Re: [ITCENTER] pingtest dan speedtest

2013-09-19 Terurut Topik Adi Nugroho
Ping test menunjukkan delay time / jeda waktu (dalam milidetik/seperseribu
detik) sejak kita mengakses server, sampai server merespons.


Bandwidth test menunjuukkan jumlah data yang bisa dikirim dalam setiap
detiknya.


Ping test yang baik penting Untuk aplikasi interaktif, seperti ssh, remote
akses, remote login, dll.


Sebaliknya, untuk aplikasi kirim2 data, download, ftp, email, remote
backup, dll, atau kalau usernya banyak sekali, bandwidth test penting.


--
Salam,


Adi Nugroho
http://www.salimkalim.co.id
Mengolah sampah dan limbah
menjadi berkah melimpah
Pada 5 Sep 2013 10:03, 1rf4n tarareng...@yahoo.co.id menulis:


 **


 Saya mencoba test kualitas internet saya dengan speedtest dan pingtest.
 Saya sih mengerti kalau angka di pingtest tinggi (100) maka kualitas nya
 dianggap tidak bagus. Masalahnya saya harus menjelaskan hal ini ke atasan
 saya yg awam mengenai ping dan speedtest. Kira2 pengertiannya apa ya untuk
 ping test ini? kalau speed paling tidak saya bisa menjelaskan kalau ini
 adalah kecepatan bandwidth.

 [Non-text portions of this message have been removed]





[ITCENTER] Nanya tentang SMS

2013-05-28 Terurut Topik Adi Nugroho
Dear all,
Aku mau nanya, 2 hal ini:

1) Teman teman pakai aplikasi apa di androidnya untuk ngirim SMS Panjang?
BIgSMS ? LongSMS? Hancent SMS? atau apa?

Mana yang bagus, terintegrasi dengan native-android-sms, dan iklannya tidak
menjengkelkan?

2) Teman teman pakai aplikasi apa untuk membackup (dan siap untuk merestore
kalau dibutuhkan) SMS-nya ke cloud?

Terimakasih pencerahannya.

-- 
Salam,

Adi Nugroho
Fontein - Kupang - NTT


[Non-text portions of this message have been removed]





-- 
www.itcenter.or.id - Komunitas Teknologi Informasi Indonesia 
Gabung, Keluar, Mode Kirim : itcenter-h...@yahoogroups.com 

Yahoo! Groups Links

* To visit your group on the web, go to:
http://groups.yahoo.com/group/ITCENTER/

* Your email settings:
Individual Email | Traditional

* To change settings online go to:
http://groups.yahoo.com/group/ITCENTER/join
(Yahoo! ID required)

* To change settings via email:
itcenter-dig...@yahoogroups.com 
itcenter-fullfeatu...@yahoogroups.com

* To unsubscribe from this group, send an email to:
itcenter-unsubscr...@yahoogroups.com

* Your use of Yahoo! Groups is subject to:
http://docs.yahoo.com/info/terms/



Re: [ITCENTER] nanya autentikasi firewall

2013-05-16 Terurut Topik Adi Nugroho
mixed :(
soalnya yang bikin macem2 vendor.

jadi Ada windows file server, ada linux webserver, dll dll



On 5/15/13, harry siswanto hsiswa...@yahoo.com wrote:
 pak mau nanya dulu.
 servernya pakai Windows atau Linux (based) ?

 Regards


 Harry Siswanto


 
 From: Adi Nugroho adidaurul...@gmail.com
 To: ITCENTER@yahoogroups.com
 Sent: Wednesday, May 15, 2013 8:26 AM
 Subject: [ITCENTER] nanya autentikasi firewall


 Dear all,
 Saya membutuhkan bantuan rekan rekan untuk bisa membantu mencarikan
 solusi yang tepat untuk masalah ini:

 Kondisi yang ada:
 * Jaringan komputer terdiri dari kantor pusat, dan beberapa kantor cabang
 * Server-server ada di DMZ masing masing kantor cabang dan data-center
 kantor pusat
 * server server dibuat oleh berbagai orang. jadi autentikasi tidak
 bisa dari server yang mau diakses, melainkan dari perangkat lain,
 misalnya firewall atau sejenisnya.
 * user login dari jaringan umum kantor cabang
 * autentikasi dengan LDAP terpusat

 Konfigurasi yang diinginkan:
 * Kalau user login dari komputernya di kantor cabang, maka dia bisa
 mengakses server di DMZ kantor cabang, DAN datacenter kantor pusat.
 * user yang tidak login cuman mengakses LAN doang, tidak bisa
 mengakses server di DMZ kantor cabang maupun data center kantor pusat

 Tambahan yang bikin puyeng :
 * user seharusnya bisa login dari kantor cabang manapun, dengan tetap
 dapat hak akses yang sama, yaitu server di kantor cabang asalnya
 (bukan kantor cabang tempat dia login), dan datacenter kantor pusat.
 * user juga bisa login dari internet lewat VPN, dengan hak akses yang sama.

 Bagusnya diapain yah?

 Terimakasih pencerahannya.

 --
 Salam,

 Adi Nugroho
 Fontein - Kupang - NTT



 [Non-text portions of this message have been removed]




-- 
Salam,

Adi Nugroho
Fontein - Kupang - NTT




-- 
www.itcenter.or.id - Komunitas Teknologi Informasi Indonesia 
Gabung, Keluar, Mode Kirim : itcenter-h...@yahoogroups.com 

Yahoo! Groups Links

* To visit your group on the web, go to:
http://groups.yahoo.com/group/ITCENTER/

* Your email settings:
Individual Email | Traditional

* To change settings online go to:
http://groups.yahoo.com/group/ITCENTER/join
(Yahoo! ID required)

* To change settings via email:
itcenter-dig...@yahoogroups.com 
itcenter-fullfeatu...@yahoogroups.com

* To unsubscribe from this group, send an email to:
itcenter-unsubscr...@yahoogroups.com

* Your use of Yahoo! Groups is subject to:
http://docs.yahoo.com/info/terms/



Re: [ITCENTER] cara backup server VMware

2013-05-16 Terurut Topik Adi Nugroho
Kalau mau free tapi zero downtime, bisa pakai OpenVZ.
Virtual servernya bukan file-raksasa, tapi cuman struktur direktori biasa :)
Kalau mau dikopi / di-rsync ya sikat aja seperti biasa.
Anggap aja server betulan, bukan virtual :)



2013/5/16 asus77x asus...@yahoo.com.sg

 **


 hehehe, tetap butuh downtime ya untuk free solution.


 
 From: Albert Siagian asiag...@gmx.net
 To: ITCENTER@yahoogroups.com
 Sent: Thursday, 16 May 2013, 10:45

 Subject: Re: [ITCENTER] cara backup server VMware



 On 5/16/2013 10:36 AM, asus77x wrote:
  Om Albert,
 
  mumpung masih dalam topik, kalau backup VM dengan shutdown-copy folder
 VM kan berarti downtime tuh, ada cara / tools supaya bisa backup VM tanpa
 downtime?
 

 Kalau mau tanpa downtime, ada produk dari VMWare untuk hal itu, tapi
 berbayar.

 Downtime juga ngga terlalu lama sih, asal server ngga mesti 24/7. Saya
 backup VM 50GB dari HDD-to-HDD SATA down cuma sekitar 10 menit.

 Salam
 Albert

 [Non-text portions of this message have been removed]

  




-- 
Salam,

Adi Nugroho
Fontein - Kupang - NTT


[Non-text portions of this message have been removed]





-- 
www.itcenter.or.id - Komunitas Teknologi Informasi Indonesia 
Gabung, Keluar, Mode Kirim : itcenter-h...@yahoogroups.com 

Yahoo! Groups Links

* To visit your group on the web, go to:
http://groups.yahoo.com/group/ITCENTER/

* Your email settings:
Individual Email | Traditional

* To change settings online go to:
http://groups.yahoo.com/group/ITCENTER/join
(Yahoo! ID required)

* To change settings via email:
itcenter-dig...@yahoogroups.com 
itcenter-fullfeatu...@yahoogroups.com

* To unsubscribe from this group, send an email to:
itcenter-unsubscr...@yahoogroups.com

* Your use of Yahoo! Groups is subject to:
http://docs.yahoo.com/info/terms/



[ITCENTER] nanya autentikasi firewall

2013-05-14 Terurut Topik Adi Nugroho
Dear all,
Saya membutuhkan bantuan rekan rekan untuk bisa membantu mencarikan
solusi yang tepat untuk masalah ini:

Kondisi yang ada:
* Jaringan komputer terdiri dari kantor pusat, dan beberapa kantor cabang
* Server-server ada di DMZ masing masing kantor cabang dan data-center
kantor pusat
* server server dibuat oleh berbagai orang. jadi autentikasi tidak
bisa dari server yang mau diakses, melainkan dari perangkat lain,
misalnya firewall atau sejenisnya.
* user login dari jaringan umum kantor cabang
* autentikasi dengan LDAP terpusat

Konfigurasi yang diinginkan:
* Kalau user login dari komputernya di kantor cabang, maka dia bisa
mengakses server di DMZ kantor cabang, DAN datacenter kantor pusat.
* user yang tidak login cuman mengakses LAN doang, tidak bisa
mengakses server di DMZ kantor cabang maupun data center kantor pusat

Tambahan yang bikin puyeng :
* user seharusnya bisa login dari kantor cabang manapun, dengan tetap
dapat hak akses yang sama, yaitu server di kantor cabang asalnya
(bukan kantor cabang tempat dia login), dan datacenter kantor pusat.
* user juga bisa login dari internet lewat VPN, dengan hak akses yang sama.

Bagusnya diapain yah?

Terimakasih pencerahannya.

-- 
Salam,

Adi Nugroho
Fontein - Kupang - NTT




-- 
www.itcenter.or.id - Komunitas Teknologi Informasi Indonesia 
Gabung, Keluar, Mode Kirim : itcenter-h...@yahoogroups.com 

Yahoo! Groups Links

* To visit your group on the web, go to:
http://groups.yahoo.com/group/ITCENTER/

* Your email settings:
Individual Email | Traditional

* To change settings online go to:
http://groups.yahoo.com/group/ITCENTER/join
(Yahoo! ID required)

* To change settings via email:
itcenter-dig...@yahoogroups.com 
itcenter-fullfeatu...@yahoogroups.com

* To unsubscribe from this group, send an email to:
itcenter-unsubscr...@yahoogroups.com

* Your use of Yahoo! Groups is subject to:
http://docs.yahoo.com/info/terms/



[ITCENTER] Re: telkomflash modem

2008-10-04 Terurut Topik Adi Nugroho
di jogja telkomsel flash parah juga. tapi untuk indosat 3G sekarang
masih lumayan. ga tau klo sudah penuh pemakaiannya gimana. mungkin ga
jauh beda :)

--- In ITCENTER@yahoogroups.com, Andy Susanto [EMAIL PROTECTED] wrote:

 kelihatannya saya beruntung ya.. saya dapat HSDPA di daerah kota.
 emang sih sempat sebulan yang lalu masalah, tapi sekarang cepat
terus. tapi pada jam2 tertentu terkadang suka lambat.
 
 Andy Susanto
 
 
 
   - Original Message - 
   From: David 
   To: ITCENTER@yahoogroups.com 
   Sent: Thursday, September 25, 2008 2:22 PM
   Subject: RE: [ITCENTER] telkomflash modem
 
 
   Pak Setyo, kayaknya nasib Telkom Flash jg sama.
   Rekan saya pake Telkom Flash dapetnya jg cuma gprs bahkan bisa
lebih lambat
   dari dialup.
   Lokasi juga dikuningan Jak-sel.
 
   Wah gimana nih kalo udah kyk gini, apa ini dampak dari penurunan biaya
   interkoneksi yah. 
 
   Best Regards
   David S.
 
 
 
 
   _ 
 
   From: ITCENTER@yahoogroups.com [mailto:[EMAIL PROTECTED]
On Behalf
   Of Setyo Suhartanto
   Sent: Thursday, September 25, 2008 12:34 PM
   To: ITCENTER@yahoogroups.com
   Subject: Re: [ITCENTER] telkomflash modem
 
   Korban kelambatan Indosat juga nih.
   Udah beberapa bulan terakhir 3G-nya amburadul, bahkan sering
dapetnya cuma
   GPRS.
   Lokasi di Kuningan (kantor) dan Setiabudi (kost).
 
   Kalau toh dapet WCDMA/HSDPA belum tentu bisa koneksi. Dan ketika bisa
   koneksi, belum tentu routing. Harus putus-nyambung dulu beberapa kali
   baru normal.
 
   On 9/24/08, Albert Siagian [EMAIL PROTECTED]
mailto:asiagian%40gmx.net net
   wrote:
milis koe wrote:
Udah ada yang coba pake Paket Internetnya indosat gak ?
   
   
   
Sama saja, hancur lebur. Tergantung lokasi BTS sih. Dibeberapa
lokasi
yang saya coba, mulai jam 10 pagi sampai jam 12 malam, masih
lebih cepat
dial-up telpon. Bahkan di segitiga emas seperti mall ambasador,
hanya
dapat sinyal GPRS :-)
   
Salam
Albert
   
   
 
   [Non-text portions of this message have been removed]
 
 
 

 
 [Non-text portions of this message have been removed]






-- 
www.itcenter.or.id - Komunitas Teknologi Informasi Indonesia 
Gabung, Keluar, Mode Kirim : [EMAIL PROTECTED] 

Yahoo! Groups Links

* To visit your group on the web, go to:
http://groups.yahoo.com/group/ITCENTER/

* Your email settings:
Individual Email | Traditional

* To change settings online go to:
http://groups.yahoo.com/group/ITCENTER/join
(Yahoo! ID required)

* To change settings via email:
mailto:[EMAIL PROTECTED] 
mailto:[EMAIL PROTECTED]

* To unsubscribe from this group, send an email to:
[EMAIL PROTECTED]

* Your use of Yahoo! Groups is subject to:
http://docs.yahoo.com/info/terms/



[ITCENTER] [INFO] Seminar Hacking with Yogyafree @ FMIPA UGM

2008-09-04 Terurut Topik Adi Nugroho
Himpunan Mahasiswa Elektronika dan Instrumentasi Universitas Gadjah
Mada bekerjasama dengan Yogyafree akan mengadakan seminar yang diberi
nama SEMINAR HACKING WITH YOGYAFREE yang akan dilaksanakan:

Tempat  : Kampus Utara FMIPA UGM Yogyakarta (ruang A.106 - A.107)
Hari/Tgl: Sabtu, 13 September 2008
Pukul   : 09.30-14.30 WIB
Pembicara: Kurniawan (Founder Yogyafree)  Bernard (Founder Javahacking)
Fasilitas: Sertifikat, CD Backtrack 3 Final  CD Yogyafree Hacking Tools

Untuk pendaftaran silahkan sms ke no +62 8522 8474 340
dengan mengetik: HACKER(spasi)NAMA(spasi)UMUR(spasi)LOKASI
Atau juga bisa mendaftar langsung di sekretariat HMEI: Sekip Utara,
Bulaksumur kompleks gedung utara FMIPA UGM, Yogyakarta, 55281
(10.00-16.00 WIB) dan saat pelaksanaan seminar.

Poster:http://i325.photobucket.com/albums/k380/clockingeffect/seminar.jpg

Untuk info lebih lanjut, silahkan hubungi: +62 274 683 90 68





-- 
www.itcenter.or.id - Komunitas Teknologi Informasi Indonesia 
Gabung, Keluar, Mode Kirim : [EMAIL PROTECTED] 

Yahoo! Groups Links

* To visit your group on the web, go to:
http://groups.yahoo.com/group/ITCENTER/

* Your email settings:
Individual Email | Traditional

* To change settings online go to:
http://groups.yahoo.com/group/ITCENTER/join
(Yahoo! ID required)

* To change settings via email:
mailto:[EMAIL PROTECTED] 
mailto:[EMAIL PROTECTED]

* To unsubscribe from this group, send an email to:
[EMAIL PROTECTED]

* Your use of Yahoo! Groups is subject to:
http://docs.yahoo.com/info/terms/



[ITCENTER] [VIDEO] Tutorial Mengganti MAC Address Memakai Macchanger

2008-07-06 Terurut Topik Adi Nugroho
Assalamualaikum
sebenarnya sudah skitar seminggu yang lalu saya buat video ini. tetapi
baru sekarang saya publikasikan.
di dalam video ini ada tutorial tentang cara mengganti MAC Address di
kartu jaringan teman2. ga usah kuatir mencoba, ga permanen kok
efeknya. jadi ga usah takut MAC nya ga isa balik :D
http://www.metacafe.com/watch/1456804/changing_mac_address_using_macchanger/




-- 
www.itcenter.or.id - Komunitas Teknologi Informasi Indonesia 
Gabung, Keluar, Mode Kirim : [EMAIL PROTECTED] 

Yahoo! Groups Links

* To visit your group on the web, go to:
http://groups.yahoo.com/group/ITCENTER/

* Your email settings:
Individual Email | Traditional

* To change settings online go to:
http://groups.yahoo.com/group/ITCENTER/join
(Yahoo! ID required)

* To change settings via email:
mailto:[EMAIL PROTECTED] 
mailto:[EMAIL PROTECTED]

* To unsubscribe from this group, send an email to:
[EMAIL PROTECTED]

* Your use of Yahoo! Groups is subject to:
http://docs.yahoo.com/info/terms/



[ITCENTER] [Video] Instalasi Linux Ubuntu 8.04 Hardy Heron

2008-06-30 Terurut Topik Adi Nugroho
Akhirnya selesai juga bikin video tentang instalasi linux ubuntu 8.04.
Videonya cuman sederhana sih. bisa dibilang masih ada yg belum lengkap.
silahkan buka link di bawah ini untuk menonton videonya
http://www.metacafe.com/watch/1445380/h … ux_ubuntu/

jangan lupa kasih komentar ya biar bisa buat masukan untuk video2 yg
lainnya nanti smile
semoga yg sedikit ini berguna, terima kasih smile




-- 
www.itcenter.or.id - Komunitas Teknologi Informasi Indonesia 
Gabung, Keluar, Mode Kirim : [EMAIL PROTECTED] 

Yahoo! Groups Links

* To visit your group on the web, go to:
http://groups.yahoo.com/group/ITCENTER/

* Your email settings:
Individual Email | Traditional

* To change settings online go to:
http://groups.yahoo.com/group/ITCENTER/join
(Yahoo! ID required)

* To change settings via email:
mailto:[EMAIL PROTECTED] 
mailto:[EMAIL PROTECTED]

* To unsubscribe from this group, send an email to:
[EMAIL PROTECTED]

* Your use of Yahoo! Groups is subject to:
http://docs.yahoo.com/info/terms/



[ITCENTER] [Video] Instalasi Linux Ubuntu 8.04 Hardy Heron

2008-06-30 Terurut Topik Adi Nugroho
Akhirnya selesai juga bikin video tentang instalasi linux ubuntu 8.04.
Videonya cuman sederhana sih. bisa dibilang masih ada yg belum lengkap.
silahkan buka link di bawah ini untuk menonton videonya
http://www.metacafe.com/watch/1445380/how_to_installl_linux_ubuntu/

jangan lupa kasih komentar ya biar bisa buat masukan untuk video2 yg
lainnya nanti smile
semoga yg sedikit ini berguna, terima kasih smile




-- 
www.itcenter.or.id - Komunitas Teknologi Informasi Indonesia 
Gabung, Keluar, Mode Kirim : [EMAIL PROTECTED] 

Yahoo! Groups Links

* To visit your group on the web, go to:
http://groups.yahoo.com/group/ITCENTER/

* Your email settings:
Individual Email | Traditional

* To change settings online go to:
http://groups.yahoo.com/group/ITCENTER/join
(Yahoo! ID required)

* To change settings via email:
mailto:[EMAIL PROTECTED] 
mailto:[EMAIL PROTECTED]

* To unsubscribe from this group, send an email to:
[EMAIL PROTECTED]

* Your use of Yahoo! Groups is subject to:
http://docs.yahoo.com/info/terms/



[ITCENTER] [Video] Teknik Filtering Email di Yahoo! Email

2008-06-29 Terurut Topik Adi Nugroho
Teknik ini berguna untuk memisahkan email-email dari mailing list ke
dalam folder khusus sehingga tidak masuk ke inbox utama. He... cuman
video sederhana, tetapi cukup berguna bagi teman2 yang merasa
terganggu dengan banyaknya email yang masuk ke inbox dari mailing list.

Silahkan buka video di bawah ini. jangan lupa beri komentar ya :D
http://www.metacafe.com/watch/1437696/how_to_filtering_email_in_yahoo_email/




-- 
www.itcenter.or.id - Komunitas Teknologi Informasi Indonesia 
Gabung, Keluar, Mode Kirim : [EMAIL PROTECTED] 

Yahoo! Groups Links

* To visit your group on the web, go to:
http://groups.yahoo.com/group/ITCENTER/

* Your email settings:
Individual Email | Traditional

* To change settings online go to:
http://groups.yahoo.com/group/ITCENTER/join
(Yahoo! ID required)

* To change settings via email:
mailto:[EMAIL PROTECTED] 
mailto:[EMAIL PROTECTED]

* To unsubscribe from this group, send an email to:
[EMAIL PROTECTED]

* Your use of Yahoo! Groups is subject to:
http://docs.yahoo.com/info/terms/



Re: [ITCENTER] Re: Tanya ISP

2007-09-21 Terurut Topik Adi Nugroho
On Friday 21 September 2007 14:16, Lucky Lukman Nugraha wrote:
 Maaf, saya juga anggota baru. Nama saya Lucky Lukman, masih kuliah.
 Saya mau nanya sebenernya RT/RW net itu seperti apa ya? Itu koneksi
 untuk komunitas ya? Waktu iseng-iseng browsing pake antene segala.

Ibaratnya makanan, ada restoran, di mana kita makan di tempat, ada pula pesan 
antar atau rantangan, di mana makanannya diantar ke rumah.

