Untuk Ibu Opi juga rekan netter yang lainnya , 

beberapa waktu yg lalu Ibu Opi menanyakan mengenai Hidrosefalus , saya lalu ikut 
menanyakan juga ke mailist klinik anakku , dan inilah jawaban yang diberikan oleh 
Dokter di Klinik Anakku , semoga bermanfaat bagi Ibu Opie. 

salam,
Lisa


Bapak ibu netter Yth,

Hidrosefalus sebenarnya bukanlah suatu penyakit tersendiri, tetapi ia lebih tepat 
dikatakan sebagai suatu kondisi yang timbul akibat dari kegagalan sirkulasi dan 
absorpsi dari cairan otak, atau akibat dari produksi cairan otak yang berlebihan. 
Manifestasi klinis Hidrosefalus memang dapat bervariasi tergantung pada banyak faktor, 
seperti : usia saat kelainan ini timbul, letak kelainan yang menyebabkan penyumbatan, 
dan lama-singkat serta tinggi-rendah nya peningkatan tekanan dalam tengkorak pasien 
tersebut.
Pada bayi, tanda yang biasanya paling terlihat jelas memang adalah adanya peningkatan 
ukuran lingkar kepala yang lebih cepat dari seharusnya, yang biasanya disertai 
penggembungan ubun-ubun besar bayi, dan pembesaran pembuluh darah kepala. Selain tanda 
yang jelas ini, masih terdapat banyak sekali tanda dan gejala lain yang tidak begitu 
dapat diperhatikan oleh orang awam, terutama bila hidrosefalus yang terjadi masih 
ringan.
Inilah yang sepertinya terjadi pada kasus dibawah ini, dimana pada kasus-kasus 
hidrosefalus ringan orang tua memang bisa jadi tidak begitu memperhatikan adanya 
kelainan pada perkembangan kepala putranya, atau bisa juga sebenarnya mengetahui ada 
suatu perbedaan dengan anak lainnya tetapi lama-kelamaan orang tua menjadi terbiasa 
dengan perbedaan tersebut. sehingga hal ini baru terlihat pada saat dokter melakukan 
pemeriksaan dan melihat adanya suatu kelainan. Hasil pemeriksaan Radiologis (Rontgen) 
memang dapat membantu penegakan dari diagnosis kelainan ini, sedangkan hasil 
pemeriksaan CT Scan bisa jadi malah dapat menentukan apakah yang menyebabkan 
terjadinya hidrosefalus ini.
Maka dari itu, parameter pertumbuhan bayi dan anak sebenarnya tidaklah hanya dengan 
diukur dengan BB dan TB nya saja, tetapi ada satu parameter pertumbuhan lain yang 
sering dilewati yaitu ukuran lingkar kepala (LK).

Semoga membantu ya bu .. .
Salam,
Klinik Anakku



Kirim email ke