 'golput adalah haram'

Jadi yg berdebat ada 2 kelompok ; Yg memahami bahwa golput adalah haram : MUI 
dan partai politik Islam [PPP]
Kelompok yg menolak bahwa golput haram adalah : kebanyakan mahasiswa dan MMI, 
katanya HT juga ada.

Kesimpulannya : Jadi memang MUI itu memfatwakan bahwa golput itu haram.
Karena katanya wajib bagi rakyat memilih pemimpinnya ada tertulis di Qur'an.
Haram itu berdosa, kalo golputnya lantaran yg seperti diterangkan Pak Ari, 
nggak dapat kartu nyoblos, maka kelurahan yg berdosa.
Itu misalnya.

Lantas kelompok yg memang golput seperti MMI yg diwakili perempuan bercadar 
bilang : pemilu itu gak tertera di Qur'an, demokrasi itu bukan 
tatacara islam. Demokrasi itu tatacara liberal.
Padahal MUI dulu yg memfatwakan tentang sipilis [ menolak sekularisme, 
pluralisme, liberalisme] lha kok sekarang malahanbikin 
fatwa golput itu haram?
Fatwa itu berasal dari pertanyaan masyarakat yg kemudian diberikan jawabannya. 
Begitu orang PPP bilang

Mulanya, setahu saya yg mula2 menggulirkan, berwacana, yg mengusulkan bahwa ; 
Golput adalah haram ialah PKS.
Nah lo!
Padahal kan konon katanya ada juga sebagian orang HT atau MMI yg ikutan PKS.

Fatwa : golput haram itu bisa jadi bumerang bagi PKS, kalo tahu gitu yg 
ngojok2-in MUI itu adalah PKS.
Terutamanya orang2 Islam yg sebel sama fatwa2 MUI, bisa jadi mereka malahan 
nggak nyoblos PKS dan jadi golput beneran
Lha wong fatwa haram MUI tentang miras dalam makanan saja banyak di tolak kok, 
apalagi cuma golput.

Mungkin PKS baru sadar jadi dalam debat kemarin malahan mereka nggak ikut.
Kesalahan kali kedua seperti iklan yg mengajukan Suharto sebagai pahlawan. 
Nasibmu PKS.. :-)


salam, 
l.meilany
  - Original Message - 
  From: Tri Budi Lestyaningsih (Ning) 
  To: wanita-muslimah@yahoogroups.com 
  Sent: Thursday, January 29, 2009 12:41 PM
  Subject: RE: [wanita-muslimah] Ternyata GOLPUT TIDAK HARAM, Menurut MUI.



  Point saya sebenarnya adalah untuk meluruskan opini yang sekarang
  berkembanng, entah asalnya dari mana yang menyatakan MUI mengharamkan
  golput. Padahal ternyata tidak demikian.

  Akibat opini pengharaman golput itu, timbul opini-opini turunan, seperti
  :
  1/ Info (fitnah) bahwa MUI dibayar untuk mengeluarkan fatwa
  2/ Bubarkan MUI
  3/ Agama tidak boleh ikut campur dalam urusan masyarakat/negara
  Dll..

  Saya tidak ingin membela MUI, dalam hal ini. Hanya ingin mendudukkan
  permasalahan pada tempat yang seharusnya. Pemlintiran opini seperti ini
  seharusnya tidak terjadi.. Atau memang ada yang sengaja ingin
  memelintirkan opini ini ??

  Mengenai kedudukan fatwa, bagi saya fatwa itu kan pendapat. Mengenai
  kita mengambil pendapat itu atau tidak, dikembalikan kepada kita
  sendiri. Dan kita sendiri yang akan bertanggungjawab atas
  pilihan-pilihan kita tersebut di sisi Allah nanti. 

  Wallahua'lam bishiwab.
  Wassalaam,
  -Ning

  -Original Message-
  From: wanita-muslimah@yahoogroups.com
  [mailto:wanita-musli...@yahoogroups.com] On Behalf Of Ari Condro
  Sent: Thursday, January 29, 2009 1:01 PM
  To: Milis wm
  Subject: Re: [wanita-muslimah] Ternyata GOLPUT TIDAK HARAM, Menurut MUI.

  Jadi ht yakin nyoblos pks pemilu depan yah ?

  Atau menurut ht, orang pks nggak ada yg capable ?

  salam,

  -Original Message-
  From: "Tri Budi Lestyaningsih (Ning)" 

  Date: Thu, 29 Jan 2009 11:51:27
  To: 
  Subject: [wanita-muslimah] Ternyata GOLPUT TIDAK HARAM, Menurut MUI.

  Ternyata MUI tidak pernah keluarkan fatwa haram GOLPUT. See below :

  Hasil Rumusan Ijtima Ulama Komisi Fatwa MUI III
  - Hukum tak Menggunakan Hak Pilih dalam Pemilu
  Pemilu dalam pandangan Islam adalah upaya untuk memilih pemimpin 
  atau wakil yang memenuhi syarat-syarat ideal bagi terwujudnya cita-
  cita bersama sesuai dengan aspirasi umat dan kepentingan bangsa. 
  Memilih pemimpin yang tidak memenuhi syarat-syarat sebagaimana 
  disebutkan dalam butir 1 (satu) atau tidak memilih sama sekali 
  padahal ada calon yang memenuhi syarat hukumnya adalah haram.

  

  From: forum-pembaca-kom...@yahoogroups.com
  [mailto:forum-pembaca-kom...@yahoogroups.com] On Behalf Of Herry Mety
  Sent: Wednesday, January 28, 2009 2:28 PM
  To: forum-pembaca-kom...@yahoogroups.com
  Subject: [Forum-Pembaca-KOMPAS] Info Tentang Fatwa MUI

  Ijtima Ulama Tetapkan 24 Fatwa Baru 

  Forum Ijtima Ulama itu dihadiri 700 Ulama dan Cendikiawan Muslim

  Forum Ijtima Ulama Komisi Fatwa III se-Indonesia yang digelar di 
  Padangpanjang, Sumatera Barat berhasil menetapkan 24 fatwa baru. 
  Pertemuan akbar yang dihadiri sekitar 700 ulama, cendekiawan dan 
  intelektual Muslim itu antara lain memutuskan fatwa tentang merokok, 
  yoga dan sikap tak menggunakan hak pilih dalam pemilihan umum 
  (pemilu).

  Forum Ijtima Ulama menetapkan dua hukum dasar pada rokok, yakni 
  Haram dan Makruh. Ketua Majelis Ulama Indonesia (MUI), KH Ma'ruf 
  Amin mengatak

Re: [wanita-muslimah] BARACK-->Re: Hamas Tolak Gencatan Senjata

2009-01-29 Thread L.Meilany

Jangan dilihat dari zaman dulu, kan pada akhirnya mereka terlunta-lunta.
Melarikan diri ke berbagai negara.
Israel itu adalah negara tapi nggak punya tanah. Ini untuk bangsa Israel [ baca 
: Yahudi di abad2 20-an]
[ ini juga kata penyiar TV One mungkin bacaannya sama dengan saya :-) ]

Orang Kurdi itu bangsa setengah pengembara mulanya. Kelompok mereka yg paling 
banyak
memang ada di Turki kemudian Irak meskipun minoritas.
Sebenernya pada tahun 1920 perjanjian Sevres sudah dibentuk daerah otonom dalam 
lindungan Turki.
Tapi pada perjanjian Lausanne [ 1923] putusan itu dibatalkan. Sering dihasut 
Uni Sovyet, dalam gelanggang 
politik bangsa Arab sering dijadikan alat politik. Tahun 1923--43 mereka 
berontak di Turki, Irak dan Iran 
karena diperlakukan secara tidak adil. Pemimpin mereka Mullah Mustafa malahan 
melarikan diri ke Azrbaijan- 
dan kemudian sejak itu sering timbul kerusuhan lokal. 

Gaungnya memang gak seperti masalah Palestina -, Yahudi. Karena yg diatas 
adalah sesama umat Islam 
Hampir semua suku bangsa Islam yg sering bertikai nggak pernah muncul ke 
permukaan lantaran 
bagi umat Islam sendiri hal itu nggak di pikirin.
Di Indonesia saja di debat TV kelihatan sekali nggak cocoknya antara MMI, HT 
dengan Islam partai.
Palestina, Yahudi jadi perhatian lantaran sejarahnya termaktub di kisah2 agama.
Jadi selalu perang Israel dan Palestina dikaitkan dengan masalah agama, begitu 
kan.

Banyak daerah, suku bangsa yg beragama Islam yg bercerai berai dan tidak 
mendapat perhatian umat Islam.
Seperti Darfur, suku bangsa Kirgis, Kashmir itu juga nomaden. Orang2 nomaden 
mana mimpi punya negara.
Prinsipnya dimana bumi dipijak disitulah tempat tinggal mereka.

Di Indonesia kan juga banyak suku' nomaden' yg istilahnya - 'peladang 
berpindah, suku badui anak dalam di jambi, 
mereka yg inosen bakar2 hutan.  Mereka kan cuma mau diakui keberadaannya nggak 
usah ada negara juga gak pa-pa.
:-)

Salam, 
l.meilany
  - Original Message - 
  From: Wikan Danar Sunindyo 
  To: wanita-muslimah@yahoogroups.com 
  Sent: Wednesday, January 21, 2009 5:53 PM
  Subject: Re: [wanita-muslimah] BARACK-->Re: Hamas Tolak Gencatan Senjata


  sejarahnya panjang mbak mei
  yang jelas kita nggak bisa menafikan bahwa suku bangsa yahudi itu
  nggak ada sama sekali
  dari jaman nabi musa, daud, sulaiman, yahudi sudah menempati tanah
  israel yang sekarang
  mereka mencapai masa kejayaannya pada jaman nabi sulaiman

  coba bandingkan dengan suku kurdi
  mereka ini juga salah satu suku yang homeless saat ini
  padahal di masa kejayaannya, shalahudin al ayubi, seorang kurdi
  bisa mempunyai kerajaan yang sangat luas membentang dari timur dan barat
  berperang dalam perang salib
  mengalahkan raja2 eropa dan disegani di penjuru dunia
  sampai sekarang namanya masih termasyhur

  coba lihat kaumnya sekarang, kaum kurdi
  gak punya negara, hidup terlunta-lunta, diperangi oleh turki dan irak
  orang islam mau gak memperjuangkan orang kurdi biar bisa punya negara sendiri?

  salam,
  --
  wikan

  2009/1/21 L.Meilany :
  > Begene :
  > Cina sama Yahudi itu beda.
  > Cina itu sudah ada daratannya, besar pula. Ada sejarahnya, ada peradabannya.
  > Kalo Yahudi mereka sama sekali gak punya daratan, peradaban, sejarah juga
  > gak ada.
  > Coba sebutin dimana [suku, bangsa] Yahudi adanya sebelum Israel terbentuk.


   

[Non-text portions of this message have been removed]



Re: [wanita-muslimah] Din Syamsuddin: Fatwa Kewenangan Ulama

2009-01-29 Thread L.Meilany
Yg haram kan cuma untuk yg memperlakukan rokok itu tidak benar.
Kalo kerja sama koruptor apakah artinya juga gajinya jadi haram?
Kalo kerja di McD apakah juga dianggap simpatisan Israel, padahal ia anggota PKS
Tidaklah yaow

Salam, 
l.meilany
  - Original Message - 
  From: Ari Condro 
  To: Milis wm 
  Sent: Thursday, January 29, 2009 8:08 AM
  Subject: Re: [wanita-muslimah] Din Syamsuddin: Fatwa Kewenangan Ulama


  Btw, temen kuliah kan ada yang kerja di sampoerna-phillip morris. 

