[ppiindia] Jika Dokter Mengatakan "Tidak Ada Harapan"

2008-10-19 Terurut Topik agussyafii
Jika Dokter Mengatakan "Tidak Ada Harapan"



By: agussyafii




Di rumah bercat putih itu saya diundang oleh satu keluarga. Ibu dari
pemilik rumah itu cukup ramah. Hari itu kehadiran saya untuk memenuhi
undangan tasyakuran. Sambil menunggu tamu lainnya datang saya
mendengarkan penuturan sang ibu. Katanya sejak setahun yang lalu
suaminya terbaring koma dirumah sakit. hampir seminggu dua kali
dirinya dan putrinya selalu menjenguk kondisi suaminya tidak berubah.
Kesembuhan suaminya kata dokter, "tidak ada harapan." Bahkan sang
dokterpun sudah menyerah. selalu saja sang ibu menyakini "Alloh al
Musta'an." (Allohlah tempat meminta pertolongan). 

Sampai suatu hari ditengah kunjungannya melihat posisi tidur suaminya
mulai berubah. tanda-tanda tersadar nampak dari gerakan. terbuka
kelopak matanya membuat derai airmatanya bercururan. akhirnya alat
bantu pernapasannya juga dicopotnya. Dokter terheran bagaiamana
mungkin ini bisa terjadi. 

"Doa apa yang ibu mohonkan untuk kesembuhan bapak?" tanya saya.

"Saya pergi mengunjungi rumah anak yatim, membantu dan mengurus orang
tuanya yang janda sedang sakit dengan tujuan bertaqarrub kepada Alloh.
supaya Alloh SWT memberikan kesembuhan kepada suami saya." Jawabnya.
Dengan mata yang berkaca-kaca, ibu itu mengatakan, "Alloh tidak
menyia-nyiakan harapan dan doa saya." 

Dari cerita itu saya memahami bahwa ibadah sholat, doa, dan
mengeluarkan shodaqoh dan bertaqarrub kepada Alloh dengan kita
membantu orang lain yang sedang kesusahan.Maka Alloh SWT akan
menyelesaikan masalah kita sebab hanya Allohlah sang penolong kita.


"Dan apabila hamba-hamba-Ku bertanya kepadamu tentang Aku, maka
(jawablah), bahwasanya Aku adalah dekat. Aku mengabulkan permohonan
orang yang berdoa apabila ia memohon kepada-Ku. Maka hendaklah mereka
itu memenuhi (segala perintah-Ku) dan hendaklah mereka beriman
kepada-Ku, agar mereka selalu berada dalam kebenaran." (QS Al Baqarah
2:186).



sumber, http://agussyafii.blogspot.com



Salam Cinta,
agussyafii


===
Tulisan ini dibuat dalam kampanye "Kunci Doa yang Dikabulkan" Terima
kasih atas berkenannya memberikan komentar di
http://agussyafii.blogspot.com atau sms 087 8777 12 431






[ppiindia] Bill Gates

2008-10-19 Terurut Topik Erwin Arianto
William Henry Gates III atau lebih terkenal dengan sebutan Bill Gates, lahir
di Seatle, Washington pada tanggal 28 Oktober 1955. Ayah Bill, Bill Gates
Jr., bekerja di sebuah firma hukum sebagai seorang pengacara dan ibunya,
Mary, adalah seorang mantan guru. Bill adalah anak kedua dari tiga
bersaudara. Sejak kecil Bill mempunyai hobi "hiking",bahkan hingga kini pun
kegiatan ini masih sering dilakukannya bila ia sedang "berpikir".

Bill kecil mampu dengan mudah melewati masa sekolah dasar dengan nilai
sangat memuaskan, terutama dalam pelajaran IPA dan Matematika. Mengetahui
hal ini orang tua Bill, kemudian menyekolahkannya di sebuah sekolah swasta
yang terkenal dengan pembinaan akademik yang baik, bernama "LAKESIDE". Pada
saat itu , Lakeside baru saja membeli sebuah komputer, dan dalam waktu
seminggu, Bill Gates, Paul Allen dan beberapa siswa lainnya (sebagian besar
nantinya menjadi programmer pertama microsoft) sudah menghabiskan semua jam
pelajaran komputer untuk satu tahun.

Kemampuan komputer Bill Gates sudah diakui sejak dia masih bersekolah di
Lakeside. Dimulai dengan meng"hack" komputer sekolah, mengubah jadwal, dan
penempatan siswa. Tahun 1968, Bill Gates, Paul Allen, dan dua hackers
lainnya disewa oleh Computer Center Corp. untuk menjadi tester sistem
keamanan perusahaan tersebut. Sebagai balasan, mereka diberikan kebebasan
untuk menggunakan komputer perusahaan. Menurut Bill saat itu lah mereka
benar- benar dapat "memasuki" komputer. Dan disinilah mereka mulai
mengembangkan kemampuan menuju pembentukan micr*soft, 7 tahun kemudian.

Selanjutnya kemampuan Bill Gates semakin terasah. Pembuatan program sistem
pembayaran untuk Information Science Inc, merupakan bisnis pertamanya.
Kemudian bersama Paul Ellen mendirikan perusahaan pertama mereka yang
disebut Traf-O-Data. Mereka membuat sebuah komputer kecil yang mampu
mengukur aliran lalu lintas. Bekerja sebagai debugger di perusahaan
kontrkator pertahanan TRW, dan sebagai penanggungjawab komputerisasi jadwal
sekolah, melengkapi pengalaman Bill Gates.

Musim gugur 1973, Bill Gates berangkat menuju Harvard University dan
terdaftar sebagai siswa fakultas hukum. Bill mampu dengan baik mengikuti
kuliah, namun sama seperti ketika di SMA, perhatiannya segera beralih ke
komputer. Selama di Harvard, hubungannya dengan Allen tetap dekat. Bill
dikenal sebagai seorang jenius di Harvard. Bahkan salah seorang guru Bill
mengatakan bahwa Bill adalah programmer yang luar biasa jenius, namun
seorang manusia yang menyebalkan.


Desember 1974, saat hendak mengunjungi Bill Gates, Paul Allen membaca
artikel majalah Popular Electronics dengan judul "World`s First
Microcomputer Kit to Rival Commercial Models". Artikel ini memuat tentang
komputer mikro pertama Altair 9090. Allen kemudian berdiskusi dengan Bill
Gates. Mereka menyadari bahwa era "komputer rumah" akan segera hadir dan
meledak, membuat keberadaan software untuk komputer - komputer tersebut
sangat dibutuhkan. Dan ini merupakan kesempatan besar bagi mereka.

Kemudian dalam beberapa hari, Gates menghubungi perusahaan pembuat Altair,
MITS (Micro Instrumentation and Telemetry Systems). Dia mengatakan bahwa dia
dan Allen, telah membuat BASIC yang dapat digunakan pada Altair. Tentu saja
ini adalah bohong. Bahkan mereka sama sekali belum menulis satu baris kode
pun. MITS, yang tidak mengetahui hal ini, sangat tertarik pada BASIC. Dalam
waktu 8 minggu BASIC telah siap. Allen menuju MITS untuk mempresentasikan
BASIC. Dan walaupun, ini adalah kali pertama bagi Allen dalam mengoperasikan
Altair, ternyata BASIC dapat bekerja dengan sempurna. Setahun kemudian Bill
Gates meninggalkan Harvard dan mendirikan microsoft.


Kisah Bill Gates Meninggalkan Harvard Demi Mengejar Impian

Ketika ia bosan dengan Harvard, Gates melamar pekerjaan-pekerjaan yang
berhubungan dengan komputer di daerah Boston. Gates mendorong Paul Allen
untuk mencoba melamar sebagai pembuat program di Honey-well agar keduanya
dapat melanjutkan impian mereka untuk mendirikan sebuah perusahaan perangkat
lunak.

Pada suatu hari di bulan Desember yang beku, Paul Allen melihat sampul depan
majalah Popular Mechanics, terbitan Januari 1975, yaitu gambar komputer
mikro rakitan baru yang revolusioner MITS Altair 8080 (Komputer kecil ini
menjadi cikal bakal PC di kemudian hari). Kemudian Allen menemui Gates dan
membujuknya bahwa mereka harus mengembangkan sebuah bahasa untuk mesin kecil
sederhana itu. Allen terus mengatakan, Yuk kita dirikan sebuah perusahaan.
Yuk kita lakukan.

Kami sadar bahwa revolusi itu bisa terjadi tanpa kami. Setelah kami membaca
artikel itu, tak diragukan lagi dimana kami akan memfokuskan hidup kami.
Kedua sahabat itu bergegas ke sebuah komputer Harvard untuk menulis sebuah
adaptasi dari program bahasa BASIC. Gates dan Allen percaya bahwa komputer
kecil itu dapat melakukan keajaiban. Dari sana pula mereka mempunyai mimpi,
tersedianya sebuah komputer di setiap meja tulis dan di setiap rumah tangga.

Semangat Allen dan Gates tidak percuma, dan dari sana

Re: [ppiindia] Fwd: RUU Pornografi Ganggu Etika dan Estetika; Komnas Perempuan: Ubah Paradigma RUU Pornografi; Bamus Minta RUU Pornografi Didalami Lagi; DPD Tolak RUU Pornografi;

2008-10-19 Terurut Topik si pitung
bukannya yg porno itu malah mengganggu etika & estetika?

hehe.. nyatanya, perempuan yg pake baju/celana ketat nan kurang bahan, hingga 
pusar, belahan dadanya dan belahan 'pantatnya' kelihatan, kebingungan sendiri 
waktu naek & turun angkot, kesusahan mo nutupin yg mana, bagian depan atau 
bagian belakang tubuhnya hehe klo ga ngerasa 'mengganggu' etika & estetika , 
knp hrs risih ya?

bu bambang, klo pk baju/celana jgn yg model bgitu ya :)




- Original Message 
From: Ibu Bambang <[EMAIL PROTECTED]>
To: [EMAIL PROTECTED]; ppiindia@yahoogroups.com; [EMAIL PROTECTED]; [EMAIL 
PROTECTED]
Sent: Friday, October 17, 2008 1:52:30 PM
Subject: [ppiindia] Fwd: RUU Pornografi Ganggu Etika dan Estetika; Komnas 
Perempuan: Ubah Paradigma RUU Pornografi; Bamus Minta RUU Pornografi Didalami 
Lagi; DPD Tolak RUU Pornografi;


-- Forwarded message --
From: FA Suhardi Soetedja <[EMAIL PROTECTED] id>
Date: 2008/10/17
Subject: [Bhinneka Tunggal Ika] RUU Pornografi Ganggu Etika dan Estetika;
Komnas Perempuan: Ubah Paradigma RUU Pornografi; Bamus Minta RUU Pornografi
Didalami Lagi; DPD Tolak RUU Pornografi;
To: Milis Bhinneka Tunggal Ika ,
media-kpkp <[EMAIL PROTECTED] ups.com>

Kompas.Com, Jumat, 17 Oktober 2008 | 01:44 WIB
*RUU Pornografi Ganggu Etika dan Estetika*
SEMARANG, JUMAT--Rancangan Undang Undang (RUU) Pornografi yang saat ini
tengah bergulir dirasa bisa menganggu etika dan estetika seni, termasuk
kesenian daerah di Indonesia yang beragam. "Karena itu rencana pemerintah
untuk mengesahkan RUU Pornografi harus benar-benar jelas mengenai
batas-batasnya. Sehingga setelah disahkan jangan sampai UU tersebut
mengekang berkesenian masyarakat negeri ini," kata Widodo, M.Sn., dosen
Jurusan Seni Drama, Tari, dan Musik Universitas Negeri Semarang (Unnes) di
Semarang, Kamis.

Ia menambahkan, RUU Pornografi secara umum memang sangat bagus, yaitu usaha
pemerintah guna membina moral bangsa Indonesia menuju kepada moral yang
baik.

Namun, pada dasarnya masalah moral itu bukan diatur oleh negara, tapi moral
itu kesadaran dari pribadi masing-masing, selain itu RUU ini bisa memecah
kesatuan bangsa Indonesia, katanya. "Bangsa kita ini bangsa yg majemuk,
bukan terdiri dari satu golongan saja. Jika dalam RUU tersebut terdapat
butir-butir yang mengancam kesatuan bangsa ini, maka hendaknya perlu dikaji
ulang," katanya.

Ia mengingatkan, bangsa Indonesia saat ini sangat rentan terhadap
perpecahan. Begitu banyaknya perbedaan dan keberagaman yang merupakan salah
satu kekayaan bangsa ini, semakin lama akan menjadi bumerang jika tidak
ditangani dengan seksama, dan bijaksana.

Menghargai perbedaan merupakan salah satu cara yang cukup mudah untuk
menghindari perpecahan yang akan terjadi. Caranya, dengan tidak menghakimi
kaidah estetik orang lain dengan kaidah estetik diri sendiri, katanya.

Menurut Widodo, seharusnya bangsa Indonesia bersatu untuk mengatasi masalah
krisis yang semakin terpuruk.

Masalah RUU Pornografi merupakan kepentingan beberapa pihak yang ingin
memecah-belah persatuan yang sudah lama dijunjung tinggi oleh bangsa ini,
katanya.

Kelompok-kelompok di belakang rencana pengesahan RUU Pornografi terlalu
sektarian dan hanya melihat masalah dari sudut pandang sempit. Mereka hanya
mempertimbangkan aspirasi kepentingan golongan umat beragama tanpa melihat
kepentingan lain, katanya.

Jadi, RUU Pornografi perlu dikaji lebih lanjut, jangan sampai keberadaannya
malah membuat konflik dan pada akhirnya timbul perpecahan, kata Widodo
menegaskan.( ANT)

Jumat, 17 Oktober 2008 | 08:03 WIB
*Komnas Perempuan: Ubah Paradigma RUU Pornografi*

JAKARTA, KAMIS - Komisi Nasional Anti Kekerasan terhadap Perempuan (Komnas
Perempuan) kembali menyuarakan penolakan terhadap RUU Pornografi yang telah
diubah tiga kali draftnya. Alih-alih membahas pasal demi pasal, RUU ini
harus diubah paradigma pembuatannya. Demikian dituturkan Ketua Subkomisi
Pengembangan Sistem Pemulihan Komnas Perempuan Azriana, di sela diskusi dan
halal bihalal dengan Komunitas Seni-Budaya dan Industri Kreatif di
kantornya, Jl Latuharhary, Jakarta, Kamis malam (16/10).

"Draft terakhir RUU Pornografi memang telah diubah redaksionalnya, tetapi
yang menjadi sorotan bukan pasal per pasal, karena RUU ini secara
fundamental bermasalah karena pembentukannya berdasar paradigma yang keliru.
Maka tidak perlu dilanjutkan lagi untuk mengubah pasal per pasal, tetapi
pikirkan hal yang lebih fundamental, " jelas Azriana.

Paradigma yang keliru tersebut, menurutnya, karena pornografi yang menjadi
titik utama RUU ini diletakkan dalam kerangka moralitas, bukan dalam bingkai
melindungi perempuan dan anak terhadap kekerasan dan eksploitasi seksual.
"Pornografi adalah salah satu bentuk kekerasan dan eksploitasi seksual yang
menjadikan perempuan dan anak sebagai alat sekaligus korban, maka kekerasan
dan eksploitasi seksual adalah masalah yang kompleks dan tak dapat
dicampuradukkan dengan pelanggaran moralitas dan kesusilaan belaka,"
jelasnya.

Menurut Azriana, adanya pasal-pasal pengec

[ppiindia] Kembali Cari Sensasi, Amina Wadud Pimpin Shal at Jumat “Campur Aduk”

2008-10-19 Terurut Topik si pitung
hehe..ini
salah satu contoh hasil 'budi-daya' kaum liberal radikal. 
jika
ditanya knp melakukan hal itu? mereka akan menyalak atau menggonggong, bunyinya
antara laen, "Tidak tidak larangan dalam
Al-Quran, "
 
Jelas gonggongan yg berdasarkan
atas HAWA NAFSU belaka. Amina Wadud pun tdk menjumpai larangan utk menikah dg
monyet, tp apakah beliau tetep bersikeras utk menikah dg monyet???

