On Tue, 29 Jun 2004 10:30:40 +0700, Mashendri <[EMAIL PROTECTED]> wrote:
> 
> Halo...
> 
> Saya menggunakan squid sebagai proxy, masalahnya cache nya
> kalau udah lama (kira-kira 4 - 6 bln) selalu penuh (100%) dan harus
> di hapus manual.
> 
> Pertanyaanya:
> 1. Gimana caranya supaya cachenya tdk bisa penuh, jadi kalau udah
>    90 atau 95% otomatis di hapus.
> 
>    Unt seting di squid.conf nya saya buat
>    cache_swap_low 90
>    cache_swap_high 95
> 
>    Tapi masih saja dari hari ke hari folder cachenya prosentasenya
>    bertambah sampai akhirnya mencapai 100%.
>    Partisi Cache nya 2 Gb.

Partisi tempat cache penuh
atau
cache yang diset seukuran X terisi 100%?

Apabila Anda membuat partisi khusus cache sebesar 2 GB
sedangkan konfigurasi squid Anda memakan space maks 2GB,
maka hal ini tidak optimal. Saya sarankan Anda set agar 
ukuran partisi > ukuran cache, sekitar 10%.

Saya kurang tahu detilnya, tapi apabila kita set partisi sebesar
Z, maka root saja yang bisa memanfaatkan 100%. User biasa
tidak bisa. Mungkin ini hanya berlaku untuk ext2 atau ext3.

Partisi cache Anda diformat memakai filesystem apa?

-- andika

-- 
Unsubscribe: kirim email kosong ke [EMAIL PROTECTED]
Arsip dan info di http://linux.or.id/milis.php
FAQ milis http://linux.or.id/faq.php

Kirim email ke