  Kalau ditraktir makan sama dia jadi haran dong ? Doi kan gajinya haram juga, 
karena bekerja di tempat yg memproduksi barang haram dan mendistribusikan 
barang haram. :)) 


  salam, 



  -Original Message- 
  From: "Sunny"  

  Date: Thu, 29 Jan 2009 01:59:56 
  To:  
  Subject: [wanita-muslimah] Din Syamsuddin: Fatwa Kewenangan Ulama 


  
http://www.hidayatullah.com/index.php?option=com_content&view=article&id=8500:din-syamsuddin-fatwa-kewenangan-ulama&catid=1:nasional&Itemid=54
 


  Din Syamsuddin: Fatwa Kewenangan Ulama 
  Thursday, 29 January 2009 07:39 
  Ketua Umum PP Muhammadiyah, Din Syamsuddin menyatakan, fatwa adalah 
kewenangan ulama, karena tanggungjawab keagamaannya 
  Hidayatullah.com--Ketua Umum PP Muhammadiyah, Din Syamsuddin menyatakan, 
fatwa adalah kewenangan ulama, sehingga tidak salah kalau para ulama 
mengeluarkan fatwa, karena tanggungjawab keagamaannya, apalagi kalau memang ada 
permintaan fatwa tersebut. 

  Ketua Umum PP Muhammadiyah menyampaikan soal fatwa itu, ketika menghadiri 
milad (HUT) Muhammadiyah ke-99, di Palembang, Rabu (28/1), yang dihadiri 
Gubernur Sumatera Selatan (Sumsel), H Alex Noerdin. 

  Menurut Din, walaupun fatwa merupakan kewenangan para ulama itu, diharapkan 
perlu sikap arif dan bijaksana untuk memperhatikan suatu kondisi masyarakat. 

  Muhammadiyah, saya kira kalau boleh saya sebutkan, berpandangan ada hal-hal 
yang tidak selalu bisa didekati dengan pendekatan fikih untuk menentukan halal, 
haram, tetapi cukup didekati dengan pendekatan akhlak dan dakwah, dengan 
mengajak dan menyerukan masyarakat, katanya seperti dilansir Antara. 

  Bukan tiba-tiba 

  Sementara itu Ketua MUI Pusat Prof Dr Yunahar Ilyas Lc mengatakan munculnya 
fatwa haram terhadap rokok bukan sesuatu yang tiba-tiba, tetapi karena ada 
pertanyaan dari masyarakat tentang hal itu kepada Majelis Ulama Indonesia 
(MUI). 

  Kalau tidak ingin muncul fatwa, masyarakat jangan bertanya tentang hukum 
segala sesuatu ke MUI, katanya saat memberi pengajian di Masjid Agung 
Manunggal, Kabupaten Bantul, Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY), kemarin. 

  Guru besar Universitas Islam Negeri (UIN) Sunan Kalijaga Yogyakarta ini 
mengatakanfatwa tentang rokok muncul karena ada pertanyaan dari Kak Seto dan 
beberapa orang dari WHO (organisasi kesehatan dunia), bahkan disertai sejumlah 
wartawan yang berkunjung ke MUI dengan membawa ribuan hasil penelitian tentang 
bahaya merokok bagi kesehatan. 

  Sedangkan fatwa haram bagi golput (golongan putih) muncul karena ada 
pertanyaan dari Ketua MPR RI Dr Hidayat Nur Wahid. Jadi, fatwa MUI ini tidak 
muncul tiba-tiba atau hasil dari lamunan, ucapnya. 

  Yunahar menjelaskan dalam Islam dikenal tiga hal, yakni aqidah, fiqih dan 
akhlak. Aqidah berada pada ranah hitam putih, benar salah, semisal beriman atau 
kafir, tauhid atau musrik dan sebagainya, sehingga tidak ada setengah tauhid 
atau setengah kafir. 

  Sedangkan akhlak, menurut dia berkaitan dengan baik atau buruk. Adapun fiqih 
berkaitan dengan boleh dan tidak untuk lima hal yakni halal haram, sunah makruh 
dan mubah, katanya. Ia mengatakan MUI bertugas untuk menentukan sesuatu apakah 
haram atau halal, makruh sunah atau mubah. Karena ada pertanyaan tentang 
hukumnya merokok, MUI harus menjawabnya, katanya. 

  Untuk fatwa merokok dan golput, kata dia setelah melalui proses yang mendalam 
dengan melibatkan MUI dari seluruh Indonesia ditambah organisasi-organisasi 
Islam yang diwakili sekitar 750 orang, 550 orang di antaranya ulama, diputuskan 
bahwa merokok hampir haram di atas makruh. 

  Begitu pula bagi anak-anak dan remaja, wanita hamil dan anggota MUI, serta 
merokok di tempat umum, hukumnya haram. 

  Merokok di tempat umum seperti di masjid, kantor, sekolah, rumah sakit, di 
bus, kereta api dan tempat umum lainnya haram karena merugikan orang banyak, 
katanya. 

  Yunahar Ilyas mengatakan dirinya prihatin karena banyak pihak yang menilai di 
Indonesia merupakan surganya bagi perokok. Iklan rokok bertebaran di mana-mana, 
bahkan iklan ini banyak dijumpai di kota pendidikan seperti Yogyakarta, 
katanya. 

  Menurut dia, di banyak negara perokok benar-benar dikucilkan, merokok hanya 
boleh di ruang tertentu. Bahkan di Amerika membeli rokok harus menunjukkan 
identitas diri, tidak sembarang orang dilayani, katanya. 

  Untuk perbandingan, kata dia MUI juga mengeluarkan fatwa tentang yoga. Yoga 
sebagai ritual agama tertentu, bagi muslim haram. Demikian pula yoga untuk 
olahraga jika disertai dengan uca

Re: [wanita-muslimah] FATWA MUI: Golput Haram, Merokok antara Makruh dan Haram

2009-01-29 Thread L.Meilany
1. Kita hidup di Indonesia musti ikuti tatacaranya,  RI bukan negara Islam.
Apa mau seperti zaman Nabi SAW dulu, sampai sempat 3 hari tertunda pemakaman 
karena 
belum ada keputusan sapa gitu yg memegang pemerintahan. Karena sistimnya gak 
ada.
Kalopun ditanya sisitim negara Islam yg kayak apa, yg pak Abu Faris mau, bisa 
jelaskan, contohnya?
Apakah ada negara islam?
Di Pancasila kan sudah ada aturannya silanya, cuma caranya gimana?
200 juta bangsa Indonesia disuruh bermusyawarahkah???

2. Saya salut pada tokoh MUI yg wajahnya sering muncul blakangan ini.
Kayaknya sih untuk urusan rokok menganut win win solution.
Haram untuk anak2, perempuan hamil dan yg merokok di tempat umum.
Kalo dibilang merugikan, kasian karyawan perush rokok akan nganggur, kayaknya 
sih itu terlalu jauh.
Fatwa yg dikeluarkan menurut saya cuma kadarnya sekedar pengaturan. Kan di atur 
pake perda nggak mempan.
Masalah haram itu masalah agama masalah pribadi.
Semua tergantung pada individunya.
Tapi setidaknya dengan adanya fatwa ini saya merasa punya 'kekuatan'. Bagi 
pelakunya juga apalagi kalo ia 
orang islam jadi semacam sanksi moral.
Orang yg merokok itu sesdungguhnya orang goblog, kampungan, kejam terhadap 
sesamanya. :-)
Kalo diangkot ada orang merokok, anak2 'alim' yg merokok saya bisa nyap2.
Haram lo, dosa...!

Salam, 
l.meilany


  - Original Message - 
  From: abu faris 
  To: wanita-muslimah@yahoogroups.com 
  Sent: Tuesday, January 27, 2009 8:02 AM
  Subject: Bls: [wanita-muslimah] FATWA MUI: Golput Haram, Merokok antara 
Makruh dan Haram


  Fatwa Haram untuk Golput tidak sesuai dengan sunnah Nabi Muhammad SAW yang 
berbunyi pilihlah pemimpin berdasarkan Musyawarah, dan untuk Rokok mutlak haram 
karena banyak mudhorotnya dibandingkan manfaatnya.

  --- Pada Sen, 26/1/09, Sunny  menulis:

  Dari: Sunny 
  Topik: [wanita-muslimah] FATWA MUI: Golput Haram, Merokok antara Makruh dan 
Haram
  Kepada: undisclosed-recipi...@yahoo.com
  Tanggal: Senin, 26 Januari, 2009, 4:19 PM

  http://www.lampungp ost.com/cetak/ berita.php? id=2009012623182 715

  Selasa, 27 Januari 2009

  FATWA MUI: Golput Haram, Merokok antara Makruh dan Haram 

  PADANG PANJANG (Ant/Dtc): Majelis Ulama Indonesia (MUI) mengharamkan pemilih 
yang tidak menggunakan hak pilihnya (golongan putih/golput) . MUI juga 
memutuskan merokok hukumnya dilarang antara makruh dan haram.

  Hal itu diputuskan Forum Ijtima Ulama Komisi Fatwa se-Indonesia III di Padang 
Panjang, Sumatera Barat, Minggu (26-1). "Wajib bagi bangsa Indonesia untuk 
memilih pemimpin. Kalau yang dipilih ada, tapi tidak dipilih, menjadi haram," 
kata Wakil Ketua Komisi Fatwa MUI Ali Mustafa Ya'qub.

  Dia menjelaskan fenomena golput kalau dibiarkan akan berbahaya. "Kalau nggak 
memilih berbahaya, bisa nggak punya pemimpin. Orang yang nggak mau ikut pemilu 
itu berdosa menurut hukum Islam," ujar Guru Besar Ilmu Hadis Institut Ilmu 
Al-Quran (IIQ) ini.

  Menanggapi fatwa haram golput, pengamat politik Indobarometer M. Qodari 
menilai MUI melanggengkan bobroknya sistem politik di Indonesia. "Kalau mereka 
dilarang golput justru menjustifikasi sistem politik yang tidak baik. Fatwa 
harusnya menganjurkan kepada kebaikan," kata dia.

  Qodari menjelaskan banyak masyarakat tidak memilih atau golput karena merasa 
aspirasinya tidak terwakili. Rendahnya angka kesertaan masyarakat dalam pemilu 
harusnya menjadi pelajaran bagi politisi untuk meningkatkan kinerjanya sehingga 
dipilih. "Kalau golput diharamkan, politisi tidak mendapat pelajaran karena 
kesertaan pemilih tetap tinggi," jelas Qodari.

  Terlepas dari adanya unsur politis atau tidak dalam fatwa ini, Qodari melihat 
MUI kurang melihat realitas di lapangan. Menurut dia, dengan fatwa ini juga 
keuntungan belum tentu berpihak pada partai Islam saja. "Golput terjadi tidak 
di partai Islam saja, juga di partai nasionalis," pungkasnya.

  Terkait fatwa merokok, pimpinan Ijtima Komisi Fatwa H.M. Amin Suma mengatakan 
forum sepakat memutuskan merokok hukumnya dilarang antara haram dan makruh. 
"Tetapi khusus haram hukumnya merokok untuk ibu-ibu hamil, anak-anak, di tempat 
umum, dan pengurus MUI. Sanksinya adalah dosa," kata Amin. n U-1

  AGAMA: Haram, Hukum Yoga Murni dan Spiritual

  PADANG PANJANG (Lampost/Ant) : Forum Ijtimak Ulama Komisi III Fatwa MUI 
se-Indonesia III mengeluarkan fatwa bahwa yoga yang mengandung meditasi, murni 
ritual dan spiritual agama lain, haram hukumnya dilakukan orang Islam.

  "Fatwa tersebut dibutuhkan, agar umat Islam tidak mencampuradukkan yang hak 
dengan yang batil," kata Ketua MUI Pusat Ma'ruf Amin di Padang Panjang, Minggu 
(25-1).

  Namun, MUI juga mengeluarkan fatwa bahwa yoga yang murni olahraga pernapasan 
untuk kepentingan kesehatan hukumnya mubah (boleh). Landasan hukum atas fatwa 
MUI itu adalah Alquran dalam Surat Muhammad Ayat 47, 33 yang mengamanatkan 
orang Islam agar menaati Allah swt. dan Rasul, serta jangan merusakkan (pahala) 
amal-amalmu. Ayat yang mengisyaratkan larangan mencampuradukkan yang

Re: [wanita-muslimah] Re: Peta Palestina [Sebelum dan Sesudah Dicaplok Israel]

2009-01-29 Thread L.Meilany
Mbok ya yg rasional gitu loh..
Sekarang itu daratan Palestina cuma tinggal noktah2 di peta; yg kliatan besar 
cuma Jalur gaza yg banyak dihuni
gerilyawan hamas dan Tepi Barat yg banyak dihuni faksi fatah.
Fatah dan Hamas itu nggak akur.