"tdk ada larangan dlm Alquran" tdk cocok utk hal2 yg bersifat ibadah
amaliah. Dasar hukum suatu ibadah adalah TERLARANG jika tdk ada perintah dari
Allah & RasulNya. Setiap muslim beribadah berdasarkan atas Perintah Allah
& RasulNya bukan atas kehendaknya sendiri. Muslim otomatis
tunduk-patuh  ketika misalnya diperintahkan utk sholat isya 4 rakaat atau
diperintahkan wudhu sebelum melaksanakan sholat dll. Setiap amal ibadah yg
dilakukan oleh muslim wajib berdasarkan atas ilmu, yaitu Alquran dan AsSunnah,
amal tanpa ilmu maka akan tersesat. Mengenai pelaksanaan sholat, Rasulullah saw 
telah memberikan pengajaran yg komprehensif,
lengkap dan mudah dimengerti. beliau bersabda, "sholatlah kalian seperti
aku sholat!"


pastinya, aksi sensasi spt ini akan mendapat dukungan dari orang liberal 
radikal lainnya, walau dg ucapan bernada bingung nan gamang spt ini: "“Itu, 
kalau Wadud salah. Kalau Wadud ternyata
benar, manfaatnya jelas: kita menemukan kebenaran baru. Karena itu, terlepas
dari benar atau salah, pandangan Wadud yang kontroversial sangat penting untuk
dijadikan agenda isu terbuka umat Islam.”"

masa' pendapat bingung nan linglung spt di atas msk ke media sekaliber 
republika siy hehe

yah menggelikan memang menyaksikan tindak-tanduk kaum liberal radikal, mencari 
sensasi
ketika ditanya sebabnya malah menggonggong :)

namanya orang lg nyari duit, jgnkan cuma jd imam sholat jumat yg campur aduk, 
kabah klo perlu mereka akan kencingi, lumayan dpt beasiswa & penghargaan dari 
amerika lho dianggap pembaharu-lah, cendekiawan-lah hehe


 
 
Kembali
Cari Sensasi, Amina Wadud Pimpin Shalat Jumat “Campur Aduk”
 
Hidayatullah.com—Meski aksinya tahun 2005 mengundang protes ulama,
tokoh kebanggaan kaum liberal, yang juga  profesor studi Islam di Virginia
Commonwealth University, Amina Wadud, kembali berulah.
Setelah pernah yang memelopori shalah Jumat dengan
makmum laki-laki dan perempuan, kini, Wadud kembali mengundang kontroversi.
Jumat (17/10) kemarin, Wadud kembali menjadi imam dan khatib di Oxford Centre, 
Oxford.  Wadud
menjadi imam shalat di Pusat Pendidikan Muslim di Oxford dengan makmum
laki-laki dan perempuan, campur-aduk. 
 
Aktivis liberal dari Pusat Kependidikan Muslim
Oxford (MECO), sebagai pihak pengundang Wadud, menggambarkan peristiwa ini sbg
"perlompatan kemajuan untuk takdir teologis".
 
"Tidak tidak larangan dalam Al-Quran, “
katanya.. "Penelitian teologisku dalam intisari agama Islam menunjukkan
kebutuhan bagi kami untuk dapat berpindah jauh dari tradisi yang membatasi
wanita dari kebiasaan praktek memimpin shalat." 
Sementara pemuja Amina Wadud menggelar aksi
sensasinya, Muslimah Inggris di Oxford, Inggris menggelar aksi unjuk rasa.
"Apa yang dilakukan (Wadud) bertentangan
dengan Islam. Saya tidak  sepakat dengan cara-cara seperti itu," kata
Maryanne Ramzy sebagaimana dikutip BBC
News. 
Sebelum menjadi imam shalat, Wadud sempat memberi
khutbah singkat. Shalat  Jumat diimami Amina Wadud ini adalah aksi
pembukaan sebelum memulai Konferensi  Islam dan Feminisme yang digelar di 
Wolfson College, Oxford.
 
Bukan Baru
 
Kasus Amina Wadud ini bukanlah kasus baru. Sebab
sensasinya sudah pernah dilakukan tiga tahun lalu, di mana ia memimpin shalat
Jumat di Synod House, gereja Katedral St. John milik keuskupan di Manhattan, 
New York dengan
mengundang berbagai media massa.
Kasus Wadud ini sempat
mengundang pertanyaan mendasar dalam masalah fikih. Sebab masalah hukum imam
sudah jelas dan tak satupun ulama yang membolehkannya. 
 
Sesaat setelah aksi Amina Wadud, Majma' Al-Fiqhi Al-Islami (MFI),
rujukan tertinggi dalam masalah hukum fikih  Islam di dunia, mengecam
keras aksi 'nyeleneh' ini.  Kantor Arab Saudi SPA, mengutip MFI, menyebut aksi 
sensasi Wadud sebagai
bid'ah yang menyesatkan dan musibah. Apalagi, shalat ‘gaya liberal’ ini 
dilakukan secara
campur-aduk di mana jamaah wanita dan pria berdiri sejajar dan berdampingan.
 
Senada dengan MFI,
ulama besar Syeikh Yusuf Al-Qardhawi juga mengecam keras atas shalat Jum’at
versi Wadud itu. Al-Qardhawi menyebutnya sebagai bid'ah yang munkar.
Menurutnya, dalam sejarah Muslimin selama 14 abad tak dikenal seorang wanita
menjadi khatib Jum’at dan mengimami laki-laki. Bahkan kasus seperti ini pun tak
terjadi di saat seorang wanita menjadi penguasa pada era Mamalik di Mesir.
Al-Qardhawi menegaskan bahwa terdapat konsensus (ijma') meyakinkan yang menolak 
tindakan
Wadud itu. Pasalnya, mazhab yang empat bahkan yang delapan sepakat bahwa wanita
tak boleh menjadi imamnya laki-laki dalam shalat-shalat wajib, meski sebagian
membolehkan seorang wanita yang pandai membaca Al-Qur’an untuk menjad

Re: [ppiindia] Re: Pembantaian di Thailand

2008-10-19 Terurut Topik si pitung
hehe bs aja bang satrio, ga kenal maka ga sayang lho..

biarpun ane kaga pake golok, tetep aje diCAP fundamentalis, teroris, ga 
moderatlah dll pdhl ane cuma mempertahankan akidah islam dari gonggongan 
segelintir liberal radikal :)
susahnya lg, orang liberal radikal selaen hobi memberi stigma (gaya orde bau 
tuch) ternyata tdk pandai berdiskusi, bahkan mereka seringkali gagap dlm 
berdemokrasi.
Pengen skali2 berdiskusi dg orang liberal radikal yg bs menulis, maksudnya 
menulis bkn asal tulis atau cuap-cuap apalagi curhat, tp menulis dg landasan 
ilmu.
Yah impian tinggal impian kaya'na :)

klo pendekar super sakti -Suma Han- menggunakan jurus pamungkas pukulan hawa 
panas & dingin, segelintir orang liberal radikal slalu menggunakan jurus 
pamungkasnya yaitu hawa nafsu.

hehe..



- Original Message 
From: Satrio Arismunandar <[EMAIL PROTECTED]>
To: ppiindia@yahoogroups.com
Sent: Saturday, October 18, 2008 8:14:11 PM
Subject: Re: [ppiindia] Re: Pembantaian di Thailand


Wah, karena nama saya disebut-sebut, saya nggak kenal pribadi dengan Bang 
Pitung...
 
Tapi dari jauh saya cuma mengamati sabetan-sabertan goloknya 
Gerakannya kok mirip dengan Suma Han, si Pendekar Super Sakti, tokoh favorit 
saya di cerita silat Kho Ping Hoo 
Cuma Suma Han tidak pake golok, ngandalin pukulan hawa panas dan pukulan hawa 
dingin...

Satrio Arismunandar 
Executive Producer
News Division, Trans TV, Lantai 3
Jl. Kapten P. Tendean Kav. 12 - 14 A, Jakarta 12790 
Phone: 7917-7000, 7918-4544 ext. 4023,  Fax: 79184558, 79184627
 
http://satrioarismu nandar6.blogspot .com
http://satrioarismu nandar.multiply. com  
 
"Perjuangan seorang mukmin sejati tidak akan berhenti, kecuali kedua telapak 
kakinya telah menginjak pintu surga." (Imam Ahmad bin Hanbal)

--- On Thu, 10/16/08, si pitung <[EMAIL PROTECTED] com> wrote:

From: si pitung <[EMAIL PROTECTED] com>
Subject: Re: [ppiindia] Re: Pembantaian di Thailand
To: [EMAIL PROTECTED] s.com
Date: Thursday, October 16, 2008, 10:04 AM

bang pitung males jln2 ke luar negri, ga betah lama2 di negri kapir.
bkn berarti bang pitung ga prnh ke luar negri lho?
cuma biase aje tuh ke luar negri, kaga nyombong apalagi planga-plongo hehe ente 
liat passpornya bang pitung, bs pingsan lg :)

lagean klo ane jln, emang musti bilang ente, biar ente bs ngikut gratis? :p

- Original Message 
From: masdimas62 
To: [EMAIL PROTECTED] s.com
Sent: Wednesday, October 15, 2008 5:31:16 PM
Subject: [ppiindia] Re: Pembantaian di Thailand

Bang Eka Zulkarnaen,

Dengan membaca posting-poting Pitung, sebenarnya sudah kelacak yang 
dia baca, yang dia dengar, dan yang dia simak...
Koran : Republika
Majalah : Sabili, Hidayatullah
Portal : Eramuslim, Hidayatullah. com 
Penerbit : Gema Insani
Radio : Dakta Bekasi
Idola : Kartosuwiryo, Abubakar Baasyir, Nurdin Top, 
Osama Bin Laden, Imam Samudra, Amrozy, dll.
Guru : Adian Husaini
Teman2 : Fahmi Fakih, A. Nizami, Satrio Arismunandar. .. 

Yang kasihan, Pitung itu nggak pernah kemana-mana dan bisanya cuman 
syirik aja sama orang yang suka jalan-jalan. ...ha..ha. .ha..

Dimas.

--- In [EMAIL PROTECTED] s.com, eka zulkarnain  
wrote:
>
> Hahaha lugu ye tung. Emang baca berapa banyak buku bang sehari? 
Buku-buku agama doang kali yang alirannya keras hahahaha. Tapi 
biasanye bang kalo orang yang banyak baca buku itu pikirannya enggak 
kayak abang. Orangnya akan lebih rendah hati bang. Enggak sempit sih 
bang...itu penilaian saya. 
> Kalo orang yang banyak baca sih biasanya lebih berpikiran 
terbuka, enggak sok tau dan mau menang sendiri. Apa mungkin Abang ini 
anomali ya? Haha itu sih terserah abang. Ane sih jadi penonton aja 
dulu, ngeliat temen-temen pada posting dan sewot. Kadang-kadang ane 
ketawa-tawa baca postingan Bang Pitung ini. Saran ane sih satu bang, 
kalo kite punya hobi baca buku, jangan buku satu aliran aja bang yang 
dibaca. Mo buku komunis kek, marxis kek, sosialis kek, Third Waynya 
Giddens kek, mo buku Habib Rizieq kek, Barrack Obama kek, Amien Rais 
kek telen aja. Maklum Bang dunia ini lebar, penghuninya banyak, bukan 
cuma abang, ane ama Presiden SBY aje. 
> Ah soal jalan-jalan sih enggak jadi soal bang. Mungkin itu 
masukan dari Mas Dimas yang mungkin ada benernya bahwa abang kurang 
jalan-jalan. Mungkin jalan-jalan ke toko buku Gramedia, Kinokuniya 
atau Gunung Agung. Jangan cuma jalan-jalan ke toko buku Alhidayah, 
Almubarak ato Al Muttaqien. Dan jangan cuma bergaul ama Achmad, 
Muhammad, Habie Rizieq, Baasyir, si Kodir dan Kodiyah. Tapi juga 
perlu menyelami pemikiran Robert, Dimas, Eka, David Hicks, Ho Pin 
Tung, Karl Marx, Gus Dur, Nugroho Dewanto, George Washington, Flavio 
Briatore, Aristoteles dan lain-lain.
> Ini mah cuma saran doang bang. Gratis! Kagak mau ya kagak 
napa-napa, jangan sampe ntar pemikiran abang di ketawain ama orang 
sekampung. Di kantor ane aje nih, banyak tuh yang yang ngetawain. 
Hehehe katenye sih agak bolot gitu
> Jangan kesinggung ya bang
> 
> 
> Eka Zulkarnain
> 
> --- On Tue, 10/14/08, si pitung  

[ppiindia] Re: [BUKU] ANAK MINANG ITU KE PEKING

2008-10-19 Terurut Topik heri latief
selamat buat pak mawi

salut untuk stichting media indonesia di belanda.

salam, heri latief
amsterdam



  
http://progind.net/
kolektif info coup d'etat 65: kebenaran untuk keadilan

  http://herilatief.wordpress.com/

http://akarrumputliar.wordpress.com/




--- On Wed, 10/15/08, Stichting Indonesia Media <[EMAIL PROTECTED]> wrote:
From: Stichting Indonesia Media <[EMAIL PROTECTED]>
Subject: [BUKU] ANAK MINANG ITU KE PEKING
To: "Stichting Indonesia Media" <[EMAIL PROTECTED]>, 
Date: Wednesday, October 15, 2008, 3:56 AM



 
 

Karya Mawie Ananta 
Jonie  ANAK MINANG ITU KE PEKING terbitan Indonesia Media -Nederland- 


dapat dipesan melalui email 
adres>>[EMAIL PROTECTED]

Harga buku  ¤ 7,50 
(Tujuh setengah euro).
 
 

Terimakasih atas perhatiannya
 
a/n
Stg.Indonesia Media
 
Arief 
Tahsin

__
Do You Yahoo!?
Tired of spam?  Yahoo! Mail has the best spam protection around 
http://mail.yahoo.com 

[Non-text portions of this message have been removed]




***
Berdikusi dg Santun & Elegan, dg Semangat Persahabatan. Menuju Indonesia yg 
Lebih Baik, in Commonality & Shared Destiny. 
http://groups.yahoo.com/group/ppiindia
***
__
Mohon Perhatian:

1. Harap tdk. memposting/reply yg menyinggung SARA (kecuali sbg otokritik)
2. Pesan yg akan direply harap dihapus, kecuali yg akan dikomentari.
3. Reading only, http://ppi-india.blogspot.com 
4. Satu email perhari: [EMAIL PROTECTED]
5. No-email/web only: [EMAIL PROTECTED]
6. kembali menerima email: [EMAIL PROTECTED]
Yahoo! Groups Links

<*> To visit your group on the web, go to:
http://groups.yahoo.com/group/ppiindia/

<*> Your email settings:
Individual Email | Traditional

<*> To change settings online go to:
http://groups.yahoo.com/group/ppiindia/join
(Yahoo! ID required)

<*> To change settings via email:
mailto:[EMAIL PROTECTED] 
mailto:[EMAIL PROTECTED]

<*> To unsubscribe from this group, send an email to:
[EMAIL PROTECTED]

<*> Your use of Yahoo! Groups is subject to:
http://docs.yahoo.com/info/terms/



[ppiindia] Re: Akhirnya anggota parlemen Belanda bertemu dengan korban pembantaian di Rawagede

2008-10-19 Terurut Topik heri latief
"yg paling penting jika para politisi muda belanda membuka mata berdarah 
sejarahnya".

diskusi kita2 ama bung max lane di amsterdam juga ke arah --> orang belanda 
sendiri yg mesti buka mulut dan hatinya terhadap kekejaman pemerintah belanda 
selama ratusan tahun menjajah bangsa2 di kepulauan nusantara.

contoh di selandia baru, inggris akhirnya mau ngakuin dosa2nya terhadap orang 
maori.

asal tau aje, kalo usaha pengakuan itu terlaksana..., bayangin aja ganti 
ruginya terhadap perang ilegal ("polisonil aksi" belanda taon 1947 dan 1948 di 
abad ke 20 yg berdarah itu).