Di Internet juga begitu.
Warnet menyediakan akses internet di tempat mereka, sedangkan RT/RW-net 
mengantarkan akses internet ke rumah rumah di sekitarnya.

Oh ya walau tujuan awalnya bagus, namun istilah RT/RW-net saat ini sering 
digunakan sebagai kedok dari ISP Ilegal.


-- 
Salam,

Adi Nugroho
PT. iNterNUX - Internet Service Provider
Jalan Dr. Sam Ratulangi No. 53J Makassar
Tel. +62-411-834690  Fax. +62-411-834691
CDMA:+62-411-6109535 GSM:+62-816-27-9193


















-- 
www.itcenter.or.id - Komunitas Teknologi Informasi Indonesia 
Gabung, Keluar, Mode Kirim : [EMAIL PROTECTED] 

 
Yahoo! Groups Links

* To visit your group on the web, go to:
http://groups.yahoo.com/group/ITCENTER/

* Your email settings:
Individual Email | Traditional

* To change settings online go to:
http://groups.yahoo.com/group/ITCENTER/join
(Yahoo! ID required)

* To change settings via email:
mailto:[EMAIL PROTECTED] 
mailto:[EMAIL PROTECTED]

* To unsubscribe from this group, send an email to:
[EMAIL PROTECTED]

* Your use of Yahoo! Groups is subject to:
http://docs.yahoo.com/info/terms/
 


Re: [ITCENTER] Nanya software FTP buat linux

2007-09-20 Terurut Topik Adi Nugroho
On Wednesday 19 September 2007 20:08, riam budhi wrote:
 Saya mau nanya niiihh.kalo di windows untuk software ftp saya pake
 smart-ftp. Kalo di linux ( saya pake fedora 6 ), kira2 software ftp-nya
 yang bagus apa yaaa???

Banyak pilihan.
Konqueror bisa jadi salah satu pilihan menarik.
Ini software yang sama dengan yang kita gunakan untuk mem-browse harddisk 
kita.
Langsung saja ketik ftp://username:host di address-bar-nya.
Note: ganti username dengan username anda, dan host dengan ip atau nama 
komputer yang kita tuju.
Nanti kita bisa mem-browse komputer tersebut seperti harddisk lokal.

-- 
Salam,

Adi Nugroho
PT. iNterNUX - Internet Service Provider
Jalan Dr. Sam Ratulangi No. 53J Makassar
Tel. +62-411-834690  Fax. +62-411-834691
CDMA:+62-411-6109535 GSM:+62-816-27-9193


















-- 
www.itcenter.or.id - Komunitas Teknologi Informasi Indonesia 
Gabung, Keluar, Mode Kirim : [EMAIL PROTECTED] 

 
Yahoo! Groups Links

* To visit your group on the web, go to:
http://groups.yahoo.com/group/ITCENTER/

* Your email settings:
Individual Email | Traditional

* To change settings online go to:
http://groups.yahoo.com/group/ITCENTER/join
(Yahoo! ID required)

* To change settings via email:
mailto:[EMAIL PROTECTED] 
mailto:[EMAIL PROTECTED]

* To unsubscribe from this group, send an email to:
[EMAIL PROTECTED]

* Your use of Yahoo! Groups is subject to:
http://docs.yahoo.com/info/terms/
 


Re: [ITCENTER] Nanya software FTP

2007-09-20 Terurut Topik Adi Nugroho
On Friday 21 September 2007 09:57, Rini Setiarany wrote:
 Maf nih, mau nanya dong, emang software FTP tuh apa dan untuk apa sih
 he..he,.. thanks ya

FTP alias File Transfer Protocol digunakan ntuk mengirim (upload) dan 
mengambil (download) file dari komputer lain.

-- 
Salam,

Adi Nugroho
PT. iNterNUX - Internet Service Provider
Jalan Dr. Sam Ratulangi No. 53J Makassar
Tel. +62-411-834690  Fax. +62-411-834691
CDMA:+62-411-6109535 GSM:+62-816-27-9193


















-- 
www.itcenter.or.id - Komunitas Teknologi Informasi Indonesia 
Gabung, Keluar, Mode Kirim : [EMAIL PROTECTED] 

 
Yahoo! Groups Links

* To visit your group on the web, go to:
http://groups.yahoo.com/group/ITCENTER/

* Your email settings:
Individual Email | Traditional

* To change settings online go to:
http://groups.yahoo.com/group/ITCENTER/join
(Yahoo! ID required)

* To change settings via email:
mailto:[EMAIL PROTECTED] 
mailto:[EMAIL PROTECTED]

* To unsubscribe from this group, send an email to:
[EMAIL PROTECTED]

* Your use of Yahoo! Groups is subject to:
http://docs.yahoo.com/info/terms/
 


Re: [ITCENTER] Format hdd

2007-09-17 Terurut Topik Adi Nugroho
On Monday 17 September 2007 15:47, muhamad nur hayatullah wrote:
 Saya ada sedikit masalah nih pada hardisk saya, HDD itu pertama saya instal
 linux dan sekarang mau balik lagi ke windows tapi partisinya setelah di
 format tetep aja masih linux

 Kenapa ya?

Mungkin MBR-nya masih berisi boot loader linux.

 dan apa yang harus saya lakukan agar HDD itu jadi kosong lagi


Dari DOS, ketik fdisk /mbr.

-- 
Salam,

Adi Nugroho
PT. iNterNUX - Internet Service Provider
Jalan Dr. Sam Ratulangi No. 53J Makassar
Tel. +62-411-834690  Fax. +62-411-834691
CDMA:+62-411-6109535 GSM:+62-816-27-9193


















-- 
www.itcenter.or.id - Komunitas Teknologi Informasi Indonesia 
Gabung, Keluar, Mode Kirim : [EMAIL PROTECTED] 

 
Yahoo! Groups Links

* To visit your group on the web, go to:
http://groups.yahoo.com/group/ITCENTER/

* Your email settings:
Individual Email | Traditional

* To change settings online go to:
http://groups.yahoo.com/group/ITCENTER/join
(Yahoo! ID required)

* To change settings via email:
mailto:[EMAIL PROTECTED] 
mailto:[EMAIL PROTECTED]

* To unsubscribe from this group, send an email to:
[EMAIL PROTECTED]

* Your use of Yahoo! Groups is subject to:
http://docs.yahoo.com/info/terms/
 


Re: [ITCENTER] ty ttg networking, programming, Unix/Linux

2007-09-13 Terurut Topik Adi Nugroho
On Thursday 13 September 2007 13:07, vera rares wrote:
 maaf ada yang tau ttg program atau file unix/ linux
   thank's ya

Jawaban dari pertanyaan tersebut: ADA.

Btw, usul saya:

1. Lebih baik kalau pertanyaannya lebih jelas, agar bisa dijawab langsung ke 
sasaran.

2. Jangan bajak thread. Kalau ingin menanyakan pertanyaan baru, 
gunakan compose, bukan reply

3. Jangan top posting. Biasakan untuk bottom posting

4. Hapus bagian pesan yang tidak penting. Sisakan HANYA yang akan ditanggapi.

-- 
Salam,

Adi Nugroho
PT. iNterNUX - Internet Service Provider
Jalan Dr. Sam Ratulangi No. 53J Makassar
Tel. +62-411-834690  Fax. +62-411-834691
CDMA:+62-411-6109535 GSM:+62-816-27-9193









-- 
www.itcenter.or.id - Komunitas Teknologi Informasi Indonesia 
Gabung, Keluar, Mode Kirim : [EMAIL PROTECTED] 

 
Yahoo! Groups Links

* To visit your group on the web, go to:
http://groups.yahoo.com/group/ITCENTER/

* Your email settings:
Individual Email | Traditional

* To change settings online go to:
http://groups.yahoo.com/group/ITCENTER/join
(Yahoo! ID required)

* To change settings via email:
mailto:[EMAIL PROTECTED] 
mailto:[EMAIL PROTECTED]

* To unsubscribe from this group, send an email to:
[EMAIL PROTECTED]

* Your use of Yahoo! Groups is subject to:
http://docs.yahoo.com/info/terms/
 


Re: [ITCENTER] Access Point paling kuat sinyalnya?

2007-09-12 Terurut Topik Adi Nugroho
On Wednesday 12 September 2007 10:18, [EMAIL PROTECTED] wrote:
 Tolong share access point yang paling kuat sinyalnya donk, untuk indoor.

Walaupun banyak access point yang sinyalnya kuat, saya sarankan untuk 
menggunakan access point yang TX Power-nya di BAWAH 100 miliwatt.

Menggunakan power gede resikonya besar sekali.
Selain mengganggu orang lain, salah satu resikonya adalah ancaman hukuman 
penjara 6 tahun plus denda 600 juta rupiah. 

Lebih galak daripada hukuman untuk pembajakan software.

-- 
Salam,

Adi Nugroho
PT. iNterNUX - Internet Service Provider
Jalan Dr. Sam Ratulangi No. 53J Makassar
Tel. +62-411-834690  Fax. +62-411-834691
CDMA:+62-411-6109535 GSM:+62-816-27-9193









-- 
www.itcenter.or.id - Komunitas Teknologi Informasi Indonesia 
Gabung, Keluar, Mode Kirim : [EMAIL PROTECTED] 

 
Yahoo! Groups Links

* To visit your group on the web, go to:
http://groups.yahoo.com/group/ITCENTER/

* Your email settings:
Individual Email | Traditional

* To change settings online go to:
http://groups.yahoo.com/group/ITCENTER/join
(Yahoo! ID required)

* To change settings via email:
mailto:[EMAIL PROTECTED] 
mailto:[EMAIL PROTECTED]

* To unsubscribe from this group, send an email to:
[EMAIL PROTECTED]

* Your use of Yahoo! Groups is subject to:
http://docs.yahoo.com/info/terms/
 


Re: [ITCENTER] setup network suse

2007-09-11 Terurut Topik Adi Nugroho
On Tuesday 11 September 2007 14:40, Susilo Wratsongko wrote:
 gmana caranya setup network 

dari tombol menu -- system -- Buka yast, masukkan password root, lalu pilih 
network devices -- network card.
Sleanjutnya terserah ana

  dial-up di linux suse 
 10..?

pakai kppp.
tombol menu -- internet -- kppp (dial up)

Kalau kppp belum terinstal, instal lewat yast -- software -- software 
management.

-- 
Salam,

Adi Nugroho
PT. iNterNUX - Internet Service Provider
Jalan Dr. Sam Ratulangi No. 53J Makassar
Tel. +62-411-834690  Fax. +62-411-834691
CDMA:+62-411-6109535 GSM:+62-816-27-9193









-- 
www.itcenter.or.id - Komunitas Teknologi Informasi Indonesia 
Gabung, Keluar, Mode Kirim : [EMAIL PROTECTED] 

 
Yahoo! Groups Links

* To visit your group on the web, go to:
http://groups.yahoo.com/group/ITCENTER/

* Your email settings:
Individual Email | Traditional

* To change settings online go to:
http://groups.yahoo.com/group/ITCENTER/join
(Yahoo! ID required)

* To change settings via email:
mailto:[EMAIL PROTECTED] 
mailto:[EMAIL PROTECTED]

* To unsubscribe from this group, send an email to:
[EMAIL PROTECTED]

* Your use of Yahoo! Groups is subject to:
http://docs.yahoo.com/info/terms/
 


Re: [ITCENTER] linux

2007-09-08 Terurut Topik Adi Nugroho
On Friday 07 September 2007 21:18, didik adi wrote:
 mo tanya nih. linux yang sama/mirip banget dengan windows apa ya?

Maksudnya tampilan?
instal distro apa aja, lalu instal themes windows :)

Btw, mungkin 3D-OS dari http://www.pclinux.web.id/ cukup menarik.


 aku skg lg  nyoba kubuntu. trus linux apa yang cocok dengan berbagai
 piranti seperti  printer  DLL? thanx

Aku pake openSUSE 10.2, dan cukup bahagia dengan kompatibilitasnya.
Hampir semua hardware yang saya miliki bisa dikenali tanpa perlu menginstal 
driver apapun.

-- 
Salam,

Adi Nugroho
PT. iNterNUX - Internet Service Provider
Jalan Dr. Sam Ratulangi No. 53J Makassar
Tel. +62-411-834690  Fax. +62-411-834691
CDMA:+62-411-6109535 GSM:+62-816-27-9193









-- 
www.itcenter.or.id - Komunitas Teknologi Informasi Indonesia 
Gabung, Keluar, Mode Kirim : [EMAIL PROTECTED] 

 
Yahoo! Groups Links

* To visit your group on the web, go to:
http://groups.yahoo.com/group/ITCENTER/

* Your email settings:
Individual Email | Traditional

* To change settings online go to:
http://groups.yahoo.com/group/ITCENTER/join
(Yahoo! ID required)

* To change settings via email:
mailto:[EMAIL PROTECTED] 
mailto:[EMAIL PROTECTED]

* To unsubscribe from this group, send an email to:
[EMAIL PROTECTED]

* Your use of Yahoo! Groups is subject to:
http://docs.yahoo.com/info/terms/
 


Re: [ITCENTER] install Linux

2007-09-08 Terurut Topik Adi Nugroho
On Saturday 08 September 2007 15:22, hari boy wrote:
 kalo mo instal linux di flashdisk bisa ga ya?

Search linux flashdisk di google, dapet banyak :)

 linux yang bagus untuk blajar jaringan yg mana?

Suka suka. Apa aja bisa.

 brapa sih kapasitas instalan linnux rata2?

Aku sedang ngetik di komputer yang terinstal openSUSE 10.2, yang instalasi 
defaultnya sekitar 2.3 GB.

Sambil ngetik, aku nge-remote ke linux lain yang cuman sekitar 4 MB. (MB lho, 
bukan GB).


-- 
Salam,

Adi Nugroho
PT. iNterNUX - Internet Service Provider
Jalan Dr. Sam Ratulangi No. 53J Makassar
Tel. +62-411-834690  Fax. +62-411-834691
CDMA:+62-411-6109535 GSM:+62-816-27-9193









-- 
www.itcenter.or.id - Komunitas Teknologi Informasi Indonesia 
Gabung, Keluar, Mode Kirim : [EMAIL PROTECTED] 

 
Yahoo! Groups Links

* To visit your group on the web, go to:
http://groups.yahoo.com/group/ITCENTER/

* Your email settings:
Individual Email | Traditional

* To change settings online go to:
http://groups.yahoo.com/group/ITCENTER/join
(Yahoo! ID required)

* To change settings via email:
mailto:[EMAIL PROTECTED] 
mailto:[EMAIL PROTECTED]

* To unsubscribe from this group, send an email to:
[EMAIL PROTECTED]

* Your use of Yahoo! Groups is subject to:
http://docs.yahoo.com/info/terms/
 


Re: [ITCENTER] Cari Judul Tugas Akhir

2007-09-04 Terurut Topik Adi Nugroho
On Tuesday 04 September 2007 09:13, fahmi_02101986 wrote:
 Saya Mau tanya tentang judul Tugas Akhir, kira2 yang berhubungan
 dengan LINUX...

Wah, banyak sekali judul yang memungkinkan, antara lain:
* Penggunaan OpenMosix sebagai optimalisasi penggunaan resource komputer
* Sistem Operasi 3D dari PCLinuxOS
* Fenomena popularitas instant dari keluarga Ubuntu
* Langkah langkah migrasi dari Sistem operasi XXX ke Linux
* Penggunaan Sistem Operasi Linux pada kantor XXX
* Penggunaan Sistem Operasi Linux pada warnet XXX
* Penggunaan Squid Proxy Server sebagai optimalisasi penggunaan bandwdith
* Analisa perbandingan performa Squid Proxy server dan XXX Proxy server dalam 
beban rendah maupun tinggi
* High Availibility Server dengan Sistem Operasi Linux
* Wah, bisa habis 1 halaman koran untuk memberi contoh contoh yang lain.

Intinya adalah
Minat anda ke mana, dan tulislah tentang hal tersebut.

-- 
Salam,

Adi Nugroho
PT. iNterNUX - Internet Service Provider
Jalan Dr. Sam Ratulangi No. 53J Makassar
Tel. +62-411-834690  Fax. +62-411-834691
CDMA:+62-411-6109535 GSM:+62-816-27-9193









-- 
www.itcenter.or.id - Komunitas Teknologi Informasi Indonesia 
Gabung, Keluar, Mode Kirim : [EMAIL PROTECTED] 

 
Yahoo! Groups Links

* To visit your group on the web, go to:
http://groups.yahoo.com/group/ITCENTER/

* Your email settings:
Individual Email | Traditional

* To change settings online go to:
http://groups.yahoo.com/group/ITCENTER/join
(Yahoo! ID required)

* To change settings via email:
mailto:[EMAIL PROTECTED] 
mailto:[EMAIL PROTECTED]

* To unsubscribe from this group, send an email to:
[EMAIL PROTECTED]

* Your use of Yahoo! Groups is subject to:
http://docs.yahoo.com/info/terms/
 


Re: [ITCENTER] WTA, mau iseng2 jd provider internet kecil2an di komplek rumah

2007-08-24 Terurut Topik Adi Nugroho
On Thursday 23 August 2007 22:20, r3yzo wrote:
 1.provider speedy unlimited apakah cukup untuk memulai bisnis ini?

Internet Provider wajib membeli bandwidth dari NAP. Tidak boleh beli dari ISP 
lainnya.

 2.router wifi adsl apakah yg bagus dalam hal security mengingat saa akan
 memfilter mac untuk dalam hal ini, karena kalo diberikan user id dan
 password kadang suka bnyak yg membagi ke teman2nya

Batasi bandwidth per pelanggan. Jadi, kalau ada yang bagi bagi ke teman lain, 
dia aja yang melambat, orang lain tidak.

 3.adakah yg bisa membantu saya dalam menggambarkan kira2 jaringannya
 seperti apa gambaran saya sih kira2 bakalan seperti ini

Gambaran anda sudah tepat.

 4.adakah software untuk membatasi bandwith(bukan membatasi waktu pemakaian)

Banyak. HTB adalah salah satunya.

 5.apakah hal2 yang harus saya perhatikan mengingat saya masih baru belajar
 juga

Jangan lupa minta ijin/lisensi ISP.

Jangan sampai, gara gara mau untung dikit, malah kena denda ratusan juta plus 
dipenjara bertahun tahun.

-- 
Salam,

Adi Nugroho
PT. iNterNUX - Internet Service Provider
Jalan Dr. Sam Ratulangi No. 53J Makassar
Tel. +62-411-834690  Fax. +62-411-834691
CDMA:+62-411-6109535/GSM:+62-816-27-9193









-- 
www.itcenter.or.id - Komunitas Teknologi Informasi Indonesia 
Gabung, Keluar, Mode Kirim : [EMAIL PROTECTED] 

 
Yahoo! Groups Links

* To visit your group on the web, go to:
http://groups.yahoo.com/group/ITCENTER/

* Your email settings:
Individual Email | Traditional

* To change settings online go to:
http://groups.yahoo.com/group/ITCENTER/join
(Yahoo! ID required)

* To change settings via email:
mailto:[EMAIL PROTECTED] 
mailto:[EMAIL PROTECTED]

* To unsubscribe from this group, send an email to:
[EMAIL PROTECTED]

* Your use of Yahoo! Groups is subject to:
http://docs.yahoo.com/info/terms/
 


Re: [ITCENTER] Kisah si iPhone

2007-08-07 Terurut Topik Adi Nugroho
On Tuesday 07 August 2007 09:46, Yulianus Ladung wrote:
 So, the question is ... Would you dare put your soul for an
 iPhone :-)


Entah kalau iPhone. Kalau iPod sih iya. Lihat berita detik.com di bawah ini:

http://detikinet.com/index.php/detik.read/tahun/2007/bulan/04/tgl/07/time/144603/idnews/763984/idkanal/398

Hehehe

-- 
Salam,

Adi Nugroho
PT. iNterNUX - Internet Service Provider
Jalan Dr. Sam Ratulangi No. 53J Makassar
Tel. +62-411-834690  Fax. +62-411-834691
CDMA:+62-411-6109535/GSM:+62-816-27-9193









-- 
www.itcenter.or.id - Komunitas Teknologi Informasi Indonesia 
Gabung, Keluar, Mode Kirim : [EMAIL PROTECTED] 
## Jobs: itcenter.or.id/jobs ## Bursa: itcenter.or.id/bursa ##

## Jaket ITCENTER tersedia di http://shop.itcenter.or.id 
 
Yahoo! Groups Links

* To visit your group on the web, go to:
http://groups.yahoo.com/group/ITCENTER/

* Your email settings:
Individual Email | Traditional

* To change settings online go to:
http://groups.yahoo.com/group/ITCENTER/join
(Yahoo! ID required)

* To change settings via email:
mailto:[EMAIL PROTECTED] 
mailto:[EMAIL PROTECTED]

* To unsubscribe from this group, send an email to:
[EMAIL PROTECTED]

* Your use of Yahoo! Groups is subject to:
http://docs.yahoo.com/info/terms/
 


Re: [ITCENTER] Bandwith download

2007-08-02 Terurut Topik Adi Nugroho
On Thursday 02 August 2007 14:22, Ernaldiansyah wrote:
 Kenapa sih walaupun bandwith kita sewa 512 kbps tp pas download tetep
 cuma dpt 37 kbps? Padahal Cuma satu komputer kok!

Ada beberapa penyebab:

1. Bandwidth ratio
Bisa jadi anda tidak beli bandwidth yang 1:1, alias di-share ke orang lain.

2. Beda satuan.
ISP memberi anda dalam satuan Kbps, alias Kilo Bit Per Second, dan anda 
mengukur dalam satuan KBps (Kilo Bytes Per Second). Berhubung 1 Byte = 8 
Bits, maka andai seperti itu, hasil tadi mesti dikali 8 dulu.