Fatah masih bisa kompromi dengan Israel ; mungkin ibarat pepatah mundur 
selangkah maju 3 langkah.
Tapi Hamas itu emosional, maunya perang mlulu.
Gak tahu gitu perang itu menjadi melemahkan mereka; belum lagi rakyat yg 
ngomel2.
Kemarin akibat perang Hamas musti ganti rugi masyarakat yg rumahnya rusak. 
Duit dari mana, kecuali sumbangan orang Indonesia
Padahal pemimpin Hamas malahan jalan2 ke Indonesia, atau tinggal di luar negeri.

Apalagi yg mau diperjuangkan kalao semakin lama tanah mereka semakin habis.
Cuma mempertahankan harga diri, terkenang sejarah masa lalu?

Faktanya : dari seluruh negara dengan penduduk muslim [ tidak termasuk kawasan 
Arab]
yg simpati, yg bantu yg mau berjihad ke Palestina cuma Indonesia.
Malaysia, Pakistan, Afghanistan, Brunei tenang2 saja, kenapa?
Bahkan demo mendukung Hamas saja di larang pemerintahnya, kenapa?


Salam, 
l.meilany
  - Original Message - 
  From: desi irma 
  To: wanita-muslimah@yahoogroups.com 
  Sent: Thursday, January 22, 2009 11:44 PM
  Subject: [wanita-muslimah] Re: Peta Palestina [Sebelum dan Sesudah Dicaplok 
Israel]


  kayaknya kalaw menyangkut urusan sama israel ga perlu terlalu baik.
  soalnya mereka ga tau terimakasih, di kasih hati minta jantung. saya
  siy setuju banget anak-anak palestina main perang-perangan biar besar
  nanti bisa menang lawan israel yang udah super tega mengusir mereka
  (orang palestina)dari tanah mereka sendiri.

  salam



   

[Non-text portions of this message have been removed]



Re: [wanita-muslimah] BARACK-->Re: Hamas Tolak Gencatan Senjata

2009-01-29 Thread L.Meilany
homeschooling lain deh dengan sekolah alam.
yg beneran homeschooling sih kayak dulu anak2nya KH Agus Salim.
ortunya sendiri yg mendidik anak2nya, dulu kan alasannya KH Agus Salim nggak 
mau anak2nya
sekolah di sekolahan Belanda.

kalo zaman sekarang kebanyakan homeschooling adalah diantaranya ketakutan ortu 
anak2nya akan
kena pengaruh jelek diluaran, dan sekarang juga homeschooling juga dah gak 
murni lagi.
karena dah dibisniskan, ya ibaratnya kayak ikut privat les.
ada guru2 yg datang ke rumah, jadi anak itu tetap saja diajar guru betulan, 
tapi nggak di ruang sekolah.
atau juga ada kelompok2 paling banyak 10 orang sama2 belajar di kantor 
pengelola homeschooling.
karena biar gimana nggak bisa gitu belajar sembarangan, semaunya; kan ada 
standar juga, mereka kan harus ikut ujian
sekolah u masuk universitas misalnya.

kata anak2 homeschooling ujian2 itu [ kejar paket A, B, C] malahan lebih susah 
dan bahkan katanya di persulit
oleh dinas dikbud, mungkin faktor ngiri.

Salam, 
l.meilany

  - Original Message - 
  From: Ari Condro 
  To: Milis wm 
  Sent: Thursday, January 22, 2009 1:53 PM
  Subject: Re: [wanita-muslimah] BARACK-->Re: Hamas Tolak Gencatan Senjata


  Seingat saya sih kalau sekolah alam di sby bayarnya malah lebih mahal. Per 
bulan bisa 5 jeti ... :( 


  salam, 



  -Original Message- 
  From: izzuddin al qassam  

  Date: Wed, 21 Jan 2009 19:49:04 
  To:  
  Subject: Re: [wanita-muslimah] BARACK-->Re: Hamas Tolak Gencatan Senjata 


  ya karena Ortu put pinter makanya put nggak disekolahin di sekolah 
Konvensional 
  OOm tersayang 

  putri al qassam 

  --- On Wed, 1/21/09, Ari Condro  wrote: 
  From: Ari Condro  
  Subject: Re: [wanita-muslimah] BARACK-->Re: Hamas Tolak Gencatan Senjata 
  To: "Milis wm"  
  Date: Wednesday, January 21, 2009, 6:53 PM 











  Nyantri di mana ? Masa ada dokter yg anaknya kagak disekolahkan ? 



  *ingat istrinya naga bonar, kirana, anaknya dokter zulmi yg hidup dalam 
perang* 





  salam, 







  -Original Message- 

  From: izzuddin al qassam  



  Date: Wed, 21 Jan 2009 18:11:18 

  To:  

  Subject: Re: [wanita-muslimah] BARACK-->Re: Hamas Tolak Gencatan Senjata 





  hehehe.. 

  put homeschooling Oom. 



  putri al qassam 



  --- On Wed, 1/21/09, Ari Condro  wrote: 

  From: Ari Condro  

  Subject: Re: [wanita-muslimah] BARACK-->Re: Hamas Tolak Gencatan Senjata 

  To: "Milis wm"  

  Date: Wednesday, January 21, 2009, 1:39 AM 























  Kayaknya saya ulang tahun ke 17 dulu pas udah 3 bulan kuliah berjalan deh. 
Masa 18 tahun masih sma ? Anak semester 3 kalo gak semester 1 kali yah ... 











  salam, 















  -Original Message- 



  From: "werkuwer"  







  Date: Wed, 21 Jan 2009 09:34:28 



  To:  



  Subject: [wanita-muslimah] BARACK-->Re: Hamas Tolak Gencatan Senjata 











  al qassam, tak kirain dirimu ini masih smp tapi ternyata udah sma 



  ya? we lha... berarti, biar seperti anak-anak sma, masih banyak peer 



  dong yang harus dikerjakan. :) 







  --- In wanita-muslimah@ yahoogroups. com, izzuddin al qassam 



   wrote: 



  > 



  > i'm still 18 years old. 



  > put berkomentar seperti apa yang put baca dan putri pahami 



  > jadi kalo agak-agak bandel yah wajarlah 



  > namanya juga belajar 



  > gak boleh dijewer ya Om...^_^ 



  > hehehehe 



  > 



  > putri al qassam 



  > 



  > --- On Tue, 1/20/09, Wikan Danar Sunindyo  wrote: 



  > From: Wikan Danar Sunindyo  



  > Subject: Re: [wanita-muslimah] BARACK-->Re: Hamas Tolak Gencatan 



  Senjata 



  > To: wanita-muslimah@ yahoogroups. com 



  > Date: Tuesday, January 20, 2009, 11:00 PM 



  > 



  > 



  > 



  > 



  > 



  > 



  > 



  > 



  > 



  > 



  > 



  > wah putri hati2 lho, tar malah jadi memihak fir'aun 



  > 



  > israel itu kaumnya nabi2 lho 



  > 



  > sebagian besar nabi islam adalah orang yahudi, kecuali nabi 



  muhammad 



  > 



  > dan mereka senantiasa dibantu dan dilindungi oleh Allah 



  > 



  > kaum yang paling sering disebut oleh Allah dalam Al Quran 



  > 



  > bahkan orang Indonesia aja gak disebut2 dalam Al Quran 



  > 



  > 



  > 



  > salam, 



  > 



  > -- 



  > 



  > wikan 



  > 



  > 



  > 



  > 2009/1/21 izzuddin al qassam : 



  > 



  > > hmm.kalo china mah dia nggak ngejajah kaya belanda and the 



  gank 



  > 



  > > tapi israel bukan hanya menjajah tapi juga ngusir, membunuh 



  > 



  > > tabiat Israel emang udah dr jamannya fir'aun suka buat masalah 



  > 



  > > nggak salah kalo mereka disebut bangsa terusir karena memang 



  pantes 



  > 



  > 



  > 



  > 



  > 



  > 



  > 



  > 



  > 



  > 



  > 



  > 



  > 



  > 



  > 



  > 



  > 



  > 



  > 



  > 



  > 



  > 



  > 



  > 



  > 



  > 



  > 



  > [Non-text portions of this message have been removed] 



  > 


Re: [SPAM] Re: [wanita-muslimah] BARACK-->Re: Hamas Tolak Gencatan Senjata

2009-01-29 Thread L.Meilany
Yg lebih benar : Semua manusia memijak tanah.
Entah tanahnya sapa yg dipijak.
Kalo mau gratisan maka mengembaralah, malahan jadi warga dunia.


Salam, 
l.meilany
  - Original Message - 
  From: Sunny 
  To: wanita-muslimah@yahoogroups.com 
  Sent: Thursday, January 22, 2009 7:31 PM
  Subject: Re: [SPAM] Re: [wanita-muslimah] BARACK-->Re: Hamas Tolak Gencatan 
Senjata


  Semua manusia mempunya tanah, terkecuali angin yang tidak bertanah. 

  - Original Message - 
  From: L.Meilany 
  To: wanita-muslimah@yahoogroups.com 
  Sent: Wednesday, January 21, 2009 10:40 AM
  Subject: [SPAM] Re: [wanita-muslimah] BARACK-->Re: Hamas Tolak Gencatan 
Senjata

  Kalo mau dirunut lagi semua kaum, bangsa itu punya tanah [ tumpah darah]
  Ibarat pepatah hujan emas di negeri orang lebih bahagia hujan batu di negeri 
sendiri
  [ yg bikin pepatah mungkin belum pernah kehujanan batu]

  Aborijin, Indian, Negro, Arab [Islam], Kristen, Budha, Hindu, Tionghwa, 
Mongol juga punya tanah.
  Lha Yahudi dimana tanahnya
  Ketika sejak lama mereka terusir.

  Blabla .atas gerak mereka deklarasi Balfour menjadi dasar kepemilikan.
  Sementara tanah yg dikasih itu bekas jajahan Inggris masa sih didiamkan?
  Maka wajarlah orang Yahudi di perantauan yg mungkin juga lontang lantung tapi 
sudah keenakan sudah dapat
  tunjangan sosial di suruh mbangun negeri, bedol desa ya mulanya ogah.
  [ lha kan zaman Orba dulu juga gitu, disuruh transmigrasi, penyebaran 
penduduk, supaya Jawa nggak ambles. 
  Ortu jeng ning di suruh ke kalimantan :-) Zaman belanda juga gitu orang Jawa 
yg banyak di suruh ke sumatera -pujakesuma, di angkut 
  jadi kuli ke Suriname yg masih hutan belantara. Kan semuanya mereka juga 
ogah.]

  Orang Yahudi itu di bekali uang berlimpah, sampai disana mereka beli2 tanah 
orang Palestina yg sudah turun temurun tinggal disana, 
  berapapun harganya. Mereka menyulap padang pasir yg gersang jadi lahan 
perkebunan yg subur.
  Lantas kan orang pribumi [ Palestina makin terdesak], perang deh...

  Setiap orang ada gitu yg perlu jati diri- rasa kebangsaan, rasa bangga punya 
tanah kelahiran, punya tumpah darah punya tanah
  dimana mereka nanti mati dikuburkan.
  Masa sih gak boleh?
  [ Bukan maksud bela israel]

  salam, 
  l.meilany

  - Original Message - 
  From: Tri Budi Lestyaningsih (Ning) 
  To: wanita-muslimah@yahoogroups.com 
  Sent: Wednesday, January 21, 2009 10:08 AM
  Subject: RE: [wanita-muslimah] BARACK-->Re: Hamas Tolak Gencatan Senjata

  Haha.. Sudah saya expect reaksi mas Arcon ini.. Terutama karena ada
  Harun Yahya di situ..
  Ya ruwet dan tidaknya, silakan dirasakan sendiri oleh pembaca

  Saran mas Arcon untuk orang-orang Palestine berhijrah dan minta suaka ke
  tempat lain itu salah. Kalau mereka pergi, tuambah uenak orang-orang
  Israel itu mengekspansi wilayahnya di Palestine. Memang itu kan yang
  mereka mau... Mengusir orang-orang Palestine supaya bisa ekspansi lagi. 

