Terimakasih sdr Bud Sugih, sungguh kata-kata yang menyejukkan.  Saya hanya
mencoba berbaur dan belajar. Kapan kita ketemu dan makan-makan lagi. Salam,
Tan Lookay

2009/2/10 BUD'S 1 <bsugih2...@gmail.com>

>   Pak. Tantono,
>
> Sebetulnya saya sangat salut sama anda, Anda adalah campuran antara
> Tionghua dan Jawa, yang mana anda waktu kecil ditolak oleh keluarga
> Ayahanda. Isteri anda adalah keturunan Ningrat dan anda seorang Pendeta.
> Tapi masih Mengakui Anda ini Tionghua dan Mau belajar dan mungkin
> Menerapkan Kebudayaan Tionghua. Saya masih ingat waktu pertama kali kita
> ketemu di Restorant Hawai waktu kumpul2 BT, anda memakai baju khas Cina.
> Mungkin saya boleh bilang Darah anda Campuran tapi Jiwa anda adalah
> seorang Tionghua sejati.
>
> Salam hormat,
>
> Budiman
>
> PS: Kapan nih Lo Mie Bandengan ???
>
> Tantono Subagyo wrote:
> > Sdr Liquid Yahoo yang saya hormati,
> > Terimakasih, saya hanya emosi karena selalu disebut-sebut umat
> > Kristiani begini-begitulah dan entah apa lagi. Padahal yang menyebut
> > tahu bahwa yang anti kebudayaan Tionghua tidak mendengarnya dan yang
> > mendengarnya adalah kami yang ingin belajar kebudayaan Tionghua. Jadi
> > karena menyebutnya secara umum berarti kami juga termasuk.
> > Dan kawan-kawan tentunya tahu kalau yang anti itu tidak mendengar dan
> > ada diluar milis ini, tetapi yang terkena justru kami yang di dalam.
> > Bayangkan saja anda dalam suatu kumpulan, lalu kumpulan itu selalu
> > menyebut-nyebut bahwa etnis cina adalah penghancur ekonomi Indonesia
> > karena kebanyakan konglomerat hitam adalah orang Tionghua, apa anda
> > nggak risih ?. Kumpulan itu toh sudah tahu bahwa konglomerat hitam
> > nggak kena tetapi yang kena sindir justru orang Tionghua yang
> > bergabung disitu ??.
> > Saya mohon maaf sudah susah menahan emosi karena merasa tersindir
> > terus, dalam berkomunitas bukankah Kongzi selalu mengajarkan
> > menenggang rasa ?. Alangkah indahnya jika ajaran Kongzi diterapkan
> > dalam milis ini, yang katanya jangan lakukan sesuatu kepada orang lain
> > jika engkau sendiri tidak mau diperlakukan begitu. Salam hormat, Tan
> > Lookay
> >
> > 2009/2/10 Liquid Yahoo <liqui...@yahoo.co.id <liquidha%40yahoo.co.id>
> > <mailto:liqui...@yahoo.co.id <liquidha%40yahoo.co.id>>>
> >
> > Pendeta Tan, saya bukan mau menambah polemik, hanya ingin
> > meredam emosi anda.
> >
> > Mereka sedang mengkritik para christian yang anti kebudayaan
> > tionghua, tentu disini bukan bermaksud menyingkirkan pendeta Tan &
> > para christian yang menjunjung tinggi kebudayaan / tradisi
> > tionghua, kami sebagian besar disini tahu pendeta Tan bukan lah
> > orang yang anti kebudayaan tionghua, malah dapat saya rasakan
> > bahwa pendeta Tan justru menjunjung & menghormati kebudayaan tionghua.
> >
> > Oleh karena itu saya mohon jangan lah tersinggung karena
> > kalian bukan christian anti budaya tionghua (kalo si "other" sih
> > ga tau deh).
> >
> > Atau mungkin pendeta Tan bisa membantu menyembuhkan luka batin
> > mereka?!
> >
> >
> >
> >
> > ----- Original Message -----
>  > *From:* Tantono Subagyo <mailto:tant...@gmail.com <tantono%40gmail.com>
> >
> > *To:* budaya_tionghua@yahoogroups.com<budaya_tionghua%40yahoogroups.com>
> > <mailto:budaya_tionghua@yahoogroups.com<budaya_tionghua%40yahoogroups.com>
> >
> > *Sent:* Monday, 09 February, 2009 21:18
> > *Subject:* Perhatian Moderator sdr Zhonghua Wen-hua : Re:
> > Pengecut... Re: [budaya_tionghua] Re: Etnis Tionghoa Kristiani
> > Mengikuti Misa Imlek
> >
> > Saudara sekalian, marilah kita sudahi perdebatan yang nggak
> > ketahuan mengarah kemana dan maunya apa ini. OK Bung G
> > Suryana dan Bung David Wahyu maunya apa sih, apakah mau kita
> > semua orang Kristen menyingkir dari sini ?. Atau mau menuntut
> > orang Kristen secara class action karena dulu pernah merasa
> > disakiti atau bagaimana ?. Saya pertanyakan ini juga kepada
> > moderator, apakah orang Tionghua Kristen seperti saya ini
> > (yang pendeta) boleh masuk dan mempelajari Budaya Tionghua.
> > Apakah kita harus selalu disindir, dicacimaki pragmatis,
> > oportunis dls. Terus terangnya setiap kali ada isu agama
> > Kristen terus ada upaya mempojokkan/menyindir dan entah apa
> > lagi. Bila mana demikian maka ganti saja nama milis ini jadi
> > budaya tionghua non kristiani !!!. Ingat ya saya dan
> > rekan-rekan Kristen lain yang bergabung disini tidak pernah
> > menganggap kepercayaan anda setan. Rasanya saya juga selalu
> > menghormati kepercayaan sdr Ardian, sdr Hendri Irawan dls
> > tanpa berusaha mengKristenkan ybs. Apakah karena kesalahan
> > Teodorus Tabaraka maka kami tidak welcome di milis ini ??.
> > Mohon penjelasan dan bila memang keberadaan kami disini sangat
> > mengganggu tolong buktikan sehingga kami juga tahu diri dan
> > menyingkir. Salam, Tan Lookay (orang bodoh yang bingung apa
> > maunya orang-orang pinter disini !
> >
> >
> >
> >
> > --
> >
>
>  
>



-- 
Best regards, Tantono Subagyo

Kirim email ke