3. Server atau jaringan lain yang lambat.
Walau punya link 512 Kbps, tapi kalau servernya lambat, entah karena 
bandwidthnya kecil, atau karena sudah dipenuhi oleh banyak pengguna, bisa 
saja kecepatan macet di server. Begitu pula kalau yang lambat itu di link 
somewhere antara server dan komputer anda

4. Ack dan Window-size
Komputer kita men-download, pake prosedur yang lumayan rumit. Kecepatan 
download juga dibatasi oleh kecepatan komputer kita menjawab ack 
atau nack ke server, serta window size yang diijinkan.

5. Ada traffic lain
Tidak menutup kemungkinan, pas lagi download, pas komputer anda sedang 
men-download juga di latar belakang, tanpa bilang bilang, misalnya karena 
ulah windows-update, antivirus, dll. Tidak tertutup kemungkinan lain, 
komputer anda sedang kena virus dan ngeflood ke mana mana, atau ada komputer 
orang lain somewhere in the world yang sedang nge-flood ke komputer anda.

Salah satu cara untuk mengukur dengan lebih tepat adalah
Jangan cuman download ke 1 server saja.
Download lah dengan 10-20 koneksi simultan
Contoh, satu dari download.com, satu dari kernel.org, satu dari 
kambing.ui.ac.id, satu dari sini,satu dari situ, dst.
Nanti pengukurannya jadi lebih teliti.

Cara yang lebih tepat lagi
Pasang MRTG di router anda, dan download dilakukan dari beberapa komputer.

-- 
Salam,

Adi Nugroho
PT. iNterNUX - Internet Service Provider
Jalan Dr. Sam Ratulangi No. 53J Makassar
Tel. +62-411-834690  Fax. +62-411-834691
CDMA:+62-411-6109535/GSM:+62-816-27-9193









-- 
www.itcenter.or.id - Komunitas Teknologi Informasi Indonesia 
Gabung, Keluar, Mode Kirim : [EMAIL PROTECTED] 
## Jobs: itcenter.or.id/jobs ## Bursa: itcenter.or.id/bursa ##

## Jaket ITCENTER tersedia di http://shop.itcenter.or.id 
 
Yahoo! Groups Links

* To visit your group on the web, go to:
http://groups.yahoo.com/group/ITCENTER/

* Your email settings:
Individual Email | Traditional

* To change settings online go to:
http://groups.yahoo.com/group/ITCENTER/join
(Yahoo! ID required)

* To change settings via email:
mailto:[EMAIL PROTECTED] 
mailto:[EMAIL PROTECTED]

* To unsubscribe from this group, send an email to:
[EMAIL PROTECTED]

* Your use of Yahoo! Groups is subject to:
http://docs.yahoo.com/info/terms/
 


Re: [ITCENTER] Bandwidth

2007-07-31 Terurut Topik Adi Nugroho
On Tuesday 31 July 2007 13:56, Bagas wrote:
   Aplikasi kantor kami sudah web based, sekarang ini akan dikonek ke gudang
 yang perkiraan usernya ada 30 user. Wlan rencananya akan pakai lease line.
 Mohon informasi teman-teman, berapa bandwidth yang dibutuhkan untuk 30 user
 tersebut ?.  Aplikasi seperti inventory, sales order, gudang, accounting
 ini tidak banyak warna, hanya pertama saja. Mohon bantuan teman-teman dan
 terima kasih sebelumnya.

Daripada menebak menebak, mending diukur saja.
Banyak alat ukur bandwidth yang ada, seperti mrtg, iptraf, iftop, dll.

-- 
Salam,

Adi Nugroho
PT. iNterNUX - Internet Service Provider
Jalan Dr. Sam Ratulangi No. 53J Makassar
Tel. +62-411-834690  Fax. +62-411-834691
CDMA:+62-411-6109535/GSM:+62-816-27-9193









-- 
www.itcenter.or.id - Komunitas Teknologi Informasi Indonesia 
Gabung, Keluar, Mode Kirim : [EMAIL PROTECTED] 
## Jobs: itcenter.or.id/jobs ## Bursa: itcenter.or.id/bursa ##

## Jaket ITCENTER tersedia di http://shop.itcenter.or.id 
 
Yahoo! Groups Links

* To visit your group on the web, go to:
http://groups.yahoo.com/group/ITCENTER/

* Your email settings:
Individual Email | Traditional

* To change settings online go to:
http://groups.yahoo.com/group/ITCENTER/join
(Yahoo! ID required)

* To change settings via email:
mailto:[EMAIL PROTECTED] 
mailto:[EMAIL PROTECTED]

* To unsubscribe from this group, send an email to:
[EMAIL PROTECTED]

* Your use of Yahoo! Groups is subject to:
http://docs.yahoo.com/info/terms/
 


Re: [ITCENTER] cara sharing data 192.168.0.1 ke 192.168.1.1

2007-07-29 Terurut Topik Adi Nugroho
On Sunday 29 July 2007 18:49, pebrigsm wrote:
 rekans ... maaf klo udah dibahas .
 kira kira apa yang saya butuhkan agar dari kedua ip diatas dapat
 bertukar data. mentok nih... japri saya donk .

Apakah maksudnya, kedua komputer tersebut sudah bisa saling ping, tapi tidak 
saling lihat di network neighborhood?
Kalau iya, mungkin anda membutuhkan WINS Server.

-- 
Salam,

Adi Nugroho
PT. iNterNUX - Internet Service Provider
Jalan Dr. Sam Ratulangi No. 53J Makassar
Tel. +62-411-834690  Fax. +62-411-834691
CDMA:+62-411-6109535/GSM:+62-816-27-9193









-- 
www.itcenter.or.id - Komunitas Teknologi Informasi Indonesia 
Gabung, Keluar, Mode Kirim : [EMAIL PROTECTED] 
## Jobs: itcenter.or.id/jobs ## Bursa: itcenter.or.id/bursa ##

## Jaket ITCENTER tersedia di http://shop.itcenter.or.id 
 
Yahoo! Groups Links

* To visit your group on the web, go to:
http://groups.yahoo.com/group/ITCENTER/

* Your email settings:
Individual Email | Traditional

* To change settings online go to:
http://groups.yahoo.com/group/ITCENTER/join
(Yahoo! ID required)

* To change settings via email:
mailto:[EMAIL PROTECTED] 
mailto:[EMAIL PROTECTED]

* To unsubscribe from this group, send an email to:
[EMAIL PROTECTED]

* Your use of Yahoo! Groups is subject to:
http://docs.yahoo.com/info/terms/
 


Re: [ITCENTER] Curhat dikit tentang Dedicated vs SOHO Indosat

2007-07-27 Terurut Topik Adi Nugroho
On Friday 27 July 2007 10:05, Malik wrote:
 Sempat kemarin coba-coba menggunakana htb-gen mengikuti petunjuk dari
 http://bayuart.wordpress.com/2007/03/13/htb-gen-cara-mudah-memanage-bandwid
th/ namun masih kurang berasa, atau mungkin saya belum benar konfigurasinya.

Sori berat, kalau pake htb-gen, htb-init dan sejenisnya, aku juga belum coba.
Alasannya simpel.
Itu htb sudah mudah sekali.
Jadi kalau pake script jadi, kemungkinan justru tidak sesuai keinginan.
Mending diketik manual satu persatu seperti di lartc.org.
Apalagi kebutuhannya khusus, Mencekik traffic lain jika ada traffic menuju 
port 25 dan 80 DARI luar KE dalam

Kemungkinan lain, filternya tidak pas. Jadi traffic tidak masuk di class yang 
kita inginkan.
Coba di-cek dengan perintah show, misalnya:
tc -s -d qdisc show dev eth1
tc -s -d class show dev eth1
dan sejenisnya.

Kemungkinan lain lagi
setting bandwidthnya over.
Inga' inga' aliran traffic adalah mengikuti bottleneck terkecil yang ada 
sepanjang link kita.

So, Kita harus mengeset root kita ke bandwidth sedikit lebih kecil daripada 
badwidth terkecil yang kita miliki.
Contoh, kalau bandwdith kita variatif antara 128 kbps hingga 192 kbps, maka 
kita set sedikit di bawah 128 kbps. Bisa dicoba coba angka dari 100 Kbps 
sampai 110 kbps.


-- 
Salam,

Adi Nugroho
PT. iNterNUX - Internet Service Provider
Jalan Dr. Sam Ratulangi No. 53J Makassar
Tel. +62-411-834690  Fax. +62-411-834691
CDMA:+62-411-6109535/GSM:+62-816-27-9193









-- 
www.itcenter.or.id - Komunitas Teknologi Informasi Indonesia 
Gabung, Keluar, Mode Kirim : [EMAIL PROTECTED] 
## Jobs: itcenter.or.id/jobs ## Bursa: itcenter.or.id/bursa ##

## Jaket ITCENTER tersedia di http://shop.itcenter.or.id 
 
Yahoo! Groups Links

* To visit your group on the web, go to:
http://groups.yahoo.com/group/ITCENTER/

* Your email settings:
Individual Email | Traditional

* To change settings online go to:
http://groups.yahoo.com/group/ITCENTER/join
(Yahoo! ID required)

* To change settings via email:
mailto:[EMAIL PROTECTED] 
mailto:[EMAIL PROTECTED]

* To unsubscribe from this group, send an email to:
[EMAIL PROTECTED]

* Your use of Yahoo! Groups is subject to:
http://docs.yahoo.com/info/terms/
 


Re: [ITCENTER] Netcard tidak terdeteksi

2007-07-27 Terurut Topik Adi Nugroho
On Thursday 26 July 2007 13:00, Adi Nugroho wrote:
 Saya mencoba belajar menginstal Windows 2003 Server SP2 di notebook Compaq
 Presario V3042TU. Tapi network card-nya tidak terdeteksi. Bagaimana cara
 mengesetnya?

Sudah selesai. 
Tengkyu untuk semua yang sudah membantu.
Tempo hari aku obok obok websitenya HP/compaq tidak ketemu, ternyata drivernya 
ketemu di website-nya Intel.

-- 
Salam,

Adi Nugroho
PT. iNterNUX - Internet Service Provider
Jalan Dr. Sam Ratulangi No. 53J Makassar
Tel. +62-411-834690  Fax. +62-411-834691
CDMA:+62-411-6109535/GSM:+62-816-27-9193









-- 
www.itcenter.or.id - Komunitas Teknologi Informasi Indonesia 
Gabung, Keluar, Mode Kirim : [EMAIL PROTECTED] 
## Jobs: itcenter.or.id/jobs ## Bursa: itcenter.or.id/bursa ##

## Jaket ITCENTER tersedia di http://shop.itcenter.or.id 
 
Yahoo! Groups Links

* To visit your group on the web, go to:
http://groups.yahoo.com/group/ITCENTER/

* Your email settings:
Individual Email | Traditional

* To change settings online go to:
http://groups.yahoo.com/group/ITCENTER/join
(Yahoo! ID required)

* To change settings via email:
mailto:[EMAIL PROTECTED] 
mailto:[EMAIL PROTECTED]

* To unsubscribe from this group, send an email to:
[EMAIL PROTECTED]

* Your use of Yahoo! Groups is subject to:
http://docs.yahoo.com/info/terms/
 


Re: [ITCENTER] Celah untuk masuknya Spam ?

2007-07-26 Terurut Topik Adi Nugroho
On Friday 27 July 2007 10:39, Steph wrote:
 Apakah dengan memakai linux benar-benar terbebas dari spam ( Bagaimana
 pandangan yang sudah memakai linux ).

Tidak.
Kalau mau di-spam, mau pake OS apapun ya tetap kena spam :D

Kita hanya bisa menguranginya dengan software antispam, tapi tetap aja ada 
yang tembus. Lebih sial lagi, kadang kadang mail betulan malah terblokir, 
karena disangka spam oleh sang anti spam. 

Jangankan kita. Google dan yahoo pun masih mesti berjuang keras untuk 
memisahkan spam dan ham. Itupun masih ada yang gagal (baik spam yang tidak 
terfilter, maupun ham yang tidak sengaja masuk folder bulk).

-- 
Salam,

Adi Nugroho
PT. iNterNUX - Internet Service Provider
Jalan Dr. Sam Ratulangi No. 53J Makassar
Tel. +62-411-834690  Fax. +62-411-834691
CDMA:+62-411-6109535/GSM:+62-816-27-9193









-- 
www.itcenter.or.id - Komunitas Teknologi Informasi Indonesia 
Gabung, Keluar, Mode Kirim : [EMAIL PROTECTED] 
## Jobs: itcenter.or.id/jobs ## Bursa: itcenter.or.id/bursa ##

## Jaket ITCENTER tersedia di http://shop.itcenter.or.id 
 
Yahoo! Groups Links

* To visit your group on the web, go to:
http://groups.yahoo.com/group/ITCENTER/

* Your email settings:
Individual Email | Traditional

* To change settings online go to:
http://groups.yahoo.com/group/ITCENTER/join
(Yahoo! ID required)

* To change settings via email:
mailto:[EMAIL PROTECTED] 
mailto:[EMAIL PROTECTED]

* To unsubscribe from this group, send an email to:
[EMAIL PROTECTED]

* Your use of Yahoo! Groups is subject to:
http://docs.yahoo.com/info/terms/
 


Re: [ITCENTER] BLOCK INTERNET ACCESS

2007-07-12 Terurut Topik Adi Nugroho
On Wednesday 11 July 2007 15:56, dodi_januarsah wrote:
 Saya punya kasus di kantor saya internet nya sangat lambat oleh karena
 itu yang hanya bisa menggunakan fasilitas internet pun sedikit.
 Pertanyaan nya bagaimana caranya untuk membloking port http nya saja
 jadi si user tidak bisa browsing dan chatting, hanya bisa menggunakan
 outlook express untuk send/receive email.
 Terima kasih

Cara yang paling tidak aman:
* Tutup port port untuk browsing dan chatting.
Contoh perintah:
iptables -A FORWARD -p tcp --dport 80 -j DROP
dst

Cara yang cukup aman:
* Blokir semua koneksi, lalu buka HANYA untuk port 25 dan 110.
Contoh perintah:
iptables -P FORWARD DROP
iptables -A FORWARD -p tcp --dport 25 -j ACCEPT
dst

Cara yang lebih aman:
* Tutup SEMUA koneksi ke luar, kecuali dari mail server internal. Semua user 
mengeset SMTP dan POP3 ke server internal saja. Nanti si mail server internal 
ini yang membantu untuk mengambil dan mengirim mail dari/ke luar.
Contoh perintah:
iptables -P FORWARD DROP
iptables -A FORWARD -s ip-nya-mail-server -p tcp --dport 25 -j ACCEPT
dst


-- 
Salam,

Adi Nugroho
PT. iNterNUX - Internet Service Provider
Jalan Dr. Sam Ratulangi No. 53J Makassar
Tel. +62-411-834690  Fax. +62-411-834691
CDMA:+62-411-6109535/GSM:+62-816-27-9193









-- 
www.itcenter.or.id - Komunitas Teknologi Informasi Indonesia 
Gabung, Keluar, Mode Kirim : [EMAIL PROTECTED] 
## Jobs: itcenter.or.id/jobs ## Bursa: itcenter.or.id/bursa ##

## Jaket ITCENTER tersedia di http://shop.itcenter.or.id 
 
Yahoo! Groups Links

* To visit your group on the web, go to:
http://groups.yahoo.com/group/ITCENTER/

* Your email settings:
Individual Email | Traditional

* To change settings online go to:
http://groups.yahoo.com/group/ITCENTER/join
(Yahoo! ID required)

* To change settings via email:
mailto:[EMAIL PROTECTED] 
mailto:[EMAIL PROTECTED]

* To unsubscribe from this group, send an email to:
[EMAIL PROTECTED]

* Your use of Yahoo! Groups is subject to:
http://docs.yahoo.com/info/terms/
 


Re: [ITCENTER] Tanya Linux untuk Kantor

2007-07-12 Terurut Topik Adi Nugroho
On Thursday 12 July 2007 14:19, [Timotiez] wrote:
 Rekans Linuxer..

 Saya hendak tanyakan mengenai migrasi Windows ke Linux menggunakan
 alternatif Open Source untuk kantor saya dengan kebutuhan sbb:

Selamat. Congratulation, Proficiat.
Pilihan yang tepat.

 2. server bisa firewall, dns, band-width management, QoS

Yang ini linux jagonya :)
Di bidang ini, linux bukan bersaing di kelas windows, tapi di kelas cisco :-)

 3. server bisa email server (local untuk domain name sendiri
 company.co.id)

Hampir semua distro linux sudah include mail server
Kalau domain-nya cuman satu, postfix mudah sekali.
Kalau domainnya banyak, qmail lebih mudah.

 4. server ada anti-spam

opensuse 10.2 yang saya gunakan sudah pre-installed spamassasin

 5. server bisa anti-virus (update data virus centralized di server)
 seperti

Belum pernah pakai (untuk apa? gak ada windows di sini), tapi aku 
buka software management di opensuse, antivirusnya ada.

Btw, kalau seluruh workstation mau di-migrasi ke linux, tidak perlu buang 
resource terlalu besar untuk urusan virus.

 6. server ada service FTP untuk download file/program dari kantor
 cabang.

Hampir semua distro linux sudah include FTP server.

 7. workstation bisa emulator (atau Virtual Machine) untuk running
program dibuat menggunakan Ms Access (windows)

Saya belum coba, tapi daripada pake emulator (tetap mesti beli lisensi MS 
Access yang mahal), ada petunjuk untuk migrasi dari MS Access ke Openofice 
base di 
http://searchenterpriselinux.techtarget.com/tip/0,289483,sid39_gci1236205,00.html


 8. workstation bisa emulator untuk running DOS program menggunakan
Clipper/foxpro DOS

Dosemu (DOS Emulator) jalan bagus di linux.
Beberapa teman sudah mencoba menjalankan clipper dan foxpro dengan baik.

Saya tidak menguasai clipper/foxpro, tapi kalau bisa migrasi tentu lebih baik, 
karena bagaimanapun, emulator itu tidak dianjurkan. Url di bawah bisa jadi 
bahan untuk pertimbangan:
http://www.recital.com/index.htm?/articles/cm/foxproMigration/foxpro2linux.htmmainFrame

 9. workstation mirip seperti Windows untuk alasan kemudahan oleh
 pemakai.

KDE mirip sekali dengan windows. Kalau instal openSUSE, pilih KDE
Namun, tidak ada salahnya mencoba menggunakan GNOME. Beberapa teman saya 
mengatakan, gnome yang di ubuntu lebih bagus, lebih indah dan user friendly 
dibandingkan dengan Windows XP bahkan vista.

 10. workstation bisa ada MSN/yahoo messenger

Saya menggunakan gaim untuk kebutuhan tersebut.
Tidak jago jago amat, tapi stabil. 
Ada pula teman teman yang menggunakan gyach karena fitur-nya lebih lengkap.

 11. kurang lebih untuk 100 user/PC
 12. Internet saya dedicated 256 kbps (wireless - 8 ip public)
 13. Backup internet Speedy Unlimited (PPPoE)

Yang tiga nomer terakhir ini mestinya tidak masalah di OS.
google.com melayani jutaan orang dengan linux :)
Urusan ini lebih banyak di persoalan managemen jaringan.

Oh ya.
Ada dua point yang tidak ditanyakan, tapi perlu dipertimbangkan (dipelajari 
sebelum migrasi):
1. online update. 
2. backup

-- 
Salam,

Adi Nugroho
PT. iNterNUX - Internet Service Provider
Jalan Dr. Sam Ratulangi No. 53J Makassar
Tel. +62-411-834690  Fax. +62-411-834691
CDMA:+62-411-6109535/GSM:+62-816-27-9193









-- 
www.itcenter.or.id - Komunitas Teknologi Informasi Indonesia 
Gabung, Keluar, Mode Kirim : [EMAIL PROTECTED] 
## Jobs: itcenter.or.id/jobs ## Bursa: itcenter.or.id/bursa ##

## Jaket ITCENTER tersedia di http://shop.itcenter.or.id 
 
Yahoo! Groups Links

* To visit your group on the web, go to:
http://groups.yahoo.com/group/ITCENTER/

* Your email settings:
Individual Email | Traditional

* To change settings online go to:
http://groups.yahoo.com/group/ITCENTER/join
(Yahoo! ID required)

* To change settings via email:
mailto:[EMAIL PROTECTED] 
mailto:[EMAIL PROTECTED]

* To unsubscribe from this group, send an email to:
[EMAIL PROTECTED]

* Your use of Yahoo! Groups is subject to:
http://docs.yahoo.com/info/terms/
 


Re: [ITCENTER] Re: LOWONGAN DEVELOPER DI BANK

2007-07-10 Terurut Topik Adi Nugroho
On Monday 09 July 2007 08:52, Ade Aan Wirama wrote:
 Bisa juga si klien yang nggak mau diekspose nama
 banknya dan nggak mau
 ketahuan masang lowongan, makanya pake head
 hunter/recruitment agent.
 Alasannya pastinya saya nggak tau, 

Di beberapa daerah, memang tidak boleh mencari tenaga kerja langsung ke 
publik. 

Tempo hari aku pasang iklan lowongan kerja di surat kabar lokal, besoknya 
langsung dapat surat teguran dari depnaker. Ternyata di Makassar ada 
peraturan bahwa perusahaan kalau mencari tenaga kerja harus lewat depnaker.