  Harusnya kita bantuin orang-orang Palestine itu mempertahankan tanahnya,
  mas.

  -Ning

  -Original Message-
  From: wanita-muslimah@yahoogroups.com
  [mailto:wanita-musli...@yahoogroups.com] On Behalf Of Ari Condro
  Sent: Wednesday, January 21, 2009 10:49 AM
  To: Milis wm
  Subject: Re: [wanita-muslimah] BARACK-->Re: Hamas Tolak Gencatan Senjata

  Lho, rujukannya kok harun yahya.
  Rada ruwet asal muasal artikel ini.

  salam,

  -Original Message-
  From: "Tri Budi Lestyaningsih (Ning)" 

  Date: Wed, 21 Jan 2009 10:26:17
  To: 
  Subject: RE: [wanita-muslimah] BARACK-->Re: Hamas Tolak Gencatan Senjata

  Silakan dibaca kutipan di bawah :

  

  Menerima dukungan resmi dengan Deklarasi Balfour, para Zionis merasakan
  dirinya berada dalam keadaan yang sulit ketika banyak saudara-saudara
  Yahudinya menolak pindah. Dalam hal ini, pernyataan Chaim Weizman sangat
  menohok:

  Deklarasi Balfour pada 1917 diputuskan di awang-awang... setiap hari dan
  setiap jam dalam 10 tahun terakhir ini, ketika membuka surat kabar, saya
  berpikir: kapan hembusan angin surga lainnya datang? Saya terguncang
  karena takut Pemerintah Inggris akan memanggil saya dan bertanya:
  "Beritahu kami, apakah Organisasi Zionis ini? Di manakah mereka, para
  Zionismu?"... Orang-orang Yahudi, mereka tahu, menentang kami; kami
  berdiri sendiri di sebuah pulau kecil, sebuah kelompok Yahudi yang amat
  kecil dengan masa lalu yang asing.

  Oleh karena itu para Zionis mulai terlibat dalam "kegiatan-kegiatan
  khusus" untuk "mendorong" pindahnya orang Yahudi ke Palestina, bahkan
  memaksa jika diperlukan, seperti mengganggu orang-orang Yahudi di
  negara-negara asalnya dan bekerja sama dengan para anti-Semit untuk
  meyakinkan bahwa pemerintah akan mengusir orang-orang Yahudi. (Lihat
  Harun Yahya, Soykirim Vahseti (The Holocaust Violence,), Vural
  Yayincilik, Istambul, 2002). Dengan demikian, Zionisme mengembangkannya
  sebagai gerakan yang mengganggu dan menteror rakyatnya sendiri. 

  

  Selengkapny

Re: [wanita-muslimah] BARACK-->Re: Hamas Tolak Gencatan Senjata

2009-01-29 Thread L.Meilany
Orang Kurdi itu cuma jadi bulan2-an Turki dan Irak.
Itulah cerminan umat Islam, perang melulu dari zaman dulu kala.
Samalah seperti Kashmir.
Setelah India jadi dua kan Kashmir juga jadi daerah rebutan, tapi dia bahagia 
saja diperebutkan.
:-)

Salam, 
l.meilany
  - Original Message - 
  From: donnie damana 
  To: wanita-muslimah@yahoogroups.com 
  Sent: Wednesday, January 21, 2009 6:24 PM
  Subject: Re: [wanita-muslimah] BARACK-->Re: Hamas Tolak Gencatan Senjata


  Seorang temenku orang Kurdi dan cukup menjadi aktivist, sempat senang 
  ketika Amerika memulai perang melawan Irak pasca peristiwa 911, 
  mungkin dia berpikir, ketika sadam husein (sekarang amerika 
  presidennya juga husein) digulingkan maka jalan untuk mendapatkan 
  kemerdekaan Kurdi menjadi terbuka. Maka ketika waktu itu banyak teman 
  yang lain mengutuk invasi militer AS ke Irak, dia justru mendukungnya.

  Tetapi pada akhirnya... jalan kemerdekaan itu juga masih menguap tanpa 
  kejelasan..

  Jadi memang kasihan orang Kurdi

  salim,

  On Jan 21, 2009, at 12:12 PM, Ari Condro wrote:

  > Iya tuh, kasian deh orang kurdi.
  >
  >
  > salam,
  >
  >
  >
  > -Original Message-
  > From: Wikan Danar Sunindyo 
  >
  > Date: Wed, 21 Jan 2009 11:53:26
  > To: 
  > Subject: Re: [wanita-muslimah] BARACK-->Re: Hamas Tolak Gencatan 
  > Senjata
  >
  >
  > sejarahnya panjang mbak mei
  > yang jelas kita nggak bisa menafikan bahwa suku bangsa yahudi itu
  > nggak ada sama sekali
  > dari jaman nabi musa, daud, sulaiman, yahudi sudah menempati tanah
  > israel yang sekarang
  > mereka mencapai masa kejayaannya pada jaman nabi sulaiman
  >
  > coba bandingkan dengan suku kurdi
  > mereka ini juga salah satu suku yang homeless saat ini
  > padahal di masa kejayaannya, shalahudin al ayubi, seorang kurdi
  > bisa mempunyai kerajaan yang sangat luas membentang dari timur dan 
  > barat
  > berperang dalam perang salib
  > mengalahkan raja2 eropa dan disegani di penjuru dunia
  > sampai sekarang namanya masih termasyhur
  >
  > coba lihat kaumnya sekarang, kaum kurdi
  > gak punya negara, hidup terlunta-lunta, diperangi oleh turki dan irak
  > orang islam mau gak memperjuangkan orang kurdi biar bisa punya 
  > negara sendiri?
  >
  > salam,
  > -- 
  > wikan
  >
  > 2009/1/21 L.Meilany :
  > > Begene :
  > > Cina sama Yahudi itu beda.
  > > Cina itu sudah ada daratannya, besar pula. Ada sejarahnya, ada 
  > peradabannya.
  > > Kalo Yahudi mereka sama sekali gak punya daratan, peradaban, 
  > sejarah juga
  > > gak ada.
  > > Coba sebutin dimana [suku, bangsa] Yahudi adanya sebelum Israel 
  > terbentuk.
  >
  >
  > [Non-text portions of this message have been removed]
  >
  >
  > 

  [Non-text portions of this message have been removed]



   

[Non-text portions of this message have been removed]



Re: [wanita-muslimah] Re: Ada gempa di irian. Umat muslim kemana ?

2009-01-29 Thread L.Meilany
Tapi padang pasirnya Israel bisa diusahakan menjadi tanah pertanian.
Yg gak bisa dijadikan tempat latihan tentara2nya.
Kemajuan  pertanian nya sangat mengagumkan. Berkat irigasi gurun pasir disulap 
jadi
tanah pertanian subur yg menghasilkan buah2-an terutama jeruk untuk ekspor.
Mereka orang Israel kompak, bersatu membentuk semacam koperasi [ kibutz]
semuanya harus bergotong royong.
---
Bandingakan dengan orang China perantauan di Indonesia, pada mulanya mereka 
juga hidup sangat 
sederhana makannya bubur plus caisim ca melulu. Tapi mereka kompak.
Waktu peristiwa pembantaian di kota 1740[?] juga gak dendam cuma menyingkir ke 
pinggiran
Saling membantu meminjamkan modal, apapun yg terjadi, misal kebakaran, modal 
harta benda habis;
dipinjami lagi tapi tetap harus membayar hutang yg dahulu.

Bandingkan dengan kita orang Islam Indonesia, ketika dapat pinjaman misalnya 
kemudian rugi, kebakaran, maka hutangnya
di 'putihkan' dianggap lunas. Bahkan zakat di antaranya di berikan pada orang 
yg berhutang [gharim].
Kemudian minjam lagi kan, ngemplang lagi, terus saja begitu. :-)
Jadi kurang gitu rasa bertanggungjawab.
Ekonomi Islam apalagi yg ditingkatan bawah, modal terkadang juga habis untuk 
makan.
Untung dikit dah jor2-an.

Salam, 
l.meilany
  - Original Message - 
  From: Sunny 
  To: wanita-muslimah@yahoogroups.com 
  Sent: Thursday, January 22, 2009 7:50 PM
  Subject: Re: [wanita-muslimah] Re: Ada gempa di irian. Umat muslim kemana ?


  Israel memang pernah mengusasi Sinai. Tetapi, setelah ada persetujuan 
perdamaian dengan Mesir, Sinai dibagi antara Israel dengan Mesir dan secupil 
tanah yang namanya Gaza, mereka kasi kepada Palestina. 

  Sebahagian besar Sinai adalah gurun pasir. Bisa dilihat di internet melalui 
Google Earth.

  - Original Message - 
  From: L.Meilany 
  To: wanita-muslimah@yahoogroups.com 
  Sent: Wednesday, January 21, 2009 10:18 AM
  Subject: Re: [wanita-muslimah] Re: Ada gempa di irian. Umat muslim kemana ?

  Tapi gurun Sinai yg tadinya dikuasai Israel bisa diambil Mesir, begitu juga 
dataran tinggi Golan.
  Kita kan musti adil proporsional. Bukan maksud mau bela Israel.
  Sebenernya kan dul waktu pembagian tanah, Palestina sudah dapat bagian.
  Cuma saja mereka ndak puas, lantas perang, kompromi PLO, tapi Hamas yg rada 
radikal
  gak terima, lantas kan bikin gara2 terus2, lempar2 batu2lah. Roket lah

  Ya siapa yg gak jengkel. Kalo dilihat dari luar memang Hamas menang moril, 
dapat simpati, 
  bantuan doa dari seluruh dunia. Tapi secara fisik tetap saja kalah, ribuan 
nyawa dibandingkan 100-an, gitu loh.

  Kok ya penduduk Gaza gak ditanyain, lebih senang mana, perang sampai kiamat 
semua mati atau hidup damai 
  kayak di tepi barat. 

  Salam, 
  l.meilany
  - Original Message - 
  From: donnie damana 
  To: wanita-muslimah@yahoogroups.com 
  Sent: Sunday, January 18, 2009 3:51 PM
  Subject: Re: [wanita-muslimah] Re: Ada gempa di irian. Umat muslim kemana ?

  Bos... Bukannya Yahudi konservatif sudah bilang kalo diaspora adalah 
  bagian dari akidah agama mereka. Zionisme didahului oleh orang2 Yahudi 
  sekuler, dan ditentang oleh Yahudi konservatif pada waktu itu. Orang 
  sekuler ditambah beberapa rabbi zealot inilah yang memaknai negarai 
  Israel sebagai the promise land saat ini.