150 ribu rakyat indonesia tewas dalam perang ilegalnya wong londo itu, mestinya 
para politisi muda belanda sadar, bahwa bau bangke sejarah 45-49 itu sampai 
saat ini masih santer baunya.

bat, belanda itu ngutang jutaan nyawa dan harta benda rakyat indonesia yg 
dimusnahkan pada saat perang ilegalnya belanda pada taon 45-49 itu.

tetap smangat!

salam, heri latief 



  
http://progind.net/
kolektif info coup d'etat 65: kebenaran untuk keadilan

  http://herilatief.wordpress.com/

http://akarrumputliar.wordpress.com/




--- On Mon, 10/20/08, Batara Hutagalung <[EMAIL PROTECTED]> wrote:
From: Batara Hutagalung <[EMAIL PROTECTED]>
Subject: [ExHamburg] Re: Akhirnya anggota parlemen Belanda bertemu dengan 
korban pembantaian di Rawagede
To: [EMAIL PROTECTED], [EMAIL PROTECTED], [EMAIL PROTECTED], [EMAIL PROTECTED], 
[EMAIL PROTECTED], [EMAIL PROTECTED], [EMAIL PROTECTED], [EMAIL PROTECTED], 
[EMAIL PROTECTED], [EMAIL PROTECTED], [EMAIL PROTECTED], [EMAIL PROTECTED], 
[EMAIL PROTECTED], [EMAIL PROTECTED], [EMAIL PROTECTED], [EMAIL PROTECTED], 
[EMAIL PROTECTED], [EMAIL PROTECTED], [EMAIL PROTECTED], [EMAIL PROTECTED], 
[EMAIL PROTECTED], [EMAIL PROTECTED], [EMAIL PROTECTED], [EMAIL PROTECTED], 
[EMAIL PROTECTED], [EMAIL PROTECTED], [EMAIL PROTECTED], [EMAIL PROTECTED], 
[EMAIL PROTECTED], [EMAIL PROTECTED], [EMAIL PROTECTED], [EMAIL PROTECTED], 
[EMAIL PROTECTED], [EMAIL PROTECTED], [EMAIL PROTECTED], [EMAIL PROTECTED], 
[EMAIL PROTECTED], [EMAIL PROTECTED], [EMAIL PROTECTED], [EMAIL PROTECTED], 
[EMAIL PROTECTED],
 [EMAIL PROTECTED], [EMAIL PROTECTED], [EMAIL PROTECTED], [EMAIL PROTECTED], 
[EMAIL PROTECTED], [EMAIL PROTECTED], [EMAIL PROTECTED], [EMAIL PROTECTED], 
[EMAIL PROTECTED], [EMAIL PROTECTED], [EMAIL PROTECTED], [EMAIL PROTECTED], 
[EMAIL PROTECTED], [EMAIL PROTECTED], [EMAIL PROTECTED]
Cc: [EMAIL PROTECTED], [EMAIL PROTECTED], [EMAIL PROTECTED], [EMAIL PROTECTED], 
[EMAIL PROTECTED], [EMAIL PROTECTED], [EMAIL PROTECTED], 
ppiindia@yahoogroups.com, [EMAIL PROTECTED], [EMAIL PROTECTED], [EMAIL 
PROTECTED], [EMAIL PROTECTED], [EMAIL PROTECTED], [EMAIL PROTECTED], [EMAIL 
PROTECTED], [EMAIL PROTECTED], [EMAIL PROTECTED], [EMAIL PROTECTED], [EMAIL 
PROTECTED], [EMAIL PROTECTED], [EMAIL PROTECTED], [EMAIL PROTECTED], [EMAIL 
PROTECTED], [EMAIL PROTECTED], [EMAIL PROTECTED], [EMAIL PROTECTED], [EMAIL 
PROTECTED]
Date: Monday, October 20, 2008, 1:16 AM











PERISTIWA BERSEJARAH!! ! 
  
Akhirnya anggota parlemen Belanda bertemu dengan korban pembantaian di 
Rawagede. 
  
Pada hari kedatangan delegasi parlemen Belanda di Jakarta, Minggu, 12 Oktober 
2008, Ketua Komite Utang Kehormatan Belanda (KUKB), Batara R Hutagalung bersama 
Sekretaris KUKB, Dian Purwanto, menemui Harry van Bommel, anggota parlemen dari 
fraksi Partai Sosialis, partai oposisi terbesar di parlemen Belanda, di Hotel 
JW Marriott, tempat delegasi parlemen Belanda menginap. 
  
Tujuan kunjungan delegasi parlemen Belanda ke Indonesia setiap tahun, selain 
memantau proyek-proyek yang didanai oleh Belanda, mereka juga “memantau” dan 
“mengawasi” kondisi HAM di Indonesia. Fokus mereka selalu pelanggaran HAM di 
Aceh, Maluku dan Papua. Dahulu sebelum merdeka, juga Timor Timur.  
Sebagaimana diberitakan oleh pers di Indonesia , kunjungan delegasi parlemen 
Belanda kali ini juga “memantau” kondisi HAM di Indonesia. Dalam pertemuan 
dengan Wapres Jusuf Kalla, ketua delegasi HJ Ormel menyampaikan bahwa mereka 
“mengkhawatirkan” kasus HAM di Indonesia, terutama di Maluku dan Papua. (lihat 
Kompas, 17.10.2008). 
  
Dengan latar belakang ini, KUKB mengusulkan agar delegasi parlemen Belanda juga 
mengunjungi desa Rawagede, yang letaknya hanya sekitar 80 km dari Jakarta . 
Sebagaimana kini telah diketahui oleh banyak orang Belanda, pada 9 Desember 
1947, tentara Belanda membantai 431 penduduk desa Rawagede, tanpa proses, 
tuntutan, pembelaan, dsb. Hal ini bukan hanya merupakan pelanggaran HAM berat, 
melainkan kejahatan perang, karena yang dibantai adalah penduduk sipil, 
non-combatant, dan jelas melanggar konvensi Jenewa.  
  
KUKB memberikan pilihan, apabila delegasi menyatakan bahwa acara mereka sangat 
padat dan waktu mereka sempit, KUKB menawarkan untuk mendatangkan para janda 
dari Rawagede ke Jakarta dan bertemu dengan mereka di Hotel tempat mereka 
menginap. 
  
Pada hari Senin, 13 Oktober, Harry van Bommel membawakan usulan KUKB ke rapat 
delegasi parle

[ppiindia] Re: Akhirnya anggota parlemen Belanda bertemu dengan korban pembantaian di Rawagede

2008-10-19 Terurut Topik Batara Hutagalung
PERISTIWA BERSEJARAH!!!
 
Akhirnya anggota parlemen Belanda bertemu dengan korban pembantaian di Rawagede.
 
Pada hari kedatangan delegasi parlemen Belanda di Jakarta, Minggu, 12 Oktober 
2008, Ketua Komite Utang Kehormatan Belanda (KUKB), Batara R Hutagalung bersama 
Sekretaris KUKB, Dian Purwanto, menemui Harry van Bommel, anggota parlemen dari 
fraksi Partai Sosialis, partai oposisi terbesar di parlemen Belanda, di Hotel 
JW Marriott, tempat delegasi parlemen Belanda menginap.
 
Tujuan kunjungan delegasi parlemen Belanda ke Indonesia setiap tahun, selain 
memantau proyek-proyek yang didanai oleh Belanda, mereka juga “memantau” dan 
“mengawasi” kondisi HAM di Indonesia. Fokus mereka selalu pelanggaran HAM di 
Aceh, Maluku dan Papua. Dahulu sebelum merdeka, juga Timor Timur. 
Sebagaimana diberitakan oleh pers di Indonesia, kunjungan delegasi parlemen 
Belanda kali ini juga “memantau” kondisi HAM di Indonesia. Dalam pertemuan 
dengan Wapres Jusuf Kalla, ketua delegasi HJ Ormel menyampaikan bahwa mereka 
“mengkhawatirkan” kasus HAM di Indonesia, terutama di Maluku dan Papua. (lihat 
Kompas, 17.10.2008).
 
Dengan latar belakang ini, KUKB mengusulkan agar delegasi parlemen Belanda juga 
mengunjungi desa Rawagede, yang letaknya hanya sekitar 80 km dari Jakarta. 
Sebagaimana kini telah diketahui oleh banyak orang Belanda, pada 9 Desember 
1947, tentara Belanda membantai 431 penduduk desa Rawagede, tanpa proses, 
tuntutan, pembelaan, dsb. Hal ini bukan hanya merupakan pelanggaran HAM berat, 
melainkan kejahatan perang, karena yang dibantai adalah penduduk sipil, 
non-combatant, dan jelas melanggar konvensi Jenewa. 
 
KUKB memberikan pilihan, apabila delegasi menyatakan bahwa acara mereka sangat 
padat dan waktu mereka sempit, KUKB menawarkan untuk mendatangkan para janda 
dari Rawagede ke Jakarta dan bertemu dengan mereka di Hotel tempat mereka 
menginap.
 
Pada hari Senin, 13 Oktober, Harry van Bommel membawakan usulan KUKB ke rapat 
delegasi parlemen Belanda. Ternyata mayoritas delegasi menolak kedua usulan 
tersebut.
 
Pada hari Selasa, 14 Oktober, Harry van Bommel dan KUKB menggelar jumpa pers 
bersama (joint press meeting), yang juga dihadiri oleh koresponden harian 
Belanda terkemuka, NRC Handelsblad. Sebelumnya, koresponden NRC Handelsblad, 
Elske Schouten, telah mewawancarai Ketua KUKB melalui telepon, dan pada hari 
itu juga, diberitakan di Belanda. (lihat berita di bawah ini). 
Harry van Bommel menyampaikan kekecewaan dan kesedihannya, atas keputusan 
mayoritas rekan-rekannya.
Batara Hutagalung menyatakan, dengan demikian terbukti, bahwa sebagian besar 
anggota parlemen Belanda buta sebelah mata. Mereka hanya mau mengawasi 
pelanggaran HAM yang dilakukan oleh orang Indonesia terhadap orang Indonesia 
sendiri, namun menolak untuk membicarakan kejahatan perang yang telah dilakukan 
oleh tentara Belanda terhadap orang Indonesia di Indonesia. NRC Handelsblad 
mengutip ucapan Batara Hutagalung dalam beritanya pada hari itu juga, 14 
Oktober. (lihat berita Handelsblad di bawah ini).
 
Hampir seluruh media di Belanda memberitakan penolakan delegasi parlemen 
Belanda untuk bertemu dengan para janda dan keluarga korban pembantaian di 
Rawagede.
 
KUKB kemudian mengusulkan kepada Harry van Bommel, apabila dia satu-satunya 
yang bersedia untuk bertemu dengan keluarga korban Rawagede dan waktunya 
sempit, KUKB akan menghadirkan beberapa janda dari Rawagede, untuk bertemu 
dengannya di Hotel Marriott, tempat dia menginap.
 
Pada 18 Oktober 2008 pukul 16.30, Harry van Bommel mengirim SMS kepada Batara 
Hutagalung, bahwa selain dirinya, seorang anggota delegasi yang lain, Joël S. 
Voordewind dari Partai Uni Kristen juga bersedia menerima kunjungan para janda 
dari Rawagede pada hari Minggu jam 14.00 di Hotel Marriott.
.
Dalam waktu singkat, KUKB mengorganisir pertemuan di Lounge Hotel Marriott.pada 
hari Minggu, 19 Oktober yang dimulai tepat pukul 14.00 sesuai rencana.
Dari Rawagede hadir Sa’ih, 86 tahun, orang terakhir yang selamat dari 
pembantaian di Rawagede. Dia kena tembak dua kali, tetapi dia hanya terluka, 
namun ayahnya yang berdiri di sampingnya, mati ditembak. Selain itu hadir dua 
orang janda korban yaitu Wanti, 84 tahun, Wisah, 81 tahun dan hadir juga 
Sukarman, Ketua Yayasan Rawagede.
 
Dari delegasi parlemen Belanda, di luar dugaan, selain Harry van Bommel dan 
Joël Voordewind, juga hadir Harm Evert Waalkens dari Partai Buruh (PvdA). Yang 
istimewa dalam hal ini adalah, Partai Uni Kristen dan Partai Buruh, merupakan 
partai koalisi di pemerintahan Belanda. Oleh karena itu, van Bommel menyatakan 
bahwa pertemuan ini mempunyai bobot yang besar.
 
Dari KUKB hadir Batara Hutagalung, Ketua KUKB dan Purwanto, Sekretaris KUKB.
 
Pers yang meliput adalah TVRI, tvOne, RRI, Detikcom dan koresponden dari harian 
Belanda NRC Handelsblad. Jawa Pos dan Rakyat Merdeka meminta keterangan melalui 
telepon dan email.
 
Joël Voordewind dan Harm Waalkens hadir selama sekitar 1 jam, sampai pukul 
15.00. Pertemuan dengan Ha

[ppiindia] Mengorek Asal-usul Bahasa Indonesia

2008-10-19 Terurut Topik Sandy Dwiyono
http://www.antara.co.id/arc/2008/10/18/mengorek-asal-usul-bahasa-indonesia/


Mengorek Asal-usul Bahasa Indonesia


Oleh Dewanti Lestari

Jakarta, (ANTARA News) - Tanggal 28 Oktober 1928 merupakan tanggal
bersejarah bagi bahasa Indonesia yang saat itu diresmikan menjadi bahasa
negara dan menjadi bahasa persatuan dari sekian ratus bahasa daerah.

Namun seperti apakah yang dinamakan bahasa Indonesia itu? Orang mengenalnya
sebagai bahasa Melayu yang dimodifikasi, lalu dicampur dengan bahasa-bahasa
serapan dari berbagai daerah dan dari bahasa asing, kemudian dibakukan.

Dari manakah asal-usul bahasa Melayu itu? Apakah bahasa itu hanya dituturkan
oleh etnis Melayu sejak berabad-abad lalu? Padahal etnis Melayu sendiri
hanya sebagian kecil saja dari ratusan etnis di nusantara?

Arkeolog Harry Truman Simanjuntak mengatakan, bahasa Melayu dan ratusan
bahasa daerah lainnya di nusantara sebenarnya berakar dari bahasa
Austronesia yang mulai muncul sekitar 6.000-10.000 tahun lalu.

Penyebaran penutur bahasa Austronesia, ujar Ketua Ikatan Ahli Arkeologi
Indonesia (IAAI) itu, merupakan fenomena besar dalam sejarah umat manusia
karena sebagai suatu rumpun bahasa, Austronesia merupakan yang terbesar di
dunia, meliputi 1.200 bahasa dan dituturkan oleh hampir 300 juta populasi.


Masyarakat penuturnya tersebar luas di wilayah sepanjang 15 ribu km meliputi
lebih dari separuh bola bumi, yaitu dari Madagaskar di barat hingga Pulau
Paskah di ujung timur, dari Taiwan-Mikronesia di utara hingga Selandia Baru
di selatan.


"Out of Taiwan"

Mengenai asal-usul penutur Austronesia, Harry mengatakan, ada beberapa
hipotesa. Yang paling umum adalah hipotesa bahwa asal leluhur penutur
Austronesia adalah Formosa (Taiwan) atau model "Out of Taiwan".

Arkeolog lainnya Daud A Tanudirjo menyebutkan, Robert Blust adalah pakar
linguistik yang paling lantang menyuarakan pendapat bahwa asal-ususl penutur
Austronesia adalah Taiwan.

Sejak 1970-an Blust telah mencoba merekonstruksi silsilah dan pengelompokan
bahasa-bahasa dari rumpun Austronesia misalnya kosakata protobahasa
Austronesia
yang berkaitan dengan flora dan fauna serta gejala alam lain, kata Daud.

"Ia juga menawarkan rekonstruksi pohon kekerabatan rumpun bahasa Austronesia
dan perkiraan waktu pencabangannya mulai dari Proto-Austronesia hingga
Proto-Oseania," katanya.

Para leluhur ini, diungkapkan Daud, awalnya berasal dari Cina Selatan yang
bermigrasi ke Taiwan pada 5.000-4.000 SM, namun akar bahasa Austronesia baru
muncul beberapa abad kemudian di Taiwan.

Kosakata yang dapat direkonstruksi dari bahasa awal Austronesia yang dapat
dilacak antara lain : rumah tinggal, busur, memanah, tali, jarum, tenun,
mabuk, berburu, kano, babi, anjing, beras, batu giling, kebun, tebu, gabah,
nasi, menampi, jerami,
hingga mengasap.

Para petani purba di Taiwan ini berkembang cepat dan lalu terpecah-pecah
menjadi kelompok-kelompok yang hidup terpisah dan bahasanya menjadi
berbeda-beda dengan setidaknya kini ada sembilan bahasa yang teridentifikasi
sebagai bahasa formosa.