-- 
Salam,

Adi Nugroho
PT. iNterNUX - Internet Service Provider
Jalan Dr. Sam Ratulangi No. 53J Makassar
Tel. +62-411-834690  Fax. +62-411-834691
CDMA:+62-411-6109535/GSM:+62-816-27-9193









-- 
www.itcenter.or.id - Komunitas Teknologi Informasi Indonesia 
Gabung, Keluar, Mode Kirim : [EMAIL PROTECTED] 
## Jobs: itcenter.or.id/jobs ## Bursa: itcenter.or.id/bursa ##

## Jaket ITCENTER tersedia di http://shop.itcenter.or.id 
 
Yahoo! Groups Links

* To visit your group on the web, go to:
http://groups.yahoo.com/group/ITCENTER/

* Your email settings:
Individual Email | Traditional

* To change settings online go to:
http://groups.yahoo.com/group/ITCENTER/join
(Yahoo! ID required)

* To change settings via email:
mailto:[EMAIL PROTECTED] 
mailto:[EMAIL PROTECTED]

* To unsubscribe from this group, send an email to:
[EMAIL PROTECTED]

* Your use of Yahoo! Groups is subject to:
http://docs.yahoo.com/info/terms/
 


Re: [ITCENTER] Menjadi Seorang Technical Support

2007-06-21 Terurut Topik Adi Nugroho
On Thursday 21 June 2007 12:06, Nathan Gusti Ryan wrote:
 Setuju..
 Dengan OpenSource, FreeWare, GNU... dunia IT di Indonesia semakin maju...
 Tapi saat ini Linux sudah mulai banyak di komersilkan.
 Kalo yang dikomersilkan Supportnya itu masih relevan, tapi kalo Linux
 nya sendiri harus bayar...
 Jadi mikir 7 kali dech
 Basicly... Linux=Free

Banyak yang menyangka bahwa semangat proyek GNU ialah menganjurkan anda untuk 
tidak menarik biaya pendistribusian perangkat lunak, dan kalau pun ditarik, 
sebaiknya dengan biaya sekecil mungkin--sekedar penutup biaya.

Sebetulnya kami menganjurkan para pengedar perangkat lunak bebas untuk menarik 
biaya sebanyak yang diinginkan atau yang sanggup dikutip. Jika anda 
keheranan, silakan menyimak lanjut tulisan ini.

http://www.gnu.org/philosophy/selling.id.html

-- 
Salam,

Adi Nugroho
PT. iNterNUX - Internet Service Provider
Jalan Dr. Sam Ratulangi No. 53J Makassar
Tel. +62-411-834690  Fax. +62-411-834691
CDMA:+62-411-6109535/GSM:+62-816-27-9193









-- 
www.itcenter.or.id - Komunitas Teknologi Informasi Indonesia 
Gabung, Keluar, Mode Kirim : [EMAIL PROTECTED] 
## Jobs: itcenter.or.id/jobs ## Bursa: itcenter.or.id/bursa ##

## Jaket ITCENTER tersedia di http://shop.itcenter.or.id 
 
Yahoo! Groups Links

* To visit your group on the web, go to:
http://groups.yahoo.com/group/ITCENTER/

* Your email settings:
Individual Email | Traditional

* To change settings online go to:
http://groups.yahoo.com/group/ITCENTER/join
(Yahoo! ID required)

* To change settings via email:
mailto:[EMAIL PROTECTED] 
mailto:[EMAIL PROTECTED]

* To unsubscribe from this group, send an email to:
[EMAIL PROTECTED]

* Your use of Yahoo! Groups is subject to:
http://docs.yahoo.com/info/terms/
 


Re: [ITCENTER] Sekali lagi masalah FTP

2007-06-19 Terurut Topik Adi Nugroho
On Tuesday 19 June 2007 11:26, Steph wrote:
 - Ini terjadi sepertinya akses koneksi bukan akses Folder Pak.
 Saya minta bantuan orang ISP mereka bilang FTP saya belum aktif.
 Saya pastikan aktif karena saya test dari LAN tidak ada masalah.

 - Yang dipakai bawaan Windows Pak.
  Kalau bawaan windows jalan saya percaya SRV U FTP tidak akan ada masalah.
 Errornya saya japri pak, maklum di sini tidak bisa kirim attach

Kalau saya jadi Pak Steph, yang akan saya coba adalah mengganti si FTP server.
Bisa dengan sopwer lain, atau sekalian ganti OS dulu sementara.
Kalau dengan software lain ternyata jalan, berarti salah setting.
Tapi kalau tetap tidak jalan, ADA KEMUNGKINAN di firewall (plus sedikit 
kemungkinan kecil salah setting lagi, hehehe)

Nanti kalau sudah ketemu salahnya, baru deh dibalikin ke server awal.

-- 
Salam,

Adi Nugroho
PT. iNterNUX - Internet Service Provider
Jalan Dr. Sam Ratulangi No. 53J Makassar
Tel. +62-411-834690  Fax. +62-411-834691
CDMA:+62-411-6109535/GSM:+62-816-27-9193









-- 
www.itcenter.or.id - Komunitas Teknologi Informasi Indonesia 
Gabung, Keluar, Mode Kirim : [EMAIL PROTECTED] 
## Jobs: itcenter.or.id/jobs ## Bursa: itcenter.or.id/bursa ##

## Jaket ITCENTER tersedia di http://shop.itcenter.or.id 
 
Yahoo! Groups Links

* To visit your group on the web, go to:
http://groups.yahoo.com/group/ITCENTER/

* Your email settings:
Individual Email | Traditional

* To change settings online go to:
http://groups.yahoo.com/group/ITCENTER/join
(Yahoo! ID required)

* To change settings via email:
mailto:[EMAIL PROTECTED] 
mailto:[EMAIL PROTECTED]

* To unsubscribe from this group, send an email to:
[EMAIL PROTECTED]

* Your use of Yahoo! Groups is subject to:
http://docs.yahoo.com/info/terms/
 


Re: [ITCENTER] Kabel cat6

2007-06-13 Terurut Topik Adi Nugroho
On Wednesday 13 June 2007 13:21, Yanto Yanto wrote:
 Bisa g cat5 jalan di 1000Mbps ?

Kalau cuman pendek pendek, 1-2 meter, bisa
Di atas itu, aku belum coba.

 Klo cat6 bisa g jalan di 100Mbps ?

Bisa dong
Cuman rugi duit aja, karena harga kabel cat6 mahal.
Tapi kalau baru mau tarik tarik kabel, ya mending langsung cat6 aja sekalian.

-- 
Salam,

Adi Nugroho
PT. iNterNUX - Internet Service Provider
Jalan Dr. Sam Ratulangi No. 53J Makassar
Tel. +62-411-834690  Fax. +62-411-834691
CDMA:+62-411-6109535/GSM:+62-816-27-9193









-- 
www.itcenter.or.id - Komunitas Teknologi Informasi Indonesia 
Gabung, Keluar, Mode Kirim : [EMAIL PROTECTED] 
## Jobs: itcenter.or.id/jobs ## Bursa: itcenter.or.id/bursa ##

## Jaket ITCENTER tersedia di http://shop.itcenter.or.id 
 
Yahoo! Groups Links

* To visit your group on the web, go to:
http://groups.yahoo.com/group/ITCENTER/

* Your email settings:
Individual Email | Traditional

* To change settings online go to:
http://groups.yahoo.com/group/ITCENTER/join
(Yahoo! ID required)

* To change settings via email:
mailto:[EMAIL PROTECTED] 
mailto:[EMAIL PROTECTED]

* To unsubscribe from this group, send an email to:
[EMAIL PROTECTED]

* Your use of Yahoo! Groups is subject to:
http://docs.yahoo.com/info/terms/
 


Re: [ITCENTER] faktor bandwidth ?

2007-06-13 Terurut Topik Adi Nugroho
On Wednesday 13 June 2007 13:44, Rudi Sukandar wrote:
 Apa saja yang mempengaruhi bandwith akses internet ?

Tobat.
Pertanyaannya sebaris, tapi jawabannya bisa satu semester, hehehe

Jawaban dalam satu baris:
* Semua hal yang berada di dan di antara komputer kita ke server.

Jawaban dalam bentuk list:
1. Setting komputer kita
2. Komputer kita
3. Jaringan lokal kita
4. Komputer lain di jaringan lokal kita
5. Koneksi dari jaringan lokal kita ke ISP
6. Jaringan ISP kita
7. Koneksi dari ISP ke internet (internet itu luaaass banget)
8. Koneksi dari internet ke server tujuan
9. Jaringan di lokasi server tujuan
10. kondisi server tujuan
11. setting server tujuan
12 dll.

Kecepatan akses kita mengikuti siapa yang terburuk di antara seluruh list di 
atas.
Contoh, koneksi kita ke ISP adalah 64 kbps, maka walau si server seggede 
gajah, koneksi tetap max 64 kbps. Begitupun, walau koneksi kita 1 Mbps, tapi 
kalau server tujuan overload, ya kecepatan ngikut server yang overload 
tersebut.

-- 
Salam,

Adi Nugroho
PT. iNterNUX - Internet Service Provider
Jalan Dr. Sam Ratulangi No. 53J Makassar
Tel. +62-411-834690  Fax. +62-411-834691
CDMA:+62-411-6109535/GSM:+62-816-27-9193









-- 
www.itcenter.or.id - Komunitas Teknologi Informasi Indonesia 
Gabung, Keluar, Mode Kirim : [EMAIL PROTECTED] 
## Jobs: itcenter.or.id/jobs ## Bursa: itcenter.or.id/bursa ##

## Jaket ITCENTER tersedia di http://shop.itcenter.or.id 
 
Yahoo! Groups Links

* To visit your group on the web, go to:
http://groups.yahoo.com/group/ITCENTER/

* Your email settings:
Individual Email | Traditional

* To change settings online go to:
http://groups.yahoo.com/group/ITCENTER/join
(Yahoo! ID required)

* To change settings via email:
mailto:[EMAIL PROTECTED] 
mailto:[EMAIL PROTECTED]

* To unsubscribe from this group, send an email to:
[EMAIL PROTECTED]

* Your use of Yahoo! Groups is subject to:
http://docs.yahoo.com/info/terms/
 


Re: [ITCENTER] program email lan offline/intranet

2007-06-13 Terurut Topik Adi Nugroho
On Thursday 14 June 2007 10:14, Krishna wrote:
 program email untuk LAN/intranet (NON INTERNET), yang bagus dan murah
 (apa ada yang gratis?) itu apa ya?
 under windows boleh, under linux juga boleh 

Hampir semua distribusi linux yang besar sudah include mail server.
gak diapa apain udah jalan :-)
Jangankan intranet, ngirim ke internet pun langsung jalan.

Contoh, mail ini saya kirim dengan mengeset smtp server ke localhost.
Silaken dicek header e-mail saya.

-- 
Salam,

Adi Nugroho
PT. iNterNUX - Internet Service Provider
Jalan Dr. Sam Ratulangi No. 53J Makassar
Tel. +62-411-834690  Fax. +62-411-834691
CDMA:+62-411-6109535/GSM:+62-816-27-9193









-- 
www.itcenter.or.id - Komunitas Teknologi Informasi Indonesia 
Gabung, Keluar, Mode Kirim : [EMAIL PROTECTED] 
## Jobs: itcenter.or.id/jobs ## Bursa: itcenter.or.id/bursa ##

## Jaket ITCENTER tersedia di http://shop.itcenter.or.id 
 
Yahoo! Groups Links

* To visit your group on the web, go to:
http://groups.yahoo.com/group/ITCENTER/

* Your email settings:
Individual Email | Traditional

* To change settings online go to:
http://groups.yahoo.com/group/ITCENTER/join
(Yahoo! ID required)

* To change settings via email:
mailto:[EMAIL PROTECTED] 
mailto:[EMAIL PROTECTED]

* To unsubscribe from this group, send an email to:
[EMAIL PROTECTED]

* Your use of Yahoo! Groups is subject to:
http://docs.yahoo.com/info/terms/
 


Re: [ITCENTER] faktor bandwidth ?

2007-06-13 Terurut Topik Adi Nugroho
On Thursday 14 June 2007 10:57, Wiempy wrote:
 Pak Henkie saya mau koreksi dikit. Mengenai CPU, menurut saya
 tdk terlalu berpengaruh secara significan terhadap kecepatan internet
 dan proses download yg terjadi. Dulu di kampus saya ada warnet
 di dlm kampus yg cuma memakai Pentium 1 dgn speed 100 Mhz.

Kalau buka http://www.tldp.org, http://www.google.com, atau 
http://www.kernel.org yang nyaris text mode, memang tidak terasa bedanya.

Coba buka detik.com atau website lain yang penuh dengan java dan segala rupa 
animasi serta pernak pernik. Dengan bandwidth 2 Mbps, langsung terasa bedanya 
pentium 100 / 32 MB RAM dan pentium 4 / 1 GB RAM :-)

Asumsi: semua yang lainnya sama. OS Sama, jenis dan versi browser sama, dst.

Kalau Pentium 4 pake vista dan Pentium 100 pake Win95, tentu perbandingan 
sudah tidak adil lagi.

-- 
Salam,

Adi Nugroho
PT. iNterNUX - Internet Service Provider
Jalan Dr. Sam Ratulangi No. 53J Makassar
Tel. +62-411-834690  Fax. +62-411-834691
CDMA:+62-411-6109535/GSM:+62-816-27-9193









-- 
www.itcenter.or.id - Komunitas Teknologi Informasi Indonesia 
Gabung, Keluar, Mode Kirim : [EMAIL PROTECTED] 
## Jobs: itcenter.or.id/jobs ## Bursa: itcenter.or.id/bursa ##

## Jaket ITCENTER tersedia di http://shop.itcenter.or.id 
 
Yahoo! Groups Links

* To visit your group on the web, go to:
http://groups.yahoo.com/group/ITCENTER/

* Your email settings:
Individual Email | Traditional

* To change settings online go to:
http://groups.yahoo.com/group/ITCENTER/join
(Yahoo! ID required)

* To change settings via email:
mailto:[EMAIL PROTECTED] 
mailto:[EMAIL PROTECTED]

* To unsubscribe from this group, send an email to:
[EMAIL PROTECTED]

* Your use of Yahoo! Groups is subject to:
http://docs.yahoo.com/info/terms/
 


Re: [ITCENTER] program email lan offline/intranet

2007-06-13 Terurut Topik Adi Nugroho
On Thursday 14 June 2007 10:44, - Cygnus - wrote:
 Adi Nugroho wrote:
  Hampir semua distribusi linux yang besar sudah include mail server.
  gak diapa apain udah jalan :-)
  Jangankan intranet, ngirim ke internet pun langsung jalan.

 Dengan catatan, untuk serve 1 domain. SOL

Yups setuju.

* Mayoritas pengguna hanya perlu 1 domain. Perkecualian untuk perusahaan 
hosting, ISP, dan sejenisnya. Makanya mayoritas distribusi linux preinstalled 
untuk satu domain saja. 

* Begitu mau implementasi virtual domain, maka ini adalah pertanyaan untuk 
expert :-)


-- 
Salam,

Adi Nugroho
PT. iNterNUX - Internet Service Provider
Jalan Dr. Sam Ratulangi No. 53J Makassar
Tel. +62-411-834690  Fax. +62-411-834691
CDMA:+62-411-6109535/GSM:+62-816-27-9193









-- 
www.itcenter.or.id - Komunitas Teknologi Informasi Indonesia 
Gabung, Keluar, Mode Kirim : [EMAIL PROTECTED] 
## Jobs: itcenter.or.id/jobs ## Bursa: itcenter.or.id/bursa ##

## Jaket ITCENTER tersedia di http://shop.itcenter.or.id 
 
Yahoo! Groups Links

* To visit your group on the web, go to:
http://groups.yahoo.com/group/ITCENTER/

* Your email settings:
Individual Email | Traditional

* To change settings online go to:
http://groups.yahoo.com/group/ITCENTER/join
(Yahoo! ID required)

* To change settings via email:
mailto:[EMAIL PROTECTED] 
mailto:[EMAIL PROTECTED]

* To unsubscribe from this group, send an email to:
[EMAIL PROTECTED]

* Your use of Yahoo! Groups is subject to:
http://docs.yahoo.com/info/terms/
 


Re: [ITCENTER] Langkah -langkah Membuat FTP ?

2007-06-13 Terurut Topik Adi Nugroho
On Thursday 14 June 2007 12:13, Steph wrote:
 Jika FTP ini diletakkan di  server yang berada di kantor bagaimana
 langkah-langkahnya 

Banyak distribusi linux yang sudah include FTP server.
Ada yang sudah start secara otomatis, ada pula yang mesti di-klik dulu 
(di-centang) agar selalu start setiap kali booting.
Jadi praktis kita tidak perlu bikin apa apa, begitu instal linux, si FTP 
server sudah terinstal.

TInggal si linux box ini dikasih IP public dan dihubungkan ke internet, maka 
dia bisa diakses dari seluruh dunia.

 ? Jika FTP ini diletakkn di ISP memungkinkan kah  ? 

Tentu saja.
Banyak ISP yang dengan senang hati membantu (sambil mengharapkan segenggam 
rupiah, hehehe). Mulai dari Rp. 385.000,- sebulan, kita sudah bisa meletakkan 
server kita di ISP (colocation).

 Dan tentu saja harus memasukkan user dan password untuk mengaksesnya.
 Under Windows dulu tentunya.

Tentu saja.

Oh ya. FTP itu protokol standard.
Jadi, terserah servernya pake OS apa, workstation apapun yang mendukung TCP/IP 
(dan ftp tentunya) akan bisa mengaksesnya, termasuk workstation windows.

 Selain FTP ada cara lain kah ?

Banyak cara untuk mentransfer file.
Yang paling populer ya e-mail.
Nomer dua populer itu http, alias web.
Tinggal bikin website yang memungkinkan kita untuk upload file.
Yang suka iseng bisa pakai UUCP, yang sangat efisien, tapi tidak disukai 
orang.

-- 
Salam,

Adi Nugroho
PT. iNterNUX - Internet Service Provider
Jalan Dr. Sam Ratulangi No. 53J Makassar
Tel. +62-411-834690  Fax. +62-411-834691
CDMA:+62-411-6109535/GSM:+62-816-27-9193









-- 
www.itcenter.or.id - Komunitas Teknologi Informasi Indonesia 
Gabung, Keluar, Mode Kirim : [EMAIL PROTECTED] 
## Jobs: itcenter.or.id/jobs ## Bursa: itcenter.or.id/bursa ##

## Jaket ITCENTER tersedia di http://shop.itcenter.or.id 
 
Yahoo! Groups Links

* To visit your group on the web, go to:
http://groups.yahoo.com/group/ITCENTER/

* Your email settings:
Individual Email | Traditional

* To change settings online go to:
http://groups.yahoo.com/group/ITCENTER/join
(Yahoo! ID required)

* To change settings via email:
mailto:[EMAIL PROTECTED] 
mailto:[EMAIL PROTECTED]

* To unsubscribe from this group, send an email to:
[EMAIL PROTECTED]

* Your use of Yahoo! Groups is subject to:
http://docs.yahoo.com/info/terms/
 


Re: [ITCENTER] Langkah -langkah Membuat FTP ?

2007-06-13 Terurut Topik Adi Nugroho
On Thursday 14 June 2007 12:48, Steph wrote:
   Servernya kasih IP publik, atau di NAT juga bisa

   Steph : IP Publik dan Nat sudah ada nah Bikin FTP diservernya sendiri
 bagaimana jika pakai FTP bawaan windows ( Windows 2003 Server ) karena dulu
 dicoba gagal, bagaimana kalau pakai software yang lain ada saran pak ?

Kalau si FTP servernya pake IP Private, maka di router/gateway yang pake IP 
Public harus dipasangi port forwarding, agar koneksi ke IP Public yang 
dimiliki si router/gateway tersebut akan di-redirect ke FTP server yang 
menggunakan IP Private tersebut.

Jadi, si user/client/pengguna akan mengarahkan koneksi FTP-nya ke ip public 
yang dimiliki oleh si router/gateway.

-- 
Salam,

Adi Nugroho
PT. iNterNUX - Internet Service Provider
Jalan Dr. Sam Ratulangi No. 53J Makassar
Tel. +62-411-834690  Fax. +62-411-834691
CDMA:+62-411-6109535/GSM:+62-816-27-9193









-- 
www.itcenter.or.id - Komunitas Teknologi Informasi Indonesia 
Gabung, Keluar, Mode Kirim : [EMAIL PROTECTED] 
## Jobs: itcenter.or.id/jobs ## Bursa: itcenter.or.id/bursa ##

## Jaket ITCENTER tersedia di http://shop.itcenter.or.id 
 
Yahoo! Groups Links

* To visit your group on the web, go to:
http://groups.yahoo.com/group/ITCENTER/

* Your email settings:
Individual Email | Traditional

* To change settings online go to:
http://groups.yahoo.com/group/ITCENTER/join
(Yahoo! ID required)

* To change settings via email:
mailto:[EMAIL PROTECTED] 
mailto:[EMAIL PROTECTED]

* To unsubscribe from this group, send an email to:
[EMAIL PROTECTED]

* Your use of Yahoo! Groups is subject to:
http://docs.yahoo.com/info/terms/
 


Re: [ITCENTER] Beli WinXP original

2007-06-12 Terurut Topik Adi Nugroho
On Tuesday 12 June 2007 16:22, azi ozu-357 wrote:
 1. apakah sofware yang kompatible dengan windows juga harus beli yang
 asli juga ( mis.ms.ofice dll) ?

Iya dong
Punya 100 software asli, tapi satu saja bajakan, berarti tetap bisa kena 
sweeping.

 2. saya rencana mau bikin warnet 7 komputer..6 client dan 1 server
 buat operator..pertanyaannya apakah 7 komputer itu harus d instal
 windowsnya asli satu persatu juga atau hanya beli 1 sofware winXp itu
 bisa d pakai untuk 7 komputer itu..

Harus punya 7 lisensi WinXP + 7 Lisensi MS Office, dst dst.