  On Jan 19, 2009, at 1:02 AM, Sunny wrote:

  > Saya sangat ragu bila persilisihan disana tidak ada kaitan dengan 
  > agama. Israel bilang "promised land" dari Allah. Pada pihak lain 
  > juga mungkin ayat ini dalam Al Quran mempunyai pengaruh QS 5:51 
  > dikatakan : "Believers take neither Jews nor Christians for your 
  > friends and protectors. They are friends and protectors of one 
  > another. Whoever of you seeks their friendship and supports them 
  > shall become one of their number. Allah does not guide the 
  > wrongdoers."
  >
  > Bila berazaskan agama, kita semua punya beban. Bagimana 
  > menyeselaikannya?
  >
  > - Original Message -
  > From: werkuwer
  > To: wanita-muslimah@yahoogroups.com
  > Sent: Sunday, January 18, 2009 12:44 AM
  > Subject: [wanita-muslimah] Re: Ada gempa di irian. Umat muslim 
  > kemana ?
  >
  > ya semua orang, kecuali para bigot, sudah tahu bahwa tawuran ini
  > ndak ada kaitannya dengan agama. dengan demikian, masalah jihad ndak
  > relevan lagi. apalagi kalau sampai ngirim orang ke jalur gaza untuk
  > ikut tawuran. sekarang energi kita mestinya sudah bisa dikembalikan
  > ke kebutuhan domestik dalam negeri. gimana jakarta, masih banjir?
  >
  > --- In wanita-muslimah@yahoogroups.com, "Kartono Mohamad"
  >  wrote:
  > >
  > > Israel dan Hamas berantem bukan krn mempertahankan keyakinan
  > agama. Mereka berebut lahan tempat hidup. Ironisnya dua duanya
  > bilang bertempur krn ingin hidup tenang di lahan yg mereka huni.
  > > Sent from my BlackBerry®
  > > powered by Sinyal Kuat INDOSAT
  > >
  > > -Original Message-
  > > From: "Wikan Danar Sunindyo" 
  > >
  > > Date

Re: [SPAM] Re: [wanita-muslimah] BARACK-->Re: Hamas Tolak Gencatan Senjata

2009-01-29 Thread L.Meilany
Kalo di Indonesia ada juga 'gipsy' istilahnya - peladang berpindah.
Banyak terdapat di Sumatra dan Kalimantan.
Setelah dirasa ladang/hutan yg di rambah itu tidak menjanjikan, mereka pindah.
Membuka ladang baru biasanya dengan membakar hutan.
Lantas dimanfaatkan oleh pengusaha kayu ilegal, mbakarnya nggak kira2
dan pemerintahpun ndak bisa berbuat apa2. Dan Malaysia pun nyap2 kebagian 
asapnya.

Salam, 
l.meilany 
  - Original Message - 
  From: Sunny 
  To: wanita-muslimah@yahoogroups.com 
  Sent: Thursday, January 22, 2009 8:11 PM
  Subject: Re: [SPAM] Re: [wanita-muslimah] BARACK-->Re: Hamas Tolak Gencatan 
Senjata


  Gipsy berasal dari India. Mereka adalah nomadik dan sebahagian dari mereka 
mengemgembara sampai ke Europa dan Afrika Utara. Bayangkan berapa ratus tahun 
mereka mengembara sampai ke Europa. Di Spanyol itu ada dansa dan musik 
"Flameneco", sebetulnya itu dansa dan musik orang Gipsy. Komersialisme 
membuatnya menjadi dansa terhormat. 

  Masalahnya dulu kala di Europa seperti juga di Indonesia orang asing tidak 
boleh memiliki tanah, jadi bagi gipsy terus mengembara. Baru pada akhir perang 
dunia kedua, di Europa ada perubahan peraturan, orang harus mempunyai alamat, 
untuk mempunyai alamat harus mempunyai tempat tinggal tetap. Dan oleh karena 
itu mereka menetap. Tetapi penyakit lama masih saja belum hilang, ialah sulit 
mendapat pekerjaan makanya dibeberapa bahagian di Europa mereka masih 
dimarginalisasikan dalam kehidupan masyarakat.

  Kalau di Thailand, Burma dan selatan Filipna ada juga gipsy yang disebut 
sea-gipsy [gispy laut]. Mereka hidup di perahu dan berpindah-pindah dari satu 
tempat ke tempat lain. 

  - Original Message - 
  From: Wikan Danar Sunindyo 
  To: wanita-muslimah@yahoogroups.com 
  Sent: Wednesday, January 21, 2009 1:43 PM
  Subject: Re: [SPAM] Re: [wanita-muslimah] BARACK-->Re: Hamas Tolak Gencatan 
Senjata

  ada sih bangsa yang gak punya tanah, seperti gypsy
  hidupnya kan nomaden alias berpindah2
  jaman purba orang juga gak punya tanah
  dalam masa berburu dan meramu, orang purba hidupnya berpindah2 dan
  tidak punya kepemilikan tanah
  paling2 mereka hidup di gua, setelah makanan habis mereka pindah ke
  daerah lain untuk berburu binatang

  konsep kepemilikan tanah dimulai saat orang purba mulai beternak dan menanam
  untuk beternak dan menanam mereka butuh tanah
  kalau dulu tanah masih luas, tapi orang bisa "memiliki" tanah tempat
  dia bercocok tanam dan beternak binatang ternaknya
  dan orang lain ya diharapkan menghargai konsep kepemilikan itu

  kalau dipikir2 konsep kepemilikan tanah itu aneh juga lho
  apa iya orang boleh memiliki tanah? bukannya yang memiliki tanah itu Allah?
  manusia itu ya cuman numpang di tanah Allah
  jadi sesama pengekos/penumpang dilarang saling mengklaim, he he :)

  salam,
  --
  wikan

  2009/1/22 Sunny :
  > Semua manusia mempunya tanah, terkecuali angin yang tidak bertanah.

  [Non-text portions of this message have been removed]



   

[Non-text portions of this message have been removed]



Re: [wanita-muslimah] Re: Perjuangan belum selesai...

2009-01-29 Thread L.Meilany
Umi Saodah TKW yg kerja di Palestina- Jalur Gaza juga disiksa dituduh nyolong, 
bahkan dipenjarakan.
8 tahun kerja termasuk dipenjara oleh orang Palestina yg dipuja puji orang 
Islam Indonesia gajinya hanya 32 juta.
Nggak tau dibayarkan atau enggak.
Untung saja , Alhamdulillah penjaranya kena bom Israel.
Pulang ke Indonesia dapat santunan dari depanaker 50 juta dan nggak mau lagi 
kerja di Palestina.

Israel itu gila, orang gila itu jangan dilawan dengan kekerasan , yg nyerang 
juga jadi ikutan gila.

salam, 
l.meilany
  - Original Message - 
  From: Sunny 
  To: wanita-muslimah@yahoogroups.com 
  Sent: Saturday, January 24, 2009 10:41 AM
  Subject: Re: [wanita-muslimah] Re: Perjuangan belum selesai...


  Saya sudah kasih contoh mengenai serang Israel, yaitu seperti anak sekolah 
suka lempar batu ke asrama TNI. Mungkin satu dua kali dibiarkan dan di tegur, 
tetapi kalau terus-terusan, pasti TNI akan ambil tindakan. 

  Sudah tentu peperangan itu tidak baik, kita bisa ngomel untuk ngomel saja, 
atau ngomel membela yang mendapat perlakuan tidak adil dan sekaligus menambah 
pengetahuan dan wawasan agar ditempat kita juga tidak terjadi pelangaran hukum 
dan HAM yang secara langsung atau tidak langsung akan menipa keluarga, sanak 
saudara, teman kita? 

  Di Indoensia orang suka protes bila terjadi dengan Palestina, bagus, tetapi 
juga jangan dilupa kalau TKW yang diperkosa, mendapat perlakuan tidak adil, 
harap juga mengangkat suara, jangan berlagak tidak tahu. Dulu selama DOM di 
Aceh banyak wanita diperkosa, kemaluan dibakar dengan rokok, dimasukan botol 
segala macam oleh tentara, apakah pernah kita dengar suara protes? Jadi kalau 
kita solider dan memikir HAM jangan lupa juga keadaan dalam rumah sendiri, agar 
seimbang sebagai mausia yang beridiri pada garis lurus.

  - Original Message - 
  From: Ari Condro 
  To: Milis wm 
  Sent: Friday, January 23, 2009 4:12 AM
  Subject: Re: [wanita-muslimah] Re: Perjuangan belum selesai...

  Kok baru lihat ini yah ?
  Kalau tanya pendapat saya, Aku rasa sih serbuan israel itu tidak benar. 
Sangat kejam dan keji. Dunia harus mengutuk penggunaan kekerasan semacam ini.

  salam,

  -Original Message-
  From: "Sunny" 

  Date: Sat, 24 Jan 2009 04:07:03 
  To: 
  Subject: Re: [wanita-muslimah] Re: Perjuangan belum selesai...

  Omong kosong!

  - Original Message - 
  From: caroline60660 
  To: wanita-muslimah@yahoogroups.com 
  Sent: Friday, January 23, 2009 3:52 AM
  Subject: [wanita-muslimah] Re: Perjuangan belum selesai...

  Wow, rupanya kemampuan diskusi Anda cuma segini? Oh, selain itu
  bisanya cuma forward berita2 aja ya? Hehehe...

  --- In wanita-muslimah@yahoogroups.com, "Sunny"  wrote:
  >
  > Apakah Anda tidak sinting untuk mencap orang? 
  > 
  > - Original Message - 
  > From: caroline60660 
  > To: wanita-muslimah@yahoogroups.com 
  > Sent: Friday, January 23, 2009 3:30 AM
  > Subject: [wanita-muslimah] Re: Perjuangan belum selesai...
  > 
  > 
  > --- In wanita-muslimah@yahoogroups.com, donnie damana
  >  wrote:
  > >
  > > Bukannya orang2 disini juga sudah setuju semua bahwa serbuan Israel 
  > > itu sama sekali tidak betul. 
  > 
  > Oh ya? Sudah setuju SEMUA? hehehe... Sunny? Werkuwer? Ari Condro? dan
  > semua yg lebih doyan mengkritik Hamas daripada Israel? Setuju Israel
  > melanggar HAM di Palestine? Apa hukuman yg pantas buat Israel?
  > Bagaimana sikap Anda semua akan dukungan AS terhadap israel? Saya kok
  > ngga lihat sikap tegas mereka? 
  > 
  > > Tapi kalo mau terlepas dari isu agama, 
  > > yah harus dilihat juga dari sejarah faktual kedua belah pihak.
  > 
  > 
  > Sejarah faktual apa? Legitimasi zionisme di Palestine? Bahkan orang
  > Yahudi saja terpecah soal ini. 
  > 
  > > On Jan 23, 2009, at 3:04 AM, caroline60660 wrote:
  > > 
  > > > > diskusi tentang palestina ini memang endless story.
  > > >
  > > > Ini makanya semua pihak yg menginginkan dunia yg lebih baik
  buat anak
  > > > cucunya harus memberi perhatian besar terhadap isu ini. Nyata
  sekali
  > > > ada upaya segelintir pihak untuk membungkus kasus pelanggaran HAM
  > > > Israel terhadap rakyat Palestine dengan isu agama/rasisme hingga
  > > > terkesan tidak ada ujung pangkal.
  > > >
  > > > FYI, meski saat ini sudah gencatan senjata di Gaza, perjuangan
  aktivis
  > > > pro-palestine di AS tidak berarti berakhir sampai di sini.
  Perjuangan
  > > > selanjutnya adalah mendesak Obama MEMBATALKAN janjinya memberi
  bantuan
  > > > ke Israel sebanyak $30 billion dalam jangka waktu 10 thn ke depan.
  > > > Jumlah ini lebih banyak daripada bantuan yg diberikan
  pemerintah AS
  > > > tahun sebelumnya.
  > > >
  > > > Jika Obama benar2 lebih mementingkan rakyatnya sendiri
  daripada negara
  > > > lain, sudah sepatutnya Obama mengalokasikan dana bantuan ini untuk
  > > > menolong rakyat AS yg kehilangan rumah, pekerjaan, putus
  sekolah, dll,
  > > > daripada menghadiahkannya ke Isral yg kemudian digunakan untuk
  > > > membunuhi anak-

Re: [wanita-muslimah] Re: FATWA MUI: Golput Haram, Merokok antara Makruh dan Haram

2009-01-29 Thread donnie damana
maksudnya mbak Lina antara Saudi dan Indonesia harus serasi?
Kita sebaiknya ikut Saudi apa sebaliknya mbak?