Bermigrasi

Migrasi leluhur dari Taiwan ke Filipina mulai terjadi pada 4.500-3.000 SM.
Leluhur ini adalah salah satu dari kelompok yang memisahkan diri. Mereka
bermigrasi ke selatan menuju Kepulauan Filipina bagian utara yang kemudian
memunculkan cabang bahasa baru yakni Proto-Malayo-Polinesia (PMP).

Tahap berikutnya, ujar Daud, terjadi pada 3.500-2.000 SM di mana masyarakat
penutur bahasa PMP yang awalnya tinggal di Filipina Utara mulai bermigrasi
ke selatan melalui Filipina Selatan menuju Kalimantan dan Sulawesi serta ke
arah tenggara menuju Maluku Utara.

Proses migrasi ini membuat bahasa PMP bercabang menjadi bahasa Proto Malayo
Polinesia Barat (PWMP) di kepulauan Indonesia bagian barat dan Proto Malayo
Polinesia Tengah-Timur (PCEMP) yang berpusat di Maluku Utara.

"Rupanya ketika bermigrasi ke arah tenggara penanaman padi mulai
ditinggalkan karena tidak sesuai dengan lingkungannya. Mereka mulai
memanfaatkan tanaman keladi dan umbi-umbian lain serta buah-buahan,"
katanya.

Namun pada 3.000-2.000 SM leluhur yang ada di Maluku Utara bermigrasi ke
selatan dan timur. Hanya dalam waktu singkat migrasi dari Maluku Utara
mencapai Nusa Tenggara sekitar 2.000 SM yang kemudian memunculkan bahasa
Proto Malayo Polinesia Tengah
(PCMP).

Demikian pula migrasi ke timur yang mencapai pantai utara Papua Barat dan
melahirkan bahasa-bahasa Proto Malayo-Polinesia Timur (PEMP).

Migrasi dari Papua Utara ke barat terjadi pada 2.500 SM dan ke timur pada
2.000-1.500 SM, di mana penutur PEMP di wilayah pantai barat Papua Barat
melakukan migrasi arus balik menuju Halmahera Selatan, Kepulauan Raja Ampat,
dan pantai barat Papua Barat
yang kemudian muncul bahasa yang dikelompokkan sebagai Halmahera
Selatan-Papua Nugini Barat (SHWNG).

Setelah itu kelompok lain dari penutur PEMP bermigrasi ke Oseania dan
mencapai kepulauan Bismarck di Melanesia sekitar 1.500 SM dan memunculkan
bahasa Proto Oseania.

"Sedangkan di Kepulauan Indonesia di bagian barat, setelah s

[ppiindia] Memahami Akar Gejolak Bursa dari "Short Selling"

2008-10-19 Terurut Topik Sandy Dwiyono
Saya pernah dengar, kerugian sektor perumahan di AS bisa mencapai 17 trilyun
dolar.

---

http://www.antara.co.id/arc/2008/10/13/memahami-akar-gejolak-bursa-dari-short-selling/

Memahami Akar Gejolak Bursa dari "Short Selling"


A. Jafar M. Sidik

Jakarta (ANTARA News) - Bayangkan anda pemilik perusahaan sehat yang
menerbitkan 30 persen sahamnya di pasar modal.

Proses produksi perusahaan anda bekerja normal, tiap tahun laba tumbuh,
likuiditas tidak bermasalah sehingga tak pernah kesulitan membayar gaji
karyawan atau belanja perusahaan.

Tetapi tiba-tiba aset perusahaan jatuh tertimpa amblasnya harga 30 persen
saham di bursa setelah investor melepasnya tanpa mengindahkan baiknya
fundamental perusahaan anda.

Bagaimana perasaan anda? Tidak adil bukan? Tetapi ini yang terjadi pada
pasar modal global di mana General Motors, Morgan Stanley dan banyak
perusahaan sehat di AS dan Eropa mengalami erosi aset padahal tak ada yang
salah dalam fundamental mereka.

Mereka adalah korban dari kekalutan berbalut keserakahan yang disebarkan
para pengail untung di pasar modal yang mencampakkan fundamental emiten,
diantaranya lewat pola "short selling."

Time, dalam edisi 12 September 2008 menulis, setiap kali pasar finansial
runtuh maka telunjuk tuduhan diarahkan ke "short selling" karena meski
legal, pola transaksi saham ini kerap membuat pasar yang oleng semakin
terjun ke jurang kebangkrutan.

"Para pelaku 'short selling' itu penjarah di reruntuhan," tuduh Andrew
Cuomo, Jaksa Agung New York, AS.

Tidak heran, saat "bailout" miliaran dolar AS tak menghasilkan apa-apa dan
malah menghancurkan perusahaan-perusahaan sehat di banyak negara, Financial
Service Authority Inggris (FSA) mencucuk "short selling" karena menjadi
biang kerok rontoknya bursa London.

"(Larangan) ini untuk melindungi integritas dan kualitas fundamental bursa
serta menjaga sektor keuangan agar tidak terus-terusan goyah," terang Kepala
FSA Hector Sants seperti dikutip Huffington Post (12/10).

Bursa London dan Wall Street tidak memilih suspensi (penghentian sementara
transaksi saham) karena mungkin dianggap pemurtadan pasar bebas, tetapi
memilih mengunci gerbang "short selling."


Risiko


Peraih Nobel Perdamaian asal Bangladesh, Muhammad Yunus menilai, kapitalisme
yang wujud kasarnya terekspresi di pasar modal telah menjadi kasino atau
tempat judi. Dan "short selling" adalah layar untuk menerangkan bagaimana
praktik judi itu terjadi.

Mengutip BBC, "short selling" adalah upaya investor membeli aset satu emiten
atau lebih untuk dijual di bursa dengan harapan harganya jatuh, lalu mereka
membeli kembali (buy back) pada harga jatuh itu.

Mereka kemudian membayar perusahaan penerbit atau kreditor saham pada harga
jatuh, padahal nilai riil perusahaan lebih dari itu.

Investor mengusai aset perusahaan pada harga berlipat tanpa menginjeksikan
sepeser pun dana ke perusahaan itu.

Mereka mentransaksikan risiko aset tanpa benar-benar menguasai aset, namun
berkuasa dalam merekayasa harga aset dengan mengeksploitasi ekspektasi,
memanipulasi prediksi dan mendramatisasi informasi untuk menggiring pasar
membentuk harga disasar.

Bayangkan jika anda pelaku perdagangan berjangka atau kontrak derivatif aset
yang memegang opsi untuk menjual atau membeli saham, indeks, surat utang
atau kontrak barang pada syarat telah ditentukan namun belum menyerahkan
uang untuk menyelesaikan transaksi.

Anda menggenggam opsi beli pada harga Rp10.000 dan opsi jual pada harga
Rp15.000, namun anda ingin membeli di bawah Rp10.000 dan menjualnya di atas
Rp15.000.

Maka, yang anda lakukan adalah mengelola sentimen dan informasi untuk
memengaruhi atau bahkan merusak ekspektasi harga aset sampai semua orang
terdorong melepas aset sejenis dengan anda pegang.

Setelah investor lain melepas aset yang harganya sudah teramputasi, anda
menangkap kembali aset itu melalui "buyback" sehingga aset itu kini dikuasai
anda dengan ongkos rendah dan kekuasaan besar dalam menentukan harga jual di
kemudian waktu.

Ketika anda menginginkan untung, maka aset anjlok itu dijual pada harga
tinggi di satu momen yang ditentukan oleh anda. Hasilnya, anda pulang ke
rumah sebagai OKB (orang kaya baru) sambil menjinjing aset perusahaan tanpa
sepeser pun modal anda di neraca perusahaan itu.

Mungkin dalam konteks inilah, Bursa Efek Indonesia (BEI) memutuskan
mensuspensi perdagangan saham di hampir sepekan kemarin karena pergerakan
bursa sudah irasional dan kentara mencoret-coret kertas yang sudah terisi
rapi.

Kepada Metro TV akhir pekan lalu, Direktur Utama BEI Erry Firmansyah
menandaskan, suspensi BEI tidak ditempuh karena otoritas bursa panik,
melainkan karena melihat perdagangan saham sepekan kemarin sudah tidak
normal.

Erry benar, karena alangkah tidak bermoral jika BEI membiarkan spekulasi
yang tak memiliki kaitan dengan fundamental pasar, merusak aset perusahaan
untuk kemudian menularkan wabah krisis ke keseluruhan perekonomian.

"Kami tak bisa membiarkan situasi kalut men

[ppiindia] PDB is Positioning, Differentiation and Brand

2008-10-19 Terurut Topik Sandy Dwiyono
http://www.kompas.com/read/xml/2008/10/18/10113478/pdb.is.positioning.differentiation.and.brand

PDB is Positioning, Differentiation and Brand


INTI dari marketing sebenarnya adalah Positioning, Differentiation, dan
Brand (PDB). Ya, marketing itu bukan sekadar Marketing-Mix atau yang dikenal
juga sebagai 4P (product-price-place-promotion). Sebab, marketing-mix tanpa
PDB jadinya bersifat komoditas dan me-too saja, bisa dengan mudah ditiru
oleh pesaing. Juga bukan Segmentation-Targeting-Positioning (STP) semata,
walaupun ini juga penting. Sebab, Positioning yang tidak didukung
Differentiation yang solid akan percuma. Cuma sekadar janji kosong.

Banyak orang yang juga masih salah paham, dikiranya marketing itu identik
dengan Selling. Karena banyak orang yang kerjaannya jualan (selling), tapi
di kartu namanya tertera posisi sebagai marketing. Lebih repot lagi ketika
orang mulai menganggap bahwa marketing adalah A&P alias Advertising and
Promotion. Orang jadi takut mendengar istilah marketing, karena kuatir akan
menghabiskan banyak uang namun hasilnya belum jelas, spend money for
nothing.

Belum lagi kekacauan pengertian Marketing Public Relations (MPR), di mana
public relations (PR) seolah-olah untuk membangun citra (image), sementara
marketing untuk jualannya. Event-event MPR mesti ada sponsorship plus
berjualan langsung di tempat. Bagi saya, itu semua salah kaprah. Saya
sendiri dalam buku-buku yang saya tulis dengan Philip Kotler selalu
mengatakan bahwa yang namanya Marketing itu sebenarnya ada 9 elemen—yang
terdiri dari 3 elemen Strategi, 3 elemen Taktik, dan 3 elemen Value—dengan
PDB sebagai intinya.

Tiga elemen Strategi adalah Segmentation, Targeting, dan Positioning (STP),
dengan Positioning sebagai intinya. Tiga elemen Taktik adalah
Differentiation, Marketing-Mix, dan Selling (DMS), dengan Differentiation
sebagai intinya. Sementara tiga elemen Value adalah Brand, Service, dan
Process (BSP), dengan Brand sebagai intinya.

Inti strategi marketing dari sebuah perusahaan mencakup PDB ini. Pertama
adalah bagaimana kita mampu secara tepat memposisikan produk, merek, atau
perusahaan kita di benak pelanggan. Kedua, bagaimana kita bisa menopang
positioning yang tepat ini dengan diferensiasi yang kokoh. Dan ketiga, kalau
kita sudah mampu memposisikan diri secara tepat dan mem-back-up-nya dengan
diferensiasi yang kokoh, maka langkah selanjutnya adalah bagaimana kita
membangun brand kita secara berkelanjutan.

Walaupun intinya memang PDB, namun kesembilan elemen marketing tadi tetap
memiliki peran masing-masing yang tidak kalah pentingnya. Sebuah program
marketing haruslah tetap mempraktikkan kesembilan elemen itu secara
komprehensif, tanpa kecuali. Artinya, suatu pernyataan positioning harus
sesuai dengan segmen yang ditetapkan dan sesuai dengan target yang dituju.
Juga, differentiation harus tetap diterjemahkan secara kreatif ke dalam
marketing-mix dan dipahami oleh para salesman. Begitu pula brand value harus
terus ditingkatkan oleh servis yang memuaskan dan process yang efisien.

Jadi, PDB memang harus kuat, namun tetap tidak boleh terpisah dari elemen
lainnya. Sekarang ini sudah banyak orang dari berbagai kalangan non-bisnis
seperti artis, politisi, akademisi, dan sebagainya yang menggunakan PDB.
Model ini memang sederhana tapi solid sehingga bisa diterapkan oleh banyak
orang yang awam marketing sekali pun.

Saya sendiri selalu menggunakan PDB ini pada berbagai kesempatan, bukan cuma
di Indonesia tapi juga di luar negeri. Misalnya ketika saya mengajar di
Nanyang Business School Singapura, Universiti Putra Malaysia tempat saya
kebetulan juga jadi Adjunct Professor, dan juga di University of St. Gallen
Swiss. Atau seperti ketika saya mengajar di Sekolah Staf Perwira Tinggi
(Sespati) Polri dan Sekolah Staf Dinas Luar Negeri (Sesdilu) untuk
diplomat-diplomat di Departemen Luar Negeri.

Semua kasus sukses kalau dianalisis pasti ada PDB yang solid, baik pelakunya
melakukannya secara sengaja atau tanpa sengaja, baik ia mengerti atau tidak
mengerti teorinya. Itu tidak terlalu penting. Yang lebih penting ia sudah
menerapkan PDB ini, baik diakui maupun tidak.

Di Indonesia, kasus-kasus marketing yang sukses seperti Lux, Lifebuoy,
Toyota Kijang terlihat memiliki PDB yang solid. Sementara, kasus Timor
menunjukkan bahwa perusahaan ini gagal karena PDB-nya tidak jelas. Perumusan
positioning sebagai mobil nasional ternyata tidak didukung oleh diferensiasi
yang kuat. Selain itu, kondisi politik waktu itu juga cukup berpengaruh.

Jadi, sengaja atau tidak, sadar atau tidak, bahkan tahu atau tidak, tapi di
balik semua kisah sukses di era Legacy Marketing saja pasti ada PDB yang
solid. Apalagi di era New Wave Marketing saat ini.


[Non-text portions of this message have been removed]




***
Berdikusi dg Santun & Elegan, dg Semangat Persahabatan. Menuju Indonesia yg 
Lebih Baik, in Commonality & Shared Destiny. 
http://gr

[ppiindia] Penerimaan Pajak Tak Terpengaruh Krisis Global

2008-10-19 Terurut Topik Sandy Dwiyono
http://www.antara.co.id/arc/2008/10/17/penerimaan-pajak-tak-terpengaruh-krisis-global/

Penerimaan Pajak Tak Terpengaruh Krisis Global


Pekanbaru (ANTARA News) - Direktorat Jenderal (Ditjen) Pajak tetap
optimistis krisis keuangan tidak akan mempengaruhi pencapaian target
penerimaan pajak pada tahun 2008.

Direktur Penyuluhan Pelayanan dan Humas Ditjen Pajak Joko Mulyo Saputro di
Pekanbaru, Jumat, mengatakan bahwa kinerja realisasi penerimaan hingga
September 2008 sudah jauh melebihi pencapaian pada tahun lalu.

"Kami optimistis bisa terealisasi karena penerimaan pajak hingga September
2008 sudah lebih sekitar 47 persen dari pencapaian pada tahun sebelumnya,"
kata Joko di sela Rakor Direktur Utama dan Forum Strategis Direktur
Pemasaran Bank Pembangunan Daerah Seluruh Indonesia (BPDSI).

Pemerintah menargetkan penerimaan pajak sebesar Rp477,77 triliun dalam
APBN-P 2008. Target tersebut berdasarkan asumsi pertumbuhan ekonomi 2008
berkisar 6,4 persen dengan angka baseline penerimaan pajak tahun 2007 yang
sebesar Rp382,22 triliun (di luar PPh migas).

Meski begitu, ia juga tidak menampik dampak krisis keuangan global akan
berpengaruh pada penerimaan pajak pada tahun 2009.

Menurut dia, penerimaan juga berkurang setelah adanya kebijakan keputusan
pengurangan Pajak Penghasilan (PPh) yang mengakibatkan kerugian potensial
(potential lost) hingga Rp40 triliun.

Pemerintah belum lama ini juga menghapuskan pajak penjualan barang mewah
(PPnBM) untuk tiga subproduk elektronik dari lima produk utama untuk
mendongkrak kinerja salah satu sektor padat karya ini sekaligus menghambat
serbuan produk ilegal.