-- 
Salam,

Adi Nugroho
PT. iNterNUX - Internet Service Provider
Jalan Dr. Sam Ratulangi No. 53J Makassar
Tel. +62-411-834690  Fax. +62-411-834691
CDMA:+62-411-6109535/GSM:+62-816-27-9193









-- 
www.itcenter.or.id - Komunitas Teknologi Informasi Indonesia 
Gabung, Keluar, Mode Kirim : [EMAIL PROTECTED] 
## Jobs: itcenter.or.id/jobs ## Bursa: itcenter.or.id/bursa ##

## Jaket ITCENTER tersedia di http://shop.itcenter.or.id 
 
Yahoo! Groups Links

* To visit your group on the web, go to:
http://groups.yahoo.com/group/ITCENTER/

* Your email settings:
Individual Email | Traditional

* To change settings online go to:
http://groups.yahoo.com/group/ITCENTER/join
(Yahoo! ID required)

* To change settings via email:
mailto:[EMAIL PROTECTED] 
mailto:[EMAIL PROTECTED]

* To unsubscribe from this group, send an email to:
[EMAIL PROTECTED]

* Your use of Yahoo! Groups is subject to:
http://docs.yahoo.com/info/terms/
 


Re: [ITCENTER] Mohon Pencerahan

2007-06-12 Terurut Topik Adi Nugroho
On Tuesday 12 June 2007 17:37, codex_rico wrote:
 Menurut rekan2 milis apa pekerjaan apa sih yang cocok buat saya? Di bidang
 IT tentunya... karena jarang2 ada perusahaan yang mau merekrut orang2 yg
 hitungannya masih newbie di bidang IT seperti saya?? Ada yg bisa kasih
 masukan...???

Coba  berpikir terbalik.
Daripada sibuk cari kerja, sekali kali sibuk berpikir cara mempekerjakan orang 
lain.

Anda senang, teman teman yang tadinya senasib pun senang :-)

-- 
Salam dari mantan operator warnet,

Adi Nugroho
PT. iNterNUX - Internet Service Provider
Jalan Dr. Sam Ratulangi No. 53J Makassar
Tel. +62-411-834690  Fax. +62-411-834691
CDMA:+62-411-6109535/GSM:+62-816-27-9193









-- 
www.itcenter.or.id - Komunitas Teknologi Informasi Indonesia 
Gabung, Keluar, Mode Kirim : [EMAIL PROTECTED] 
## Jobs: itcenter.or.id/jobs ## Bursa: itcenter.or.id/bursa ##

## Jaket ITCENTER tersedia di http://shop.itcenter.or.id 
 
Yahoo! Groups Links

* To visit your group on the web, go to:
http://groups.yahoo.com/group/ITCENTER/

* Your email settings:
Individual Email | Traditional

* To change settings online go to:
http://groups.yahoo.com/group/ITCENTER/join
(Yahoo! ID required)

* To change settings via email:
mailto:[EMAIL PROTECTED] 
mailto:[EMAIL PROTECTED]

* To unsubscribe from this group, send an email to:
[EMAIL PROTECTED]

* Your use of Yahoo! Groups is subject to:
http://docs.yahoo.com/info/terms/
 


Re: [ITCENTER] Setting Ubuntu

2007-06-12 Terurut Topik Adi Nugroho
On Tuesday 12 June 2007 16:31, Dwipo Juniarso wrote:
 1. Setting Internet di Ubuntu

begitu TCP/IP ter-setting, internet langsung konek.
Defaultnya dia setting otomatis via DHCP.
Jadi kalau di jaringan Pak Dwipo sudah ada DHCP server, mestinya gak diapa 
apain pun si ubuntunya langsung jalan.

 3. Driver2 yg support untuk Ubuntu, Network, Sound etc

Hampir semua hardware langsung dikenali oleh ubuntu tanpa perlu driver 
tambahan. 

(ehem, tapi begitu tidak dikenali, maka ini menjadi pertanyaan untuk expert, 
hehehe)

 4. Software yg dapat berjalan di Ubuntu, soalnya dah
 coba install prog under
 window gak mau
ya..

Ada sekitar 20.000 software sudah tersedia di ubuntu, hanya dengan 
menjalankan synaptic software manager (sori, aku lupa lupa namanya, tapi 
klik aja tombol menu, pasti dapet yang namanya mirip mirip).

Tentu saja kalau Pak Dwipo menggunakan Linux, yang diinstal adalah software 
untuk linux, bukan software untuk windows. Sama saja koq. DI windows, kita 
juga harus menginstal software untuk windows bukan? Tidak mudah menginstal 
software yang dibuat untuk windows, mac, solaris dll di linux. Seperti halnya 
tidak mudah menginstal software yang dibuat untuk linux, mac, solaris, dll di 
windows.

 5. Untuk billing warnet kira-kira Billing explorer
 support gak ya..

Kalau tidak salah, ada billing explorer for linux.
Tanya aja sama si billing explorernya.

 6. Apa perlu antivirus atau spyware gak ya...

Pada dasarnya tidak perlu, tapi tidak dilarang untuk menginstalnya.

-- 
Salam,

Adi Nugroho
PT. iNterNUX - Internet Service Provider
Jalan Dr. Sam Ratulangi No. 53J Makassar
Tel. +62-411-834690  Fax. +62-411-834691
CDMA:+62-411-6109535/GSM:+62-816-27-9193









-- 
www.itcenter.or.id - Komunitas Teknologi Informasi Indonesia 
Gabung, Keluar, Mode Kirim : [EMAIL PROTECTED] 
## Jobs: itcenter.or.id/jobs ## Bursa: itcenter.or.id/bursa ##

## Jaket ITCENTER tersedia di http://shop.itcenter.or.id 
 
Yahoo! Groups Links

* To visit your group on the web, go to:
http://groups.yahoo.com/group/ITCENTER/

* Your email settings:
Individual Email | Traditional

* To change settings online go to:
http://groups.yahoo.com/group/ITCENTER/join
(Yahoo! ID required)

* To change settings via email:
mailto:[EMAIL PROTECTED] 
mailto:[EMAIL PROTECTED]

* To unsubscribe from this group, send an email to:
[EMAIL PROTECTED]

* Your use of Yahoo! Groups is subject to:
http://docs.yahoo.com/info/terms/
 


Re: [ITCENTER] Re: Beli WinXP original

2007-06-12 Terurut Topik Adi Nugroho
 --- In ITCENTER@yahoogroups.com, Tara [EMAIL PROTECTED] wrote:
  tapi mas adi saya pernah denger tentang 1 cd Microsoft Windows XP buat
  beberapa komputer, emang ada yach ???

Yang harus sesuai jumlah komputer adalah LISENSINYA, bukan CD-nya.

Silaken menghubungi vendor semua software yang digunakan, untuk 
mendapatkannya. Tiap vendor punya kebijakan masing masing.

-- 
Salam,

Adi Nugroho
PT. iNterNUX - Internet Service Provider
Jalan Dr. Sam Ratulangi No. 53J Makassar
Tel. +62-411-834690  Fax. +62-411-834691
CDMA:+62-411-6109535/GSM:+62-816-27-9193









-- 
www.itcenter.or.id - Komunitas Teknologi Informasi Indonesia 
Gabung, Keluar, Mode Kirim : [EMAIL PROTECTED] 
## Jobs: itcenter.or.id/jobs ## Bursa: itcenter.or.id/bursa ##

## Jaket ITCENTER tersedia di http://shop.itcenter.or.id 
 
Yahoo! Groups Links

* To visit your group on the web, go to:
http://groups.yahoo.com/group/ITCENTER/

* Your email settings:
Individual Email | Traditional

* To change settings online go to:
http://groups.yahoo.com/group/ITCENTER/join
(Yahoo! ID required)

* To change settings via email:
mailto:[EMAIL PROTECTED] 
mailto:[EMAIL PROTECTED]

* To unsubscribe from this group, send an email to:
[EMAIL PROTECTED]

* Your use of Yahoo! Groups is subject to:
http://docs.yahoo.com/info/terms/
 


Re: [ITCENTER] Setting Ubuntu

2007-06-12 Terurut Topik Adi Nugroho
On Tuesday 12 June 2007 20:39, Dwipo Juniarso wrote:
 Trima kasih mas Adi atas advicenya
 tapi ada gak tutorial yg bahasa indonesia, 

Waktu nginstal ubuntu, pas pilihan bahasa, pilih bahasa Indonesia.
Nanti si Ubuntu akan berusaha untuk menggunakan bahasa Indonesia.
Mungkin tidak tepat seperti yang diinginkan, tapi lumayan bagus.
Supaya lebih bagus, ayo membantu ubuntu, atau memprovokasi rekan rekan lain 
untuk membantu ubuntu untuk menterjemahkannya dengan lebih baik.

Beberapa situs yang bisa membantu, misalnya ubuntu-id.org.
Search aja di google, untuk mendapatkan penjelasan/tutorial/dll-nya.

 BTW internet connection menggunakan proxy, ada
 settingan tersendiri gak ya 

Seperti biasa, setting langsung saja di browsernya.
Misalnya Tools -- option -- network connetion -- dst dst
atau Edit -- preference --? dst dst

Mirip koq, dengan setting di browser yang biasa anda gunakan :-)

-- 
Salam,

Adi Nugroho
PT. iNterNUX - Internet Service Provider
Jalan Dr. Sam Ratulangi No. 53J Makassar
Tel. +62-411-834690  Fax. +62-411-834691
CDMA:+62-411-6109535/GSM:+62-816-27-9193









-- 
www.itcenter.or.id - Komunitas Teknologi Informasi Indonesia 
Gabung, Keluar, Mode Kirim : [EMAIL PROTECTED] 
## Jobs: itcenter.or.id/jobs ## Bursa: itcenter.or.id/bursa ##

## Jaket ITCENTER tersedia di http://shop.itcenter.or.id 
 
Yahoo! Groups Links

* To visit your group on the web, go to:
http://groups.yahoo.com/group/ITCENTER/

* Your email settings:
Individual Email | Traditional

* To change settings online go to:
http://groups.yahoo.com/group/ITCENTER/join
(Yahoo! ID required)

* To change settings via email:
mailto:[EMAIL PROTECTED] 
mailto:[EMAIL PROTECTED]

* To unsubscribe from this group, send an email to:
[EMAIL PROTECTED]

* Your use of Yahoo! Groups is subject to:
http://docs.yahoo.com/info/terms/
 


Re: [ITCENTER] Surat peringatan

2007-06-11 Terurut Topik Adi Nugroho
On Friday 08 June 2007 18:08, Effendy Kho wrote:
 Kalau menurut saya FOSS itu maksudnya Free Software and Opensoure.
 Free and Open Source itu AND, bukan OR, jadi kalau kita bicara FOSS artinya
 harus Free (bebas, bukan free dalam arti gratis) dan salah satu syarat
 kebebasan adalah harus ada source codenya.
 Free Software sendiri tidak sama dengan Opensource ! Nah loh, alias beda
 kubu.

Daripada puyeng soal defenisi free software, saya jadinya lebih senang untuk 
tetap menamakan diri Linux user sesuai trend tahun 90-an, daripada ikut 
trend aat ini menjadi FOSS user :-)

Lebih mudah menjelaskan bahwa Linux itu bukan sekedar kernel, karena 
mayoritas orang awam toh tidak tahu tentang kernel. Begitupun, pengguna 
Windows tentu juga menganggap Windows sebagai satu kesatuan lengkap, bukan 
sekedar kernelnya doang.

Sebaliknya, kata free lebih sulit dijelaskan. Sama sulitnya dengan 
menjelaskan apa itu GNU. (Ya, beberapa tahun yang lalu ada gerakan untuk 
mengubah nama Linux user group menjadi GNU/Linux user group).

Toh yang penting bukan namanya, tapi semangatnya.

-- 
Salam,

Adi Nugroho
PT. iNterNUX - Internet Service Provider
Jalan Dr. Sam Ratulangi No. 53J Makassar
Tel. +62-411-834690  Fax. +62-411-834691
CDMA:+62-411-6109535/GSM:+62-816-27-9193









-- 
www.itcenter.or.id - Komunitas Teknologi Informasi Indonesia 
Gabung, Keluar, Mode Kirim : [EMAIL PROTECTED] 
## Jobs: itcenter.or.id/jobs ## Bursa: itcenter.or.id/bursa ##

## Jaket ITCENTER tersedia di http://shop.itcenter.or.id 
 
Yahoo! Groups Links

* To visit your group on the web, go to:
http://groups.yahoo.com/group/ITCENTER/

* Your email settings:
Individual Email | Traditional

* To change settings online go to:
http://groups.yahoo.com/group/ITCENTER/join
(Yahoo! ID required)

* To change settings via email:
mailto:[EMAIL PROTECTED] 
mailto:[EMAIL PROTECTED]

* To unsubscribe from this group, send an email to:
[EMAIL PROTECTED]

* Your use of Yahoo! Groups is subject to:
http://docs.yahoo.com/info/terms/
 


[ITCENTER] Untuk Pak Steph

2007-06-11 Terurut Topik Adi Nugroho
Sori, lewat jalum.

Untuk Pak Steph, yang melanjutkan diskusi di milis ini ke jalur japri, saya 
sudah membalas e-mail anda, tapi dapat error di bawah ini.
Mohon perbaiki mail servernya, atau beri alamat e-mail lain via JAPRI.

Untuk peserta lain, mohon maaf, terpaksa woro woro via milis.
Kasihan juga, Pak Steph sudah menulis e-mail sampai 3 x, tentu sangat menunggu 
jawaban saya.

--  Forwarded Message  --

Subject: Re: Salam kenal dan minta saran...
Date: Monday 11 June 2007 11:41
From: FAXmaker [EMAIL PROTECTED]
To: [EMAIL PROTECTED]

*
ERROR FAX REPORT
*

Status: Failed
Date/Time: 6/11/2007 10:41:12 AM
Description: You are not a FAXmaker user. Please contact your FAXmaker
 administrator.

*


-- 
www.itcenter.or.id - Komunitas Teknologi Informasi Indonesia 
Gabung, Keluar, Mode Kirim : [EMAIL PROTECTED] 
## Jobs: itcenter.or.id/jobs ## Bursa: itcenter.or.id/bursa ##

## Jaket ITCENTER tersedia di http://shop.itcenter.or.id 
 
Yahoo! Groups Links

* To visit your group on the web, go to:
http://groups.yahoo.com/group/ITCENTER/

* Your email settings:
Individual Email | Traditional

* To change settings online go to:
http://groups.yahoo.com/group/ITCENTER/join
(Yahoo! ID required)

* To change settings via email:
mailto:[EMAIL PROTECTED] 
mailto:[EMAIL PROTECTED]

* To unsubscribe from this group, send an email to:
[EMAIL PROTECTED]

* Your use of Yahoo! Groups is subject to:
http://docs.yahoo.com/info/terms/
 


Re: [ITCENTER] Booting (Windows-UBuntu-Mandriva/Open Suse)

2007-06-11 Terurut Topik Adi Nugroho
On Monday 11 June 2007 11:12, jemmy novy wrote:
 tanya bagaimana caranya booting untuk ketiga OS tersebut. Kalau antara
 linux dengan windows kan GRUB ato LILO nya dah ada, sekarang kalau mau
 tambah satu linux lagi gimana booting GRUB ato LILOnya apakah akan memakai
 linux yang pertama atau memakai linux yang kedua. misalnya sudah terinstal
 Windows dan Ubuntu dan sekarang saya mau menambahkan Open Suse atau
 Mandriva. Bagaimana ya?

Selama OS/Distro yang diinstal belakangan itu cerdas, maka dia akan mengenali 
OS/Distro yang di-install sebelumnya.
Contoh, 
* kalau kita instal windows, lalu ubuntu, maka si ubuntu akan mengenal 
windows.
* Kalau kita instal windows, lalu ubuntu, lalu suse, maka si suse akan 
mengenal windows dan ubuntu
* Begitupun kalau kita instal windows, lalu suse, lalu ubuntu, maka si ubuntu 
akan mengenal windows dan suse.
* dan seterusnya.

Andaikan gagal dikenali, maka berarti OS/Distro yang diinstal terakhir kurang 
cerdas. Kalau mau kerja keras tapi tanpa mikir, coba coba saja dibalik urutan 
instalasinya.
Kalau males nginstal ulang, ya kita-nya yang mesti cukup cerdas untuk mengedit 
file konfigurasinya si Lilo atau Grub.

Pilihan terserah anda. Kata Tim Towdy, There is more than one way to do it.

-- 
Salam,

Adi Nugroho
PT. iNterNUX - Internet Service Provider
Jalan Dr. Sam Ratulangi No. 53J Makassar
Tel. +62-411-834690  Fax. +62-411-834691
CDMA:+62-411-6109535/GSM:+62-816-27-9193









-- 
www.itcenter.or.id - Komunitas Teknologi Informasi Indonesia 
Gabung, Keluar, Mode Kirim : [EMAIL PROTECTED] 
## Jobs: itcenter.or.id/jobs ## Bursa: itcenter.or.id/bursa ##

## Jaket ITCENTER tersedia di http://shop.itcenter.or.id 
 
Yahoo! Groups Links

* To visit your group on the web, go to:
http://groups.yahoo.com/group/ITCENTER/

* Your email settings:
Individual Email | Traditional

* To change settings online go to:
http://groups.yahoo.com/group/ITCENTER/join
(Yahoo! ID required)

* To change settings via email:
mailto:[EMAIL PROTECTED] 
mailto:[EMAIL PROTECTED]

* To unsubscribe from this group, send an email to:
[EMAIL PROTECTED]

* Your use of Yahoo! Groups is subject to:
http://docs.yahoo.com/info/terms/
 


Re: [ITCENTER] tolong

2007-06-11 Terurut Topik Adi Nugroho
On Monday 11 June 2007 15:25, hary wanto wrote:
 tolong bantu kami, kami sedang dalam kesuahan mengerjakan tugas dari dosen.
 tugasnya mencari sistem kerja keamanan linux. linuxnya terserah aapa aja.
 sebelumnya saya ucapkan terimakasih.

Keamanan atau secutity itu cuman satu kata.
Tapi segudang buku pun tak habis untuk membahasnya.
Seumur hidup dipelajari pun tak henti hentinya ada hal baru.

Usul saya, tulis saja yang Mas Hary ketahui :-)

Sebagai bahan bacaan awal, Mas Hary bisa membaca:

* The Linux System Administrator's Guide 
(http://tldp.org/LDP/sag/html/index.html)

* Linux Security Administrator's Guide 
(http://www.linuxsecurity.com/docs/SecurityAdminGuide/SecurityAdminGuide.html)

* Securing  Optimizing Linux: The Ultimate Solution 
(http://www.tldp.org/LDP/solrhe/Securing-Optimizing-Linux-The-Ultimate-Solution-v2.0.pdf)

dan kisah-kisah lainnya yang bisa dibaca baca di http://www.tldp.org.

Selamat belajar, semoga makin banyak yang mahir security, dan memanfaatkan 
ilmunya secara positif.

-- 
Salam,

Adi Nugroho
PT. iNterNUX - Internet Service Provider
Jalan Dr. Sam Ratulangi No. 53J Makassar
Tel. +62-411-834690  Fax. +62-411-834691
CDMA:+62-411-6109535/GSM:+62-816-27-9193









-- 
www.itcenter.or.id - Komunitas Teknologi Informasi Indonesia 
Gabung, Keluar, Mode Kirim : [EMAIL PROTECTED] 
## Jobs: itcenter.or.id/jobs ## Bursa: itcenter.or.id/bursa ##

## Jaket ITCENTER tersedia di http://shop.itcenter.or.id 
 
Yahoo! Groups Links

* To visit your group on the web, go to:
http://groups.yahoo.com/group/ITCENTER/

* Your email settings:
Individual Email | Traditional

* To change settings online go to:
http://groups.yahoo.com/group/ITCENTER/join
(Yahoo! ID required)

* To change settings via email:
mailto:[EMAIL PROTECTED] 
mailto:[EMAIL PROTECTED]

* To unsubscribe from this group, send an email to:
[EMAIL PROTECTED]

* Your use of Yahoo! Groups is subject to:
http://docs.yahoo.com/info/terms/
 


Re: [ITCENTER] Re: license

2007-06-10 Terurut Topik Adi Nugroho
On Saturday 09 June 2007 10:15, ademayem.damai wrote:
 kapan saya bisa pinternya nih?

Setelah mencoba menginstalnya di komputer anda, dan terus mencobanya selama 8 
jam sehari selama 3 bulan. Dijamin pinter :-)

Ehem, maksud saya, gimana mau pintar berenang kalau takut nyemplung?
3 bulan praktek berenang lebih berhasil guna daripada 3 tahun kursus tertulis 
tentang berenang :)

 ada yang bisa kasih saran ndak, kalau mau pakai linux, distro apa yang
 sebaiknya saya gunakan untuk fungsi server? dengan client yang campur-
 campur, sebagian besar masih pakai windows ( XP ), sebagian fedora,
 sebagian lagi ubuntu.

Pake apa aja boleh.
Saran saya, coba saja semua.
Ada distro yang dirancang untuk gampang diinstal
Ada distro yang dirancang untuk gampang digunakan
Ada distro yang dirancang untuk gampang ditambah/dikurangi sopwernya
Ada distro yang dirancang untuk gampang di-admin
dst, dst.

8 jam sehari x 3 bulan cukup untuk mencoba puluhan distro, hehehe

-- 
Salam,

Adi Nugroho
PT. iNterNUX - Internet Service Provider
Jalan Dr. Sam Ratulangi No. 53J Makassar
Tel. +62-411-834690  Fax. +62-411-834691
CDMA:+62-411-6109535/GSM:+62-816-27-9193









-- 
www.itcenter.or.id - Komunitas Teknologi Informasi Indonesia 
Gabung, Keluar, Mode Kirim : [EMAIL PROTECTED] 
## Jobs: itcenter.or.id/jobs ## Bursa: itcenter.or.id/bursa ##

## Jaket ITCENTER tersedia di http://shop.itcenter.or.id 
 
Yahoo! Groups Links

* To visit your group on the web, go to:
http://groups.yahoo.com/group/ITCENTER/

* Your email settings:
Individual Email | Traditional

* To change settings online go to:
http://groups.yahoo.com/group/ITCENTER/join
(Yahoo! ID required)

* To change settings via email:
mailto:[EMAIL PROTECTED] 
mailto:[EMAIL PROTECTED]

* To unsubscribe from this group, send an email to:
[EMAIL PROTECTED]

* Your use of Yahoo! Groups is subject to:
http://docs.yahoo.com/info/terms/
 


Re: Hal: [ITCENTER] Distro Linux

2007-06-08 Terurut Topik Adi Nugroho
On Friday 08 June 2007 12:17, ari rise wrote:
 Ubuntu berapa CD?