:D

On Jan 29, 2009, at 10:04 AM, Lina Dahlan wrote:

> Saudi ya Saudi, Indonesia ya Indonesia. Tapi kan memang seharusnya
> dan seidealnya serasi.
>
> --- In wanita-muslimah@yahoogroups.com, "Ari Condro" 
> wrote:
> >
> > Seperti yg di saudi yah. Dilarang demo untuk membela rakyat gaza ?
> >
> > Ulama dan umaro' bekerja sama serasi sekali. :(
> >
> >
> > salam,
> >
> >
> >
> > -Original Message-
> > From: "Lina Dahlan" 
> >
> > Date: Thu, 29 Jan 2009 04:49:28
> > To: 
> > Subject: [wanita-muslimah] Re: FATWA MUI: Golput Haram, Merokok
> antara Makruh dan Haram
> >
> >
> > Waduh! kok jadi negatip auranya...ya ? Tentunya yang diharapkan
> kan
> > kong kalikong untuk mensejahterakan umat, dunk. Sama saja dengan
> > para umara' juga kalo kong kalikong tuk menindas umat juga bisa
> kan?
> >
> > Jadi kalo yg namanya ulama (agama) atau ahli (agama) berarti ahli
> > dalam urusan rumah tangga aja ya?...ha..ha...Jangan disempit2in
> dong
> > ah.
> >
> > Saya pikir juga ulama yang baik tidak akan mau ikut terjun ke
> dalam
> > praktek politik. Menjaga jarak. Sekedar memberi nasehat or ide utk
> > kebaikan semua umat (Islam) yang bukan cuma urusan rumah tangga
> > saja. Saya berharap itu peran MUI.
> >
> > Jadi, harapan saya (lagi) para ulama yang berkumpul di MUI itu
> punya
> > niat baik dan tidak perlu ikut praktek politik.
> >
> > wassalam,
> >
> >
> > --- In wanita-muslimah@yahoogroups.com, "achmad chodjim"
> >  wrote:
> > >
> > > Mbak Lina,
> > >
> > > Semboyan "kerja sama yang baik antara umara dan ulama" justru
> > keluar dari sistem Islam. Tak ada sistem kependetaan dalam agama
> > Islam. Kalau umara dan ulama bekerja sama yang akan terjadi adalah
> > kong kalikong untuk menindas umat manusia.
> > >
> > > Ulama (agama) itu tempat bertanya dalam kehidupan beragama.
> Ulama
> > (agama) itu harus bersifat marja' yaitu tempat rujukan di dalam
> > menjalankan laku hidup spiritual dan moral. Oleh karena itu, ulama
> > beken seperti Hanafi, Maliki, Syafii, dan Hanbali tidak ada yang
> mau
> > didudukkan oleh penguasa dari Kekhalifahan Umayyah maupun
> > Abbasiyyah. Mereka lebih rela dipenjara alias dimasukkan bui
> > daripada menjadi qadi.
> > >
> > > Berdasarkan term Islam, para ahli di bidang ilmu pengetahuan
> juga
> > disebut ulama. Oleh karena itu, gelar profesor bisa disebut dalam
> > bahasa Arabnya "al-'alamah". Nah, bila ulama (agama) itu benar-
> benar
> > ahli, maka berbagai persoalan rumah-tangga itu akan bisa diatasi
> > oleh para ulama (agama) seperti di zaman kejayaan Islam, dan bukan
> > lagi "psikolog". Munculnya pengetahuan psikologi di zaman modern
> > ini ya karena para ulama (agama -- apapun) sudah tidak mampu lagi
> > mengatasi berbagai persoalan pribadi, rumahtangga, dan masyarakat.
> > >
> > > Wassalam,
> > > chodjim
> > >
> > >
> > > - Original Message -
> > > From: Lina Dahlan
> > > To: wanita-muslimah@yahoogroups.com
> > > Sent: Wednesday, January 28, 2009 2:26 AM
> > > Subject: [wanita-muslimah] Re: FATWA MUI: Golput Haram,
> Merokok
> > antara Makruh dan Haram
> > >
> > >
> > > Kalo menurut saya pemerintah sebaiknya menempuh segala usaha:
> > > pragmatis maupun non-pragmatis. Kerjasama yg baik antara ulama
> > dan
> > > umara...git.
> > >
> > > wassalam
> > > --- In wanita-muslimah@yahoogroups.com, "achmad chodjim"
> > >  wrote:
> > > >
> > > > "Pak Chodjim, saya tidak mengomentari tentang masalah hukum
> > > halal/haram
> > > > tetapi terhadap komentar Pak Chodjim mengenai aspek ekonomi
> > dan
> > > kesehatan
> > > > dari perdagangan rokok."
> > > >
> > > > Pak Ton,
> > > > Saya amat menyadari betul tentang dampak rokok. Dan, saya
> > sendiri
> > > tak pernah merokok. Namun, dalam hal ini saya ada perbedaan
> > persepsi
> > > dengan Pak Ton tentang rokok-merokok ini.
> > > >
> > > > Saya lebih memilih pragmatis. Selama pengangguran masih
> tinggi
> > > seperti sekarang ini, sublimasi pengangguran dan kemiskinan
> pada
> > > rokok saya pandang lebih baik ketimbang pelarangan ketat yang
> > justru
> > > bisa menciptakan suasana yang mudah dipicu untuk timbulnya
> > kerusuhan
> > > dan revolusi. Bila hal ini yang timbul, pelarangan rokok tidak
> > > berhasil, dan pembangunan bangsa pun akan dihadapkan pada
> > berbagai
> > > problema yang berat.
> > > >
> > > > Bagi saya dewasa ini bangsa Indonesia harus didorong untuk
> > rajin
> > > bekerja, pemimpinnya harus didorong untuk hidup secara "clean
> > > governance", dan kita ciptakan hidup sehat di lingkungan kita
> > masing-
> > > masing.
> > > >
> > > > Bagaimanapun saya mengucapkan terima kasih kepada Pak Ton
> atas
> > > berbagai tanggapannya terhadap komentar saya di milis ini.
> > > >
> > > > Salam,
> > > > chodjim
> > > >
> > > > [Non-text portions of this message have been removed]
> > > >
> > >
> > >
> > >
> > >
> > >
> > > [Non-text portions of this message have been removed]
> > >
> >
> >
> >
> >
> >
> 

[wanita-muslimah] Re: FATWA MUI: Golput Haram, Merokok antara Makruh dan Haram

2009-01-29 Thread Lina Dahlan
Saudi ya Saudi, Indonesia ya Indonesia. Tapi kan memang seharusnya 
dan seidealnya serasi.

--- In wanita-muslimah@yahoogroups.com, "Ari Condro"  
wrote:
>
> Seperti yg di saudi yah.  Dilarang demo untuk membela rakyat gaza ?
> 
> Ulama dan umaro' bekerja sama serasi sekali.  :(
> 
> 
> salam,
> 
> 
> 
> -Original Message-
> From: "Lina Dahlan" 
> 
> Date: Thu, 29 Jan 2009 04:49:28 
> To: 
> Subject: [wanita-muslimah] Re: FATWA MUI: Golput Haram, Merokok 
antara Makruh dan Haram
> 
> 
> Waduh! kok jadi negatip auranya...ya ? Tentunya yang diharapkan 
kan 
> kong kalikong untuk mensejahterakan umat, dunk. Sama saja dengan 
> para umara' juga kalo kong kalikong tuk menindas umat juga bisa 
kan?
> 
> Jadi kalo yg namanya ulama (agama) atau ahli (agama) berarti ahli 
> dalam urusan rumah tangga aja ya?...ha..ha...Jangan disempit2in 
dong 
> ah.
> 
> Saya pikir juga ulama yang baik tidak akan mau ikut terjun ke 
dalam 
> praktek politik. Menjaga jarak. Sekedar memberi nasehat or ide utk 
> kebaikan semua umat (Islam) yang bukan cuma urusan rumah tangga 
> saja. Saya berharap itu peran MUI.
> 
> Jadi, harapan saya (lagi) para ulama yang berkumpul di MUI itu 
punya 
> niat baik dan tidak perlu ikut praktek politik.
> 
> wassalam,
> 
> 
> --- In wanita-muslimah@yahoogroups.com, "achmad chodjim" 
>  wrote:
> >
> > Mbak Lina,
> > 
> > Semboyan "kerja sama yang baik antara umara dan ulama" justru 
> keluar dari sistem Islam. Tak ada sistem kependetaan dalam agama 
> Islam. Kalau umara dan ulama bekerja sama yang akan terjadi adalah 
> kong kalikong untuk menindas umat manusia.
> > 
> > Ulama (agama) itu tempat bertanya dalam kehidupan beragama. 
Ulama 
> (agama) itu harus bersifat marja' yaitu tempat rujukan di dalam 
> menjalankan laku hidup spiritual dan moral. Oleh karena itu, ulama 
> beken seperti Hanafi, Maliki, Syafii, dan Hanbali tidak ada yang 
mau 
> didudukkan oleh penguasa dari Kekhalifahan Umayyah maupun 
> Abbasiyyah. Mereka lebih rela dipenjara alias dimasukkan bui 
> daripada menjadi qadi.
> > 
> > Berdasarkan term Islam, para ahli di bidang ilmu pengetahuan 
juga 
> disebut ulama. Oleh karena itu, gelar profesor bisa disebut dalam 
> bahasa Arabnya "al-'alamah". Nah, bila ulama (agama) itu benar-
benar 
> ahli, maka berbagai persoalan rumah-tangga itu akan bisa diatasi 
> oleh para ulama (agama) seperti di zaman kejayaan Islam, dan bukan 
> lagi "psikolog".  Munculnya pengetahuan psikologi di zaman modern 
> ini ya karena para ulama (agama -- apapun) sudah tidak mampu lagi 
> mengatasi berbagai persoalan pribadi, rumahtangga, dan masyarakat.
> > 
> > Wassalam,
> > chodjim
> > 
> > 
> >   - Original Message - 
> >   From: Lina Dahlan 
> >   To: wanita-muslimah@yahoogroups.com 
> >   Sent: Wednesday, January 28, 2009 2:26 AM
> >   Subject: [wanita-muslimah] Re: FATWA MUI: Golput Haram, 
Merokok 
> antara Makruh dan Haram
> > 
> > 
> >   Kalo menurut saya pemerintah sebaiknya menempuh segala usaha: 
> >   pragmatis maupun non-pragmatis. Kerjasama yg baik antara ulama 
> dan 
> >   umara...git.
> > 
> >   wassalam
> >   --- In wanita-muslimah@yahoogroups.com, "achmad chodjim" 
> >wrote:
> >   >
> >   > "Pak Chodjim, saya tidak mengomentari tentang masalah hukum 
> >   halal/haram
> >   > tetapi terhadap komentar Pak Chodjim mengenai aspek ekonomi 
> dan 
> >   kesehatan
> >   > dari perdagangan rokok."
> >   > 
> >   > Pak Ton,
> >   > Saya amat menyadari betul tentang dampak rokok. Dan, saya 
> sendiri 
> >   tak pernah merokok. Namun, dalam hal ini saya ada perbedaan 
> persepsi 
> >   dengan Pak Ton tentang rokok-merokok ini.
> >   > 
> >   > Saya lebih memilih pragmatis. Selama pengangguran masih 
tinggi 
> >   seperti sekarang ini, sublimasi pengangguran dan kemiskinan 
pada 
> >   rokok saya pandang lebih baik ketimbang pelarangan ketat yang 
> justru 
> >   bisa menciptakan suasana yang mudah dipicu untuk timbulnya 
> kerusuhan 
> >   dan revolusi. Bila hal ini yang timbul, pelarangan rokok tidak 
> >   berhasil, dan pembangunan bangsa pun akan dihadapkan pada 
> berbagai 
> >   problema yang berat.
> >   > 
> >   > Bagi saya dewasa ini bangsa Indonesia harus didorong untuk 
> rajin 
> >   bekerja, pemimpinnya harus didorong untuk hidup secara "clean 
> >   governance", dan kita ciptakan hidup sehat di lingkungan kita 
> masing-
> >   masing.
> >   > 
> >   > Bagaimanapun saya mengucapkan terima kasih kepada Pak Ton 
atas 
> >   berbagai tanggapannya terhadap komentar saya di milis ini.
> >   > 
> >   > Salam,
> >   > chodjim
> >   > 
> >   > [Non-text portions of this message have been removed]
> >   >
> > 
> > 
> > 
> >
> > 
> > [Non-text portions of this message have been removed]
> >
> 
> 
> 
> 
> 
> [Non-text portions of this message have been removed]
>




Re: [wanita-muslimah] Ternyata GOLPUT TIDAK HARAM, Menurut MUI.

2009-01-29 Thread Ari Condro
Aku lom pernah nyoblos nih.  Enaknya pilih yang mana ya ?

