Ibu, anak saya sekarang sudah dua. Yang pertama umur 4 tahun dan yang kedua
sekarang baru 7 bulan. Yang bayi, sudah tidur berdua dengan kakaknya sejak umur
3 bulan (dengan tempat tidur atas bawah - geser). Kalau dia terbangun. saya
langsung ke kamar mereka, kebetulan kamar kami berseberangan. Saya mpok-mpok
atau dibuatkan susu, ditemani sampai dia tertidur. Biasanya kalau yang bayi
bangun, yang gede juga bangun, tapi hanya sebentar. Kalau yang gede, biasanya
dia minta ditemani sampai tertidur saja sambil dibacakan dongeng atau menyanyi.

Saya bersyukur sekali, suami saya mau membantu saya untuk menidurkan anak2.
Kadang yang besar sama suami saya dan yang kecil sama saya, atau sebaliknya.

Anak yang pertama juga sudah saya biasakan tidur sendiri sejak umur 8-9 bulan.
Jadi, pisah tempat tidur (bukan kamar). Saya dan suami tidur di tempat tidur
kami dan anak kami tidur di tempat tidur sendiri, dalam satu kamar. Kebetulan
tempat tidur kami tidak memakai ranjang, hanya spring bed yang dialas balok.
Begitu juga tempat tidur anak kami, di bawah, jadi kami tidak kawatir dia akan
jatuh/terguling.

Hasilnya sangat baik, anak pertama kami bisa tidur sendiri sampai sekarang
dengan lampu redup.

Begitu saya sharing saya Bu. Sorry ya kepanjangan.

bundanya Carissa & Pierre



>> Perusahaan Anda mau kirim bunga papan? Klik, http://www.indokado.com/papan.html
>> Info balita, http://www.balita-anda.indoglobal.com
Etika berinternet, email ke: [EMAIL PROTECTED]
Stop berlangganan, e-mail ke: [EMAIL PROTECTED]






Kirim email ke