Satu CD saja sudah cukup.

 Ada yang punya versi terbarunya?

kalau males nunggu, bisa download sendiri.
ada di beberapa server indonesia koq.
Bisa lihat di http://www.ubuntu-id.org/ubuntu/download

 mungkin sekaligus tutorial cara installnya kalau ada?

Cara instalnya mudah:
* Set komputer agar bisa booting dari CD
* Masukkan CD Ubuntu, lalu boot.
* Ubuntunya sudah jalan, walaupun belum terinstal. Sudah bisa dicoba coba.
* Jika ingin menginstal, tinggal klik icon Install, lalu next next next.
* Sambil menginstal, ubuntunya tetap jalan. Kita bisa nginstal sambil tetap 
main game atau mengeksplorasi sopwer sopwer lainnya.
* Kalau instalasi sudah selesai, nanti ubuntunya minta di-restart. 
* Ubuntu sudah terinstal di komputer kita. Selamat menikmati.

Warning: Backup semua data sebelum menginstal. **you have been warned**

-- 
Salam,

Adi Nugroho
PT. iNterNUX - Internet Service Provider
Jalan Dr. Sam Ratulangi No. 53J Makassar
Tel. +62-411-834690  Fax. +62-411-834691
CDMA:+62-411-6109535/GSM:+62-816-27-9193









-- 
www.itcenter.or.id - Komunitas Teknologi Informasi Indonesia 
Gabung, Keluar, Mode Kirim : [EMAIL PROTECTED] 
## Jobs: itcenter.or.id/jobs ## Bursa: itcenter.or.id/bursa ##

## Jaket ITCENTER tersedia di http://shop.itcenter.or.id 
 
Yahoo! Groups Links

* To visit your group on the web, go to:
http://groups.yahoo.com/group/ITCENTER/

* Your email settings:
Individual Email | Traditional

* To change settings online go to:
http://groups.yahoo.com/group/ITCENTER/join
(Yahoo! ID required)

* To change settings via email:
mailto:[EMAIL PROTECTED] 
mailto:[EMAIL PROTECTED]

* To unsubscribe from this group, send an email to:
[EMAIL PROTECTED]

* Your use of Yahoo! Groups is subject to:
http://docs.yahoo.com/info/terms/
 


Re: [ITCENTER] Surat peringatan

2007-06-08 Terurut Topik Adi Nugroho
On Friday 08 June 2007 13:50, Albert Siagian wrote:
 Jadi usulan saya hanya satu, tanpa perlu cari akal, yaitu lakukan FOSS,
 bukan OpenSource.

Lihatlah Linux secara luas.
Kata Linux saat ini bukan lagi diartikan hanya sebagai sebuah kernel tok, 
melainkan sebagai sebuah sistem operasi lengkap dengan aplikasinya.

Kalau saya menganjurkan atau menginstalkan SuSE Linux, Redhat Linux, Debian 
Linux, dll, maka yang terinstal bukan hanya kernel tok, melainkan termasuk 
ribuan aplikasi lainnya, termasuk Acrobat Reader, Arcad, beberapa Truetype 
font, agfa font, dll.

Jangan TERPAKU kalau linux itu sebatas Kernel doang.
Saat ini banyak DISTRIBUSI LINUX yang dipersenjatai bahkan hingga 20.000 
software. Dan namanya tetap openSUSE Linux, Ubuntu Linux, dll.

Bahkan waktu kota Makassar diganti namanya menjadi Ujung Pandang, coto 
makassar tetap coto makassar. Kita tidak perlu mempermasalahkannya, atau 
ngotot mau mencari coto ujung pandang. Yang penting tetap menjadi solusi saat 
perut lapar, hehehe

Begitupun Linux (lengkap dengan aplikasinya) menjadi solusi untuk bisa legal 
tanpa lisensi yang mahal.

-- 
Salam,

Adi Nugroho
PT. iNterNUX - Internet Service Provider
Jalan Dr. Sam Ratulangi No. 53J Makassar
Tel. +62-411-834690  Fax. +62-411-834691
CDMA:+62-411-6109535/GSM:+62-816-27-9193









-- 
www.itcenter.or.id - Komunitas Teknologi Informasi Indonesia 
Gabung, Keluar, Mode Kirim : [EMAIL PROTECTED] 
## Jobs: itcenter.or.id/jobs ## Bursa: itcenter.or.id/bursa ##

## Jaket ITCENTER tersedia di http://shop.itcenter.or.id 
 
Yahoo! Groups Links

* To visit your group on the web, go to:
http://groups.yahoo.com/group/ITCENTER/

* Your email settings:
Individual Email | Traditional

* To change settings online go to:
http://groups.yahoo.com/group/ITCENTER/join
(Yahoo! ID required)

* To change settings via email:
mailto:[EMAIL PROTECTED] 
mailto:[EMAIL PROTECTED]

* To unsubscribe from this group, send an email to:
[EMAIL PROTECTED]

* Your use of Yahoo! Groups is subject to:
http://docs.yahoo.com/info/terms/
 


Re: [ITCENTER] Distro Linux

2007-06-08 Terurut Topik Adi Nugroho
On Friday 08 June 2007 14:25, - Cygnus - wrote:
 Kecuali ada kebutuhan menggunakan aplikasi lain yang memang mendesak dan
 belum mature di linux, seperti game :D

Yeee... yang ditanya tadi khan soal belajaaarrr
Jadi ya mesti belajar game game di Linux juga dong :-)

Btw, aku bukan gamer, tapi sepertinya di Linux banyak game game yang bagus 
koq, termasuk Internet online game 3 dimensi :-)
Aku pernah nyoba, game apa yah bzflag?
Modelnya itu kita naik tank, dan berperang dengan tank tank lainnya, yang 
dikemudikan oleh entah berapa banyak orang dari seluruh dunia secara real 
time. Menurutku sih, gak kalah dibandingkan dengan ragnarok. Lebih seru, 
malah.
Sayang, berhubung bukan pemain game, aku tidak tahu mana lawan mana kawan. 
Alhasil aku tidak pernah bisa bertahan lebih dari 1 menit, hehehe

Selamat bereksplorasi.

-- 
Salam,

Adi Nugroho
PT. iNterNUX - Internet Service Provider
Jalan Dr. Sam Ratulangi No. 53J Makassar
Tel. +62-411-834690  Fax. +62-411-834691
CDMA:+62-411-6109535/GSM:+62-816-27-9193









-- 
www.itcenter.or.id - Komunitas Teknologi Informasi Indonesia 
Gabung, Keluar, Mode Kirim : [EMAIL PROTECTED] 
## Jobs: itcenter.or.id/jobs ## Bursa: itcenter.or.id/bursa ##

## Jaket ITCENTER tersedia di http://shop.itcenter.or.id 
 
Yahoo! Groups Links

* To visit your group on the web, go to:
http://groups.yahoo.com/group/ITCENTER/

* Your email settings:
Individual Email | Traditional

* To change settings online go to:
http://groups.yahoo.com/group/ITCENTER/join
(Yahoo! ID required)

* To change settings via email:
mailto:[EMAIL PROTECTED] 
mailto:[EMAIL PROTECTED]

* To unsubscribe from this group, send an email to:
[EMAIL PROTECTED]

* Your use of Yahoo! Groups is subject to:
http://docs.yahoo.com/info/terms/
 


Re: [ITCENTER] Re: Surat peringatan

2007-06-07 Terurut Topik Adi Nugroho
On Friday 08 June 2007 09:16, Denis Arifin wrote:
 makanya, skr sedang bingung... apakah pindah ke linux atau beli lisensi?
 kalo migrasi ke linux, ada satu software wajib pakai tapi dia based
 windows. beberapa temen menyarankan agar memakai wine, tapi kok ribet ya
 downloadnya (susah diburn ke dalam cd).

First of all, banyak distribusi yang sudah menyertakan wine.
Jadi cara instalnya cuman di-klik saja di menu software management
(tombol menu -- system -- YaST -- Software management)

Selain itu, coba coba dihitung baik baik
Jangan jangan, bikin software baru gres yang jalan di linux (atau web based 
saja, supaya memudahkan migrasi) bisa lebih mudah dibandingkan dengan beli 
lisensi untuk seluruh kantor, hehehe

-- 
Salam,

Adi Nugroho
PT. iNterNUX - Internet Service Provider
Jalan Dr. Sam Ratulangi No. 53J Makassar
Tel. +62-411-834690  Fax. +62-411-834691
CDMA:+62-411-6109535/GSM:+62-816-27-9193









-- 
www.itcenter.or.id - Komunitas Teknologi Informasi Indonesia 
Gabung, Keluar, Mode Kirim : [EMAIL PROTECTED] 
## Jobs: itcenter.or.id/jobs ## Bursa: itcenter.or.id/bursa ##

## Jaket ITCENTER tersedia di http://shop.itcenter.or.id 
 
Yahoo! Groups Links

* To visit your group on the web, go to:
http://groups.yahoo.com/group/ITCENTER/

* Your email settings:
Individual Email | Traditional

* To change settings online go to:
http://groups.yahoo.com/group/ITCENTER/join
(Yahoo! ID required)

* To change settings via email:
mailto:[EMAIL PROTECTED] 
mailto:[EMAIL PROTECTED]

* To unsubscribe from this group, send an email to:
[EMAIL PROTECTED]

* Your use of Yahoo! Groups is subject to:
http://docs.yahoo.com/info/terms/
 


Re: [ITCENTER] Surat peringatan

2007-06-07 Terurut Topik Adi Nugroho
On Thursday 07 June 2007 18:40, sigit budiarto wrote:
   Sebelumnya maaf nih kalo dah pernah dibahas(aku cari2 filenya di it
 centre ga ketemu). Hari ini kantorku dapet surat peringatan tentang
 software bajakan,kira2 ada waktu berapa hari dari dapet surat itu untuk
 polisi dateng ke kantor meriksa komputer? Maklum kantorku ga ada ITnya jadi
 agak bingung juga nih, mau beli lisensi or pindah ke linux. Kalo ada yang
 tau tempat beli licensinya tolong japri ke aku yakira2 harganya berapa.

Menurut saya sih, cara paling sederhana adalah:
* Pastikan berapa biaya untuk beli lisensi.
* Tanya sama admin linux, dengan duit segitu bisa dapet apa aja.

Contoh:
* Ada 3 windows 2003 server seharga 24 jutaan
* Ada 50 workstation windows XP seharga 35-an juta
* Ada 30 ms office seharga 100 juta
* Ada software software lain (mungkin corel, autocad, dan software software 
lainnya) seharga 50 juta.
Total sekitar 200-250 juta rupiah.

Nah, dengan duit segitu, mungkin si orang linux sudah bisa kasih software yang 
mirip, plus kursus untuk seluruh karyawan, ditambah bimbingan selama 1 tahun, 
atau mungkin malah bisa taruh 1 orang assisten di kantor Bapak setiap hari 
kerja dari pagi sampai sore selama 1 tahun penuh untuk menangani semua 
masalah yang mungkin timbul. (gratis EDP 1 tahun).

Tinggal dipilih saja, mana yang lebih cocok antara harga dan rasa.

-- 
Salam,

Adi Nugroho
PT. iNterNUX - Internet Service Provider
Jalan Dr. Sam Ratulangi No. 53J Makassar
Tel. +62-411-834690  Fax. +62-411-834691
CDMA:+62-411-6109535/GSM:+62-816-27-9193









-- 
www.itcenter.or.id - Komunitas Teknologi Informasi Indonesia 
Gabung, Keluar, Mode Kirim : [EMAIL PROTECTED] 
## Jobs: itcenter.or.id/jobs ## Bursa: itcenter.or.id/bursa ##

## Jaket ITCENTER tersedia di http://shop.itcenter.or.id 
 
Yahoo! Groups Links

* To visit your group on the web, go to:
http://groups.yahoo.com/group/ITCENTER/

* Your email settings:
Individual Email | Traditional

* To change settings online go to:
http://groups.yahoo.com/group/ITCENTER/join
(Yahoo! ID required)

* To change settings via email:
mailto:[EMAIL PROTECTED] 
mailto:[EMAIL PROTECTED]

* To unsubscribe from this group, send an email to:
[EMAIL PROTECTED]

* Your use of Yahoo! Groups is subject to:
http://docs.yahoo.com/info/terms/
 


Re: [ITCENTER] Re: Surat peringatan

2007-06-07 Terurut Topik Adi Nugroho
On Friday 08 June 2007 09:46, Denis Arifin wrote:
 saya beli xandros versi 3. apakah xandros ini ada program winenya?

Xandros Desktop Deluxe malah sudah include CodeWeavers CrossOver Office, 
emulator yang jauuh lebih canggih daripada wine.

 masalahnya, program ini bukan departemen kami yang buat pak. program ini
 dibuat oleh software house (www.erakomp.com).

 saya sendiri sudah konfirmasi dengan pihak mereka, dan mereka menyatakan
 bahwa program mereka based on windows.

Kalau mendengar jawaban seperti itu, dugaan saya mungkin mereka tidak bisa 
bikin software under linux. Ini cuman mungkin lho yah soalnya kalau 
memang bisa, tentu mereka menawarkan untuk membuat software yang sama, tapi 
jalan di Linux.

Mending mencari vendor lain yang bisa bikin tailor made software berbasis 
linux. Banyak koq yang bisa.

IMHO, membuat software yang jalan langsung (native) di atas linux jauh lebih 
baik untuk jangka panjang, dibandingkan mempertahankan software under windows 
yang dijalankan via emulator.

-- 
Salam,

Adi Nugroho
PT. iNterNUX - Internet Service Provider
Jalan Dr. Sam Ratulangi No. 53J Makassar
Tel. +62-411-834690  Fax. +62-411-834691
CDMA:+62-411-6109535/GSM:+62-816-27-9193









-- 
www.itcenter.or.id - Komunitas Teknologi Informasi Indonesia 
Gabung, Keluar, Mode Kirim : [EMAIL PROTECTED] 
## Jobs: itcenter.or.id/jobs ## Bursa: itcenter.or.id/bursa ##

## Jaket ITCENTER tersedia di http://shop.itcenter.or.id 
 
Yahoo! Groups Links

* To visit your group on the web, go to:
http://groups.yahoo.com/group/ITCENTER/

* Your email settings:
Individual Email | Traditional

* To change settings online go to:
http://groups.yahoo.com/group/ITCENTER/join
(Yahoo! ID required)

* To change settings via email:
mailto:[EMAIL PROTECTED] 
mailto:[EMAIL PROTECTED]

* To unsubscribe from this group, send an email to:
[EMAIL PROTECTED]

* Your use of Yahoo! Groups is subject to:
http://docs.yahoo.com/info/terms/
 


Re: Balasan: Re: [ITCENTER] Re: Surat peringatan

2007-06-07 Terurut Topik Adi Nugroho
On Friday 08 June 2007 09:21, Dimas Saputra wrote:
 Beli Licensi WIndows Paket Licensi karena tidak gampang melatih User
 menggunakan Linux dan aplikasinya .. belum lagi merubah standart document
 yang ada Problem User , Hardware dll . perusahan tidak mau buang waktu
 untuk melatih user2 pindah ke linux lebih baik cari Untung sebanyak2nya dan
 kerjaan Operation dengan Baik

Pindah dari Wordstar ke MS Office yang dulu dilakukan banyak dari kita 
sebenarnya jauh lebih sulit. MS Office tidak bisa membaca file wordstar. 
Tapi akhirnya kita mampu melakukannya.

Sebaliknya, OpenOffice bisa membaca hampir semua file MS Word dan Excel.
Jadi, mestinya tidak susah susah amat.
Sejak 8 tahun yang lalu saya bertukar dokumen dengan rekan rekan pengguna 
windows, praktis tanpa banyak masalah berarti.

Penggunaan wordstar ke MS Word, Lotus 123 ke Excel perintahnya sangat berbeda.
Perintah perintah OpenOffice hampir sama dengan MS Office. Jadi kurva 
pembelajarannya mestinya jauh lebih singkat.

Pelatihan tetap dibutuhkan, baik untuk menggunakan windows atau linux.
Hanya saja, banyak orang lupa kalau dulu dia pernah belajar komputer.

   secara bertahap pindah ke Linux bisa setahun kemudian atau 2 tahun , dst

Kalau nunggu tahun depan, feeling saya sih, tahun depan ya nunggu tahun 
depannya lagi. dan tahun berikutnya nunggu tahun depannya lagi. Akhirnya gak 
jadi jadi, dan terus buang devisa beli sopwer.

Kalau saya pakai cara paling sederhana. Sejak rekrut karyawan, sudah 
diwajibkan pakai linux. Jadi tidak perlu migrasi lagi. Mudah dan murah, 
hehehe.

-- 
Salam,

Adi Nugroho
PT. iNterNUX - Internet Service Provider
Jalan Dr. Sam Ratulangi No. 53J Makassar
Tel. +62-411-834690  Fax. +62-411-834691
CDMA:+62-411-6109535/GSM:+62-816-27-9193









-- 
www.itcenter.or.id - Komunitas Teknologi Informasi Indonesia 
Gabung, Keluar, Mode Kirim : [EMAIL PROTECTED] 
## Jobs: itcenter.or.id/jobs ## Bursa: itcenter.or.id/bursa ##

## Jaket ITCENTER tersedia di http://shop.itcenter.or.id 
 
Yahoo! Groups Links

* To visit your group on the web, go to:
http://groups.yahoo.com/group/ITCENTER/

* Your email settings:
Individual Email | Traditional

* To change settings online go to:
http://groups.yahoo.com/group/ITCENTER/join
(Yahoo! ID required)

* To change settings via email:
mailto:[EMAIL PROTECTED] 
mailto:[EMAIL PROTECTED]

* To unsubscribe from this group, send an email to:
[EMAIL PROTECTED]

* Your use of Yahoo! Groups is subject to:
http://docs.yahoo.com/info/terms/
 


Re: [ITCENTER] Re: Surat peringatan

2007-06-07 Terurut Topik Adi Nugroho
On Friday 08 June 2007 10:14, Denis Arifin wrote:
 pak, maksudnya tailor made gimana ya?

Software yang dibuat sesuai kebutuhan.
Dugaan saya, software yang bapak maksudkan tadi (yang dipakai di windows) 
adalah software tailor made, alias dibuat khusus oleh si perusahaan software 
yang bapak sebut tadi.

Banyak perusahaan di Indonesia menggunakan software tailor made, khususnya 
untuk aplikasi keuangan dan administrasi.

 apakah ini artinya program saya tersebut di rubah ulang?

Ya. Bikin software tidak sesulit yang diduga banyak orang.
Mungkin cuman soal beda  istilah. Beberapa orang menyebut BELI software, orang 
lain bilang BIKIN software. Ini cuman soal sudut pandang. Dari sisi pengguna, 
tentu namanya BELI software. Dari sisi penjual, namanya memBUAT software.

Kalau software sebelumnya sudah tailor made, berarti Bapak sudah pernah punya 
pengalaman dengan software tailor made.

Kalau software sebelumnya menggunakan database standard, maka seluruh data 
yang sudah ada tinggal di-import ke software yang baru. Tidak perlu di-entr 
ylang.
Sama seperti waktu kita migrasi dari MS Office 95 ke MS Office 97, atau dari 
Office 97 ke Office 2000, dan seterusnya.

-- 
Salam,

Adi Nugroho
PT. iNterNUX - Internet Service Provider
Jalan Dr. Sam Ratulangi No. 53J Makassar
Tel. +62-411-834690  Fax. +62-411-834691
CDMA:+62-411-6109535/GSM:+62-816-27-9193









-- 
www.itcenter.or.id - Komunitas Teknologi Informasi Indonesia 
Gabung, Keluar, Mode Kirim : [EMAIL PROTECTED] 
## Jobs: itcenter.or.id/jobs ## Bursa: itcenter.or.id/bursa ##

## Jaket ITCENTER tersedia di http://shop.itcenter.or.id 
 
Yahoo! Groups Links

* To visit your group on the web, go to:
http://groups.yahoo.com/group/ITCENTER/

* Your email settings:
Individual Email | Traditional

* To change settings online go to:
http://groups.yahoo.com/group/ITCENTER/join
(Yahoo! ID required)

* To change settings via email:
mailto:[EMAIL PROTECTED] 
mailto:[EMAIL PROTECTED]

* To unsubscribe from this group, send an email to:
[EMAIL PROTECTED]

* Your use of Yahoo! Groups is subject to:
http://docs.yahoo.com/info/terms/
 


Re: [ITCENTER] Re: Surat peringatan

2007-06-07 Terurut Topik Adi Nugroho
On Friday 08 June 2007 10:57, Denis Arifin wrote:
 satu satunya cara, ya beli license di beberapa pc kaya server, dan client
 migrasi ke linux. cuma kalo client migrasi ke linux, program yang mirip
 dengan ERP dan SAP ini, bagaimana?

Bisa pake compiere.

-- 
Salam,

Adi Nugroho
PT. iNterNUX - Internet Service Provider
Jalan Dr. Sam Ratulangi No. 53J Makassar
Tel. +62-411-834690  Fax. +62-411-834691
CDMA:+62-411-6109535/GSM:+62-816-27-9193









-- 
www.itcenter.or.id - Komunitas Teknologi Informasi Indonesia 
Gabung, Keluar, Mode Kirim : [EMAIL PROTECTED] 
## Jobs: itcenter.or.id/jobs ## Bursa: itcenter.or.id/bursa ##

## Jaket ITCENTER tersedia di http://shop.itcenter.or.id 
 
Yahoo! Groups Links

* To visit your group on the web, go to:
http://groups.yahoo.com/group/ITCENTER/

* Your email settings:
Individual Email | Traditional

* To change settings online go to:
http://groups.yahoo.com/group/ITCENTER/join
(Yahoo! ID required)

* To change settings via email:
mailto:[EMAIL PROTECTED] 
mailto:[EMAIL PROTECTED]

* To unsubscribe from this group, send an email to:
[EMAIL PROTECTED]

* Your use of Yahoo! Groups is subject to:
http://docs.yahoo.com/info/terms/
 


Re: [ITCENTER] Surat peringatan

2007-06-07 Terurut Topik Adi Nugroho
On Friday 08 June 2007 11:48, bAKT wrote:
 Rasanya walaupun mahal, tetap banyak tuh milih yg commercial.