Ayo ayo, yg mau dicoblos silakan mempromosikan profil masing masing.  Japri aja 
tapinya, soale di milis wm dilarang kampanye ... Hehe 


salam,



-Original Message-
From: izzuddin al qassam 

Date: Thu, 29 Jan 2009 00:36:46 
To: 
Subject: RE: [wanita-muslimah] Ternyata GOLPUT TIDAK HARAM, Menurut MUI.


halah..put nggak peduli ya mau golput, mau enggak terserah deh

ini pemilu pertama put so pli hehehe..pilih no...
wakakakaka..

putri al qassam

--- On Thu, 1/29/09, Tri Budi Lestyaningsih (Ning)  wrote:
From: Tri Budi Lestyaningsih (Ning) 
Subject: RE: [wanita-muslimah] Ternyata GOLPUT TIDAK HARAM, Menurut MUI.
To: wanita-muslimah@yahoogroups.com
Date: Thursday, January 29, 2009, 12:26 AM











Memangnya HT ngajak golput ? Ada reference ?







From: wanita-muslimah@ yahoogroups. com

[mailto:wanita-muslimah@ yahoogroups. com] On Behalf Of Ari Condro

Sent: Thursday, January 29, 2009 4:22 PM

To: Milis wm

Subject: Re: [wanita-muslimah] Ternyata GOLPUT TIDAK HARAM, Menurut MUI.



Maklum, saya gak peduli mui mau kasih fatwa apapun ttg coblosan pemilu. 



Ht sendiri ngajak golput karena alasan apa ? 



Copy paste dari mas dovidi milis sebelah. 



golput itu bisa diklasifikasikan jadi beberapa : 



1. golput ngga sengajagolput ini karena biasanya pas hari 'H'

pencoblosan ada keperluanmendadak, mis: sakit, tugas ke LN, atau surat

undangan hilang dll 



2. golput karena ngga kebagian surat undanganini berlaku bagi warga

pendatang yang baru pindahan menjelangpemilu/ pilkada atau usia 17 thn

nya selang bbrp hari, atau karenadisengaja ngga dpt surat undangan

karena kader partai tertentu, padahalniatnya pengen ikut memilih. Ini

parpol tertentu yang dirugikan,kebalikan dari pendapat pak ananto yang

katanya malah menguntungkanparpol tsb. hehehe. 



3. golput karena ideologiini berlaku bagi para penolak sistem demokrasi,

biasanya diwakili olehkelompok/ jama' ah Islam tertentu, komunis dan

sebagian sosialis, dankalangan apatis lain (yang bahaya kalo komunis ini

mendompleng ke parpoltertentu, mending dia golput deh) 



4. golput karena tidak percayaini adalah golput yang biasanya disebut

golongan putus asa, semua parpolngga ada yang dipercaya (koq dari 36

parpol semuanya brengsek, masak iya??) 



5. golput karena bingungini golput karena bingung kebanyakan parpol,

sebenarnya pengen milih,biasanya bingung karena kurang gaul, masa2

kampanye ke lewat dan belumsampainya informasi yang baik ke type ini.

menurutnya semua parpol baikdan bagus, tapi belum tahu ada yang lebih

bagus dari itu. 



6. golput karena ngga pedulisebodo amat dengan pemilu, yang penting

keluarga makan, anak sekolahdll. wah, egois banget nih orang... jangan2

ngga punya tetangga juga. 



7. golput gagal verifikasi dan kalah di pengadilankalo ini mah barisan

sakit hati, bikin parpol pecahan dari partai yangada, eh gagal

verifikasi dan kalah dipengadilan ngajak orang laingolput, hehehehe. 



8. Golput karena aparatadalah golput karena anggota TNI/polisi dan

mungkin satu2nya golput yangdiakui negara hanya ini... 

salam, 



-Original Message- 

From: "Tri Budi Lestyaningsih (Ning)" mailto:ninghdw% 40chevron. com> > 



Date: Thu, 29 Jan 2009 14:50:56 

To: mailto:wanita- muslimah% 40yahoogroups. com> > 

Subject: RE: [wanita-muslimah] Ternyata GOLPUT TIDAK HARAM, Menurut MUI.



Weleh, jadi ngga penting dan peduli nih, ada pelintiran opini kayak 

gini.. 

Hm.. 



-Original Message- 

From: wanita-muslimah@ yahoogroups. com

  

[mailto:wanita-muslimah@ yahoogroups. com

 ] On Behalf Of Ari Condro 

Sent: Thursday, January 29, 2009 2:42 PM 

To: Milis wm 

Subject: Re: [wanita-muslimah] Ternyata GOLPUT TIDAK HARAM, Menurut MUI.



Silakan kalo mbak ning mau menyelidiki para wartawan itu. Concern saya 

bukan di sana. 



Yg penting adalah ht mau coblos pks kah ? 



salam, 



-Original Message- 

From: "Tri Budi Lestyaningsih (Ning)" mailto:ninghdw% 40chevron. com> > 



Date: Thu, 29 Jan 2009 14:12:47 

To: mailto:wanita- muslimah% 40yahoogroups. com> > 

Subject: RE: [wanita-muslimah] Ternyata GOLPUT TIDAK HARAM, Menurut MUI.



Lebih penting kita cari tahu, siapa yang memelintir opini mengenai fatwa



golput itu ? Dan apa sebabnya ? 



 



From: wanita-muslimah@ yahoogroups. com

  

[mailto:wanita-muslimah@ yahoogroups. com

 ] On Behalf Of Ari Condro 

Sent: Thursday, January 29, 2009 1:44 PM 

To: Milis wm 

Subject: Re: [wanita-muslimah] Ternyata GOLPUT TIDAK HARAM, Menurut MUI.



Mui mewajibkan muslim menggunakan hak pilihnya, 

Jika dianggap nggak ada yg oke, boleh kagak milih. 



So, ht akan coblos siapa ? 



salam, 




RE: [wanita-muslimah] Ternyata GOLPUT TIDAK HARAM, Menurut MUI.

2009-01-29 Thread izzuddin al qassam
halah..put nggak peduli ya mau golput, mau enggak terserah deh

ini pemilu pertama put so pli hehehe..pilih no...
wakakakaka..

putri al qassam

--- On Thu, 1/29/09, Tri Budi Lestyaningsih (Ning)  wrote:
From: Tri Budi Lestyaningsih (Ning) 
Subject: RE: [wanita-muslimah] Ternyata GOLPUT TIDAK HARAM, Menurut MUI.
To: wanita-muslimah@yahoogroups.com
Date: Thursday, January 29, 2009, 12:26 AM











Memangnya HT ngajak golput ? Ada reference ?



 _ _ __



From: wanita-muslimah@ yahoogroups. com

[mailto:wanita-muslimah@ yahoogroups. com] On Behalf Of Ari Condro

Sent: Thursday, January 29, 2009 4:22 PM

To: Milis wm

Subject: Re: [wanita-muslimah] Ternyata GOLPUT TIDAK HARAM, Menurut MUI.



Maklum, saya gak peduli mui mau kasih fatwa apapun ttg coblosan pemilu. 



Ht sendiri ngajak golput karena alasan apa ? 



Copy paste dari mas dovidi milis sebelah. 



golput itu bisa diklasifikasikan jadi beberapa : 



1. golput ngga sengajagolput ini karena biasanya pas hari 'H'

pencoblosan ada keperluanmendadak, mis: sakit, tugas ke LN, atau surat

undangan hilang dll 



2. golput karena ngga kebagian surat undanganini berlaku bagi warga

pendatang yang baru pindahan menjelangpemilu/ pilkada atau usia 17 thn

nya selang bbrp hari, atau karenadisengaja ngga dpt surat undangan

karena kader partai tertentu, padahalniatnya pengen ikut memilih. Ini

parpol tertentu yang dirugikan,kebalikan dari pendapat pak ananto yang

katanya malah menguntungkanparpol tsb. hehehe. 



3. golput karena ideologiini berlaku bagi para penolak sistem demokrasi,

biasanya diwakili olehkelompok/ jama' ah Islam tertentu, komunis dan

sebagian sosialis, dankalangan apatis lain (yang bahaya kalo komunis ini

mendompleng ke parpoltertentu, mending dia golput deh) 



4. golput karena tidak percayaini adalah golput yang biasanya disebut

golongan putus asa, semua parpolngga ada yang dipercaya (koq dari 36

parpol semuanya brengsek, masak iya??) 



5. golput karena bingungini golput karena bingung kebanyakan parpol,

sebenarnya pengen milih,biasanya bingung karena kurang gaul, masa2

kampanye ke lewat dan belumsampainya informasi yang baik ke type ini.

menurutnya semua parpol baikdan bagus, tapi belum tahu ada yang lebih

bagus dari itu. 



6. golput karena ngga pedulisebodo amat dengan pemilu, yang penting

keluarga makan, anak sekolahdll. wah, egois banget nih orang... jangan2

ngga punya tetangga juga. 



7. golput gagal verifikasi dan kalah di pengadilankalo ini mah barisan

sakit hati, bikin parpol pecahan dari partai yangada, eh gagal

verifikasi dan kalah dipengadilan ngajak orang laingolput, hehehehe. 



8. Golput karena aparatadalah golput karena anggota TNI/polisi dan

mungkin satu2nya golput yangdiakui negara hanya ini... 

salam, 



-Original Message- 

From: "Tri Budi Lestyaningsih (Ning)" mailto:ninghdw% 40chevron. com> > 



Date: Thu, 29 Jan 2009 14:50:56 

To: mailto:wanita- muslimah% 40yahoogroups. com> > 

Subject: RE: [wanita-muslimah] Ternyata GOLPUT TIDAK HARAM, Menurut MUI.



Weleh, jadi ngga penting dan peduli nih, ada pelintiran opini kayak 

gini.. 

Hm.. 



-Original Message- 

From: wanita-muslimah@ yahoogroups. com

  

[mailto:wanita-muslimah@ yahoogroups. com

 ] On Behalf Of Ari Condro 

Sent: Thursday, January 29, 2009 2:42 PM 

To: Milis wm 

Subject: Re: [wanita-muslimah] Ternyata GOLPUT TIDAK HARAM, Menurut MUI.



Silakan kalo mbak ning mau menyelidiki para wartawan itu. Concern saya 

bukan di sana. 



Yg penting adalah ht mau coblos pks kah ? 



salam, 



-Original Message- 

From: "Tri Budi Lestyaningsih (Ning)" mailto:ninghdw% 40chevron. com> > 



Date: Thu, 29 Jan 2009 14:12:47 

To: mailto:wanita- muslimah% 40yahoogroups. com> > 

Subject: RE: [wanita-muslimah] Ternyata GOLPUT TIDAK HARAM, Menurut MUI.



Lebih penting kita cari tahu, siapa yang memelintir opini mengenai fatwa



golput itu ? Dan apa sebabnya ? 



 _ _ __ 



From: wanita-muslimah@ yahoogroups. com

  

[mailto:wanita-muslimah@ yahoogroups. com

 ] On Behalf Of Ari Condro 

Sent: Thursday, January 29, 2009 1:44 PM 

To: Milis wm 

Subject: Re: [wanita-muslimah] Ternyata GOLPUT TIDAK HARAM, Menurut MUI.



Mui mewajibkan muslim menggunakan hak pilihnya, 

Jika dianggap nggak ada yg oke, boleh kagak milih. 



So, ht akan coblos siapa ? 



salam, 



-Original Message- 

From: "Tri Budi Lestyaningsih (Ning)" mailto:ninghdw% 40chevron. com>  

 > 



Date: Thu, 29 Jan 2009 13:41:29 

To: mailto:wanita- muslimah% 40yahoogroups. com>  

 > 

Subject: RE: [wanita-muslimah] Ternyata GOLPUT TIDAK HARAM, Menurut MUI.



Point saya sebenarnya a

RE: [wanita-muslimah] Ternyata GOLPUT TIDAK HARAM, Menurut MUI.

2009-01-29 Thread Tri Budi Lestyaningsih (Ning)
Memangnya HT ngajak golput ? Ada reference ?