Namun, ia yakin jumlah penerimaan pajak hingga akhir tahun bakal mencapai
target. Menurut dia, perbaikan internal Ditjen Pajak telah menghasilkan
pemasukan lebih besar.

Selain itu, tentu saja penerimaan pajak luar negeri,terutama dari pungutan
ekspor minyak kelapa sawit yang sempat "kinclong" selama semester I 2008
telah mendukung tercapainya realisasi target penerimaan tahun ini. (*)


[Non-text portions of this message have been removed]



[ppiindia] Memahami Luka Batin

2008-10-19 Terurut Topik Sandy Dwiyono
http://www.kompas.com/read/xml/2008/10/19/13585733/memahami.luka.batin

Memahami Luka Batin

Oleh : Kristi Poerwandari, Psikolog

Bayangkan Anda seorang anak kecil berusia delapan tahun, di panas terik
berjalan kaki cukup jauh pulang sendiri dari sekolah. Anda kesepian,
kelelahan, dan kehausan. Begitu sampai rumah Anda berlari masuk, menarik
gelas dari meja makan, tanpa sengaja menjatuhkannya.

Ayah atau ibu kaget, menghampiri dengan tubuh tegang. Bukannya menunjukkan
kekhawatiran, mereka mulai memaki-maki. Mengguncang dan memukul Anda: "Dasar
goblok. Anak tidak tahu diuntung! Selalu bikin masalah. Itu gelas bagus
tahu?! Hari ini kamu dihukum tidak dapat makan siang!!" Mungkin Anda sangat
ketakutan, tegang, dan bingung, sementara badan terasa sakit akibat pukulan.

Dengan gerakan kacau, Anda mulai memunguti pecahan gelas, mungkin begitu
paniknya sehingga tangan tertusuk dan berdarah. Ayah atau ibu sama sekali
tak peduli, tegak berdiri penuh kebencian.

Luka akibat tertusuk pecahan kaca mungkin sembuh dalam waktu singkat, tetapi
luka batin? Bila mengalami hal di atas, mungkin kita akan menghayati begitu
banyak perasaan negatif: takut, bingung, kesepian, sedih, marah, dan
menyesali diri, merasa bodoh, tak berdaya, mungkin juga sangat marah dan
benci kepada orangtua yang telah berlaku tidak adil. Kita juga akan merasa
sangat malu karena orangtua melakukan hal begitu buruk dan karena kita
diperlakukan demikian buruk.

Trauma psikologis adalah suatu kejadian yang menghadapkan kita pada ancaman
genting yang overwhelming, berdampak pada tergoncangnya keseimbangan. Ketika
itu terjadi, kapasitas menyelesaikan masalah dari otak kehilangan kemampuan
mengendalikan situasi. Kekagetan dan ketakutannya dapat sangat melumpuhkan,
apalagi bila dibarengi sakit fisik.

Luka batin akibat perlakuan orang terdekat sering lebih menghancurkan.
Apalagi bila itu terjadi berulang.

Psikoanalisis mampu menjelaskan rinci betapa perlakuan buruk dari orang
terdekat sejak masa awal kehidupan dapat menghantui hingga masa dewasa. Luka
batin yang tak terobati mungkin menghancurkan kepercayaan kita kepada orang
lain. Luka batin juga sering menghancurkan kepercayaan kita kepada diri
sendiri ("Apakah aku cukup baik untuk dicintai?; "Adakah yang
sungguh-sungguh peduli kepadaku?")

Luka batin mencerabut jangkar psikologis atau akar terdalam dari rasa aman
manusia. Bagaimana orang merespons luka batinnya?

Tergantung karakteristik kepribadian, sosialisasi yang diterima, dan
keseluruhan konteks hidupnya. Rasa marah mungkin terbawa hingga dewasa.
Sikap menghukum dari orangtua diadopsi dalam bentuk mudahnya individu marah
dan menghukum pasangan hidup atau anak. Atau rasa tidak aman yang kuat
menyebabkan kita membentengi diri akibat takut dilukai.

Ada yang jadi sinis, punya kebutuhan berlebihan tak pernah terpuaskan akan
seks, kekuasaan, prestise, dan lainnya. Intinya, hal-hal itu menjadi
kompensasi ketidakyakinan kita sungguh-sungguh pribadi berharga dan patut
dicintai.

Luka batin dalam komunitas juga berdampak bervariasi. Proses psikologis
seperti generalisasi dan pembakuan stereotipe dapat menggulirkan ribuan
masalah lebih lanjut.

Pengalaman buruk langsung maupun tak langsung (yang dilihat dan didengar)
dengan kelompok tertentu (polisi, perempuan, guru, orang kaya, individu
dengan karakteristik fisik tertentu) dapat mengental dalam ingatan dan
berpengaruh terhadap perilaku kita.

Membangun kebahagiaan

Berikut cuplikan surat seorang gadis, sebut saja Cinta, di Jakarta, yang
penuh luka batin akibat tindakan orangtua sejak masa kecil dia.

"Mbak, aku melakukan kesalahan lagi. Ibuku tadi marah-marah ke tukang yang
sedang merenovasi rumah. Aku takut mereka dendam kepada Ibu dan malah
kenapa-kenapa, jadi Ibu ku tenangkan. Eh, malah aku dimarahi habis-habisan.
Katanya aku sok tahu, sok mengatur, durhaka. Mama teriak-teriak, lempar
barang hampir kena ke kepalaku. Aku dituduh sengaja bikin Mama jadi stres
supaya Mama masuk rumah sakit jiwa…. Aku tertekan banget, aku nangis
berjam-jam. Kalau sudah begini, aku jadi ingin menghubungi lagi mantan
pacarku. Tetapi, jangan khawatir Mbak, aku tahu itu bukan penyelesaian yang
baik. Jadi, aku mau tidur dulu saja. Cape." (Dia baru putus pacaran
dengan laki-laki beristri dan mulai menyadari hubungan tersebut tidak
memberi manfaat apa pun bagi dia).

Dalam surat lain, dia menulis: "Mbak, aku tidak mau jadi orang yang sama
seperti ayah-ibuku yang penuh kepahitan dan menyakiti anak-anaknya. Aku
sakit hati sekali kepada mamaku, sampai sekarang belum bisa ku hilangkan.
Aku tahu sumber kekacauan emosi ibuku: ia bertahan hidup 32 tahun dengan
suami kasar, sering menghina dan main tangan. Tadi ku dengar ayah maki-maki
ibuku: 'Goblok kamu, anjing, mampus!' Aku ingin menyayangi diriku sendiri.
Pakai ukuranku sendiri dalam memahami diri sendiri, bukan ukuran orang lain,
bukan ukuran mamaku atau papaku yang menganggap aku kurang pintar, kurang
membanggakan, kurang cantik, kurang kaya, dan entah apa lagi."

Ia akan terus be

[ppiindia] Lapan Kembali Rancang Pesawat

2008-10-19 Terurut Topik Sandy Dwiyono
Akan lebih baik bila Lapan berfokus pada hal tertentu seperti dalam
pengembangan roket dan antariksa supaya dana yang ada bisa menghasilkan
sesuatu yang besar. Biarkan urusan pembuatan pesawat dikerjakan teman-teman
PT.DI. Kembangkan terus teknologi antariksa, dan bukan tidak mungkin dalam
waktu dekat Indonesia bisa mengirimkan awak ke luar angkasa. Maju terus
Lapan untuk Indonesia.


---

http://www.kompas.com/read/xml/2008/10/16/06065746/lapan.kembali.rancang.pesawat

Lapan Kembali Rancang Pesawat


JAKARTA, KAMIS - Lembaga Penerbangan dan Antariksa Nasional atau Lapan
merintis pembentukan Pusat Teknologi Penerbangan dan akan kembali merancang
pesawat terbang. Hal ini merupakan langkah Lapan untuk kembali pada
kompetensinya melaksanakan riset penerbangan yang vakum selama 26 tahun
terakhir.

Dijelaskan Kepala Lapan Adi Sadewo Salatun, Rabu (15/10), berdasarkan
keputusan presiden tahun 1963, lembaga riset ini dibentuk tidak hanya untuk
melaksanakan riset di bidang antariksa, antara lain, mengembangkan roket dan
satelit, tetapi juga menangani riset yang berkaitan dengan ilmu pengetahuan
dan teknologi penerbangan, termasuk pembuatan desain dan model pesawat
terbang.

Dengan tugas dan tanggung jawab di bidang teknologi penerbangan, Lapan
berhasil membangun terowongan angin untuk pesawat sub-sonik dan membuat
XT-400, sebuah prototipe pesawat terbang berukuran lebih kecil dari CN 212,
tutur Kisman Subandi, salah satu perintis pembangunan Lapan, yang telah
memasuki masa purnabakti.

Pesawat CN 212 merupakan karya desain dan rancang bangun Cassa Spanyol
bekerja sama dengan Industri Pesawat Terbang Nurtanio (kini PT Dirgantara
Indonesia). Adapun prototipe pesawat XT-400 dibuat sepenuhnya oleh peneliti
dari Lapan, beberapa tahun sebelum pesawat CN 212. Namun, akibat kebijakan
pemerintah, lanjutnya, prototipe pesawat buatan Lapan itu tidak dikembangkan
lebih lanjut.

Munculnya Badan Pengkajian dan Penerapan Teknologi (BPPT) yang didirikan
tahun 1976, menurut Kisman, menyebabkan kompetensi Lapan di bidang teknologi
penerbangan dibekukan. Sebaliknya, desain dan rancang bangun pesawat terbang
ditangani BPPT yang bekerja sama erat dengan IPTN dalam pembuatan prototipe
dan fabrikasi.

Rencana melakukan kembali riset teknologi penerbangan, lanjut Adi, merupakan
reaksi dari pertanyaan kalangan Dewan Perwakilan Rakyat (DPR) yang
terlontarkan sejak 10 tahun lalu. Hal ini juga menjawab respons positif
Menteri Negara Pendayagunaan Aparatur Negara.

Pusat teknologi

Terkait dengan rencana merintis riset teknologi penerbangan, Lapan akan
melakukan reorganisasi, yaitu mengubah Pusat Teknologi Terapan menjadi Pusat
Teknologi Penerbangan yang antara lain akan terdiri dari tiga bidang, yaitu
bidang konstruksi, propulsi, dan sistem kendali.

Dilihat dari sisi sumber daya manusia, Lapan telah memiliki tenaga lulusan
sarjana teknik penerbangan dalam jumlah yang memadai. "Tahun ini Lapan akan
merekrut tenaga peneliti sebanyak 26 orang, di antaranya sarjana lulusan
teknologi penerbangan," ungkapnya.

Selain itu, tidak tertutup kemungkinan Lapan melakukan outsourcing dalam
mendukung proyek riset teknologi penerbangan, yang akan dilaksanakan.

Namun, rencana merintis penelitian dan pengembangan teknologi penerbangan
tersebut, ungkap Adi, saat ini masih dalam tahap pembahasan di tingkat
internal Lapan. Setelah itu akan dibicarakan dengan Menteri Negara Riset dan
Teknologi, serta lembaga pemerintah nondepartemen riset teknologi dan
industri terkait.

Kerja sama dengan lembaga dan industri terkait, menurut Adi, penting karena
kegiatan tersebut memerlukan pemanfaatan sumber daya manusia dan fasilitas
laboratorium yang dimiliki lembaga riset lainnya serta perguruan tinggi.
Selain itu, hasil desain pesawat terbang akan dibuat prototipenya oleh
industri pesawat terbang nasional.

Adi mengambil contoh BPPT memiliki Laboratorium Uji Konstruksi dan
Laboratorium Aeronatika Gas dan Getaran, yang dapat dimanfaatkan Lapan untuk
uji prototipe pesawat rancangannya.

Menanggapi rencana Lapan tersebut, Menteri Negara Riset dan Teknologi
Kusmayanto Kadiman mengatakan, Lapan hendaknya fokus pada peroketan dan
penginderaan jauh saja.

"Dengan dana riset yang terbatas tak mungkin Lapan melakukan banyak hal.
Penerbangan itu sudah banyak dilakukan BPPT," ucap Kusmayanto.

Sementara itu, di bidang peroketan dan satelit, Lapan telah mencapai
kemajuan pesat dengan berhasil membuat roket hingga RX-420 atau berdiameter
420 milimeter yang akan diuji statik November mendatang dan uji terbang awal
2009. Selain itu, satelit mikro yang akan diluncurkan pada 2010 dengan roket
India di orbit khatulistiwa.


Sumber : Kompas Cetak


[Non-text portions of this message have been removed]



[ppiindia] Bohong, Matahari Terlihat 36 Jam

2008-10-19 Terurut Topik Sandy Dwiyono
Ada-ada saja cara orang ingin cari perhatian dan jadi terkenal.



http://www.kompas.com/read/xml/2008/10/16/05523492/bohong.matahari.terlihat.36.jam

Bohong, Matahari Terlihat 36 Jam

JAKARTA — Informasi dari internet yang beredar di kalangan masyarakat
akhir-akhir ini mengenai matahari akan terlihat atau menyinari selama 36 jam
pada 17 Oktober 2008 di wilayah Indonesia merupakan kabar bohong. Matahari
akan tetap bersinar selama rata-rata 12 jam di Indonesia.

Demikian dikemukakan peneliti utama bidang astronomi astrofisika Lembaga
Penerbangan dan Antariksa Nasional (Lapan), Thomas Djamaludin, serta Kepala
Pusat Penelitian dan Pengembangan Badan Meteorologi, Klimatologi, dan
Geofisika Mezak Arnold Ratag secara terpisah, Rabu (15/10) di Jakarta.

"Sistem rotasi Bumi sering disebut memiliki gerak gasing dengan kemiringan
sumbu sebesar 23,5 derajat, tetapi tetap tidak memungkinkan wilayah ekuator
mendapatkan sinar matahari sampai 36 jam dalam 2.400 tahun sekali seperti
dinyatakan dalam kabar bohong itu," kata Thomas Djamaludin.

Mezak menuturkan, penyinaran matahari di wilayah ekuator, termasuk
Indonesia, yang memiliki batas koordinat 11 derajat Lintang Selatan (LS)
sampai 6 derajat Lintang Utara (LU) rata- rata melihat sinar matahari hanya
selama 12 jam plus atau minus 45 menit. Kemungkinan matahari dapat terlihat
selama 36 jam sangat tidak mungkin.

Thomas menjelaskan, kabar bohong mengenai astronomi tidak hanya terjadi
sekali ini. Ia mencontohkan, pada 27 Agustus 2004 juga pernah beredar
informasi berupa purnama ganda. "Ketika itu yang dimaksudkan purnama pada
Bulan dan planet Mars secara bersamaan. Namun, tetap saja tidak dapat
dikatakan purnama ganda karena keduanya terlihat dari Bumi tampak sama
sekali berbeda ukurannya," kata Thomas.

Nawa Tunggal


[Non-text portions of this message have been removed]




***
Berdikusi dg Santun & Elegan, dg Semangat Persahabatan. Menuju Indonesia yg 
Lebih Baik, in Commonality & Shared Destiny. 
http://groups.yahoo.com/group/ppiindia
***
__
Mohon Perhatian:

1. Harap tdk. memposting/reply yg menyinggung SARA (kecuali sbg otokritik)
2. Pesan yg akan direply harap dihapus, kecuali yg akan dikomentari.
3. Reading only, http://ppi-india.blogspot.com 
4. Satu email perhari: [EMAIL PROTECTED]
5. No-email/web only: [EMAIL PROTECTED]
6. kembali menerima email: [EMAIL PROTECTED]
Yahoo! Groups Links

<*> To visit your group on the web, go to:
http://groups.yahoo.com/group/ppiindia/

<*> Your email settings:
Individual Email | Traditional

<*> To change settings online go to:
http://groups.yahoo.com/group/ppiindia/join
(Yahoo! ID required)

<*> To change settings via email:
mailto:[EMAIL PROTECTED] 
mailto:[EMAIL PROTECTED]

<*> To unsubscribe from this group, send an email to:
[EMAIL PROTECTED]

<*> Your use of Yahoo! Groups is subject to:
http://docs.yahoo.com/info/terms/



[ppiindia] Ditemukan, Planet Terpanas di Jagad Raya

2008-10-19 Terurut Topik Sandy Dwiyono
http://www.kompas.com/read/xml/2008/10/17/15043766/ditemukan.planet.terpanas.di.jagad.raya
.