Setuju.
Dunia indah karena banyak perbedaan.
Kalau semua tumbuhan hanya rumpuuut saja, dunia jadi membosankan.
Kalau semua binatang cuman ulaaar saja, dunia jadi menakutkan.
Semoga dunia IT akan tetap penuh warna warni dan canda tawa :-)

 Kalo memang kantor tersebut bener2 pengen mendapatkan support dan
 kelebihan dari s/w yg ada.
 Atau kemungkinan kombinasi dari keduanya. Untuk software jaringan saya
 rasa linux masih cukup baik, juga dengan aplikasi office.
 Tapi untuk s/w profesional, seperti image / video editing dll rasanya
 linux memang belum banyak. Dan kalo adapun juga gak gratis begitu saja.
 Walupun sekarang sudah ada juga film animasi yg yg menggunakan linux. cmiiw

Ehem
Menurut saya sih, dengan harga yang sama, Support untuk Linux dan software 
opensource lainnya jauuuhhh lebih baik daripada yang dapat diberikan oleh 
mayoritas vendor vendor besar software asing.

Yang penting kita membandingkan dengan adil.
Jangan membandingkan software seharga 250 juta rupiah dengan software seharga 
dua ribu rupiah. Itu tidak fair. Harus sama sama 2 ribu rupiah, atau sama 
sama 250 juta rupiah.

Contoh:
249 juta rupiah untuk software + 1 juta untuk support
atau
1 juta rupiah untuk software + 249 juta untuk support.

Tiap orang punya pilihan yang berbeda.
Kalau saya memilih yang kedua, dan terbukti selama bertahun tahun, saya 
mendapatkan support yang jauuuhh lebih baik.


-- 
Salam,

Adi Nugroho
PT. iNterNUX - Internet Service Provider
Jalan Dr. Sam Ratulangi No. 53J Makassar
Tel. +62-411-834690  Fax. +62-411-834691
CDMA:+62-411-6109535/GSM:+62-816-27-9193









-- 
www.itcenter.or.id - Komunitas Teknologi Informasi Indonesia 
Gabung, Keluar, Mode Kirim : [EMAIL PROTECTED] 
## Jobs: itcenter.or.id/jobs ## Bursa: itcenter.or.id/bursa ##

## Jaket ITCENTER tersedia di http://shop.itcenter.or.id 
 
Yahoo! Groups Links

* To visit your group on the web, go to:
http://groups.yahoo.com/group/ITCENTER/

* Your email settings:
Individual Email | Traditional

* To change settings online go to:
http://groups.yahoo.com/group/ITCENTER/join
(Yahoo! ID required)

* To change settings via email:
mailto:[EMAIL PROTECTED] 
mailto:[EMAIL PROTECTED]

* To unsubscribe from this group, send an email to:
[EMAIL PROTECTED]

* Your use of Yahoo! Groups is subject to:
http://docs.yahoo.com/info/terms/
 


Re: [ITCENTER] Distro Linux

2007-06-07 Terurut Topik Adi Nugroho
On Friday 08 June 2007 10:55, ari rise wrote:
 butuh masukannya.. saya mau belajar mengunakan Linux dari awal..
 maksudnya dari Instalasi sampai penggunaan..
 Distro apa yang bagus.. mudah digunakan.. tetapi juga menantang untuk
 dipelajari.. Juga bisa untuk digaunakan membuka file2 yang sama seperti di
 Windows.. karena saya semua mau file2 bisa dibuka di Linux.

Indahnya Linux adalah karena dia warna warni.
Tidak ada distro yang terbaik. Semua punya kelebihan masing masing. Linux 
tidak dirancang standard, lalu semua orang harus menyesuaikan diri dengannya. 
Sebaliknya, justru si Linux yang menyesuaikan diri dengan anda.

Saya pengguna openSUSE, namun tidak semua orang senang menggunakan openSUSE. 
(contoh: baca mailku yang lalu tentang openSUSE vs. ubuntu).

Cara belajar yang menurut saya baik kira kira sama dengan waktu kita belajar 
DOS/Windows dulu.

Waktu kita belajar DOS/Windows, hanya itu yang kita miliki.
Kalau kita tidak tahu, kita tidak menyalahkan komputernya, tapi dengan rendah 
hati belajar dan bertanya pada orang lain. Lama lama, akhirnya kita pinter 
juga. Andaikan tiap kali masalah, kita menyalahkan DOS/Windows-nya, misalnya 
dengan mengatakan, Apple bisa begini, Mac bisa begitu, Solaris lebih bagus, 
dll, mungkin kita tidak pinter pinter juga, walau ada DOS/Windows terinstal 
di komputer kita. Inga' inga' tiap sistem operasi punya kelebihan dan 
kekurangan masing masing. Bersyukurlah atas setiap kelebihannya, dan lupakan 
kekurangannya (kecuali kalau bisa membantu mengeliminasi kekurangan 
tersebut).

Begitupun kalau mau belajar Linux.
Instal linuxnya, dan pakai HANYA linux saja.
Kalau tidak tahu, rendah hatilah untuk bertanya, dan tidak menyalahkan 
linuxnya.

Hindari dual boot dengan windows, agar tidak tergoda untuk kembali ke WIndows 
hanya karena tidak tahu melakukan pekerjaan kita di Linux. **you have been 
warned**

Selamat belajar, semoga sukses.

-- 
Salam,

Adi Nugroho
PT. iNterNUX - Internet Service Provider
Jalan Dr. Sam Ratulangi No. 53J Makassar
Tel. +62-411-834690  Fax. +62-411-834691
CDMA:+62-411-6109535/GSM:+62-816-27-9193









-- 
www.itcenter.or.id - Komunitas Teknologi Informasi Indonesia 
Gabung, Keluar, Mode Kirim : [EMAIL PROTECTED] 
## Jobs: itcenter.or.id/jobs ## Bursa: itcenter.or.id/bursa ##

## Jaket ITCENTER tersedia di http://shop.itcenter.or.id 
 
Yahoo! Groups Links

* To visit your group on the web, go to:
http://groups.yahoo.com/group/ITCENTER/

* Your email settings:
Individual Email | Traditional

* To change settings online go to:
http://groups.yahoo.com/group/ITCENTER/join
(Yahoo! ID required)

* To change settings via email:
mailto:[EMAIL PROTECTED] 
mailto:[EMAIL PROTECTED]

* To unsubscribe from this group, send an email to:
[EMAIL PROTECTED]

* Your use of Yahoo! Groups is subject to:
http://docs.yahoo.com/info/terms/
 


Re: [ITCENTER] Surat peringatan

2007-06-07 Terurut Topik Adi Nugroho
On Friday 08 June 2007 13:00, Albert Siagian wrote:
 Jangan bandingkan harga Microsoft Office di Windows dan OpenOffice.org di
 Linux.
 Bandingkan harga OpenOffice.org di Windows dan OpenOffice.org di Linux.

Benar.
Kita lakukan komparasi dengan tepat, dan salah satu harus (sebaiknya) tetap.
Contoh: Sama sama pake windows, mana lebih bagus, MS Office atau OpenOffice 
for Windows (dengan harga yang sama). dst.

Pak Albert sudah menuliskan dengan tepat salah satu teknik terbaik untuk 
migrasi ke opensource.
Daripada satu kali gebrak langsung ganti seluruhnya, salah satu cara untuk 
bermigrasi dengan mulus dari Propietary ke opensource.

Salah satu cara migrasi adalah..
* Migrasikan dulu yang paling mudah/tidak terlalu terasa oleh user, misalnya 
servernya
* lalu migrasikan yang digunakan user, tapi tidak terlalu rumit, misalnya dari 
Internet Explorer ke Firefox.
* Lalu mulai dengan yang lebih rumit, misalnya Microsoft Office ke Open Office
. begitu seterusnya, hingga akhirnya:
* Kita migrasikan sistem operasinya, dari windows ke Linux.

Ini salah satu teknik migrasi yang cocok untuk beberapa perusahaan.

Note: Semua orang berbeda, jadi teknik migrasi memang harus disesuaikan dengan 
kondisi.

-- 
Salam,

Adi Nugroho
PT. iNterNUX - Internet Service Provider
Jalan Dr. Sam Ratulangi No. 53J Makassar
Tel. +62-411-834690  Fax. +62-411-834691
CDMA:+62-411-6109535/GSM:+62-816-27-9193









-- 
www.itcenter.or.id - Komunitas Teknologi Informasi Indonesia 
Gabung, Keluar, Mode Kirim : [EMAIL PROTECTED] 
## Jobs: itcenter.or.id/jobs ## Bursa: itcenter.or.id/bursa ##

## Jaket ITCENTER tersedia di http://shop.itcenter.or.id 
 
Yahoo! Groups Links

* To visit your group on the web, go to:
http://groups.yahoo.com/group/ITCENTER/

* Your email settings:
Individual Email | Traditional

* To change settings online go to:
http://groups.yahoo.com/group/ITCENTER/join
(Yahoo! ID required)

* To change settings via email:
mailto:[EMAIL PROTECTED] 
mailto:[EMAIL PROTECTED]

* To unsubscribe from this group, send an email to:
[EMAIL PROTECTED]

* Your use of Yahoo! Groups is subject to:
http://docs.yahoo.com/info/terms/
 


Re: [ITCENTER] Surat peringatan

2007-06-07 Terurut Topik Adi Nugroho
On Friday 08 June 2007 13:21, Albert Siagian wrote:
 Pengguna Linux, secara umum pikirannya sudah terpaku kepada OpenSource,
 sebagai satu-satunya solusi.

Haiyaaa
Aku masih sering pake acrobat reader koq.

Namanya nama, emang susah.
Beberapa tahun lalu, kebanyakan kelompok seperti ini menamakan dirinya Linux 
user group
Lalu, kata orang, jangan TERPAKU pada linux tok. Masih ada FreeBSD, masih ada 
aplikasi, dll. Ada yang menganjurkan nama GNU/Linux, yang lebih luas, dan ada 
usul usul lainnya.

Jadi, 1 - 2 tahun belakangan ini, trend NAMA bergeser ke arah FOSS, alias 
Free and Open Source Software.
Nah, pas kelompok kelompok ini mulai mencari akal agar tidak dianggap terpaku 
pada Linux, sekarang dianggap terpaku pada opensource.

Lha piye? Mesti pake nama apa?
Ada usul?

Kalau dari saya pribadi sih, terserah namanya, yang penting semangatnya untuk 
memberi solusi dan alternatif.

Kalau setiap solusi dan alternatif dianggap jelek, jangan jangan justru yang 
menganggap jelek itu yang sudah TERPAKU pada Windows dan aplikasi komersial 
lainnya, hehehehe.

-- 
Salam,

Adi Nugroho
PT. iNterNUX - Internet Service Provider
Jalan Dr. Sam Ratulangi No. 53J Makassar
Tel. +62-411-834690  Fax. +62-411-834691
CDMA:+62-411-6109535/GSM:+62-816-27-9193









-- 
www.itcenter.or.id - Komunitas Teknologi Informasi Indonesia 
Gabung, Keluar, Mode Kirim : [EMAIL PROTECTED] 
## Jobs: itcenter.or.id/jobs ## Bursa: itcenter.or.id/bursa ##

## Jaket ITCENTER tersedia di http://shop.itcenter.or.id 
 
Yahoo! Groups Links

* To visit your group on the web, go to:
http://groups.yahoo.com/group/ITCENTER/

* Your email settings:
Individual Email | Traditional

* To change settings online go to:
http://groups.yahoo.com/group/ITCENTER/join
(Yahoo! ID required)

* To change settings via email:
mailto:[EMAIL PROTECTED] 
mailto:[EMAIL PROTECTED]

* To unsubscribe from this group, send an email to:
[EMAIL PROTECTED]

* Your use of Yahoo! Groups is subject to:
http://docs.yahoo.com/info/terms/
 


Re: [ITCENTER] license

2007-06-06 Terurut Topik Adi Nugroho
On Wednesday 06 June 2007 16:27, ademayem.damai wrote:
 yang masih belum dapet solusinya adalah untuk server-nya. sekarang
 masih pakai windows nt 4.0 yang .. ehem .. ndak ada licensenya

 ada yang bisa bantu saya?

 misalnya saran ... software apa yang bagus untuk menggantikannya?
 atau mungkin ada yang mau jual license nt 4.0 yang udah ndak dipakai?

Bisa dicoba dengan Linux. Toh Linux tidak mahal mahal amat. Worth to try :-)

Setahu saya, hampir semua fungsi Windows NT Server 4.0 bisa digantikan oleh 
Linux. Kalau ada fungsi yang belum tergantikan, bisa mail lagi ke milis ini 
dengan lebih spesifik.

-- 
Salam,

Adi Nugroho
PT. iNterNUX - Internet Service Provider
Jalan Dr. Sam Ratulangi No. 53J Makassar
Tel. +62-411-834690  Fax. +62-411-834691
CDMA:+62-411-6109535/GSM:+62-816-27-9193









-- 
www.itcenter.or.id - Komunitas Teknologi Informasi Indonesia 
Gabung, Keluar, Mode Kirim : [EMAIL PROTECTED] 
## Jobs: itcenter.or.id/jobs ## Bursa: itcenter.or.id/bursa ##

## Jaket ITCENTER tersedia di http://shop.itcenter.or.id 
 
Yahoo! Groups Links

* To visit your group on the web, go to:
http://groups.yahoo.com/group/ITCENTER/

* Your email settings:
Individual Email | Traditional

* To change settings online go to:
http://groups.yahoo.com/group/ITCENTER/join
(Yahoo! ID required)

* To change settings via email:
mailto:[EMAIL PROTECTED] 
mailto:[EMAIL PROTECTED]

* To unsubscribe from this group, send an email to:
[EMAIL PROTECTED]

* Your use of Yahoo! Groups is subject to:
http://docs.yahoo.com/info/terms/
 


Re: [ITCENTER] license

2007-06-06 Terurut Topik Adi Nugroho
On Thursday 07 June 2007 10:16, The_Eye_In_The_Sky wrote:
 Kalau tidak sanggup melakukan sendiri untuk migrasi dari Win NT 4.0 ke
 Linux atau Solaris, kenapa tidak tenderkan saja perkerjaan tersebut ke
 orang orang di sini? Open vacancy saja. Daripada wasting money
 US$1000-an lebih untuk beli license Win Server 2003 (karena jelas anda
 tidak akan bisa beli Win NT License lagi), mending digunakan untuk
 membeli intelectual capital dari orang lokal bukan?

 Jangan sampai berpikiran, karena harga material Linux/Solaris itu
 gratis, lantas jasa juga gratis.

Setuju.
Jangan pindah ke Linux gara gara murah tok.
Membandingkan produk 20 juta rupiah dan 2 ribu rupiah adalah perbandingan yang 
tidak adil.

Kalau memang ada budget, mending tetap mengeluarkan 20 juta rupiah tersebut 
untuk biaya jasa, konsultasi dan training. Nah, kalau perbandingannya adalah 
sama sama 20 juta rupiah, barulah terlihat siapa yang benefit-nya lebih 
bagus.

Bagaimana kalau budgetnya tidak ada?
Ya cari produk semurah mungkin sesuai budget, lalu komparasi dilakukan untuk 
harga yang sama sama murah tersebut.


-- 
Salam,

Adi Nugroho
PT. iNterNUX - Internet Service Provider
Jalan Dr. Sam Ratulangi No. 53J Makassar
Tel. +62-411-834690  Fax. +62-411-834691
CDMA:+62-411-6109535/GSM:+62-816-27-9193









-- 
www.itcenter.or.id - Komunitas Teknologi Informasi Indonesia 
Gabung, Keluar, Mode Kirim : [EMAIL PROTECTED] 
## Jobs: itcenter.or.id/jobs ## Bursa: itcenter.or.id/bursa ##

## Jaket ITCENTER tersedia di http://shop.itcenter.or.id 
 
Yahoo! Groups Links

* To visit your group on the web, go to:
http://groups.yahoo.com/group/ITCENTER/

* Your email settings:
Individual Email | Traditional

* To change settings online go to:
http://groups.yahoo.com/group/ITCENTER/join
(Yahoo! ID required)

* To change settings via email:
mailto:[EMAIL PROTECTED] 
mailto:[EMAIL PROTECTED]

* To unsubscribe from this group, send an email to:
[EMAIL PROTECTED]

* Your use of Yahoo! Groups is subject to:
http://docs.yahoo.com/info/terms/
 


Re: [ITCENTER] Re: Membangun VPN

2007-06-05 Terurut Topik Adi Nugroho
On Tuesday 05 June 2007 16:47, Izwar Barnoza wrote:
 Gmana untuk seting VPN nya baik itu server dan client bila menggunakan
 Linux ( FC 6 ) ?

Yang paling gampang sih, cari sopwer VPN yang sudah tersedia di distro yang 
kita gunakan. Contoh, kalau di openSUSE, sudah ada OpenVPN. Tinggal di-klik 
di YaST, sudah terinstal. Konfigurasinya tinggal kopi dari sampel yang sudah 
disediakan. Bisa routing maupun bridge.

Salah satu sopwer VPN lain yang juga mudah adalah VTUN. Cocok untuk point to 
point (sedikit client), karena konfigurasi yang sederhana.

-- 
Salam,

Adi Nugroho
PT. iNterNUX - Internet Service Provider
Jalan Dr. Sam Ratulangi No. 53J Makassar
Tel. +62-411-834690  Fax. +62-411-834691
CDMA:+62-411-6109535/GSM:+62-816-27-9193









-- 
www.itcenter.or.id - Komunitas Teknologi Informasi Indonesia 
Gabung, Keluar, Mode Kirim : [EMAIL PROTECTED] 
## Jobs: itcenter.or.id/jobs ## Bursa: itcenter.or.id/bursa ##

## Jaket ITCENTER tersedia di http://shop.itcenter.or.id 
 
Yahoo! Groups Links

* To visit your group on the web, go to:
http://groups.yahoo.com/group/ITCENTER/

* Your email settings:
Individual Email | Traditional

* To change settings online go to:
http://groups.yahoo.com/group/ITCENTER/join
(Yahoo! ID required)

* To change settings via email:
mailto:[EMAIL PROTECTED] 
mailto:[EMAIL PROTECTED]

* To unsubscribe from this group, send an email to:
[EMAIL PROTECTED]

* Your use of Yahoo! Groups is subject to:
http://docs.yahoo.com/info/terms/
 


Re: [ITCENTER] milis asosiasi warnet

2007-06-05 Terurut Topik Adi Nugroho
On Monday 04 June 2007 12:45, Enzo Rudy wrote:
  [EMAIL PROTECTED] awari%40yahoogroups.com -- Asosiasi Warnet
  Indonesia

 [rudy]
 Dari milist-milist di atas menurut saya ada yang terlewat, padahal sangat
 aktif dan memiliki sekitar 8000 member, semoga membantu :

 Related Link: http://www.awari.or.id
 Post message: [EMAIL PROTECTED]

Terima kasih koreksinya, Pak Rudy.
Saya salah ketik.
Yang benar adalah [EMAIL PROTECTED], bukan [EMAIL PROTECTED]

-- 
Salam,

Adi Nugroho
PT. iNterNUX - Internet Service Provider
Jalan Dr. Sam Ratulangi No. 53J Makassar
Tel. +62-411-834690  Fax. +62-411-834691
CDMA:+62-411-6109535/GSM:+62-816-27-9193









-- 
www.itcenter.or.id - Komunitas Teknologi Informasi Indonesia 
Gabung, Keluar, Mode Kirim : [EMAIL PROTECTED] 
## Jobs: itcenter.or.id/jobs ## Bursa: itcenter.or.id/bursa ##

## Jaket ITCENTER tersedia di http://shop.itcenter.or.id 
 
Yahoo! Groups Links

* To visit your group on the web, go to:
http://groups.yahoo.com/group/ITCENTER/

* Your email settings:
Individual Email | Traditional

* To change settings online go to:
http://groups.yahoo.com/group/ITCENTER/join
(Yahoo! ID required)

* To change settings via email:
mailto:[EMAIL PROTECTED] 
mailto:[EMAIL PROTECTED]

* To unsubscribe from this group, send an email to:
[EMAIL PROTECTED]

* Your use of Yahoo! Groups is subject to:
http://docs.yahoo.com/info/terms/
 


Re: [ITCENTER] milis asosiasi warnet

2007-06-03 Terurut Topik Adi Nugroho
On Monday 04 June 2007 11:28, ardi agustino wrote:
 ada tidak milis asosiasi warnet. kalo ada tolong diberitahukan alamat
 milisnya.