From: wanita-muslimah@yahoogroups.com
[mailto:wanita-musli...@yahoogroups.com] On Behalf Of Ari Condro
Sent: Thursday, January 29, 2009 4:22 PM
To: Milis wm
Subject: Re: [wanita-muslimah] Ternyata GOLPUT TIDAK HARAM, Menurut MUI.



Maklum, saya gak peduli mui mau kasih fatwa apapun ttg coblosan pemilu. 

Ht sendiri ngajak golput karena alasan apa ? 

Copy paste dari mas dovidi milis sebelah. 

golput itu bisa diklasifikasikan jadi beberapa : 

1. golput ngga sengajagolput ini karena biasanya pas hari 'H'
pencoblosan ada keperluanmendadak, mis: sakit, tugas ke LN, atau surat
undangan hilang dll 

2. golput karena ngga kebagian surat undanganini berlaku bagi warga
pendatang yang baru pindahan menjelangpemilu/pilkada atau usia 17 thn
nya selang bbrp hari, atau karenadisengaja ngga dpt surat undangan
karena kader partai tertentu, padahalniatnya pengen ikut memilih. Ini
parpol tertentu yang dirugikan,kebalikan dari pendapat pak ananto yang
katanya malah menguntungkanparpol tsb. hehehe. 

3. golput karena ideologiini berlaku bagi para penolak sistem demokrasi,
biasanya diwakili olehkelompok/jama' ah Islam tertentu, komunis dan
sebagian sosialis, dankalangan apatis lain (yang bahaya kalo komunis ini
mendompleng ke parpoltertentu, mending dia golput deh) 

4. golput karena tidak percayaini adalah golput yang biasanya disebut
golongan putus asa, semua parpolngga ada yang dipercaya (koq dari 36
parpol semuanya brengsek, masak iya??) 

5. golput karena bingungini golput karena bingung kebanyakan parpol,
sebenarnya pengen milih,biasanya bingung karena kurang gaul, masa2
kampanye ke lewat dan belumsampainya informasi yang baik ke type ini.
menurutnya semua parpol baikdan bagus, tapi belum tahu ada yang lebih
bagus dari itu. 

6. golput karena ngga pedulisebodo amat dengan pemilu, yang penting
keluarga makan, anak sekolahdll. wah, egois banget nih orang... jangan2
ngga punya tetangga juga. 

7. golput gagal verifikasi dan kalah di pengadilankalo ini mah barisan
sakit hati, bikin parpol pecahan dari partai yangada, eh gagal
verifikasi dan kalah dipengadilan ngajak orang laingolput, hehehehe. 

8. Golput karena aparatadalah golput karena anggota TNI/polisi dan
mungkin satu2nya golput yangdiakui negara hanya ini... 
salam, 



-Original Message- 
From: "Tri Budi Lestyaningsih (Ning)" mailto:ninghdw%40chevron.com> > 

Date: Thu, 29 Jan 2009 14:50:56 
To: mailto:wanita-muslimah%40yahoogroups.com> > 
Subject: RE: [wanita-muslimah] Ternyata GOLPUT TIDAK HARAM, Menurut MUI.




Weleh, jadi ngga penting dan peduli nih, ada pelintiran opini kayak 
gini.. 
Hm.. 


-Original Message- 
From: wanita-muslimah@yahoogroups.com
  
[mailto:wanita-muslimah@yahoogroups.com
 ] On Behalf Of Ari Condro 
Sent: Thursday, January 29, 2009 2:42 PM 
To: Milis wm 
Subject: Re: [wanita-muslimah] Ternyata GOLPUT TIDAK HARAM, Menurut MUI.


Silakan kalo mbak ning mau menyelidiki para wartawan itu. Concern saya 
bukan di sana. 

Yg penting adalah ht mau coblos pks kah ? 


salam, 



-Original Message- 
From: "Tri Budi Lestyaningsih (Ning)" mailto:ninghdw%40chevron.com> > 

Date: Thu, 29 Jan 2009 14:12:47 
To: mailto:wanita-muslimah%40yahoogroups.com> > 
Subject: RE: [wanita-muslimah] Ternyata GOLPUT TIDAK HARAM, Menurut MUI.




Lebih penting kita cari tahu, siapa yang memelintir opini mengenai fatwa

golput itu ? Dan apa sebabnya ? 

 

From: wanita-muslimah@yahoogroups.com
  
[mailto:wanita-muslimah@yahoogroups.com
 ] On Behalf Of Ari Condro 
Sent: Thursday, January 29, 2009 1:44 PM 
To: Milis wm 
Subject: Re: [wanita-muslimah] Ternyata GOLPUT TIDAK HARAM, Menurut MUI.





Mui mewajibkan muslim menggunakan hak pilihnya, 
Jika dianggap nggak ada yg oke, boleh kagak milih. 

So, ht akan coblos siapa ? 



salam, 



-Original Message- 
From: "Tri Budi Lestyaningsih (Ning)" mailto:ninghdw%40chevron.com>  
 > 

Date: Thu, 29 Jan 2009 13:41:29 
To: mailto:wanita-muslimah%40yahoogroups.com>  
 > 
Subject: RE: [wanita-muslimah] Ternyata GOLPUT TIDAK HARAM, Menurut MUI.





Point saya sebenarnya adalah untuk meluruskan opini yang sekarang 
berkembanng, entah asalnya dari mana yang menyatakan MUI mengharamkan 
golput. Padahal ternyata tidak demikian. 

Akibat opini pengharaman golput itu, timbul opini-opini turunan, seperti


: 
1/ Info (fitnah) bahwa MUI dibayar untuk mengeluarkan fatwa 
2/ Bubarkan MUI 
3/ Agama tidak boleh ikut campur dalam urusan masyarakat/negara 
Dll.. 

Saya tidak ingin membela MUI, dalam hal ini. Hanya ingin mendudukkan 
permasalahan pada tempat yang seharusnya. Pemlintiran opini seperti ini 
seharusnya tidak terjadi.. Atau memang ada yang sen

Re: [wanita-muslimah] Ternyata GOLPUT TIDAK HARAM, Menurut MUI.

2009-01-29 Thread Ari Condro
Maklum, saya gak peduli mui mau kasih fatwa apapun ttg coblosan pemilu.

Ht sendiri ngajak golput karena alasan apa ?

Copy paste dari mas dovidi milis sebelah.

golput itu bisa diklasifikasikan jadi beberapa :

1. golput ngga sengajagolput ini karena biasanya pas hari 'H' pencoblosan ada 
keperluanmendadak, mis: sakit, tugas ke LN, atau surat undangan hilang dll

2. golput karena ngga kebagian surat undanganini berlaku bagi warga pendatang 
yang baru pindahan menjelangpemilu/pilkada atau usia 17 thn nya selang bbrp 
hari, atau karenadisengaja ngga dpt surat undangan karena kader partai 
tertentu, padahalniatnya pengen ikut memilih. Ini parpol tertentu yang 
dirugikan,kebalikan dari pendapat pak ananto yang katanya malah 
menguntungkanparpol tsb. hehehe.

3. golput karena ideologiini berlaku bagi para penolak sistem demokrasi, 
biasanya diwakili olehkelompok/jama' ah Islam tertentu, komunis dan sebagian 
sosialis, dankalangan apatis lain (yang bahaya kalo komunis ini mendompleng ke 
parpoltertentu, mending dia golput deh)

4. golput karena tidak percayaini adalah golput yang biasanya disebut golongan 
putus asa, semua parpolngga ada yang dipercaya (koq dari 36 parpol semuanya 
brengsek, masak iya??)

5. golput karena bingungini golput karena bingung kebanyakan parpol, sebenarnya 
pengen milih,biasanya bingung karena kurang gaul, masa2 kampanye ke lewat dan 
belumsampainya informasi yang baik ke type ini. menurutnya semua parpol baikdan 
bagus, tapi belum tahu ada yang lebih bagus dari itu.

6. golput karena ngga pedulisebodo amat dengan pemilu, yang penting keluarga 
makan, anak sekolahdll. wah, egois banget nih orang... jangan2 ngga punya 
tetangga juga.

7. golput gagal verifikasi dan kalah di pengadilankalo ini mah barisan sakit 
hati, bikin parpol pecahan dari partai yangada, eh gagal verifikasi dan kalah 
dipengadilan ngajak orang laingolput, hehehehe.

8. Golput karena aparatadalah golput karena anggota TNI/polisi dan mungkin 
satu2nya golput yangdiakui negara hanya ini...
salam,



-Original Message-
From: "Tri Budi Lestyaningsih (Ning)" 

Date: Thu, 29 Jan 2009 14:50:56 
To: 
Subject: RE: [wanita-muslimah] Ternyata GOLPUT TIDAK HARAM, Menurut MUI.



Weleh, jadi ngga penting dan peduli nih, ada pelintiran opini kayak
gini..
Hm..


-Original Message-
From: wanita-muslimah@yahoogroups.com
[mailto:wanita-musli...@yahoogroups.com] On Behalf Of Ari Condro
Sent: Thursday, January 29, 2009 2:42 PM
To: Milis wm
Subject: Re: [wanita-muslimah] Ternyata GOLPUT TIDAK HARAM, Menurut MUI.

Silakan kalo mbak ning mau menyelidiki para wartawan itu.  Concern saya
bukan di sana.

Yg penting adalah ht mau coblos pks kah ?


salam,



-Original Message-
From: "Tri Budi Lestyaningsih (Ning)" 

Date: Thu, 29 Jan 2009 14:12:47
To: 
Subject: RE: [wanita-muslimah] Ternyata GOLPUT TIDAK HARAM, Menurut MUI.


 
Lebih penting kita cari tahu, siapa yang memelintir opini mengenai fatwa
golput itu ? Dan apa sebabnya ?



From: wanita-muslimah@yahoogroups.com
[mailto:wanita-musli...@yahoogroups.com] On Behalf Of Ari Condro
Sent: Thursday, January 29, 2009 1:44 PM
To: Milis wm
Subject: Re: [wanita-muslimah] Ternyata GOLPUT TIDAK HARAM, Menurut MUI.




Mui mewajibkan muslim menggunakan hak pilihnya, 
Jika dianggap nggak ada yg oke, boleh kagak milih. 

So, ht akan coblos siapa ? 



salam, 



-Original Message- 
From: "Tri Budi Lestyaningsih (Ning)" mailto:ninghdw%40chevron.com> > 

Date: Thu, 29 Jan 2009 13:41:29 
To: mailto:wanita-muslimah%40yahoogroups.com> > 
Subject: RE: [wanita-muslimah] Ternyata GOLPUT TIDAK HARAM, Menurut MUI.




Point saya sebenarnya adalah untuk meluruskan opini yang sekarang 
berkembanng, entah asalnya dari mana yang menyatakan MUI mengharamkan 
golput. Padahal ternyata tidak demikian. 

Akibat opini pengharaman golput itu, timbul opini-opini turunan, seperti

: 
1/ Info (fitnah) bahwa MUI dibayar untuk mengeluarkan fatwa 
2/ Bubarkan MUI 
3/ Agama tidak boleh ikut campur dalam urusan masyarakat/negara 
Dll.. 

Saya tidak ingin membela MUI, dalam hal ini. Hanya ingin mendudukkan 
permasalahan pada tempat yang seharusnya. Pemlintiran opini seperti ini 
seharusnya tidak terjadi.. Atau memang ada yang sengaja ingin 
memelintirkan opini ini ?? 

Mengenai kedudukan fatwa, bagi saya fatwa itu kan pendapat. Mengenai 
kita mengambil pendapat itu atau tidak, dikembalikan kepada kita 
sendiri. Dan kita sendiri yang akan bertanggungjawab atas 
pilihan-pilihan kita tersebut di sisi Allah nanti. 

Wallahua'lam bishiwab. 
Wassalaam, 
-Ning 


-Original Message- 
From: wanita-muslimah@yahoogroups.com
  
[mailto:wanita-muslimah@yahoogroups.com
 ] On Behalf Of Ari Condro 
Sent: Thursday, January 29, 2009 1:01 PM 
To: Milis wm 
Subject: Re: [wanita-muslimah] Ternyata GOLPUT TIDAK HARAM, Menurut MUI.


Jadi ht yakin nyoblos pks pemilu depan yah ? 

Atau m