Ditemukan, Planet Terpanas di Jagad Raya


JAKARTA, JUMAT - Dalam usaha perburuan planet-planet di luar tata surya
kita, para peneliti menemukan planet yang dianggap paling panas. Planet
bernama WASP-12b itu menyala dalam suhu 2.200 derajat Celcius, dan mengorbit
bintangnya lebih cepat dan lebih dekat dibanding planet lain.

Planet tersebut mengitari bintangnya dalam sehari. Sebagai perbandingan,
planet di tata surya kita yang paling cepat mengorbit Matahari adalah
Merkurius, yang mengorbit Matahari sekali dalam 88 hari.

Untuk mencapai waktu orbit sedemikian cepat, planet itu berada sangat dekat
dengan bintangnya, dengan jarak sekitar 3,4 juta kilometer atau hanya 2
persen dari jarak Bumi ke Matahari.

"WASP-12b adalah benda langit yang menarik karena ia memiliki waktu putar
terpendek sekaligus menjadi planet terpanas," kata Don Pollacco dari Queen's
University di Irlandia Utara, yang merupakan salah satu peneliti proyek
SuperWASP (Super Wide Angle Search for Planets).

WASP-12b adalah planet gas, sekitar 1,5 kali massa Jupiter dan ukurannya
hampir dua kali lipatnya. Planet yang mengelilingi sebuah bintang sejauh 870
tahun cahaya dari Bumi ini penting terutama karena memberi gambaran sedekat
apa jarak sebuah planet dengan tanpa menjadi hancur.

"Ada batasan jarak karena semakin dekat sebuah planet terhadap bintangnya,
pengaruh radiasinya makin kuat dan dalam satu titik, planet tersebut akan
hancur mendidih karena panas bintangnya," ujar Pollacco. "Sebelumnya,
orang-orang menduga sebagai sesuatu yang mustahil sebuah planet bisa
memutari bintangnya dalam sehari dan bisa sedekat itu."

Planet ini juga sedemikian panas sehingga suhunya mirip dengan suhu beberapa
bintang. Walau begitu, ia bukanlah sebuah bintang karena massanya tidak
cukup besar untuk menghasilkan reaksi panasnuklir yang menjadi ciri sebuah
bintang.

wsn
Sumber : LIVESCIENCE


[Non-text portions of this message have been removed]



[ppiindia] Inilah Penampakan UFO di Amerika

2008-10-19 Terurut Topik Sandy Dwiyono
Kalau dilihat dari gambar pesawatnya, sepertinya pesawat-pesawat UFO tsb
menggunakan pendorong plasma dan nuklir



http://www.kompas.com/read/xml/2008/10/16/09010350/inilah.penampakan.ufo.di.amerika

Inilah Penampakan UFO di Amerika


PHOENIX, KAMIS — Terdapat tempat baru di mana Anda bisa mendapatkan kisah
dan berita tentang UFO. Sebuah organisasi di Phoenix, MUFON, telah membangun
sebuah situs untuk peliput UFO. Kelompok itu melacak dan menginvestigasi
penampakan UFO.

Dia mengatakan bahwa situs tersebut telah mendulang banyak laporan baru yang
lebih banyak dari laporan MUFON karena Anda juga bisa melaporkannya tanpa
mencantumkan nama.

Sementara orang menertawakan laporan tentang UFO, seorang staf MUFON, Stacey
Wright, mengatakan bahwa itu sudah tidak menjadi masalah.

Namun, mencari pengakuan atas klaim UFO bukanlah hal yang mereka
perjuangkan. Para pelacak UFO itu berkata, bisnis ini sedang booming,
terutama di Arizona. Wright mengatakan, setahun yang lalu hanya ada dua
pelacak MUFON di Arizona, saat ini sudah ada 20 orang.(ono/kompas tv)


ONO


[Non-text portions of this message have been removed]




***
Berdikusi dg Santun & Elegan, dg Semangat Persahabatan. Menuju Indonesia yg 
Lebih Baik, in Commonality & Shared Destiny. 
http://groups.yahoo.com/group/ppiindia
***
__
Mohon Perhatian:

1. Harap tdk. memposting/reply yg menyinggung SARA (kecuali sbg otokritik)
2. Pesan yg akan direply harap dihapus, kecuali yg akan dikomentari.
3. Reading only, http://ppi-india.blogspot.com 
4. Satu email perhari: [EMAIL PROTECTED]
5. No-email/web only: [EMAIL PROTECTED]
6. kembali menerima email: [EMAIL PROTECTED]
Yahoo! Groups Links

<*> To visit your group on the web, go to:
http://groups.yahoo.com/group/ppiindia/

<*> Your email settings:
Individual Email | Traditional

<*> To change settings online go to:
http://groups.yahoo.com/group/ppiindia/join
(Yahoo! ID required)

<*> To change settings via email:
mailto:[EMAIL PROTECTED] 
mailto:[EMAIL PROTECTED]

<*> To unsubscribe from this group, send an email to:
[EMAIL PROTECTED]

<*> Your use of Yahoo! Groups is subject to:
http://docs.yahoo.com/info/terms/



[ppiindia] Indonesia-Belanda Mantapkan Kerjasama Industri Kapal Perang

2008-10-19 Terurut Topik Sandy Dwiyono
http://www.antara.co.id/arc/2008/10/19/indonesia-belanda-mantapkan-kerjasama-industri-kapal-perang/

Indonesia-Belanda Mantapkan Kerjasama Industri Kapal Perang


Jakarta, 19/10 (ANTARA) - Kerja sama industri pertahanan khususnya
menyangkut kapal perang jenis Korvet akan makin dimantapkan antara Indonesia
dan Belanda.

"Kerjasama industri pertahanan, terutama kapal perang Korvet, terutama
difokuskan adanya alih teknologi kepada para teknisi Indonesia, khususnya
personel TNI Angkatan Laut," kata Kepala Dinas Penerangan Angkatan Laut
Laksamana Pertama TNI Iskandar Sitompul kepada ANTARA di Jakarta, Minggu.

Iskandar mengemukakan komitmen kerja sama tersebut adalah salah satu hasil
kunjungan kerja Panglima TNI Jenderal TNI Djoko Santoso dan Kepala Staf
Angkatan Laut (Kasal) Laksamana TNI Tedjo Edhy Purdijatno ke Negeri Kincir
Angin pada 18-19 Oktober 2008.

Iskandar yang menyertai kunjungan itu mengemukakan, selama di Belanda
Panglima TNI Jenderal TNI Djoko Santoso dan Kasal Laksamana TNI Tedjo Edhy
Purdijatno mengadakan kunjungan kehormatan kepada Menteri Pertahanan
(Menhan) Belanda yang diterima wakilnya J.G. de Vries.

Selama pertemuan, kedua pihak membahas berbagai kerjasama pertahanan dan
militer yang telah terjalin baik antara kedua pihak, tidak saja dalam bidang
pendidikan perwira kedua angkatan bersenjata tetapi juga kerjasama industri
pertahanan, khususnya kapal perang Korvet.


Rangkaian kunjungan kerja juga diisi dengan pemberangkatan Kapal Perang
Korvet jenis Kelas Sigma ketiga TNI AL dari galangan kapal Royal Schelde
Naval Shipbuilding di Vlissingen , Belanda ke Indonesia.

"Diperkirakan, kapal korvet ketiga yang diberi nama KRI Iskandar Muda itu
akan tiba di Indonesia pada 2 Desember 2008 dan akan ditampilkan pada HUT
TNI AL pada 5 Desember 2008," katanya.

Sesuai Renstra TNI AL 2003-2013, TNI AL membeli empat kapal korvet jenis
Kelas Sigma dari negeri `Kincir Angin` itu. Pembelian keempat kapal
dilakukan dalam dua tahap.

Semula dua kapal pada tahap pertama dibuat di Belanda, sedangkan dua sisanya
dilakukan oleh PT PAL dengan sebelumnya mengirim para teknisi TNI AL untuk
mempelajari teknologi kapal korvet.

Penamaan dua korvet Sigma I dan II dilakukan saat kunjungan Menteri
Pertahanan Juwono Sudarsono dan Kasal Laksamana TNI Slamet Soebijanto ke
Belanda pada 14 -18 September 2006 di galangan kapal Vlissingen, Belanda.

Kapal korvet Sigma Class I dan II, yang masing-masing diberi nama KRI
Diponegoro dan KRI Hasanuddin, tiba di Indonesia pada 2007 dan awal 2008.
Kedua kapal itu kini ditempatkan di Armada RI Kawasan Timur (Armatim) TNI AL
Surabaya.

Sedangkan penamaan korvet Sigma III dilakukan oleh Panglima TNI Marsekal
Djoko Suyanto saat berkunjung ke Negeri Kincir Angin. Korvet Sigma III itu
diberi nama KRI Sultan Iskandar Muda dan juga akan ditempatkan di Armatim.

Selain membahas kelanjutan kerjasama industri kapal perang Korvet, dalam
pertemuan tersebut juga dibicarakan tentang peran TNI dalam misi perdamaian
PBB di beberapa daerah konflik seperti Kongo dan Lebanon Selatan.(*)



[Non-text portions of this message have been removed]



[ppiindia] Indonesia Rebut Dua Emas Cabang Perahu Naga ABG

2008-10-19 Terurut Topik Sandy Dwiyono
http://www.antara.co.id/arc/2008/10/19/indonesia-rebut-dua-emas-cabang-perahu-naga-abg/

Indonesia Rebut Dua Emas Cabang Perahu Naga ABG


Denpasar (ANTARA News) - Indonesia mempersembahkan dua medali emas melalui
cabang Perahu Naga (Dragon Boat) pada Asian Beach Games (ABG) I 2008,
Minggu, di Suwung, Denpasar, Bali, setelah tim putra dan putri memenangi
nomor 1.000 meter.

Tim putra Indonesia memimpin dengan mencatat waktu 4 menit 29,24 detik,
disusul posisi kedua Myanmar dengan 4:34,29, dan urutan ketiga Filipina
dengan 4:49,60 detik.

Sedangkan tim putri Indonesia memimpin dengan catatan waktu 5:05,66 detik,
disusul China 5:05,76, dan urutan ketiga Thailand 5:09,59. (*)


[Non-text portions of this message have been removed]



[ppiindia] U.S. Europe propose several summits to discuss financial crisis

2008-10-19 Terurut Topik Sandy Dwiyono
http://en.rian.ru/world/20081019/117819651.html

U.S. Europe propose several summits to discuss financial crisis

WASHINGTON, October 19 (RIA Novosti) - U.S. and European leaders have
proposed a series of world summits to discuss the global financial summit.

U.S. President George Bush, French President Nicolas Sarkozy and European
Commission President Jose Manuel Barroso reached agreement at a meeting at
the Camp David presidential residence on Saturday to reach out to other
world leaders next week with the idea of beginning a series of summits on
addressing the challenges facing the global economy, a joint statement said.

The current global credit crunch started in the United States and quickly
spread to Asia and Europe leading to record losses on global financial
markets, rising interest rates and a liquidity shortage.

"World leaders will be consulted about the idea of a first summit of heads
of government to be held in the U.S. soon after the U.S. elections, in order
to review progress being made to address the current crisis and to seek
agreement on principles of reform needed to avoid a repetition and assure
global prosperity in the future. Later summits would be designed to
implement agreement on specific steps to be taken to meet those principles,"
the statement said.

Bush said he was looking forward to host the financial gathering in the near
future.

"It is essential that we work together because we're in this crisis
together," Bush said at a meeting with Sarkozy, who holds the EU presidency,
and Barroso


[Non-text portions of this message have been removed]



[ppiindia] OPEC cuts oil demand forecast

2008-10-19 Terurut Topik Sandy Dwiyono
http://en.rian.ru/video/20081016/117783705.html

OPEC cuts oil demand forecast

By the end of the year, global oil demand growth will be lower than
expected. In 2009, it will also be on the decline. Oil exporters fear a
possible crisis


[Non-text portions of this message have been removed]



[ppiindia] Moscow to host international nano forum in December

2008-10-19 Terurut Topik Sandy Dwiyono
http://en.rian.ru/science/20081013/117702045.html

Moscow to host international nano forum in December

MOSCOW, October 13 (RIA Novosti) - Moscow will hold an international forum
devoted to nanotechnology on December 3-5, Russian Deputy Prime Minister
Sergei Ivanov said on Monday.

The forum is expected to feature round table meetings, plenary sessions,
press conferences and seminars involving leaders from the global
nanotechnology industry.

Leading experts from Austria, the U.K., Finland, and the U.S., as well as
the Asian nations of South Korea, Japan and China are due to take part in
the event.

"The main goal is the applied use of nano products and technology in
different areas - industry, business as well as everyday life," Ivanov said.

The forum steering committee is scheduled to hold its first session this
week, Ivanov said, adding that the forum preparations would start shortly
after the meeting.

"We want this forum to be held on an annual basis in Moscow," Ivanov added.


[Non-text portions of this message have been removed]



[ppiindia] Kazakhstan, Russia to hold joint missile defense drills

2008-10-19 Terurut Topik Sandy Dwiyono
http://en.rian.ru/world/20081016/117774792.html

Kazakhstan, Russia to hold joint missile defense drills

ASTANA, October 16 (RIA Novosti) - Kazakhstan and Russia will soon conduct
joint missile defense exercises involving elements of Russia's Space Forces,
a senior Kazakh military official said on Thursday.

"In the near future we are planning to hold large-scale Kazakh-Russian
exercises, dubbed Shield-2008, in western Kazakhstan," the commander of the
Republican Guard, Lt. Gen. Abai Tasbulatov, told an international security
conference in the Kazakh capital.

He said the exercises will focus on joint defense against air and ballistic
missile strikes, and will involve in addition to air defense units elements
of Russia's Space Forces.

The two countries, both members of the Collective Security Treaty
Organization (CSTO), are set to conduct a number of joint military drills
next year, including a naval anti-terrorism exercises in the Caspian Sea.

Russia has recently been strengthening military ties with Eurasian allies
amid growing tensions over NATO expansion and U.S. missile shield plans for
Central Europe.


[Non-text portions of this message have been removed]



[ppiindia] Iranian pilots show off dogfighting skills in war games

2008-10-19 Terurut Topik Sandy Dwiyono
http://en.rian.ru/world/20081017/117796983.html

Iranian pilots show off dogfighting skills in war games

TEHRAN, October 17 (RIA Novosti) - The Iranian Air Force started on Friday
large scale combat drills in the northwest of the country with simulated
dogfights, the IAF press service said in a statement.

"Iranian fighters and bombers took off early on Friday from various
airfields throughout the country and conducted a number of simulated
dogfights. All the missions were well-organized and were performed
successfully," the statement said.

Friday's war games also included missions performed by domestic Saegheh
fighters, unmanned aerial vehicles (UAV), and reconnaissance aircraft.

The exercises are being held near Tabriz in Iran's East Azerbaijan Province
to "demonstrate the might and combat readiness of Iran's Air Force."

They involve the entire range of Iran's fighter fleet, including U.S.-made
F-4, F-5, F-7 and F-14 fighters and domestic Saegheh fighters. Mid-air
refueling is provided by Boeing 707 aerial tankers.

The aircraft are flying simulated combat missions from air fields in Tehran,
Isfahan, Tabriz and Hamadan.

Iran has conducted several high-profile war games this year. The United
States and Israel have consistently refused to rule out the possibility of
military strikes against Iran over its refusal to halt its nuclear program.


[Non-text portions of this message have been removed]



[ppiindia] Russia to build second missile frigate for Indian Navy by March

2008-10-19 Terurut Topik Sandy Dwiyono
http://en.rian.ru/russia/20081016/117786170.html

Russia to build second missile frigate for Indian Navy by March

KALININGRAD, October 16 (RIA Novosti) - A Russian shipyard said on Thursday
it would complete the construction of the second of three missile frigates
for the Indian Navy by March 2009.

The Yantar shipyard in Russia's Baltic exclave of Kaliningrad said the
second Project 11356 frigate was more than 50% complete.

India and Russia signed a $1.6 billion contract for the construction of an
additional three Project 11356 Krivak IV-class guided missile frigates for
the Indian Navy in July, 2006. Russia previously built three Krivak-class
frigates - INS Talwar, INS Trishul and INS Tabar - for India, and delivered
them all in late 2004.