[EMAIL PROTECTED] -- Asosiasi Warnet Indonesia
[EMAIL PROTECTED] -- Asosiasi Warnet Linux Indonesia
[EMAIL PROTECTED] -- Asosiasi Pengusaha Warnet

Masih ada beberapa yang lain sih
mesti di-google :-)

-- 
Salam,

Adi Nugroho
PT. iNterNUX - Internet Service Provider
Jalan Dr. Sam Ratulangi No. 53J Makassar
Tel. +62-411-834690  Fax. +62-411-834691
CDMA:+62-411-6109535/GSM:+62-816-27-9193









-- 
www.itcenter.or.id - Komunitas Teknologi Informasi Indonesia 
Gabung, Keluar, Mode Kirim : [EMAIL PROTECTED] 
## Jobs: itcenter.or.id/jobs ## Bursa: itcenter.or.id/bursa ##

## Jaket ITCENTER tersedia di http://shop.itcenter.or.id 
 
Yahoo! Groups Links

* To visit your group on the web, go to:
http://groups.yahoo.com/group/ITCENTER/

* Your email settings:
Individual Email | Traditional

* To change settings online go to:
http://groups.yahoo.com/group/ITCENTER/join
(Yahoo! ID required)

* To change settings via email:
mailto:[EMAIL PROTECTED] 
mailto:[EMAIL PROTECTED]

* To unsubscribe from this group, send an email to:
[EMAIL PROTECTED]

* Your use of Yahoo! Groups is subject to:
http://docs.yahoo.com/info/terms/
 


Re: [ITCENTER] Linux - Mount Hardisk

2007-06-02 Terurut Topik Adi Nugroho
On Saturday 02 June 2007 11:53, jemmy novy wrote:
 * Kenapa saya tidak bisa mounting ke hardisk saya yang lain. Sebagai info
 saya ada 2 hardisk ( 1 hardisk 2 partisi) salah satu hardisknya sdh diisi
 Open Suse. Tapi pas Sukses install Open Suse ko ga bisa mount ke isi
 hardisk saya yang lain. Yang lain isinya ada windows dan data.

Pertama tama, bikin satu direktori kosong, yang akan kita gunakan untuk 
me-mount partisi tersebut.

Lalu masuk ke yast (tombol menu/start) -- System -- YaST.
Dari situ pilih system -- partitioner
Klik partisi yang mau di-mount, pilih edit, lalu set mount-pointnya ke 
direktori yang sudah kita bikin.

Nah, sekarang partisi tersebut bisa diakses dengan masuk /browse ke direktory 
yang sudah kita set tadi.

Catatan: Andaikan waktu instal dibiarkan semua defaultnya, maka si windows 
biasanya sudah otomatis ter-deteksi dan di-mount otomatis sama si 
installer-nya openSUSE.


 * Bagaimana caranya menjalankan Wine di OPen Suse

langsung klik file .exe yang mau dijalankan. Nanti wine-nya jalan sendiri.

 * Kalau mau mendampingkan Open Suse dan U Buntu kira2 size hardisk minimal
 yg dibutuhkan berapa? 10 Gb cukup gak?

Suka suka.
Kalau selama ini pake windows sudah puas dengan 10 GB, maka umumnya kita juga 
sudah puas dengan partisi 10 GB per distro (10 GB suse dan 10 GB ubuntu).
Kalau selama ini baru puas dengan 100 GB, ya di Linux bakal segitu juga baru 
puas.

-- 
Salam,

Adi Nugroho
PT. iNterNUX - Internet Service Provider
Jalan Dr. Sam Ratulangi No. 53J Makassar
Tel. +62-411-834690  Fax. +62-411-834691
CDMA:+62-411-6109535/GSM:+62-816-27-9193









-- 
www.itcenter.or.id - Komunitas Teknologi Informasi Indonesia 
Gabung, Keluar, Mode Kirim : [EMAIL PROTECTED] 
## Jobs: itcenter.or.id/jobs ## Bursa: itcenter.or.id/bursa ##

## Jaket ITCENTER tersedia di http://shop.itcenter.or.id 
 
Yahoo! Groups Links

* To visit your group on the web, go to:
http://groups.yahoo.com/group/ITCENTER/

* Your email settings:
Individual Email | Traditional

* To change settings online go to:
http://groups.yahoo.com/group/ITCENTER/join
(Yahoo! ID required)

* To change settings via email:
mailto:[EMAIL PROTECTED] 
mailto:[EMAIL PROTECTED]

* To unsubscribe from this group, send an email to:
[EMAIL PROTECTED]

* Your use of Yahoo! Groups is subject to:
http://docs.yahoo.com/info/terms/
 


Re: [ITCENTER] Re: Makassar, Kota Cyber Pertama RI, bagus...

2007-05-31 Terurut Topik Adi Nugroho
On Thursday 31 May 2007 13:53, Mikail wrote:
 Mau tanya?
 Apa nantinya di Kota Makasar, Sulawesi Selatan bisa menjadi Kota
 Cyber adanya Access yang memakai Wimax teknology, sudahkah
 Pemerintah didaerah itu bisa untuk memberi layanan bagi keseluruhan
 masyarakat di Makasar, terutama bagi pendidikan, sekolah-sekolah
 disana tidak dibebankan sama sekali dengan harus membayar biaya
 Accessnya?

Untuk pendidikan, sekolah sekolah di Makassar bisa bergabung ke Jaringan 
Pendidikan Nasional atau JARDIKNAS.
Bisa menghubungi Pak Khalid di jakarta ([EMAIL PROTECTED]) atau koordinator 
Makassar, Pak Ardiansyah (aku lupa alamat e-mailnya).

-- 
Salam,

Adi Nugroho
PT. iNterNUX - Internet Service Provider
Jalan Dr. Sam Ratulangi No. 53J Makassar
Tel. +62-411-834690  Fax. +62-411-834691
CDMA:+62-411-6109535/GSM:+62-816-27-9193









-- 
www.itcenter.or.id - Komunitas Teknologi Informasi Indonesia 
Gabung, Keluar, Mode Kirim : [EMAIL PROTECTED] 
## Jobs: itcenter.or.id/jobs ## Bursa: itcenter.or.id/bursa ##

## Jaket ITCENTER tersedia di http://shop.itcenter.or.id 
 
Yahoo! Groups Links

* To visit your group on the web, go to:
http://groups.yahoo.com/group/ITCENTER/

* Your email settings:
Individual Email | Traditional

* To change settings online go to:
http://groups.yahoo.com/group/ITCENTER/join
(Yahoo! ID required)

* To change settings via email:
mailto:[EMAIL PROTECTED] 
mailto:[EMAIL PROTECTED]

* To unsubscribe from this group, send an email to:
[EMAIL PROTECTED]

* Your use of Yahoo! Groups is subject to:
http://docs.yahoo.com/info/terms/
 


Re: [ITCENTER] LINUX - RPM

2007-05-31 Terurut Topik Adi Nugroho
On Thursday 31 May 2007 13:21, jemmy novy wrote:
 * Setelah di download apakah tinggal menggunakan installer rpm di linux
 untuk install programnya 

Benar.

 * Bedanya U Buntu dengan SUSE apa yach? 

Beda distribusi, hehehe...
Distribusi adalah perusahaan yang mengemas paket paket program untuk menjadi 
satu sistem lengkap.

openSUSE menggunakan rpm, dipaketkan dalam 1 DVD. Lengkap banget.
Ubuntu menggunakan paket deb seperti debian. UMUMNYA dipaketkan dalam 1 CD.

openSUSE dibuat 1 distribusi bongsor untuk segala kebutuhan
Ubuntu membuat varian kecil kecil sesuai kebutuhan (ubuntu, kubuntu, xubuntu, 
edubuntu, dll)

openSUSE punya banyak paket program dalam 1 DVD. Bisa nginstal sekitar 4000-an 
software dengan cepat dan mudah, walau tak punya koneksi internet besar.
Ubuntu memang cuman punya sedikit paket program dalam CD-nya. Tapi sekali 
terhubung ke Internet, hampir 20.000 paket program menanti kita :)

Ubuntu bisa langsung jalan dari CD. Klik install jika ingin menginstalnya.
openSUSE (sampai openSUSE 10.2) memisahkan antara Live DVD dan DVD Instalasi.

Pilihan tergantung pemakai.

Saya sendiri menggunakan openSUSE di komputer saya untuk kebutuhan sehari 
hari, tapi menyiapkan 1 partisi untuk main main ubuntu dan variannya.

-- 
Salam,

Adi Nugroho
PT. iNterNUX - Internet Service Provider
Jalan Dr. Sam Ratulangi No. 53J Makassar
Tel. +62-411-834690  Fax. +62-411-834691
CDMA:+62-411-6109535/GSM:+62-816-27-9193









-- 
www.itcenter.or.id - Komunitas Teknologi Informasi Indonesia 
Gabung, Keluar, Mode Kirim : [EMAIL PROTECTED] 
## Jobs: itcenter.or.id/jobs ## Bursa: itcenter.or.id/bursa ##

## Jaket ITCENTER tersedia di http://shop.itcenter.or.id 
 
Yahoo! Groups Links

* To visit your group on the web, go to:
http://groups.yahoo.com/group/ITCENTER/

* Your email settings:
Individual Email | Traditional

* To change settings online go to:
http://groups.yahoo.com/group/ITCENTER/join
(Yahoo! ID required)

* To change settings via email:
mailto:[EMAIL PROTECTED] 
mailto:[EMAIL PROTECTED]

* To unsubscribe from this group, send an email to:
[EMAIL PROTECTED]

* Your use of Yahoo! Groups is subject to:
http://docs.yahoo.com/info/terms/
 


Re: [ITCENTER] Makassar, Kota Cyber Pertama RI

2007-05-30 Terurut Topik Adi Nugroho
On Thursday 31 May 2007 07:07, [EMAIL PROTECTED] wrote:
 TAHUN depan, Kota Makassar menjadi cyber city. Secara bertahap, seluruh
 wilayah kota akan menjadi area akses internet nirkabel. 

Tahun depan?
Sedikit ralat.

Sejak 3 tahun yang lalu, kota makassar sudah dicakup dalam area akses internet 
nirkabel dari iNterNUX.
Mungkin teknologi yang dipakai sedikit berbeda, namun pada dasarnya sama.

Kalau ada yang cukup rajin bertanya di milis IndoWLI, bisa jadi ada kota kota 
lain (misalnya malang atau yogyakarta) yang juga sudah dicakup oleh layanan 
internet nirkabel.

Bisa jadi, yang dimaksud oleh berita itu adalah  kota pertama di Indonesia 
yang dicakup oleh sebuah provider tertentu.

-- 
Salam,

Adi Nugroho
PT. iNterNUX - Internet Service Provider
Jalan Dr. Sam Ratulangi No. 53J Makassar
Tel. +62-411-834690  Fax. +62-411-834691
CDMA:+62-411-6109535/GSM:+62-816-27-9193









-- 
www.itcenter.or.id - Komunitas Teknologi Informasi Indonesia 
Gabung, Keluar, Mode Kirim : [EMAIL PROTECTED] 
## Jobs: itcenter.or.id/jobs ## Bursa: itcenter.or.id/bursa ##

## Jaket ITCENTER tersedia di http://shop.itcenter.or.id 
 
Yahoo! Groups Links

* To visit your group on the web, go to:
http://groups.yahoo.com/group/ITCENTER/

* Your email settings:
Individual Email | Traditional

* To change settings online go to:
http://groups.yahoo.com/group/ITCENTER/join
(Yahoo! ID required)

* To change settings via email:
mailto:[EMAIL PROTECTED] 
mailto:[EMAIL PROTECTED]

* To unsubscribe from this group, send an email to:
[EMAIL PROTECTED]

* Your use of Yahoo! Groups is subject to:
http://docs.yahoo.com/info/terms/
 


Re: [ITCENTER] File Extension SNP

2007-05-30 Terurut Topik Adi Nugroho
On Thursday 31 May 2007 10:20, Hendra Yulianto wrote:
 Dear All,
 Ada yang tahu cara buka file*.SNPpakai apa yah?

Menurut http://en.wikipedia.org/wiki/SNP_File_Format:

The SNP file format is used by Microsoft Access to store Report Snapshots in a 
single file which can be viewed and printed by the Microsoft Snapshot Viewer, 
available as a free download from Microsoft. This allows report output to be 
exported and viewed on computers which do not have Microsoft Access 
installed.

Kesimpulan: File itu dibuka oleh program Microsoft Snapshot Viewer

-- 
Salam,

Adi Nugroho
PT. iNterNUX - Internet Service Provider
Jalan Dr. Sam Ratulangi No. 53J Makassar
Tel. +62-411-834690  Fax. +62-411-834691
CDMA:+62-411-6109535/GSM:+62-816-27-9193









-- 
www.itcenter.or.id - Komunitas Teknologi Informasi Indonesia 
Gabung, Keluar, Mode Kirim : [EMAIL PROTECTED] 
## Jobs: itcenter.or.id/jobs ## Bursa: itcenter.or.id/bursa ##

## Jaket ITCENTER tersedia di http://shop.itcenter.or.id 
 
Yahoo! Groups Links

* To visit your group on the web, go to:
http://groups.yahoo.com/group/ITCENTER/

* Your email settings:
Individual Email | Traditional

* To change settings online go to:
http://groups.yahoo.com/group/ITCENTER/join
(Yahoo! ID required)

* To change settings via email:
mailto:[EMAIL PROTECTED] 
mailto:[EMAIL PROTECTED]

* To unsubscribe from this group, send an email to:
[EMAIL PROTECTED]

* Your use of Yahoo! Groups is subject to:
http://docs.yahoo.com/info/terms/
 


Re: [ITCENTER] ASK : cari IP suatu situs ?

2007-05-29 Terurut Topik Adi Nugroho
On Wednesday 30 May 2007 08:53, a_goenk wrote:
   gimana sih nyari IP dari suatu situs ?
   misalnya situs www.detik.com, nah IPnya detik
   ini gmn nyarinya...apa perlu software khusus ?

Pake perintah host.

Berikut contohnya:

[EMAIL PROTECTED]:~ host www.detik.com
www.detik.com is an alias for detik.com.
detik.com has address 202.158.66.190
detik.com has address 203.190.241.41
detik.com has address 203.190.241.43
detik.com has address 202.158.66.20
detik.com has address 202.158.66.86
detik.com has address 202.158.66.94
www.detik.com is an alias for detik.com.
detik.com has IPv6 address 2001:dc6:ff2e:4000::41
www.detik.com is an alias for detik.com.
detik.com mail is handled by 10 mail3.agrakom.com.

-- 
Salam,

Adi Nugroho
PT. iNterNUX - Internet Service Provider
Jalan Dr. Sam Ratulangi No. 53J Makassar
Tel. +62-411-834690  Fax. +62-411-834691
CDMA:+62-411-6109535/GSM:+62-816-27-9193









-- 
www.itcenter.or.id - Komunitas Teknologi Informasi Indonesia 
Gabung, Keluar, Mode Kirim : [EMAIL PROTECTED] 
## Jobs: itcenter.or.id/jobs ## Bursa: itcenter.or.id/bursa ##

## Jaket ITCENTER tersedia di http://shop.itcenter.or.id 
 
Yahoo! Groups Links

* To visit your group on the web, go to:
http://groups.yahoo.com/group/ITCENTER/

* Your email settings:
Individual Email | Traditional

* To change settings online go to:
http://groups.yahoo.com/group/ITCENTER/join
(Yahoo! ID required)

* To change settings via email:
mailto:[EMAIL PROTECTED] 
mailto:[EMAIL PROTECTED]

* To unsubscribe from this group, send an email to:
[EMAIL PROTECTED]

* Your use of Yahoo! Groups is subject to:
http://docs.yahoo.com/info/terms/
 


Re: [ITCENTER] ASK : cari IP suatu situs ?

2007-05-29 Terurut Topik Adi Nugroho
On Wednesday 30 May 2007 12:19, adji mudhita wrote:
 ping www.detik.com ? sol

Di tempat saya, ping cuman menampilkan satu ip address dari sekian ip address 
yang dimiliki oleh detik.com :D

Contoh:

[EMAIL PROTECTED]:~ ping www.detik.com
PING detik.com (202.158.66.86) 56(84) bytes of data.

Jadi kalau saya sih, lebih menyarankan untuk menggunakan perintahhost, dig 
atau sejenisnya.

-- 
Salam,

Adi Nugroho
PT. iNterNUX - Internet Service Provider
Jalan Dr. Sam Ratulangi No. 53J Makassar
Tel. +62-411-834690  Fax. +62-411-834691
CDMA:+62-411-6109535/GSM:+62-816-27-9193









-- 
www.itcenter.or.id - Komunitas Teknologi Informasi Indonesia 
Gabung, Keluar, Mode Kirim : [EMAIL PROTECTED] 
## Jobs: itcenter.or.id/jobs ## Bursa: itcenter.or.id/bursa ##

## Jaket ITCENTER tersedia di http://shop.itcenter.or.id 
 
Yahoo! Groups Links

* To visit your group on the web, go to:
http://groups.yahoo.com/group/ITCENTER/

* Your email settings:
Individual Email | Traditional

* To change settings online go to:
http://groups.yahoo.com/group/ITCENTER/join
(Yahoo! ID required)

* To change settings via email:
mailto:[EMAIL PROTECTED] 
mailto:[EMAIL PROTECTED]

* To unsubscribe from this group, send an email to:
[EMAIL PROTECTED]

* Your use of Yahoo! Groups is subject to:
http://docs.yahoo.com/info/terms/
 


[ITCENTER] Re: Setup Windows Error

2007-03-28 Terurut Topik Adi Nugroho
Menurut saya, ada kemungkinan HD bad sector, scan disk HD. Jika memang
ada bad sector coba perbaiki memakai HDD Regenerator.

--- In ITCENTER@yahoogroups.com, I'm sorry, I can't hear you over the
sound of how awesome I am. [EMAIL PROTECTED] wrote:

 Setup cannot copy the file: srgb.icm
 Ada yang pernah ngalamin masalah ini? selalu mentok disitu, udah
ganti cd
 instalasi, ganti drive optik, masih tetep ga bisa, sama aja mentoknya di
 file itu. Saya pikir ada masalah sama komponen di komputer itu, lalu
saya
 pindah hd dan drive optik-nya untuk instal di mesin lain, tapi
ternyata sama
 aja. Ada yang bisa membantu? Terima kasih sebelumnya.
 
 -- 
 ---
 I'm sorry, I can't hear you over the sound of how awesome I am.
 http://bayuindra.web.id
 http://lea.bayuindra.web.id
 Y! : mbelienkz_01
 
 
 [Non-text portions of this message have been removed]





-- 
www.itcenter.or.id - Komunitas Teknologi Informasi Indonesia 
Gabung, Keluar, Mode Kirim : [EMAIL PROTECTED] 
## Jobs: itcenter.or.id/jobs ## Bursa: itcenter.or.id/bursa ##

## Jaket ITCENTER tersedia di http://shop.itcenter.or.id 
 
Yahoo! Groups Links

* To visit your group on the web, go to:
http://groups.yahoo.com/group/ITCENTER/

* Your email settings:
Individual Email | Traditional

* To change settings online go to:
http://groups.yahoo.com/group/ITCENTER/join
(Yahoo! ID required)

* To change settings via email:
mailto:[EMAIL PROTECTED] 
mailto:[EMAIL PROTECTED]

* To unsubscribe from this group, send an email to:
[EMAIL PROTECTED]

* Your use of Yahoo! Groups is subject to:
http://docs.yahoo.com/info/terms/
 


[ITCENTER] Ganti sales message dan logo zen cart

2007-01-06 Terurut Topik Adi Nugroho
Assalamualaikum teman2
saya mau tanya nih soal  Zen Cart versi 1.3.6. gimana sih cara edit
logo header, sama sales messagenya?
 sudah saya coba edit file  / includes / languages / english
/header.php tetep ga bisa.bahkan klo file itu saya hapus juga ga
berpengaruh. Tetep aja webnya nampilin headernya.
Terima kasih sebelumnya



-- 
www.itcenter.or.id - Komunitas Teknologi Informasi Indonesia 
Gabung, Keluar, Mode Kirim : [EMAIL PROTECTED] 
## Jobs: itcenter.or.id/jobs ## Bursa: itcenter.or.id/bursa ##

## Jaket ITCENTER tersedia di http://shop.itcenter.or.id 
 
Yahoo! Groups Links

* To visit your group on the web, go to:
http://groups.yahoo.com/group/ITCENTER/

* Your email settings:
Individual Email | Traditional

* To change settings online go to:
http://groups.yahoo.com/group/ITCENTER/join
(Yahoo! ID required)

* To change settings via email:
mailto:[EMAIL PROTECTED] 
mailto:[EMAIL PROTECTED]

* To unsubscribe from this group, send an email to:
[EMAIL PROTECTED]

* Your use of Yahoo! Groups is subject to:
http://docs.yahoo.com/info/terms/
 


[ITCENTER] Website Rotator

2006-09-18 Terurut Topik Adi Nugroho
Permisi, mau coba2 sharing informasi walau mungkin terlalu sederhana.
Bagi anda yang mempunyai beberapa website dan inginmendapatkan traffic
pengunjung yang sama, maka anda bisa menggunakan site rotator.
Contohnya adalah: http://pageswirl.com/rotate.php?user=adi_sini
Coba buka URL di atas, maka browser anda akan dilempar ke web yang
sudah saya tentukan. Sekarang coba anda buka lagi URL di atas,
Anda akan mendapatkan web yang berbeda di browser anda.
Anda bisa melakukan hal tersebut dengan mendaftar di
http://pageswirl.com . Tetapijika kurang puas anda bisa mencari
yang lain denganbantuan paman Google.
Terima kasih









-- 
www.itcenter.or.id - Komunitas Teknologi Informasi Indonesia 
Gabung, Keluar, Mode Kirim : [EMAIL PROTECTED] 
## Jobs: itcenter.or.id/jobs ## Bursa: itcenter.or.id/bursa ##

## Jaket ITCENTER tersedia di http://shop.itcenter.or.id 

:: sponsor ---
www.laptopseken.com - Buat apa beli PC kalau bisa beli laptop!
Dapatkan harga spesial dari kami!
--
 
Yahoo! Groups Links

* To visit your group on the web, go to:
http://groups.yahoo.com/group/ITCENTER/

* Your email settings:
Individual Email | Traditional

* To change settings online go to:
http://groups.yahoo.com/group/ITCENTER/join
(Yahoo! ID required)

* To change settings via email:
mailto:[EMAIL PROTECTED] 
mailto:[EMAIL PROTECTED]

* To unsubscribe from this group, send an email to:
[EMAIL PROTECTED]

* Your use of Yahoo! Groups is subject to:
http://docs.yahoo.com/info/terms/