The final vessel is due to be delivered to India by 2011-12. All of the
frigates will be armed with the BrahMos supersonic anti-ship cruise missile
system instead of the Club-N/3M54TE missile system, which was installed on
previous frigates.

The Krivak-class frigate has deadweight of 4,000 metric tons and a speed of
30 knots, and is capable of accomplishing a wide range of maritime missions,
primarily hunting down and destroying large surface ships and submarines.


[Non-text portions of this message have been removed]



[ppiindia] Russia could resume naval presence in Yemen

2008-10-19 Terurut Topik Sandy Dwiyono
http://en.rian.ru/world/20081016/11066.html

Russia could resume naval presence in Yemen


SANA, October 16 (RIA Novosti) - The speaker of Russia's upper house of
parliament said on Thursday that Russia could resume a naval presence in
Yemen.

Authorities in the Middle East country are calling on Moscow to help fight
piracy and possible terrorist threats. The U.S.S.R. had a major naval base
in the former socialist state of South Yemen, which merged with North Yemen
in 1990 to form the present-day Yemen.

Speaking to journalists in Sana, the capital of Yemen, Federation Council
Speaker Sergei Mironov said the new direction of Russia's foreign and
defense policies and an increase in its naval missions would be taken into
consideration when making a decision on the request.

"It's possible that the aspects of using Yemen ports not only for visits by
Russian warships, but also for more strategic goals will be considered," he
said.

He also said a visit to Russia by the president of Yemen, Ali Abdullah
Saleh, could take place in the near future and that the issue of military
technical cooperation could be raised during his visit.

A missile frigate from Russia's Baltic Fleet is currently en route to
Somalia at the invitation of Somali authorities to fight piracy off the
Somali coast together with warships from other countries.

Somali pirates recently hijacked a Ukrainian ship, MV Faina, carrying at
least 33 tanks and other heavy weaponry. Six U.S. warships are currently
surrounding the Faina.

Pirates are also active near the Yemen coast in the Gulf of Aden, where they
seized a Panamanian tanker in September.

Mironov said Yemen feared that groups associated with the al-Qaeda terrorist
movement might be hiding in the Somali region, which has no effective
government and no navy to police its coastline, and could later expand their
activity in the Arabian Sea with its busy oil tanker routes.


[Non-text portions of this message have been removed]



[ppiindia] Iran's Air Force to hold large-scale exercises

2008-10-19 Terurut Topik Sandy Dwiyono
http://en.rian.ru/world/20081015/117747399.html

Iran's Air Force to hold large-scale exercises


TEHRAN, October 15 (RIA Novosti) - The Iranian Air Force will start on
Thursday large scale combat drills in the northwest of the country, Iranian
media said on Wednesday.

The exercises will be held near Tabriz in Iran's East Azerbaijan Province to
"demonstrate the might and combat readiness of Iran's Air Force."

They will involve the entire range of Iran's fighter fleet, including
U.S.-made F-4, F-5, F-7 and F-14 fighters and domestic Saegheh fighters.
Mid-air refueling will be provided by Boeing 707 aerial tankers.

The aircraft will be flying from air fields in Tehran, Isfahan, Tabriz and
Hamadan.

Iran has conducted several high-profile war games this year, while promising
a powerful retaliation in the event of any act of aggression against the
country. The United States and Israel have consistently refused to rule out
the possibility of military strikes against Iran over its refusal to halt
its nuclear program.


[Non-text portions of this message have been removed]



[ppiindia] Kapolri Pantau Kesiapan Pengamanan ABG melalui udara

2008-10-19 Terurut Topik Sandy Dwiyono
http://www.polri.go.id/indexwide.php?op=news&id_rec=547

*Kapolri Pantau Kesiapan Pengamanan ABG melalui udara * Kapolri Jendral
Polisi Bambang Hendarso Danuri, didampingi Kapolda Bali Irjen Pol T.Ashikin
Husein selasa,14/10 dengan pesawat Hely memantau kesiapan Pengamanan Asian
Beac Games (ABG), Acara yang akan dibuka oleh Presiden RI di GWK pada
tanggal 18 s/d 26 Oktober diikuti Oleh 45 negara dengan 17 cabang olah raga
pantai.

Pengamanan ini melibatkan 1.312 personil Polri yang disebar diseluruh wilyah
Sanur,Kuta,Serangan,Tanjung Benoa, dan Nusa Dua Bali.

Dalam kesempatan lain, Rabu 15/10 Pkl 08.00 Wita Kapolri menyampaikan
pengarahan kepada para pejabat Utama, para Kapolres, dan seluruh Kapolsek
jajaran Polda Bali, tentang kebijakan Kapolri yang menitik beratkan program
pencitraan Polri yang Humanis, selnjutnya Pkl 10.00 Wita Kapolri
meninggalkan Bali menuju Jakarta.


[Non-text portions of this message have been removed]



[ppiindia] PANGLIMA TNI LEPAS KONTINGEN GARUDA XX-F KONGO

2008-10-19 Terurut Topik Sandy Dwiyono
http://www.dephan.go.id/modules.php?name=News&file=article&sid=8506


PANGLIMA TNI LEPAS KONTINGEN GARUDA XX-F KONGO


Jakarta, Panglima TNI Jenderal Djoko Santoso Rabu (15/10) melepas
keberangkatan Kontingen Garuda (Konga) XX-F/Monuc yang tergabung dalam
pasukan perdamaian PBB di Kongo.

Upacara pelepasan dilaksanakan secara militer di Base Ops Pangkalan Udara
Halim Perdanakusuma dan dihadiri Kepala Staf Angkatan Darat (Kasad) Jenderal
TNI Agustadi Sasongko Purnomo, Kepala Staf Angkatan Laut (Kasal) Laksamana
TNI Tedjo Edy Purdijatno dan Kepala Staf Angkatan Udara (Kasau) Marsekal TNI
Subandrio.

"Kontingan Garuda ini akan membantu misi perdamaian PBB di Kongo, sambil
membantu misi kemasyarakatan lainnya, seperti membangun jembatan, penyediaan
air bersih dan lain-lain," kata Panglima TNI.

Kompi Zeni Konga XX-F tersebut, tambah dia, merupakan kontingen setingkat
kompi yakni kompi zeni, keenam sejak 2003, dengan tugas pokok memberikan
bantuan zeni kepada Organisasi Misi PBB di Republik Kongo (Monuc).

Dalam pelaksanaan tugasnya, Kompi Zeni Konga XX-F Kongo yang dikenal dengan
Indonesia Engineering Company ( Indo Eng Coy) berada dibawah Komando Force
Engineering Monuc HQ Kinshasa dan diperbantukan di Sektor 6 Brigade Ituri,
Bunia.

Terkait itu, 175 personel yang tergabung dalam Konga XX-F/Konga telah
dibekali beberapa kemampuan pekerjaan konstruksi bangunan, jalan, konstruksi
pemeliharaan dan pembuatan lapangan terbang, saluran air/drainage,
pendeteksian dan pengamanan ranjau, munisi, perbekalan listrik dan air.

Konga XX-F/Monuc akan diberangkatkan dari Bandara Soekarno Hatta sekitar
pukul 01.00 WIB dengan menggunakan pesawat sewaan milik PBB.

Sumber : Antara


[Non-text portions of this message have been removed]



[ppiindia] PERANCIS JAMIN PENGADAAN ALUTSISTA BAGI TNI

2008-10-19 Terurut Topik Sandy Dwiyono
http://www.dephan.go.id/modules.php?name=News&file=article&sid=8500

  *PERANCIS JAMIN PENGADAAN ALUTSISTA BAGI TNI*

Jakarta, Perancis menjamin pengadaan alat utama sistem senjata (alutsista)
bagi militer Indonesia tidak terkena dampak krisis keuangan global, yang
kini hampir merontokkan semua lembaga keuangan negara-negara di dunia,
termasuk Eropa.

Hal itu disampaikan Dubes Perancis untuk Indonesia Philippe Zeller dalam
pertemuan tertutup dengan Menteri Pertahanan (Menhan) Juwono Sudarsono di
Hotel Shangrila, Jakarta, Senin.

"Beliau (Dubes Perancis) menyampaikan kepada saya, bahwa BNP Paribas tidak
terkena dampak krisis keuangan global, hingga pengadaan alutsista dari
Perancis masih aman, tidak terpengaruh," katanya Zeller, seperti dikutip
Menhan Juwono.

Dengan begitu, tambah dia, tidak akan ada kenaikan harga dari alutsista yang
akan dibeli atau yang sudah ditandatangani perjanjian pinjamannya (loan
agreement).

Selama ini, BNP Paribas SA, bank terbesar di Prancis, merupakan pemberi
pinjaman (lender) bagai sejumlah pembelian alutsista TNI yang menggunakan
fasilitas Kredit Ekspor (KE).

Sejumlah peralatan dan persenjataan militer Indonesia yang didatangkan dari
Perancis antara lain radar Thales, helikopter super puma (dikerjasamakan
dengan PT Dirgantara Indonesia/DI), kendaraan panser VAB (dikerjasamakan
dengan PT Pindad).

Selama ini Indonesia telah menggunakan panser VAB dalam melaksanakan
tugasnya sebagai salah satu kontingen penjaga perdamaian PBB di Lebanon.

Menhan Juwono Sudarsono dijadwalkan berkunjung ke Perancis medio Oktober
2008, untuk membahas keseluruhan kerja sama militer dan pertahanan kedua
negara, termasuk kelanjutan pengadaan panser VAB.


Sumber : Antara


[Non-text portions of this message have been removed]



[ppiindia] KBRI RAYAKAN HUT KE-63 TNI DI MOSKOW

2008-10-19 Terurut Topik Sandy Dwiyono
http://www.dephan.go.id/modules.php?name=News&file=article&sid=8507

  *KBRI RAYAKAN HUT KE-63 TNI DI MOSKOW*

Jakarta, KBRI Moskow, Rusia , menggelar resepsi diplomatik guna merayakan
HUT ke-63 TNI untuk lebih mempererat hubungan kerjasama militer antara TNI
dengan pihak-pihak terkait di Rusia, khususnya otoritas pengadaan alat utama
sistem senjata (alutsista) setempat.

Siaran pers Departemen Luar Negeri di Jakarta, Rabu, menyatakan resepsi
diplomatik tersebut antara lain dihadiri oleh wakil dari Federal Service
Military Technical Cooperation, badan yang mempunyai otoritas supervisi
penjualan senjata.

Selain itu juga dihadiri Rosoboronexport (ROE), BUMN Rusia yang memiliki hak
menjual senjata dan turunannya ke luar negeri serta wakil dari pabrikan
senjata di Rusia.

Hadir pula wakil dari Kementerian Luar Negeri dan kalangan diplomatik di
Moskow yang disambut dengan aneka tarian khas Indonesia

Menurut Duta Besar RI untuk Rusia Hamid Awaludin, hubungan Rusia dan
Indonesia semakin erat, dibalut aspek historis yang cukup lama, keduanya
dipastikan akan mampu mengembangkan hubungan yang lebih tinggi, termasuk di
bidang militer.

Apalagi, lanjut dia, peran dari Rusia dalam kancah internasional tidak dapat
dipungkiri.

Selain itu, kebijakan politik Rusia yang dikemukakan dalam berbagai forum
internasional maupun bilateral secara eksplisit menyebutkan dukungannya
terhadap negara kesatuan Republik Indonesia, katanya.

Dengan demikian, maka perayaan Hari Jadi TNI di Moskow kali ini selain
dimaksudkan untuk mempererat dan meningkatkan hubungan kelembagaan juga
untuk meningkatkan citra TNI di Rusia.

Indonesia adalah salah satu negara yang mengimpor alutsista dari Rusia,
seperti pesawat tempur Sukoi.

Sumber : Antara


[Non-text portions of this message have been removed]



[ppiindia] 5000 PESERTA AKAN RAMAIKAN JALAN SEHAT HUT TNI

2008-10-19 Terurut Topik Sandy Dwiyono
http://www.tni.mil.id/news.php?q=dtl&id=113012006119971



5000 PESERTA AKAN RAMAIKAN JALAN SEHAT HUT TNI
17 Okt 2008

KODAM VI/TPR (17/10),- Berbagai kegiatan telah digelar dalam memeriahkan
hari jadi ke-63 TNI namun masih ada tersisa beberapa kegiatan, diantaranya
Gerak Jalan Sehat yang akan dilaksanakan pada Minggu 19 Oktober 2008.
Sebayak 5000 orang yang terdiri dari para prajurit TNI dan keluarganya akan
memenuhi jalan – jalan protokol di Balikpapan seperti Jalan Jenderal
Sudirman, Jalan Tanjungpura, Jalan Prapatan hingga lokasi sekitar lapangan
Merdeka. Route yang ditempuh sekitar 4,5 Km.

  Dan yang akan mengibarkan bendera start tanda dimulainya
pelaksanaan gerak jalan sehat adalah Pangdam VI/Tpr Mayjen TNI Tono
Suratmanbersama-sama dengan para undangan yang hadir nantinya.

  Event ini akan ramai dan meriah, karena panitia gerak jalan telah
menyiapkan berbagai hadiah menarik. Ada dua hal yang dapat memberikan
perhatian dalam pelaksanaan gerak jalan sehat yakni disatu sisi kita
mendapat sehat di sisi lain kita mendapat hadiah. Untuk itu kepada segenap
prajurit TNI dan keluarga, masyarakat sekitarnya dapat mengikuti kegiatan
gerak jalan sehat ini, Start dimulai di halaman apel Bekangdam VI/Tpr pada
pukul 06.00 Wita, finis di lapangan Merdeka usai pembagian hadiah akan
dilanjutkan lomba layang-layang oleh prajurit dan masyarakat sekitarnya.


[Non-text portions of this message have been removed]




***
Berdikusi dg Santun & Elegan, dg Semangat Persahabatan. Menuju Indonesia yg 
Lebih Baik, in Commonality & Shared Destiny. 
http://groups.yahoo.com/group/ppiindia
***
__
Mohon Perhatian:

1. Harap tdk. memposting/reply yg menyinggung SARA (kecuali sbg otokritik)
2. Pesan yg akan direply harap dihapus, kecuali yg akan dikomentari.
3. Reading only, http://ppi-india.blogspot.com 
4. Satu email perhari: [EMAIL PROTECTED]
5. No-email/web only: [EMAIL PROTECTED]
6. kembali menerima email: [EMAIL PROTECTED]
Yahoo! Groups Links

<*> To visit your group on the web, go to:
http://groups.yahoo.com/group/ppiindia/

<*> Your email settings:
Individual Email | Traditional

<*> To change settings online go to:
http://groups.yahoo.com/group/ppiindia/join
(Yahoo! ID required)

<*> To change settings via email:
mailto:[EMAIL PROTECTED] 
mailto:[EMAIL PROTECTED]

<*> To unsubscribe from this group, send an email to:
[EMAIL PROTECTED]

<*> Your use of Yahoo! Groups is subject to:
http://docs.yahoo.com/info/terms/



[ppiindia] Kasau: PASKHAS AKAN TAMBAH TIGA BATALYON

2008-10-19 Terurut Topik Sandy Dwiyono
http://www.tni-au.mil.id/content.asp?ContentId=4837

Kasau: PASKHAS AKAN TAMBAH TIGA BATALYON
 Dispenau, 10/17/2008

 "Sesuai Postur TNI 2024, Pasukan Khas  TNI Angkatan Udara akan menambah 3
batalyon dari 7 batalyon yang sudah ada menjadi 10 batalyon. Rencana
Strategis ini dikaitkan dengan kepentingan Operasi Militer Perang (OMP) dan
Operasi Militer Selain Perang (OMPS)".



Hal tersebut dikatakan Kepala Staf Angkatan Udara  Marsekal TNI
Subandriodalam sambutannya pada upacara peringatan Hari Ulang tahun
(HUT) Korpaskhas
ke-61 tanggal 17 Oktober 2008 di Markas Komando Pasukan Khas (Makorpaskhas)
Lanud Sulaiman, Margahayu, Bandung, Jawa Barat.



Lebih lanjut Kasau mengatakan perkembangan tersebut adalah tuntutan situasi
dan tuntutan organisasi Angkatan Udara yang mengharuskan diadakannya
penyesuaian terhadap setiap perkembangan yang dihadapi.



Dalam organisasi Angkatan Udara, Korpaskhas adalah satuan operasional TNI
Angkatan Udara Yang mempunyai tugas pengamanan alutsista pengendalian
pangkalan, pengendalian tempur, SAR tempur serta tugas Operasi lainnya
sesuai perintah panglima TNI.


Upacara dihadiri oleh para pejabat tinggi Angkatan Udara,  sesepuh dan
mantan Dankorpaskhas serta Wakil Gubernur Jawa Darat Dede Yusuf. Seusai
upacara Komandan Korpaskhas Marsma TNI  Harry Budiono meluncurkan Buku
 Biografi
"R.A. Wiriadinata Panglima Pertama Korps Baret Jingga" .


[Non-text portions of this message have been removed]



[ppiindia] KODAM JAYA SELENGGARAKAN SOSIALISASI TATARAN DASAR BELA NEGARA

2008-10-19 Terurut Topik Sandy Dwiyono
http://www.tni.mil.id/news.php?q=dtl&id=113012006119968

KODAM JAYA SELENGGARAKAN SOSIALISASI TATARAN DASAR BELA NEGARA
17 Okt 2008

Asisten Teritorial (Aster) Kasdam Jaya yang diwakili oleh Waaster Kasdam
Jaya Letnan Kolonel Inf Erwansyah membuka acara sosialisasi Tataran Dasar
Bela Negara bagi personel Bintara TNI AD dan Polri bertempat di Aula A Yani
Kodam Jaya Jln. Mayjen Sutoyo No 5 Cililitan Jakarta Timur. Kamis (16/10).

Sosialisasi Tataran Dasar Bela Negara sebagai penyelenggaranya adalah
Direktorat Jenderal Potensi Pertahanan Departemen Pertahanan Republik
Indonesia (Dirjen Pothan Dephan RI) untuk tingkat Bintara TNI dan Polri yang
dilaksanakan disetiap wilayah diseluruh Indonesia dengan pembagian kegiatan
TNI AD digabungkan dengan Polri sedangkan untuk TNI AU digabungkan dengan
TNI AL. Kodam Jaya melaksanakan kegiatan ini pada tingkat Bintara berjumlah
70 Bintara dari satuan jajaran Kodam Jaya berjumlah 50 Bintara dan dari
Polda Metro Jaya berjumlah 20 Bintara Polri Polda Metro Jaya. Kegiatan
sosialisasi Tataran Dasar Bela Negara yang dilaksanakan di Kodam Jaya selama
1 (satu) hari dengan menampilkan penceramah Letkol Ckm drg Sutrisno dari
Dephan menyampaikan materi tentang "Tataran Dasar Bela Negara", Drs Prento,
Mdh.Msi dari Dephan menyampaikan materi "Lambang-lambang dan Lagu Kebangsaan
Indonesia" sedangkan Mayor Inf Soemarman dari Ster Kodam Jaya menyampaikan
materi tentang "Wawasan Nusantara dan Ketahanan Nasional".

Kegiatan sosialisasi Tataran Dasar Bela Negara ini bertujuan unuk
meningkatkan peran prajurit TNI dan Polri lebih memiliki kemampuan dan dapat
melaksanakan sosialisi di masyarakat yang saat ini ada kecenderungan
menurunnya kesadaran bela negara. Oleh sebab itu Departemen Pertahanan
melalui Dirjen Pothannya merasa sangat perlu untuk segera diadakan kembali
sosialisasi tentang Tataran Dasar Bela Negara terutama untuk pera prajurit
TNI dan Polri.


[Non-text portions of this message have been removed]



[ppiindia] Presiden Donor Darah

2008-10-19 Terurut Topik Sandy Dwiyono
http://www.presidensby.info/index.php/fokus/2008/10/19/3601.html

SBY Donor Darah



Jakarta: Setibanya di Jakarta usai membuka 1st Asian Beach Games di
Bali, Presiden
Susilo Bambang Yudhoyono melakukan donor darah di Pasar Gambir, Pekan Raya
Jakarta, Minggu (19/10) pagi. Presiden SBY yang bergolongan darah A
menyumbangkan darahnya sebanyak 250 cc. Setelah melakukan proses donor,
Presiden SBY menunjukkan kantung darahnya kepada wartawan.

Presiden SBY mengajak seluruh masyarakat secara sukarela menyumbangkan
darahnya bagi mereka yang membutuhkan dalam program donor darah. "Mari kita
dukung Palang Merah Indonesia dalam mensukseskan donor darah," kata Presiden
SBY. Nampak mendampingi Presiden SBY antara lain Menteri Kesehatan Siti
Fadilah Supari. Aksi donor darah ini sendiri berlangsung dari pukul 08.00
WIB hingga selesai. (osa)


[Non-text portions of this message have been removed]



[ppiindia] Presiden Resmi Membuka 1st Asian Beach Games

2008-10-19 Terurut Topik Sandy Dwiyono
http://www.presidensby.info/index.php/fokus/2008/10/18/3599.html


Presiden Resmi Membuka 1st Asian Beach Games



Nusa Dua: Presiden Susilo Bambang Yudhoyono meresmikan pembukaan perhelatan
olahraga pantai internasional, 1st Asian Beach Games, di Garuda Wisnu
Kencana, Nusa Dua, Bali, Sabtu (18/10) petang waktu setempat. Event ini
mempertandingkan 17 cabang olahraga pantai, diikuti oleh 3.000 atlet dari 45
negara Asia. Para atlet akan memperebutkan 340 medali emas, 340 medali
perak, serta 410 medali perunggu.

Acara pembukaan diawali dengan menyanyikan lagu kebangsaan Indonesia Raya
yang dibawakan oleh Erwin Guttawa Orchestra. Kemudian dilanjutkan Tari
Selamat Datang oleh 100 penari, yang memperlihatkan indahnya kebudayaan
Indonesia.

Ketua Panitia Pengarah 1st Asian Beach Games, Aburizal Bakrie, melaporkan
bahwa Indonesia dipilih dalam rapat ke-21 OCA di Cina,9 September 2005,
untuk menjadi tuan rumah. "Semenjak saat itu, Indonesia mengerahkan seluruh
kemampuannya untuk mensukseskan Asian Beach Games pertama dengan
mempersiapkan tenaga kerja, fasilitas dan tempat yang sesuai dengan standar
OCA untuk dilaksanakan pertandingan olahraga pantai," kata Aburizal.

Acara pembukaan dimeriahkan dengan penampilan sejumlah artis dari berbagai
negara. Trio penyanyi mempersembahan lagu To be One.Mereka adalah Andre
Hehanusa dari Indonesia, Christian Bautista dari Filipina, dan Mark Lazzaro
dari India. Lagu tersebut merefleksikan semangat persahabatan dan
keharmonisan antara seluruh negara-negara Asia. Parade atlet peserta
diakhiri dengan theme song Asian Beach Game 2008 yang berjudul Inspire the
World" yang dibawakan Reza Artamevia dari Indonesia.

Presiden SBY dalam sambutannya menyatakan terimakasih kepada OCA atas
kesempatan yang diberikan kepada Indonesia sebagai tuan rumah. Asian Beach
Games ini sangat penting dalam proses kebangkitan negara-negara di Asia.
"Saya yakin, bahwa abad ke 21 ini adalah abad penting bagi negara-negara di
Asia. Semakin banyak negara-negara Asia akan menjadi lebih makmur dalam abad
ke 21 ini. Dan kebudayaan Asia akan membentuk dan membawa kemajuan bagi Asia
di era globalisasi ini. Dan kebangkitan Asia tersebut, akan dirasakan di
semua sektor. seperti diplomasi, ekonomi, teknologi, kebudayaan dan juga
olah raga," ujar SBY.

Oleh karena itu, Presiden menaruh harapan penuh dan percaya diri bahwa Asian
Beach Games akan semakin tumbuh dan berkembang, merefleksikan kekuatan dan
dinamisme semangat olahraga masyarakat Asia.

Usai memberi sambutan, Presiden SBY resmi membuka 1st Asian Beach Games
dengan memencet tombol, dan keluarlah kembang api yang meriah selama kurang
lebih 10 detik. Peresmian tersebut, disambut dengan tepukan tangan yang
meriah dari 5400 undangan dan atlet yang hadir pada malam hari itu.

Tepat pada pukul 21.50 WITA, prosesi penyulutan obor 1st Asian Beach Games,
Bali 2008 dilaksanakan. Api obor diambil dari Gunung Merapi, Jawa Tengah,
dan sempat dibawa ke Istana Kepresidenan. Kirab obor diarak melintasi 9
kabupaten dan 1 provinsi oleh 45 pembawa obor dari dunia olahraga, mulai
dari atlet lokal, nasional, atlet internasional, pelatih, hingga ofisial.

Sejumlah menteri ikut hadir dalam acara pembukaanini. Selain Menko Kesra
Aburizal Bakrie, tampak pula Mensesneg Hatta Rajasa, Seskab Sudi Silalahi,
Menkominfo M. Nuh, dan Menneg Pora Adhyaksa Dault. Kapolri Jenderal Bambang
Hendarso Danuri, Ketua Umum KONI/KOI Pusat Rita Subowo, Gubernur DKI Jakarta
Fauzi Bowo, dan Guruh Soekarno Putra juga hadir. (mit)


[Non-text portions of this message have been removed]



[ppiindia] Presiden: Langkah Pemerintah Atasi Krisis Global Sudah On the Track

2008-10-19 Terurut Topik Sandy Dwiyono
http://www.presidensby.info/index.php/fokus/2008/10/17/3594.html

SBY Menerima Para Ekonom
Langkah Pemerintah Atasi Krisis Global Sudah On the Track



(Presiden SBY menerima beberapa pengamat ekonomi untuk mendiskusikan langkah
mengatasi dampak krisis global, di Kantor Presiden, Jumat (17/10) pagi.
(foto: abror/presidensby.info))

Jakarta: Presiden Susilo Bambang Yudhoyono, Jumat (17/10) pagi, menerima
beberapa orang pengamat ekonomi di Kantor Presiden. Pertemuan tersebut
mendikusikan langkah-langkah pemerintah dalam mengatasi dampak krisis
keuangan global.

Menurut Umar Juoro, Ketua Dewan Direktur CIDES dan salah satu ekonom yang
diundang, langkah-langkah yang dilakukan pemerintah beberapa pekan terkahir
untuk mengatasi dampak krisis keuangan global sudah on the track, terutma
dalam sektor finansial. "Hasilnya bisa kita lihat, masyarakat tidak panik,
sektor keuangan tidka panik. Nah, yang menjadi penekanan kita, bagaimana
perbankan tetap berperan optimal di dalam memfasilitasi sektor riil," Umar
Juoro menjelaskan.

Juoro menambahkan, untuk sektor finansial, Indonesia sebaiknya kembali ke
basic. "Seperti yang kita inginkan, sektor finansial itu mendukung
perkembangan ekonomi. Sektor riil bukan lari sendiri, seperti yang terjadi
di Amerika. Bagaimanapun peran pemerintah sangat penting dalam sistem
ekonomi yang terbuka karena kredibilitas itu penting. Belajar dari
pengalaman pada krisis keuangan 1997, dimana begitu kredibilitas pemerintah
turun, kebijakan apapun menjadi sia-sia karena kepercayaan sudah tidak ada
," Umar Juoro menambahkan. Pemerintah, lanjutnya, harus fokus pada sektor
riil, setelah sektor perbankan dan keuangan mendapat perlindungan. Kemudian
peran dari ekonomi daerah untuk bisa menjadi pendukung.

Sementara itu, Chatib Basri menjelaskan, dalam pertemuan tadi Presiden SBY
berpesan kepada para ekonom untuk bersama-sama menjaga situasi supaya
masyarakat tidak panik. "Ini tidak bisa dicegah, Presiden juga meminta
situasi negara lain dan regional terus dipantau," ujar Chatib, Direktur
LPEM-UI.

Selain Umar Juoro dan Chatib Basri, pengamat ekonomi yang diundang Presiden
SBY ke kantornya adalah Fadhil Hasan (peneliti Indef), Bambang PS Bojonegoro
(Dekan FE-UI), Raden Pardede (Sekjen Yayasan Indonesia Forum). Kemudian
Rudjito (Ketua Bidang Organisasi ISEI Pusat, Hadi Soesastro (Direktur
Eksekutif CSIS), Ninasapti Triswati (Dewan Penasihat The Indonesian
Institute), dan Joyowinoto (Direktur Senior Brighten Institute). Sedangkan
SBY didampingi Plt. Menko Perekonomian Sri Mulyani, Mensesneg Hatta Rajasa,
Seskab Sudi Silalahi, dan Gubernur Bank Indonesia Boediono. (win)


[Non-text portions of this message have been removed]



[ppiindia] Pentingnya Bank Sentral Mengawasi Bank Syariah

2008-10-19 Terurut Topik ali.hozi
Oleh : Alihozi
Http://Alihozi77.blogspot.com


Akar krisis yang kini melanda AS sudah tentu dapat ditelusuri kembali
ke tahun-tahun ketika Alan Greenspan menjabat sebagi Ketua US Federal
Reserve. Pada waktu itu, uang mudah diperoleh dan regulasi tidak
ketat. Kredit perumahan yang terkenal dengan "no income, no job dan no
assets merupakan bukti jelas dari kelalaian badan regulator
bersangkutan. (Eswar Prasad, Koran Tempo 15 Oktober 2008)

Belajar dari kesalahan badan regulator AS tsb di atas harus dijadikan
pelajaran berharga bagi industri perbankan di Indonesia, khususnya
bagi Bank Indonesia sebagai badan regulator yang mengawasi industri
perbankan nasional termasuk meningkatkan pengawasan terhadap perbankan
syariah yang sedang mengalami perkembangan yang pesat.

Penulis kali ini lebih menyoroti tentang pentingnya Bank Indonesia
meningkatkan pengawasan terhadap perbankan syariah karena :

1.Ajaran Islam adalah sudah pasti kebenarannya akan tetapi System
Ekonomi Syariah tidaklah mutlak nilai kebenarannya karena System
Ekonomi Syariah merupakan hasil tafsiran manusia terhadap Al-Qur'an
dan Sunnah, sehingga harus terus selalu dikritisi keberadaanya,
apalagi yang menjalankan System Ekonomi Syariah adalah manusia-manusia
juga yang tidak luput dari kesalahan.

2.Keruntuhan system ekonomi kapitalis akan membuat orang-orang di
seluruh dunia termasuk Indonesia mulai tidak percaya lagi dengan
system ekonomi kapitalis dan akan beralih kepada system ekonomi lain
termasuk system ekonomi syariah

3.Kalau system ekonomi syariah dijalankan oleh manusia – manusia yang
memiliki moral yang buruk (moral hazard) maka system ekonomi syariah
bisa mengalami keruntuhan juga seperti yang dialami oleh system
ekonomi kapitalis. Kalau system ekonomi syariah runtuh akan
menimbulkan ketidakpercayaan masyarakat bukan hanya kepada system
ekonomi syariah itu sendiri tetapi juga kepada ajaran agama islam
secara keseluruhan.

Karena ketiga alasan tsb penulis hanya ingin mengingatkan pentingnya
Bank Indonesia untuk terus menerus meningkatkan pengawasan terhadap
bank syariah agar bank syariah tidak melakukan penyimpangan –
penyimpangan yang akan membuat bank syariah mengalami keruntuhan.

Dr.Umar Chapra seorang pakar ekonomi syariah dalam bukunya : "Sistem
Moneter Islam", menulis bahwa " meskipun bank-bank dalam sebuah
perekonomian islam bisa dikelola oleh sector swasta, namun perlu
mengadopsi tindakan-tindakan untuk mengurangi kekuasaan mereka dalam
masyarakat , seperti anggota dewan komisaris atau manajemen perbankan
tidak diperbolehkan menjadi direktur atau manajer dari bisnis mereka.
Jika tidak diambil tindakan-tindakan tsb , dikhawatirkan bank-bank
islam yang beroperasi dalam kerangka mudharabah dan syirkah dapat
menjadi lebih berkuasa daripada bank-bank konvensional sekalipun." .
Demikian yang dikatakan oleh Dr.Umar Chapra dalam kaitannya dengan
pengawasan terhadap perbankan syariah.

Wallahu'alam
Al-Faqir


Alihozi
http://alihozi77.blogspot.com